Anda di halaman 1dari 8

NAMA

: SYAHRI WAHYU HIDAYAT

NIM

: 5123122034

PRODI

: PENDIDIKAN TEKNIK OTOMOTIF

1. Sebutkan simbol kode jenis plastik yang Anda ketahui!


Jawab :

1. PETE. PETE atau PET (polyethylene terephthalate) biasa dipakai untuk


botol plastik yang jernih transparan tembus pandang seperti botol air
mineral, botol jus, dan hampir semua botol minuman lainnya. Botol-botol
dengan bahan dengan kode 1 direkomendasikan hanya untuk sekali
pakai. Jangan pakai untuk air hangat apalagi panas.

2. HDPE. HDPE (high density polyethylene) biasa dipakai untuk botol susu
yang berwarna putih susu. Sama seperti nomor 1 PET, yang ini juga
direkomendasikan hanya untuk sekali pemakaian.
Buang botol yang sudah lama akan terlihat kusam atau terlihat baretbaret.

3. V. V atau PVC (polyvinyl chloride) adalah plastik yang paling sulit di


daur ulang. Plastik ini bisa ditemukan pada plastik pembungkus (cling
wrap), dan botol-botol. Kandungan dari PVC yaitu DEHA yang terdapat
pada plastik pembungkus dapat bocor dan masuk ke makanan berminyak
bila dipanaskan. PVC berpotensi berbahaya untuk ginjal, hati dan berat
badan.

4. LDPE. LDPE (low density polyethylene) biasa dipakai untuk tempat


makanan dan botol-botol yang lembek. Barang-barang dengan kode #4
dapat di daur ulang dan baik untuk barang-barang yang memerlukan
fleksibilitas tetapi kuat. Barang dengan #4 bisa dibilang tidak dapat di
hancurkan tetapi tetap baik untuk tempat makanan.

5. PP. PP (polypropylene) adalah pilihan terbaik untuk bahan plastik


terutama untuk yang berhubungan dengan makanan dan minuman seperti
tempat menyimpan makanan, botol minum dan terpenting botol minum
untuk bayi. Karakteristik adalah biasa botol transparan yang tidak jernih
atau berawan. Cari simbol ini bila membeli barang berbahan plastik.

6. PS. PS (polystyrene) biasa dipakai sebagai bahan tempat makan


styrofoam, tempat minum sekali pakai, dll. Bahan Polystyrene bisa
membocorkan bahan styrine ke dalam makanan ketika makanan tersebut
bersentuhan. Bahan Styrine berbahaya untuk otak dan sistem syaraf.
Selain tempat makanan, styrine juga bisa didapatkan dari asap rokok,
asap kendaraan dan bahan konstruksi gedung. Bahan ini harus dihindari
dan banyak negara bagian di Amerika sudah melarang pemakaian tempat
makanan berbahan styrofoam termasuk negara China.
PS-E. PSE (Expanded Polystyrene) agak mirip dengan yang di atas. Tapi
yang ini untuk jenis plastik seperti kotak CD, gelas kristal, mainan anak
dan video kaset.
7. OTHER. Other (biasanya polycarbonate) bisa didapatkan di tempat
makanan dan minuman seperti botol minum olahraga. Polycarbonate bisa
mengeluarkan bahan utamanya yaitu Bisphenol-A ke dalam makanan dan
minuman yang berpotensi merusak sistem hormon. Hindari bahan plastik
Polycarbonate.
2. Sebutkan jenis kode plastik mana sajakah yang dapat digunakan dan aman dalam kehidupan
sehari-hari!
Jawab :
Jenis kode plastik dapat digunakan dan aman adalah kode 5 dan 7
3. Apa tanda air yang sehat?
Jawab :
Air yang sehat harus memenuhi beberapa persyaratan antara lain :
1. Air harus jernih atau tidak keruh. Kekeruhan pada air biasanya disebabkan oleh
adanya butir-butir tanah liat yang sangat halus. Semakin keruh menunjukkan semakin
banyak butir-butir tanah dan kotoran yang terkandung di dalamnya.
2. Tidak berwarna. Air yang berwarna berarti mengandung bahan-bahan lain berbahaya
bagi kesehatan, misalnya pada air rawa berwarna kuning , air buangan dari pabrik ,
selokan, air sumur yang tercemar dan lain-lain.
3. Rasanya tawar. Air yang terasa asam, manis, pahit, atau asin menunjukan bahwa
kualitas air tersebut tidak baik. Rasa asin disebabkan adanya garam-garam tertentu
yang larut dalam air, sedangkan rasa asam diakibatkan adanya asam organik maupun
asam anorganik.Tidak berbau. Air yang baik memiliki ciri tidak berbau bila dicium
dari jauh maupun dari dekat. Air yang berbau busuk mengandung bahan-bahan
organik yang sedang didekomposisi (diuraikan) oleh mikroorganisme air.
4. Derajat keasaman (pH) nya netral sekitar 6,5 8,5 . Air yang pHnya rendah akan
terasa asam, sedangkan bila pHnya tinggi terasa pahit. Contoh air alam yang terasa
asam adalah air gambut (rawa).

