Rasa Nasionalisme Di Kalangan Generasi Muda

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 3

RASA NASIONALISME DI

KALANGAN GENERASI MUDA

DISUSUN OLEH :
NAMA
NIM

: Muhammad Aziz R.M.


: I0514037

SEBELAS MARET UNIVERSITY OF


SURAKARTA
TAHUN AJARAN 2014/2015

Pandangan teman saya mengenai nasionalisme adalah paham yang menganggap


kesetiaan tertinggi atas setiap pribadi harus disertakan kepada Negara kebangsaan
(nation state) atau sebagai sikap mental dan tingkah laku individu maupun masyarakat
yang menunjukkan adanya loyalitas dan pengabdian yang tinggi terhadap bangsa dan
negaranya. Dia menjelaskan bahwa nasionalisme merupakan rasa cinta terhadap tanah
air yang dilandasi dengan ketulusan hati dan kita juga mengerti akan hak dan kewajiban
kita terhadap negara sebagai warga negara.
Globalisasi merupakan suatu proses perubahan tatanan di segala aspek bidang
kehidupan terutama di bidang teknologi. Globalisasi sendiri menbawa informasi kepada
kita tanpa adanya batasan wilayah/ruang dan waktu sehingga akan berdampak besar
kepada seluruh warga negara. Salah satu contoh dari dampak globalisasi adalah
teknologi internet. Jika digunakan secara semestinya tentu kita memperoleh manfaat
yang berguna. Tetapi jika tidak, kita akan mendapat kerugian. Dan sekarang ini, banyak
pelajar dan mahasiswa yang menggunakan tidak semestinya. Bukan hanya internet saja,
ada lagi pegangan wajib mereka yaitu handphone. Rasa sosial terhadap masyarakat
menjadi tidak ada karena mereka lebih memilih sibuk dengan menggunakan handphone.
Dilihat dari sikap, banyak anak muda yang tingkah lakunya tidak kenal sopan santun
dan cenderung cuek tidak ada rasa peduli terhadap lingkungan. Karena globalisasi
menganut kebebasan dan keterbukaan sehingga mereka bertindak sesuka hati mereka.
Hubungannya dengan nasionalisme menurut teman saya, globalisasi sangat berpengaruh
terhadap rasa nasionalisme yang semakin berkurang karena tidak ada rasa cinta terhadap
budaya bangsa sendiri dan rasa peduli terhadap masyarakat serta dia menambahkan pula
bahwa globalisasi juga memiliki peranan penting dalam perkembangan rasa
nasionalisme di Indonesia.
Menurut teman saya, upaya nyata yang bisa kita lakukan untuk mengembalikan
semangat nasionalisme di kalangan anak-anak muda sekarang antara lain :
1. Kita perlu menbuat suatu organisasi dimana di dalamnya menekankan dan
mengajari kita tentang arti nasionalisme dalam negara seperti organisasi OSIS,
BEM, serta kegiatan yang mendukung misalnya PASKIBRA.
2. Membuat banner yang berisi tentang pengingat akan pentingnya rasa
nasionalisme yang ditujukan untuk umum terutama anak-anak muda.

3. Kita harus berati-hati dalam meniru atau menerima kebudayaan baru, sehingga
pengaruh globalisasi di negara kita tidak terlalu berpengaruh pada kebudayaan
yang merupakan jati diri bangsa kita.
KESIMPULAN

Anda mungkin juga menyukai