Anda di halaman 1dari 2

8.

5 ARAHAN SANKSI
Arahan sanksi sebagaimana dimaksud merupakan salah satu upaya pengendalian
pemanfaatan ruang, dimaksudkan sebagai perangkat tindakan penertiban atas
pemanfaatan ruang yang tidak sesuai dengan rencana tata ruang dan peraturan zonasi.

Hal yang perlu diperhatikan dalam kegiatan pengendalian pemanfaatan ruang adalah
menetapkan kegiatan pengendalian pemanfaatan ruang dalam suatu kerangka yang
berkelanjutan untuk menjamin pemanfaatan ruang yang efisien, efektif, dan responsif
terhadap perkembangan aktifitas masyarakat.

Dalam pelaksanaan Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi, bentuk-bentuk pelanggaran


dalam pemanfaatan ruang dapat dibedakan menjadi:
1. Pelanggaran Fungsi, dimana pemanfaatan lahan tidak sesuai dengan fungsi yang
telah ditetapkan.
2. Pelanggaran Luas Peruntukan, dimana pemanfaatan sesuai dengan fungsi yang
ditetapkan, tetapi luas pemanfaatan tidak sesuai dengan luas peruntukan yang
ditetapkan dalam perencanaan tata ruang.
3. Pelanggaran Persyaratan Teknis, dimana pemanfaatan sesuai dengan fungsi, tetapi
persyaratan teknis tidak

sesuai dengan ketentuan teknis

yang ditetapkan

berdasarkan peraturan perundangan yang berlaku.


Pelanggaran pemanfaatan ruang dibedakan dalam 2 (dua) kategori, yaitu:
1. Pelanggaran setelah ditetapkannya rencana tata ruang, dimana pelanggaran
dilakukan setelah rencana tata ruang memiliki kekuatan hukum dan ditetapkan
dengan peraturan daerah.
2. Pelanggaran yang terjadi sebelum penetapan rencana tata ruang.

Alternatif tindakan penertiban terhadap pelanggaran pemanfaatan ruang tersebut di atas


tertera pada tabel di bawah ini.

Laporan Rencana

8-1

Tabel 8.1
Arahan Alternatif Bentuk Penertiban terhadap Pelanggaran Pemanfaatan Ruang

Bentuk Pelanggaran
Alternatif Bentuk Penertiban
SETELAH RENCANA TATA RUANG DITETAPKAN DENGAN PERDA
Pemanfaatan ruang tidak sesuai dengan
Kegiatan pembangunan dihentikan
fungsi ruang/penggunaan lahan yang
Pencabutan ijin
telah ditetapkan dalam RTRW yang
Pembongkaran
berlaku
Pemanfaatan ruang sesuai dengan
Kegiatan pembangunan dihentikan
fungsi ruang/penggunaan lahan tetapi
Kegiatan dibatasi pada luasan yang
luasan tidak sesuai dengan ketentuan
ditetapkan
dalam RTRW yang berlaku
Denda
Kurungan
Pembongkaran
Pemutihan dan denda
Pemanfaatan ruang sesuai dengan
Kegiatan pembangunan dihentikan
fungsi ruang/penggunaan lahan, tetapi
Pemenuhan persyaratan teknis
aspek teknis pemanfaatan tidak sesuai
dengan persyaratan teknis yang
ditetapkan dalam RTRW yang berlaku
SEBELUM RENCANA TATA RUANG DITETAPKAN DENGAN PERDA
Pemanfaatan ruang tidak sesuai dengan
Pemulihan fungsi ruang secara bertahap
fungsi ruang/penggunaan lahan yang
melalui:
telah ditetapkan dalam RTRW yang
Pembatasan masa perijinan
berlaku
Pemindahan/relokasi/resettlement
Penggantian yang layak
Pengendalian pemanfaatan ruang melalui:
Pembatasan luas areal pemanfaatan
ruang
Pembatasan jenis dan skala kegiatan
Penyesuaian persyaratan teknis
Pembinaan melalui penyuluhan
Pemanfaatan ruang sesuai dengan
Pengendalian pemanfaatan ruang melalui:
fungsi ruang/penggunaan lahan tetapi
Pembatasan luas areal pemanfaatan
luasan tidak sesuai dengan ketentuan
ruang
dalam RTRW yang berlaku
Pembatasan jenis dan skala kegiatan
Pembinaan melalui penyuluhan
Pemanfaatan ruang sesuai dengan
Pengendalian pemanfaatan ruang melalui:
fungsi ruang/penggunaan lahan, tetapi
Pembatasan luas areal pemanfaatan
aspek teknis pemanfaatan tidak sesuai
ruang
dengan persyaratan teknis yang
Pembatasan jenis dan skala kegiatan
ditetapkan dalam RTRW yang berlaku
Penyesuaian persyaratan teknis
Pembinaan melalui penyuluhan

Sumber: Subdit. Bina Penataan Ruang dan Kawasan. Pengendalian Pemanfaatan Ruang di Daerah. Ditjen
Pembangunan Daerah, Departemen Dalam Negeri.

Selanjutnya sanksi dapat dikenakan kepada aparat pemerintah sebagai pemberi ijin
maupun masyarakat sebagai pelaku kegiatan. Sebagaimana diamanatkan dalam
Undang-undang Nomor 26 Tahun 2007, setiap pejabat pemerintah yang berwenang yang
menerbitkan ijin tidak sesuai dengan rencana tata ruang, dapat dikenai sanksi pidana.

Laporan Rencana

8-2

Anda mungkin juga menyukai