5. Tidak mengandug zat kimia beracun, misalnya arsen, timbal, nitrat, senyawa raksa,
senyawa sulfida, senyawa fenolik, amoniak serta bahan radioaktif.
6. Kesadahannya rendah. Kesadahan air dapat diakibatkan oleh kandungan ion kalsium
(Ca2+)dan magnesium (Mg2+) . Hal ini dapat dilihat bila sabun atau deterjen yang
digunakan sukar berbusa dan di bagian dasar peralatan yang dipergunakan untuk
merebus air terdapat kerak atau endapan. Air sadah dapat juga mengandung ionion Mangan (Mn2+)dan besi (Fe2+) yang memberikan rasa anyir pada air dan berbau,
serta akan menimbulkan noda-noda kuning kecoklatanpada peralatan dan pakaian
yang dicuci. Meskipun ion kalsium, ion magnesium, ion besi dan ion mangan
diperlukan oleh tubuh kita. Air sadah yang banyak mengandung ion-ion tersebut tidak
baik untuk dikonsumsi. Karena dalam jangka panjang akan menimbulkan kerusakan
pada ginjal, dan hati. Tubuh kita hanya memerlukan ion-ion tersebut dalam jumlah
yang sangat sedikit sedikit sekali. Kalsium untuk pertumbuhan tulang dan gigi,
mangan dan magnesium merupakan zat yang membantu kerja enzim, besi dibutuhkan
untuk pembentukan sel darah merah.Batas kadar ion besi yang diizinkan terdapat di
dalam air minum hanya sebesar 0,1 sampai 1 ppm ( ppm = part per million, 1ppm = 1
mgr/1liter). Untuk ion mangan ; 0,005 0,5 ppm, ion kalsium : 75 200 ppm dan
1on magnesium : 30 150 ppm.
7. Tidak boleh mengandung bakteri patogen seperti Escheria coli , yaitu bakteri yang
biasa terdapat dalam tinja atau kotoran, serta bakteri-bakteri lain yang dapat
menyebabkan penyakit usus dan limpa, yaitu kolera, typhus, paratyphus, dan
hepatitis. Dengan memasak air terlebih dahulu hingga mendidih, bakteri tersebut akan
mati.
4. Apa yang Anda tahu tentang air RO (Reverse Osmosis) ?
Jawab :
Pengertian dari sistem Reverse Osmosis atau RO adalah perpindahan air melalui satu tahap
ke tahap berikutnya yakni bagian yang lebih encer ke bagian yang lebih pekat. Teknologi
reverse osmosis (RO) banyak dimanfaatkan manusia untuk berbagai keperluan, salah satunya
adalah untuk teknologi pengolahan air minum. Salah satu ciri utama reverse osmosis system
(RO) adalah dengan adanya membran (semipermeable membrane). Membran
semipermeabel ini harus dapat ditembus oleh pelarut, tapi tidak oleh zat terlarut.
Proses reverse osmosis menggunakan tekanan tinggi agar air bisa melewati membran, di
mana kerapatan membran reverse osmosis ini adalah 0,0001 mikron (satu helai rambut
dibagi 500.000 bagian). Jika air mampu melewati membran reverse osmosis, maka air inilah
yang akan kita pakai, tapi jika air tidak bisa melewati membran semipermeable maka akan
terbuang pada saluran khusus.
Sebelum melewati membran, proses kerja sistem reverse osmosis melalui beberapa tahap
penyaringan antara lain cartridge (sediment), karbon blok, karbon granular. Perbedaan yang
paling jelas sistem reverse osmosis dengan pengolahan air yang lain adalah sistem reverse
osmosis ada 2 hasil karena air yang memiliki kepekatan di atas 15 ppm akan terbuang
menjadi limbah, sedangkan pengolahan air yang lain hanya satu hasil.
Dibandingkan dengan sistem pengolahan air minum seperti sistem ultra violet, perebusan,
sedimentasi, ozonisasi dan pengolahan air minum lainnya, teknologi pengolahan air sistem
reverse osmosis (RO) adalah sistem pengolahan air minum terbaik untuk menghasilkan air
minum bersih, steril, sehat. Kelebihan air hasil dari sistem reverse osmosis adalah bebas dari
semua bahan pencemar air seperti virus, bakteri, bahan kimia dan logam berat. Dengan
kualitas air yang baik maka sistem reverse osmosis memberikan jawaban atas tingginya
pencemaran air sekarang ini, sekaligus mampu memenuhi kebutuhan akan air bersih dan
sehat.

