Anda di halaman 1dari 2

TUGAS MANAJEMEN OPERASIONAL

TRANSPORTATION PROBLEM
(MODI)

Disusun oleh:
Wildan Hubbul W (C1B012073)
Hanif Abdul Latif (C1B012089)

M. Irwan Tajul
(C1B012095)

Supriyanto (C1B012131)
Panji Abdul Rahman (C1B012133)

TRANSPORTATION PROBLEM
Pada pendekatan ini akan dianalisis biaya transportasi dari daerah yang satu ke daerah yanv
lain sebagai alternatif sumber bahan baku, rencana pabrik maupun daerah pemasaran hasil
produksinya
Untuk keperluan analisis inim perlu mempertimbangkan berpa supplay dan demand terhadap
bahan baku atau barang jadi ynag akan diangkut dari daerah-daerah alternatif.
Kesimpuan dari masalah transportasi ini, akan diperoleh kombinasi antara daerah supply dan
demand yang optimal (yang mehasilkan biaya transportasi yang minimal)
Beberapa metode yang dapat digunakan untuk memcahkan masalah-masalah transportasi
yaitu:
a) Metode sudut kiri atas ke kanan bawah (north west corner rule)
b) MODI (Modified Distribution Method)
c) VAM (Vogelss Approximation Method)
MODI
Metode MODI merupakan perkembangan dari metode stepping stone dan metode sudut kiri
atas ke kanan bawah yang dilakukan dengan prosedur yang lebih pasti dengan menggunakan
uji optimalitas
Langkah-langkahnya:
1. Mengisi tabel pertama dari sudut kiri ata ke kanan bawah
2. Menentukan nilai baris dan kolom dengan persamaan Ri + Kj = Cij, dimana Ri= nilai
baris ke I ; Kj = nilai kolom ke j ; Cij = baiya angkut per unit
3. Menghitung indeks perbaikan
Indeks Perbaikan adalah nilai dari segi empat air (yang kosong) dengan rumus Cij - Ri Kj
4. Memilih titik tolak perubahan
Pilihlah segi empat yang indeksnya negatif dan angkanya terbesar
5. Memperbaiki alokasi
Berilah tanda positif pada segi empat yang terpilih, pilih salah satu segi empat
terdekat yang isi dan sebaris, satu segi empat yang isi terdekat dan sekolom; berilah
tanda - pada dua segi empat ini.
Kemudian pilih satu segi empat yang sebaris atau sekolom dengan 2 segi empat yang
bertanda tadi, dan berilah segi empat itu tanda positif
Selanjutnya pindahkan alokasi dari segi empat yang tandanya ke yang bertanda +
sebanyak isi terkecil dari segi empat yang bertanda negatif
6. Ulangi langkah ke 2 sampai tak ada indeks perbaikan yang bertanda negatif.
Bila sudah tidak ada indeks yang negatif berarti sudah optimal

Anda mungkin juga menyukai