Anda di halaman 1dari 13

DOKUMEN PANDUAN LOMBA KARYA TULIS

ILMIAH NASIONAL (LKTIN) BIDIKMISI 2014

I. Ketentuan Umum
A. Syarat Peserta
1. Peserta terdiri dari 2- 3 orang pertim dengan biaya pendaftaran sebesar
Rp. 75.000/tim.
2. Peserta adalah mahasiswa D3/D4/S1 yang masih aktif dan menerima
beasiswa bidikmisi dengan bukti surat keterangan sebagai mahasiswa
penerima beasiswa bidikmisi minimal dari kemahasiswaan fakultas.
3. Anggota tim harus terdiri dari minimal 2 angkatan yang berbeda.

B. Persyaratan Karya Tulis


a. Karya tulis peserta LKTIN Bidikmisi 2014 harus bersifat :
1. Kreatif dan Obyektif.
2. Tulisan didukung oleh data dan informasi yang tepercaya
(berdasarkan telaah pustaka atau fiksi-sains).
3. Bersifat asli (Bukan karya jiplakan dan menjauhi duplikasi)
4. Logis dan sistematis yang memuat unsur unsur
identifikasi masalah, analisis permasalahan, kesimpulan dan
memuat saran saran atau rekomendasi.
5. Karya tulis belum pernah diikut sertakan dalam perlombaan
apapun.
b. Apabila ada kecurangan yang ditemukan panitia, baik sebelum,
selama, ataupun setelah kompetisi berlangsung, maka peserta
yang bersangkutan dinyatakan gugur.
II. Mekanisme Registrasi
A. Registrasi Peserta
1. Mendaftarkan diri dengan men-download formulir pendaftaran di :
http://bidikmisiuniversitasjember.blogspot.com
2. Membayar uang pendaftaran sebesar Rp. 75.000 melalui rekening
BRI dengan nomor rekening 622001021654531 atas nama Sovi
Zakiyatul. Bagi peserta yang berada di regional Jember, maka

dapat langsung membayar kepada panitia melalui nomor


085649985103.
3. Lakukan konfirmasi ke nomor 085649985103 setelah melakukan
pembayaran dengan batas waktu maksimal 1x24 jam setelah
melakukan transfer dengan format :

LKTIN BM_Transfer_Nama Ketua_Nama Institusi_Tanggal


Transfer_Waktu Transfer
Contoh :
LKTIN BM_Transfer_Cries Avian_Universitas Jember_2 Oktober
2014_19 Oktober 2014 12:30

4. Setelah mendapatkan SMS konfirmasi dari CP, selanjutnya peserta


mengirimkan naskah karya tulisnya dalam bentuk sotffile dalam bentuk
PDF melalui e-mail LKTIN BM 2014 : lktibidikmisi.unej@gmail.com
5. Berkas lampiran yang harus dikirim :
a) Formulir pendaftaran beserta lampiran yang terdapat dalam
formulir (Foto, KTM, bukti pembayaran)
b) Surat keterangan sebagai mahasiswa penerima Bidikmisi
minimal dari kemahasiswaan fakultas.
c) Naskah karya tulis.
6. Semua file beserta naskah karya tulis disimpan dalam sebuah
folder/direktori dalam bentuk ekstensi rar ataupun zip mengikuti format
sebagai berikut :

LKTIN BM_Jenis Karya_Nama Institusi_Judul Karya 3 Kata


Pertama_Nama Ketua

Contoh :
LKTIN BM_Teknologi_Universitas Jember_Pengolahan Limbah
Sampah_Cries Avian