Di Indonesia, sistem reverse osmosis (RO) sudah ada sekitar akhir tahun 80-an, tapi baru
populer atau terkenal 5 tahun sekarang ini. Ketika awal datang ke Indonesia, harga satu unit
produk reverse osmosis untuk rumah tangga lebih mahal daripada satu unit kendaraan roda
dua. Sistem reverse osmosis Indonesia kebanyakan mengadopsi sistem reverse osmosis dari
berbagai negara seperi Amerika Serikat (USA), Taiwan, Jepang dan Korea.
Sistem reverse osmosis Indonesia sudah cukup marak dipakai di beberapa kota di Indonesia
terutama kota besar seperti Jakarta, Medan, Surabaya, Semarang, Yogyakarta, Kalimantan,
Makassar dan beberapa kota lainnya. Dengan makin maraknya sistem reverse osmosis
Indonesia, tentu akan membantu masyarakat meningkatkan kesehatannya.
5. Sebutkan Alasan Mengapa kita memilih air RO?
Jawab :
1. Memiliki standar kualitas air International dengan ukuran filter/membrane yang sangat
halus 0,0001 mikron yang mampu membuang seluruh bahan pencemar air seperti kimia,
biologis, fisik, bakteri, virus hingga logam berat.
2. Dengan mengkonsumsi air minum yang murni dari hasil mesin sistem reverse osmosis
atau sistem RO, maka kesehatan dan fungsi ginjal di dalam tubuh dapat tetap terjaga
dengan baik. Ingat! Bahwa Kesehatan Ginjal tidak dapat dinilai dengan materi dan uang
walau berapapun besarnya.
3. Dapat menjaga kesehatan tubuh kita dari beberapa penyakit yang cukup berbahaya seperti
: Gula Darah (Diabetes), Darah Tinggi (Hipertensi), Asam Urat, Gangguan Fungsi Ginjal,
Gagal Ginjal maupun Batu Ginjal (kerusakan ginjal dapat terjadi kerena terdapatnya
logam-logam berat yang banyak bersifat toksik/racun dan pengendapan pada ginjal).
Sehingga dapat digunakan sebagai Terapi Kesehatan terhadap penyakit tertentu.
4. Dilakukannya Tahapan proses analisa air baku sebelum pemasangan. Filter yang
digunakan disesuaikan dengan kondisi/masalah air sehingga dilakukan proses filterisasi
sesuai dengan output yang diinginkan.
5. Mampu membuang zat polutan berbahaya hingga air menjadi murni 99,9%. Hal ini
polutan atau logam berat tidak dapat dihilangkan dengan sistem pengolahan air minum
yang lama misalnya pendidihan, ultra violet, ozonisasi dll.
6. Baik untuk digunakan sebagai TERAPI AIR PUTIH karena menggunakan air murni lebih
cepat diserap tubuh.
7. Memiliki nilai ekonomis yang tinggi dibandingkan membeli air minum kemasan dan isi
ulang. Biaya pertahun untuk produk reverse osmosis rumah tangga yang digunakan
hingga 10 orang tidak lebih dari 350 ribu.
8. Merupakan teknologi yang telah teruji secara internasional dan digunakan jutaan rumah
tangga di berbagai negara maju. Lihatlah rumah keluarga di AS, Inggris, Singapura,
Australia, Jepang atau negara lainnya, tentu di samping ruang makan biasa ditemui alat
reverse osmosis.
9. Kualitas air langsung dapat diuji dari hari ke hari sehingga air yang anda minum terjamin
kualitasnya. Pengujian air minum reverse osmosis cukup sederhana, yaitu dengan alat
ukur TDS.
10. Menggunakan komponen filter yang telah lolos uji kelayakan dari NSF dan anggota
Water Quality USA.

