Anda di halaman 1dari 4

BUPATI SINTANG

PENGUMUMAN
NOMOR : 810 / 2108 / BKD-C
TENTANG

PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL DAERAH BAGI PELAMAR


UMUM FORMASI TAHUN 2014 DI LINGKUNGAN PEMERINTAH
KABUPATEN SINTANG
Berdasarkan Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 9 Tahun 2012
tentang Pedoman Pelaksanaan Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil dan Keputusan
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia
Nomor 562 Tahun 2014 tanggal 11 Agustus 2014 tentang Formasi Pegawai Negeri
Sipil, dengan ini Pemerintah Kabupaten Sintang memberikan kesempatan bagi putraputri terbaik untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah di Lingkungan
Pemerintah Kabupaten Sintang, dengan ketentuan sebagai berikut :
A.

PERSYARATAN UMUM
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.

11.
12.

B.

Warga Negara Republik Indonesia;


Berusia serendah-rendahnya 18 Tahun dan setinggi-tingginya 35 Tahun
sampai dengan saat pelamaran;
Usia pelamar ditentukan berdasarkan tanggal kelahiran yang tercantum
pada Surat Tanda Tamat Belajar/ Ijazah;
Tidak pernah terlibat dalam suatu gerakan yang menentang Pancasila,
UUD 1945, Negara dan Pemerintah Republik Indonesia;
Tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan yang
sudah mempunyai kekuatan hukum yang tetap;
Tidak pernah diberhentikan tidak dengan hormat sebagai Pegawai Negeri
Sipil;
Tidak berkedudukan sebagai Pegawai Negeri Sipil atau Calon Pegawai
Negeri Sipil;
Berkelakuan baik yang dibuktikan dengan Surat Keterangan dari
Kepolisian Republik Indonesia setempat;
Berbadan sehat yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Dokter
Pemerintah setempat;
Tidak mengkonsumsi/menggunakan Narkotika, Psikotropika, Prekursor
dan Zat Adiktif lainnya, yang dibuktikan dengan Surat Keterangan dari
Unit Pelayanan Kesehatan Pemerintah;
Bersedia ditempatkan di seluruh Wilayah Kabupaten Sintang;
Bersedia melepaskan diri dari jabatan pengurus dan/atau anggota Partai
Politik pada saat dinyatakan lulus ujian penyaringan, apabila yang
bersangkutan pada saat melamar menjadi pengurus dan/atau anggota
Partai Politik.

PERSYARATAN KHUSUS
Adapun persyaratan Lamaran sebagai berikut :
1.

Surat lamaran yang ditujukan kepada Bupati Sintang u.p. Kepala Badan
Kepegawaian Daerah Kabupaten Sintang.
Surat lamaran harus ditulis tangan dengan huruf latin, mempergunakan
tinta hitam dan ditandatangani sendiri oleh pelamar diatas kertas
folio bergaris bermaterai Rp. 6.000,- (Enam Ribu Rupiah). Dalam Surat
lamaran harus menyebutkan jabatan yang akan dilamar sebagaimana
contoh Lampiran II;

2.

Foto copy Ijazah dan Transkip Nilai, bagi lulusan D-I/ D-III/ D-IV/ S1.
Foto copy Ijazah Profesi bagi jabatan dengan pendidikan profesi.
Ijazah yang diperoleh dari Perguruan Tinggi Negeri atau Perguruan
Tinggi Swasta yang telah terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional
Perguruan Tinggi (BAN-PT);
Ijazah yang diperoleh dari Perguruan Tinggi Negeri/Swasta yang
Program Studinya telah mendapatkan izin penyelenggaraan dari
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI;
Sesuai dengan Kualifikasi Pendidikan yang dibutuhkan dan telah
dilegalisir oleh pejabat yang berwenang, sesuai dengan Keputusan
Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 11 Tahun 2002 sebagaimana
terlampir dalam Lampiran III Pengumuman ini.
Tanggal Penetapan Ijazah harus sebelum tanggal lamaran, sedangkan
surat keterangan atau pernyataan lulus tidak dapat digunakan untuk
melamar;

3.

Surat Pernyataan Bersedia Melaksanakan Tugas minimal selama 5


(lima) tahun di tempat penugasan pertama.
Surat pernyataan bersedia melaksanakan tugas minimal selama 5 (lima)
tahun di tempat tugas pertama ditulis tangan oleh pelamar dengan huruf
latin mempergunakan Tinta Hitam ditandatangani pelamar diatas kertas
folio bergaris bermaterai Rp. 6.000,- (Enam Ribu Rupiah), sebagaimana
contoh Lampiran IV;

4.