7. Setelah peserta mengirim karya tulis beserta berkas kelengkapan


kelengkapannya melalui e-mail, maka peserta diharuskan mengirim SMS
konfirmasi kepada Ghofur (089939099610) atau Aisyatin (085731349010)
B. Registrasi Finalis
1. Peserta akan mendapatkan PENGUMUMAN 15 FINALIS yang
terpilih untuk mempresentasikan karya tulisnya melalui media
infomarsi LKTIN BM 2014.
2. Finalis yang lolos diharapkan hadir pada technical meeting
dilaksanakan pada tanggal 6 Desember 2014 beserta membawa
berkas berkas yang dikirim melalui e-mail kepada panitia dan
dicetak.
3. Pada saat daftar ulang sebagai finalis, maka akan diadakan
pengecekan administrasi ulang dan diharapkan peserta membawa
KTM atau kartu tanda mahasiswa dan tanda pengenal lainnya,
semisal KTP.
4. Seluruh anggota tim harus sesuai dengan identitas yang didaftarkan
pada panitia pada saat pendaftaran ulang ditempat perlombaan.
5. Untuk fasilitas penginapan panitia tidak memberikan fasilitas,
namun panitia menyediakan opsi tempat untuk penginapan para
peserta mengingat acara berlangsung selama dua hari. Untuk
informasi lebih lanjut silahkan menghubungi media informasi
LKTIN BM 2014.
III. Proses Penyeleksian
Proses penyeleksian dibagi melalui dua tahap :
1. Tahap Seleksi Awal
Karya tulis yang dikirimkan oleh peserta lomba selanjutnya dilakukan
seleksi naskah karya tulis oleh dewan juri untuk diambil 15 (lima belas)
besar dengan naskah karya terbaik yang akan dilombakan di tahap final
melalui presentasi.

2. Tahap Final
Pada tahap ini peserta yang lolos seleksi awal akan diberikan pengumuman
melalui media informasi LKTIN BM 2014 untuk mempresentasikan hasil
karya di hadapan dewan juri secara terbuka.

Catatan :
1. Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu
gugat
2. Hal-hal yang terkait dengan kondisi yang tidak rinci akan diatur
kemudian dan disampaikan pada saat technical meeting.
3. Panitia memiliki wewenang untuk mengambil keputusan secara
tegas dan konsisten atas seluruh kondisi yang tidak diatur dalam
ketentuan. Hasil keputusan panitia bersifat mutlak dan tidak dapat
diganggu gugat.
IV.

Kriteria Penilaian
Kriteria penilaian lomba karya tulis ilmiah nasional bidikmisi 2014 adalah
sebagai berikut :
1. Penilaian terdiri dari 2 aspek (naskah karya tulis dan presentasi karya
tulis).
2. Penilaian ini dilaksanakan oleh juri KTIN BM 2014 yang telah
ditentukan.
3. Seleksi pada tahap awal (penyisihan ) dan seleksi akhir (finalis)
dilakukan oleh dewan juri.
4. Tim juri akan menetapkan juara I, II, III, harapan I dan harapan II.
5. Kriteria penilaian naskah karya tulis ilmiah mencakup :

No

Kriteria
Penilaian

Parameter Penilaian

Presentase

1. Tata tulis : Ukuran kertas, kerapihan


ketik, tata letak, jumlah halaman
1

Format
Karya Tulis

2. Penyajian : Sistematika tulisan, ragam

10%

bahasa ilmiah, ketepatan dan


kejelasan ungkapan, penggunaan
bahasa yang baik dan benar.

Kreativitas
2

dan inovatif

1. Kreativitas gagasan.

topik /

2. Isi dan inovasi pengembangan.

40%

gagasan
1. Kesesuaian sumber infomarsi
Data dan
3

sumber
informasi

(Relevansi data dan informasi yang


diacu).

20%

2. Keakuratan dan integritas data dan


infomarsi.
3. Orisinilitas data.

Pembahasan,
4

kesimpulan
serta transfer
gagasan

Total Nilai

1. Kemampuan menganalisis dan


mensitensis serta merumuskan
kesimpulan.