6. Apa manfaat air RO?


Jawab :
Manfaat Air Minum Reverse Osmosis (RO System) Untuk Kesehatan Dan Kecantikan
Lebih dari 70% bagian tubuh kita adalah air, yang mengisi sekitar 600.000 urat nadi dan arteri
dalam darah. Otak 90%, jantung 75%, paru - paru 86%, ginjal 83%, otot 75% dan darah 90%.
Darah mengandung cairan 50% - 60% dan 90% dari cairan tersebut adalah air murni. Air
dalam tubuh berfungsi memberi zat pelumas pada sendi - sendi dan jaringan lunak, mengisi
semua dan lubang - lubang kecil dalam tubuh. Bahkan air juga dapat dijadikan sebagai terapi
kesehatan untuk menyembuhkan berbagai penyakit. air memegang peranan yang sangat vital
dalam tubuh sehingga kita harus memperhatikan kebersihan air dari berbagai bahan pencemar
air.
7. Apa pengertian dari radiasi?
Jawab :
Dalam fisika, radiasi mendeskripsikan setiap proses di mana energi bergerak melalui media
atau melalui ruang, dan akhirnya diserap oleh benda lain. Orang awam sering
menghubungkan kata radiasi ionisasi (misalnya, sebagaimana terjadi pada senjata nuklir,
reaktor nuklir, dan zat radioaktif), tetapi juga dapat merujuk kepada radiasi elektromagnetik
(yaitu, gelombang radio, cahaya inframerah, cahaya tampak, sinar ultra violet, dan X-ray),
radiasi akustik, atau untuk proses lain yang lebih jelas. Apa yang membuat radiasi adalah
bahwa energi memancarkan (yaitu, bergerak ke luar dalam garis lurus ke segala arah) dari
suatu sumber. geometri ini secara alami mengarah pada sistem pengukuran dan unit fisik yang
sama berlaku untuk semua jenis radiasi. Beberapa radiasi dapat berbahaya.
8. Bagaimana cara untuk mengurangi radiasi pada ponsel?
Jawab :
a. Gunakan headset atau headphone nirkabel (wireless) dengan emitor bluetooth
berdaya rendah.
Cara ini menjauhkan pemancar sinyal dari otak di kepala, namun tidak bisa mencegah
risiko impotensi selama masih dikantongi di celana. Perangkat bebas genggam
nirkabel, misalnya bluetooth juga masih memancarkan radiasinya sendiri meski lebih
sedikit.
b. Usahakan menjauhkan ponsel setidaknya 1 inci/ 2,5 cm dari tubuh Anda.
Jangan terlalu sering meletakan hp dekat ginjal, jantung dan kantung celana. bila
ponsel melekat seharian di tubuh Anda, letakkan dengan layar menghadap ke dalam.
Bila tak digunakan sebaiknya taruh di tas atau dompet.
c. Jangan simpan ponsel di kantong baju atau celana
Otak bukan satu-satunya organ tubuh manusia yang terpengaruh oleh radiasi ponsel.
Untuk mengurangi risiko tersebut, ada baiknya ponsel disimpan di tas kecil yang bisa
dijinjng ke mana-mana. Karena, baru-baru ini ilmuwan Hongaria menyimpulkan, pria
yang terlalu sering menyimpan handphone-nya di pinggang atau saku celana akan
mengalami masalah kesuburan. Juga bebarapa penelitian membuktikan, radiasi bisa
mempengaruhi kualitas sperma pria dan meningkatkan risiko kanker payudara pada
wanita.
d. Bila memungkinkan, gunakan ponsel dalam kondisi sinyal terkuat.
Semakin lemah sinyal, semakin banyak frekuensi radio yang digunakan agar bisa
terhubung.

e. Kirim SMS saja ketimbang menelepon bila memungkinkan.


