Anda di halaman 1dari 3

PERATURAN PRAKTIKUM

PENGOLAHAN SUMBER DAYA MINERAL DAN ENERGI

1. Ketentuan Penilaian
a. Laporan (10%)
b. Tugas
(10%)
c. Kuis
(10%)
d. Maket
(20%)
e. UTS
(20%)
f. UAS
(30%)
2.

Laporan
a. Format laporan dengan margin top 1cm, left 4cm, bottom dan right 3cm
b. Laporan ditulis tangan dengan rapi menggunakan tinta biru
c. Gambar, grafik, foto dan sejenisnya ditempel pada laporan
d. Laporan dikumpul sesuai dengan ketentuan asisten masing-masing
e. Penilaian laporan berdasarkan tingkat kerapian dan kelengkapan materi

3. Tugas
a. Tugas diberikan oleh masing-masing asisten ketika praktikum berlangsung atau
setelahnya.
b. Tugas dapat diberikan oleh asisten masing-masing ketika
- Tidak lulus kuis
- Terlambat mengumpulkan laporan atau
- Tugas tambahan dari asisten
c. Tugas dilampirkan pada laporan tetap
4. Kuis dapat diberikan sebelum atau sesudah praktikum dimulai dan kuis digunakan
untuk mengevaluasi praktikan
5. Maket
a. Maket dibuat sekreatif mungkin, dapat menggunakan barang bekas (tidak terpakai
lagi) atau dengan barang yang dibeli
b. Maket dibuat beserta stand banner
c. Maket dibuat dengan ukuran 40 x 60 cm
d. Maket berisi rangkaian pengolahan bahan galian sesuai dengan materi yang telah
ditentukan untuk setiap kelompok
e. Maket dibuat rapi dan dilapisi dengan plastik supaya bisa dijadikan pajangan
dilaboratorium
f. Didalam maket berisi judul, nama praktikan, nama asisten dan tanda tangan
asisten masing-masing kelompok
g. Untuk penjelasan mengenai rangkaian pengolahan dapat dibuat pada banner
h. Banner berisi judul, grafik/flow chart pengolahan bahan galian,
keterangan/penjelasan, foto atau gambar praktikan ketika melakukan pengerjaan
maket.
i. Jenis banner yang digunakan adalah stand banner dengan ukuran 150 x 80 cm

6. UTS
a. UTS akan dilaksanakan pada akhir Maret
b. UTS berisikan soal mengenai pengolahan sumber daya mineral dan energi
c. UTS dibagi menjadi dua kelompok yaitu kampus palembang dan indralaya, yang
akan dilaksanakan di indralaya
d. Tipe soal berupa:
- TTS
- Isian Singkat
- Uraian
e. Pada saat UTS diharapkan praktikan membawa alat tulis lengkap dan tidak
diperbolehkan meminjam
7. UAS
a. UAS akan dilaksanakan pada awal Mei
b. Tipe soal yang diberikan :
- TTS
- Isian Singkat
- Uraian
- Perhitungan material balance
c. Pada saat UAS diharapkan praktikan membawa alat tulis lengkap dan tidak
diperbolehkan meminjam
8. Lapora Tetap
a. Laporan tetap dijilid rapi dan sudah ditandatangani oleh asisten masing-masing
ketika mengikuti UAS.
b. Laporan dijilid soft cover dengan warna coklat muda
c. Laporan tetap berisi:
- Lembar pengesahan
- Kata pengantar
- Daftar isi
- Daftar Gambar
- Daftar Tabel
- Laporan tiap bab
- Lampiran berupa tugas dan kuis
- Lembar ACC
9. Laboratorium
a. Sample yang dibawa berupa bongkahan batubara
b. Batubara akan dilakukan pengolahan dilaboratorium dengan menggunakan alat
yang masih dapat dipakai
c. Setiap praktikan dan asistennya harus membersihkan dan merapikan ruangan
setelah praktikum berlangsung
d. Berhubungan dengan alat yang tidak memadai maka jangan dipaksa untuk
memakai alat yang rusak
e. Menjaga kenyamanan saat parktikum berlangsung

10. Jatwal Penggunaan Alat dilaboratorium


a. Dapat didiskusikan dengan masing-masing asisten sesuai dengan waktu praktikum
JUDUL

40 CM

NAMA KELOMPOK
NAMA ASISTEN
TTD ASISTEN

60 CM

JUDUL
FLOW CHART/GRAFIK

150 CM

KETERANGAN/
PENJELASAN

FOTO/GAMBAR PRAKTIKAN

NAMA KELOMPOK + ASISTEN

80 CM

Anda mungkin juga menyukai