30%

2. Kelayakan hasil implementasi gagasan


/ produk
100%

6. Kriteria presentasi lomba karya tulis mencangkup (finalis)


No

Kriteria Penilaian

Butir yang dinilai

Presentase

1. Sistematika penyajian dan isi.


2. Alat bantu dan media yang
digunakan.
1

Pemaparan

3. Penggunaan bahasa tutur yang

40%

baku.
4. Cara presentasi (Sikap)
5. Ketepatan waktu..
1. Penguasaan materi dalam
penyampaian dan kejelasan
transfer gagasan.
2

Penalaran

2. Kreativitas dalam

50%

pengembangan jawaban.
3. Keterbukaan peserta di dalam
menjawab pertanyaan.
3

Perfoma

Penampilan finalis ketika


presentasi

Total Nilai

10%
100%

V. Peraturan Presentasi
Peraturan dalam presentasi karya tulis ilmiah nasional bidikmisi antara lain :
1. Para finalis akan diberi waktu total 30 menit. 5 menit persiapan, 15
menit pemaparan materi, 10 menit tanya jawab.
2. Finalis diwajibkan untuk menggunakan pakaian bebas rapi, almamater
dan bersepatu saat technical meeting dan melakukan presentasi karya
tulis.
3. Saat presentasi, finalis diperkenakan menggunakan alat bantu sesuai
dengan kepentingannya. Untuk personal computer, panitia sudah
menyiapkan.

VI. Waktu Penting


1.

Pengumpulan full paper dimulai pada tanggal 1 November 2014


sampai dengan tanggal 16 November 2014.

2.

Pengumuman finalis 15 besar akan diumumkan pada tanggal 27


November 2014 melalui blog atau website LKTIN Bidikmisi 2014.

3.

Finalis wajib hadir pada tanggal 6 Desember 2014 untuk menghadiri


serangkaian acara pembukaan LKTIN di Universitas Jember serta
melakukan registrasi ulang kepada panitia dengan membawa
formulir yang sudah dicetak beserta lampiran lampirannya, karya
tulis dicetak rangkap 3 dan file presentasi dalam bentuk softfile.

4.

Technical meeting dilaksanakan pada tanggal 6 Desember 2014 di


Universitas Jember dan bersifat wajib bagi peserta.

VII.Petunjuk Teknis Penulisan


A. Penulisan Umum
1. Naskah diketik 2 (dua) spasi pada kertas berukuran A4 dengan font
Times New Roman.
2. Jarak pengetikan 4 cm dari samping kiri, 3 cm dari samping kanan, 3
cm dari batas atas, dan 3 cm dari batas bawah.
3. Pengetikan kalimat : alinea mengikuti aturan bahasa Indonesia dalam
ejaan yang disempurnakan.
4. Naskah, mulai dari Pendahuluan sampai dengan Simpulan dan Saran,
ditulis minimal 15 dan maksimal 25 halaman. Jumlah halaman yang
tidak sesuai dengan ketentuan jumlah halaman tersebut dapat
mengurangi penilaian.
5. Judul karya tulis diketik menggunakan huruf besar (kapital) dan cetak
tebal dengan posisi di tengah tanpa digaris bawahi.
6. Penomoran halaman : Bagian pendahuluan yang meliputi halaman
judul, nama/daftar kelompok, kata pengantar dan daftar isi memakai
angka romawi kecil dan diketik sebelah kanan bawah ( i, ii, dan
seterusnya). Sedangkan untuk bagian inti sampai dengan bagian

penutup memakai angka Arab di tepi kanan atas (1,2,3, dan


seterusnya)
7. Bahasa Indonesia yang digunakan hendaknya baku dengan tata bahasa
dan ejaan yang disempurnakan, sederhana, jelas, satu kesatuan,
mengutamakan istilah yang mudah dimengerti, tidak menggunakan
singkatan seperti tdk, tsb, yg, dgn, sbb, dll.
8. Warna Cover Karya Tulis Ilmiah (Untuk yang lolos sebagai finalis)
sesuai dengan sub tema yang diambil :
a. Teknologi

