Anda di halaman 1dari 1

Ainun Ahmad Dzikri Jatmiko (13713051)

Modul A1: TERMOKIMIA


Soal
1. Tuliskan satu perbedaan utama antara kalorimeter biasa dengan kalorimeter bom!
2. Bagaimana menentukan perubahan entalpi pembakaran gas propana menjadi CO2 dan H2O
dari data perubahan energi dalamnya?
3. Bagaimana wujud asam benzoate murni dan naftalena murni pada suhu kamar?
4. Apa fungsi 2 liter air yang digunakan dalam percobaan penentuan kalor pembakaran dengan
kalorimeter bom?
5. Buat diagram alir dalam percobaan ini (dibuat dalam jurnal)!
Jawaban
1. Kalorimeter bom menggunakan konsep Isokhorik dan Adiabatik, jadi sebuah wadah yang
disebut bom sebagai tempat berlangsungnya pembakaran nantinya akan diberi tekanak
(biasanya dengan menggunakan O2 sebesar 30atm) lalu kalor yang dihasilkan akan diserap oleh
air agar dapat dihitung kalorimeternya
sedangkan kalorimeter biasa menggunakan konsep adiabatik saja, dimana kalorimeter biasa
hanya memanfaatkan kalor dari reaksi di suatu larutan (misalnya kalor dari reaksi netralisasi
asam basa) untuk menghitung kalorimeternya.
2. C3H8 + 5O2 4H2O + 3CO2 + Energi ( Reaksi Eksotermik )
Untuk menentukan perubahan entalpi pembakaran gas propana menjadi CO2 dan H2O dapat
menggunakan data perubahan energi dalamnya \menggunakan rumus HT = UT + (n) RT,
dimana HT = perubahan entalpi. Dan UT = perubahan energi dalam dengan pereaksi dan hasil
reaksi berada pada suhu yang sama T.
lalu dengan menggunakan rumus Uk = UT + U (karena berlangsung secara adiabatik maka
Uk = 0), sehingga UT= -U = -C (T T) dimana C adalah kapasitas kalor kalorimeter
(ember + air +Bomb) yang ditentukan dari pembakaran sejumlah zat yang telah diketahui kalor
pembakarannya dan (T T) adalah perbedaan temperatur, dan n= (jumlah mol produk
jumlah mol pereaksi) dalam wujud gas.
3. wujud dari asam benzoat murni pada suhu kamar adalah Kristal padat tidak berwarna
wujud dari Naftalena murni pada suhu kamar adalah serpihan Kristal yang tidak berwarna.
4. ketika listrik dinyalahakan, maka arus listrik akan menyalakan cuplikan dan membakar
kalorimeter bom, panas yang dikeluarkan dari pembakaran ini akan diserap oleh air 2 liter
tersebut. Jumlah kalor yang diserap oleh air dapat dihitung dengan persamaan
q air =m x c x T

Anda mungkin juga menyukai