Foto copy Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) yang dilegalisir


oleh pejabat yang berwenang/ Surat Keterangan.
Bagi penduduk yang mendaftar CPNS tetapi belum merekam KTP-el untuk
segera dilakukan perekaman KTP-el di Kecamatan dan membawa surat
bukti sudah melakukan perekaman KTP-el dari Kecamatan ke Dinas
Kependudukan dan Pencatatan Sipil untuk mendapatkan Surat Keterangan
KTP-el.
Bagi penduduk yang mendaftar CPNS sudah melakukan perekaman KTP-el
namun belum menerima fisik KTP-el, dapat melakukan perekaman kembali
di Kecamatan dan membawa surat bukti sudah melakukan perekaman
KTP-el dari Kecamatan ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil untuk
mendapatkan Surat Keterangan KTP-el.

5.

Pas photo terakhir hitam putih ukuran 3 x 4 sebanyak 3 (tiga) lembar.

6.

Print out Kartu Registrasi Online sebagai tanda bukti telah melakukan
Pendaftaran CPNS Tahun 2014 .

Persyaratan huruf 1 s.d 6 dibuat dalam 1 (satu) rangkap.


Surat Lamaran beserta lampirannya dimasukkan ke dalam stofmap berwarna :
- KUNING untuk pelamar Formasi Tenaga Guru
- HIJAU untuk pelamar Formasi Tenaga Kesehatan
- BIRU untuk pelamar Formasi Tenaga Teknis
Bagian depan stofmap agar dituliskan : Nomor Pendaftaran Online, Jabatan yang
dilamar, Nama, Alamat dan Nomor HP/ Telepon.
C.

FORMASI CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL (CPNS)


1.

Formasi CPNS Daerah bagi Pelamar Umum di Lingkungan Pemerintah


Kabupaten Sintang Tahun 2014 adalah sebagaimana Lampiran I.

2.

Dalam Surat Permohonan/ Lamaran, pelamar harus memilih/


mencantumkan nama Jabatan yang dilamar sebagaimana formasi CPNS
dimaksud pada point 1 (satu).

3.

Setiap pelamar dapat memilih paling sedikit 1 (satu) dan paling banyak 3
(tiga) lowongan jabatan sesuai dengan kualifikasi pendidikan yang dimiliki.

4.

Jabatan yang dapat dilamar oleh semua jurusan pendidikan, hanya dapat
dilamar oleh semua jurusan pendidikan kecuali fungsional guru dan
kesehatan.

D.

TATA CARA PENDAFTARAN


1. Pelamar melakukan pendaftaran online dengan tahapan sebagai berikut :
a. Buka http://panselnas.menpan.go.id untuk melihat pengumuman
formasi jabatan instansi dan syarat-syarat pendaftaran. Selanjutnya
pelamar mendaftarkan NIK (Nomor KTP), Nama, e-mail aktif,
tempat/tanggal lahir, instansi dan password yang mudah diingat.
b. Pelamar akan mendapatkan username dan password melalui e-mail aktif
yang didaftarkan sebelumnya.
c. Pelamar login ke http://sscn.bkn.go.id dan mengisi Form Pendaftaran.
d. Pelamar mencetak Kartu Registrasi
Pendaftaran CPNS Tahun 2014.

Online

sebagai

tanda

bukti

2. Pendaftaran CPNS secara online dimulai pada tanggal 10 s.d. 24 September


2014.
3. Setelah melakukan pendaftaran online, pelamar menyampaikan berkas
lamaran disertai Kartu Registrasi Online sebagai tanda bukti Pendaftaran
CPNS Tahun 2014 kepada Panitia Pelaksana Pengadaan CPNSD Kabupaten
Sintang (tidak boleh diwakilkan), dimulai tanggal 15 s.d 30 September 2014
pukul 08.00 s.d 15.00 WIB bertempat di Gedung Serba Guna
Jl. Y.C. Oevang Oeray Sintang (samping RRI).
Panitia tidak menerima berkas lamaran yang dikirim melalui Pos ataupun
Media lainnya.
4. Pengumuman hasil Seleksi Administrasi akan dilaksanakan pada tanggal
6 Oktober 2014 melalui website Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten
Sintang : http://www.bkdsintang-simpeg.com dan website Pemerintah
Kabupaten Sintang : http://www.sintang.go.id
5. Pelamar yang dinyatakan memenuhi persyaratan administrasi akan diberikan
Nomor Peserta Ujian, dengan jadwal :
a. Tanggal 7 Oktober 2014, bagi pelamar Tenaga Guru dan Tenaga
Kesehatan.
b. Tanggal 8 Oktober 2014, bagi pelamar Tenaga Teknis.
6. Peserta yang dinyatakan memenuhi persyaratan administrasi, namun tidak
mengambil Nomor Peserta Ujian sampai batas waktu yang telah ditentukan
tidak akan dilayani dan dinyatakan tidak berhak untuk mengikuti ujian.
D.