: Warna Biru

b. Pendidikan

: Warna Hijau

c. Sosial

: Warna Kuning

d. Kesehatan

: Warna Pink

B. Ketentuan Sistematika Penulisan :


1) Bagian Awal
a) Judul
Judul diketik dengan huruf besar (kapital), hendaknya ekspresif,
sesuai dan tepat dengan masalah yang ditulis dan tidak
membuka peluang untuk penafsiran ganda, disertakan logo
perguruan tinggi, nama dan NIM serta angkatan penulis ditulis
dengan jelas, perguruan tinggi dan kota asal ditulis dengan jelas
serta tahun penulisan. Bagi yang lolos sebagai finalis, karya tulis
dijilid menggunakan cover berwarna sesuai dengan warna tema
yang telah ditentukan oleh panitia.
b) Kata pengantar dari penulis, daftar isi dan daftar lain yang
diperlukan seperti daftar gambar, daftar tabel dan daftar
lampiran.
c) Abstrak (maksimal 1 halaman) yang mencerminkan isi
keseluruhan karya tulis, mulai dari latar belakang, tujuan,
landasan teori yang mendukung, metode penulisan, pembahasan,
kesimpulan dan rekomendasi.

2) Bagian Inti
1) Pendahuluan
Bagian Pendahuluan berisi hal-hal sebagai berikut:
a.

Perumusan masalah yang mencakup latar belakang tentang


alasan mengangkat masalah tersebut menjadi karya tulis
(dilengkapi dengan data atau informasi yang mendukung) dan
penjelasan tentang makna penting serta menariknya masalah
tersebut untuk ditelaah.

b.

Tujuan dan manfaat yang ingin dicapai melalui penulisan.

2) Kajian Pustaka
Kajian Pustaka berisi:
a.

Uraian yang menunjukkan landasan teori dan konsep-konsep


yang relevan dengan masalah yang dikaji

b.

Uraian mengenai pendapat terdahulu yang berkaitan dengan


masalah yang dikaji.

c.

Uraian mengenai pemecahan masalah yang pernah dilakukan


(bila sudah ada penelitian sebelumnya).

3) Metode Penulisan
Penulisan dilakukan mengikuti metode yang benar dengan
menguraikan secara cermat teknik pengumpulan data dan/atau
informasi, pengolahan data dan/atau informasi, serta analisissintesis, mengambil simpulan, serta merumuskan saran atau
rekomendasi.

4) Bagian Isi atau Pembahasan


Mencakup kumpulan dan kejelasan penampilan data, informasi
terpercaya, proses/teknik pengolahan data, ketajaman analisis dan
sintesis data, perbandingan hasil dengan hipotesis atau hasil
sejenis sebelumnya dan memuat langkah-langkah efektif untuk
menyelesaikan masalah yang penulis angkat.

5) Simpulan dan Saran


a. Simpulan harus konsisten dengan analisis permasalahan dan
menjawab tujuan.
b. Saran disampaikan secara spesifik sejalan dengan implikasi
kebijakan.

3) Bagian Akhir
a) Daftar Pustaka ditulis untuk memberi informasi sehingga pembaca dapat
dengan mudah menemukan sumber yang disebutkan. Penulisan daftar
pustaka untuk buku dimulai dengan menulis nama pengarang, tahun
penerbitan, judul buku, tempat terbit, dan nama penerbit. Penulisan daftar
pustaka untuk jurnal dimulai dengan nama penulis, tahun, judul tulisan,
nama jurnal, volume dan nomor halaman. Penulisan daftar pustaka yang
diperoleh dari internet ditulis alamat website-nya.
b) Daftar Riwayat Hidup (biodata atau curriculum vitae) peserta minimal
mencakup nama lengkap, tempat dan tanggal lahir, nomor telepon, karyakarya ilmiah yang pernah dibuat, penghargaan-penghargaan ilmiah yang
pernah diraih.
c) Lampiran jika diperlukan, seperti : foto / dokumentasi, data dan informasi
lainnya yang mendukung isi tulisan.

=========================================================
MEDIA INFORMASI LKTIN BM 2014
=========================================================
Facebook : LKTI Bidikmisi Tingkat Nasional 2014
Twitter : @LktiUnej
Website / Blog : http://bidikmisiuniversitasjember.blogspot.com/
E-mail : lktibidikmisi.unej@gmail.com
Contact Person :
1. Ghofur

085746696432

2. Aisyatin

085731349010

3. Cries

085755566122

==========================================================

Anda mungkin juga menyukai