Radiasi SMS lebih rendah ketimbang berbicara. Mengirim SMS juga menjauhkan
radiasi dari kepala Anda. Radiasi yang dipancarkan saat berkirim pesan singkat lebih
sedikit dibandingkan saat menerima atau melakukan panggilan suara. Selain itu,
posisi ponsel saat berkirim pesan berada lebih jauh dari kepala dibandingkan saat
telepon.
f.

Jangan simpan ponsel di bawah bantal


Meski sedang tidak digunakan, ponsel dalam posisi stand by (tetap menyala) masih
memancarkan radiasi agar selalu terhubung dengan jaringannya. Meletakkan ponsel
di bawah bantal saat tidur akan mendekatkannya dengan kepala sehingga otak akan
terpapar radiasi sepanjang malam.

g. Jauhkan ponsel dari bayi dan jauh dari perut jika Anda tengah hamil.
Otak janin dan bayi paling rentan terhadap radiasi.
h. Bacalah petunjuk pengguna untuk mengetahui rincian lebih lanjut dan
tindakan pencegahan dari bahaya radiasi.
i.

Kurangi menelpon menggunakan HP dalam gedung.

j.

Kurangi atau jauhkan pemakaian untuk anak-anak.

k. Gunakan hp yang radiasinya dibawah level kelayakan


l.

Gunakan casing (tutup) antiradiasi

9. Apa manfaat positif dari radiasi ?


Jawab :
Keamanan
Jika Anda pernah pergi ke airport akhir akhir ini, mungkin Anda familiar dengan namanya
bagian pemeriksaan bagasi dengan sinar-x. Dengan memanfaatkan spektrometer mobilitas
ion, mesin ini mampu "mencium" unsur bahan peledak, dan memastikan penerbangan Anda
sampai selamat ke tujuan tanpa pesawat meledak. Anda mungkin tidak sadar bahwa radiasi
juga berperan dalam mendeteksi sisa-sisa bahan peledak dan narkotika
Eksplorasi Ruang Angkasa
Ruang antarbintang adalah sebuah tempat yang gelap dan dingin, begitu dingin (mendekati
nol mutlak). Sehingga kendaraan angkasa harus menjaga bagian kritisnya tetap hangat
sehingga mereka tidak membeku dan terkunci. NASA memecahkan masalah ini dengan
menempatkan elemen pemanas yang mengandung bahan radioaktif di daerah kritis. Sebagai
materi meluruh, radiokatif memberikan sejumlah kecil panas yang menjaga bagian-bagian
penting seperti kamera dan pintu sensor bergerak di suhu mendekati nol mutlak.
Pengukuran
Perangkat khusus dan pengukur yang memanfaatkan radiasi digunakan di seluruh manufaktur
dan industri untuk membuat pengukuran yang super akurat untuk mengukur barang yang
umumnya tidak terdeteksi dengan cara konvensional lainnya. Apakah Anda ingin untuk
memeriksa cacat pada pengelasan, kadar cairan dalam sistem tertutup, atau ingin membuat
pengukuran yg akurat, pengukuran fisik kecil, radiasi adalah yang Anda perlukan sebagai alat