MATERI DAN PELAKSANAAN UJIAN


1. Materi Ujian adalah Tes Kemampuan Dasar, yang terdiri dari :
a. Tes Wawasan Kebangsaan, yang terdiri dari :
- Pancasila;
- Undang-Undang Dasar 1945;
- Bhineka Tunggal Ika;
- Negara Kesatuan Republik Indonesia (sistem tata Negara Indonesia,
baik pada Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah, sejarah
perjuangan bangsa, peranan bangsa Indonesia dalam tatanan regional
maupun global, kemampuan berbahasa Indonesia secara baik dan
benar).
b. Tes Intelegensi Umum, yang terdiri dari :
- Kemampuan verbal, yaitu kemampuan menyampaikan informasi
secara lisan maupun tertulis;
- Kemampuan numerik, yaitu kemampuan melakukan operasi
perhitungan angka dan melihat hubungan diantara angka-angka;
- Kemampuan berfikir logis, yaitu kemampuan melakukan penalaran
secara runtut dan sistematis;
- Kemampuan berfikir analitis, yaitu kemampuan mengurai suatu
permasalahan secara sistematik.

c. Tes Karakteristik Pribadi untuk menilai : integritas, semangat berprestasi,


orientasi pada pelayanan, kemampuan mengendalikan diri, kemampuan
bekerja mandiri dan tuntas, kemauan dan kemampuan belajar
berkelanjutan, kemampuan bekerjasama dalam kelompok, kemampuan
menggerakkan dan mengkoordinir orang lain, orientasi kepada orang lain,
kreativitas dan inovasi.
2. Pelaksanaan Tes Kemampuan Dasar
a. Waktu Pelaksanaan Ujian
Ujian akan dilaksanakan mulai tanggal 10 Oktober 2014 berdasarkan
jadwal dengan ketentuan waktu dan pembagian sesi yang akan
ditentukan kemudian.
b. Tempat
Tempat pelaksanaan ujian adalah SMKN 1 Sintang Jl. MT Haryono Km. 4
Sintang, Kalimantan Barat
c. Metode Pelaksanaan Ujian
Pelaksanaan ujian dilakukan dengan menggunakan sistem Computer
Assisted Test (C.A.T).
E.

LAIN-LAIN
1.

Kelengkapan Administrasi lamaran tidak boleh ada kesalahan atau


bertip-ex;

2.

Bagi pelamar yang menyampaikan berkas lamaran sebelum dan sesudah


tanggal pendaftaran dianggap tidak berlaku;

3.

Seluruh berkas lamaran menjadi Dokumen Negara dan tidak dikembalikan


kepada Pelamar, baik yang lulus maupun tidak lulus seleksi administrasi;

4.

Apabila pelamar memberikan keterangan/ data yang tidak benar, dan


dikemudian hari diketahui, baik pada seleksi administrasi, tes/ ujian
maupun setelah diangkat menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil/ Pegawai
Negeri Sipil Daerah, maka Pejabat Pembina Kepegawaian Kabupaten
Sintang
berhak
membatalkan
kelulusan
tersebut
dan/atau
memberhentikan sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil/ Pegawai Negeri Sipil
Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintag dan melaporkan
sebagai tindak pidana kepada pihak berwajib, karena telah memberikan
keterangan palsu.
Demikian untuk diketahui dan dapat dipedomani.
Sintang, 5 September 2014

Tembusan :
1. Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI di Jakarta;
2. Menteri Keuangan RI di Jakarta;
3. Menteri Dalam Negeri RI di Jakarta;
4. Kepala Badan Kepegawaian Negara di Jakarta;
5. Gubernur Kalimantan Barat di Pontianak;
6. Ketua DPRD Kabupaten Sintang di Sintang;
7. Inspektur Kabupaten Sintang di Sintang.

Anda mungkin juga menyukai