untuk mengukur.
Sterilisasi / Iradiasi
Pasien dengan sistem kekebalan tubuh yang membutuhkan transfusi darah dapat
menghasilkan masalah berat jika mereka terkena antibodi asing dan bakteri dari darah donor.
Solusi masalah ini, mengekspos darah yang disumbangkan dengan radiasi, untuk membunuh
antibodi yang tidak diinginkan sambil menjaga sel-sel darah merah tetap utuh. Proses yang
sama juga memperpanjang umur beberapa makanan favorit Anda. Biasanya makanan
disterilkan dengan panas (pasteurisasi) untuk membunuh bakteri atau didinginkan untuk
memperlambat pembusukan.
Umur Carbon
Karbon 14 memutuskan radioaktif dari waktu ke waktu pada laju yang konstan. Karena
kenyataan ini, para ilmuwan menggunakan rasio karbon 14 isotop dalam suatu objek untuk
mengetahui perkiraan usia objek. Dengan alat ini kita telah mampu secara akurat umur benda
seperti tulang dinosaurus dan manusia purba, memperluas pemahaman kita tentang sejarah
alam dan memecahkan teka-teki umur tua seperti, "apakah orang-orang berjalan dengan
dinosaurus?"
Mutasi Genetik
Kemampuan radiasi untuk mengacaukan DNA Anda dan penyebab segala sesuatu dari kanker
menjadi lebih parah didokumentasikan dengan baik dalam pengetahuan budaya dari buku
komik ke film, tapi bisakah kemampuan tersebut dimanfaatkan untuk kebaikan? Dengan
mengekspos bibit dengan dosis radiasi, petani menyebabkan mutasi genetik dalam biji mereka
dengan sengaja. Tidak seperti apa yang Anda mungkin pernah baca di komik, mutasi dari
radiasi benar-benar dapat membantu petani mengembangkan sifat-sifat tanaman bermanfaat
seperti kekebalan terhadap serangga dan pestisida.
Membersikan Udara
Membersihkan Batubara merupakan salah satu kata-kata desas-desus dilemparkan sekitar oleh
politisi, namun hanya sedikit yang menyadari bahwa salah satu cara menghilangkan emisi dari
cerobong asap adalah dengan kejutan listrik cerobong dengan radiasi berkas elektron. Momok
lingkungan di mana-mana, merupakan sebuah ironis bahwa radiasi adalah salah satu cara
terbaik kita dalam memerangi hujan asam dan menghilangkan bahan kimia seperti belerang
dioksida dari asap sebelum mereka pergi ke udara dan mencemarinya
Detektor Asap
Pernah mengganti baterai pada detektor asap Anda dan memperhatikan peringatan bahwa ada
zat radioaktif di dalam perangkat? Banyak detektor asap yang lebih tua menggunakan zat
yang memancarkan radiasi,-amerisium 241, mengendus mencari asap. Ketika partikel asap
memutuskan aliran radiasi antara amerisium dan detektor, alarm berbunyi, memberikan Anda
beberapa detik berharga peringatan ekstra untuk keluar dari rumah atau mengingatkan Anda
dengan daging pAndagan Anda.
Kedokteran Radionuklir
Salah satu bahaya terbesar dari kejatuhan nuklir adalah menelan partikel kecil radioaktif yang
dapat menyebabkan tubuh Anda terkena kanker dan penyakit lainnya. Jadi pernakah Anda
berpikir dengan sengaja menelan zat radioaktif? Dengan mengirimkan bahan radioaktif ke

seluruh tubuh, dokter dapat melihat radiasi yang keluar dan menentukan segala macam hal
yang penting seperti mengenai fungsi organ, aliran darah, dan bahkan mendeteksi kanker
tertentu.
Foto Sinar-X (Rontgen)
Wilhelm Rontgen menempatkan penemuan radiasi X-Ray untuk digunakan sebagai
pengobatan pada tahun 1895 dengan mengambil gambar tulang di tangannya. Sejak itu sulit
membayangkan memiliki prosedur medis modern atau diagnosis tanpa terlebih dahulu
memiliki foto sinar-X. Cukup dengan memungkinkan dokter untuk melihat ke dalam tubuh
kita dan melihat apa yang terjadi, radiasi mungkin telah menyelamatkan nyawa lebih banyak
dari yang telah diklaim.

10. Sebutkan macam-macam penyakit yang ditimbulkan oleh radiasi ponsel!


Jawab :
* Kanker
* Tumor otak
* Alzheimer
* Parkinson
* Fatigue (terlalu capai)
* Sakit kepala
Penelitian yang berbeda menghasilkan hasil yang berbeda. Ada yang menyatakan radiasi HP
lebih banyak menyebabkan kanker dan kelainan. Ada yang menyatakan bahwa radiasi HP
tidak berhubungan dengan kanker. Terlepas dari mana yang benar atau salah tentu kita
sebaiknya perlu untuk bersikap waspada dan mengantisipasi.
Jangan lagi kita meremehkan resiko dari radiasi HP ini karena akibatnya bisa fatal bagi organ
tubuh kita. Jauhkanlah HP dari Anda sebisa mungkin ketika Anda tidak sedang memakainya.
Jangan terlalu sering meletakkan HP dekat dengan ginjal , jantung, dan dikantung celana
Anda karena ini bisa merusak ginjal, jantung, dan sistem reproduksi Anda!

Anda mungkin juga menyukai