Anda di halaman 1dari 2

Khasiat Buah Alpokat

Lembut dan segar, mungkin dua kata inilah yang cocok untuk menggambarkan buah asal
Amerika Selatan ini. Tak mengejutkan jika di banyak negara barat alpokat digunakan sebagai
pengganti daging dalam sajian sandwich dan salad karena buah berwarna hijau ini banyak
mengandung lemak sehat. Eitss..., bukan hanya itu saja, selain lemak, alpokat juga memiliki
sekitar 20 vitamin dan mineral, termasuk folat, potasium, dan lutein. Jika anda kekurangan
vitamin B, maka alpokat bisa menjadi diet yang tepat untuk anda. Vitamin C dan E yang
terkandung di dalamnya pun semakin melengkapi manfaat buah ini. Alpokat mengandung
asam lemak omega 3 yang baik untuk tubuh, sebut Laura Flores, pakar kesehatan asal San
Diego Amerika Serikat. Selain banyak zat berkhasiat tersebut, alpokat juga ternyata memiliki
persentase kadar protein sebesar 4 gram, paling banyak di antara buah lainnya, sedangkan
kadar gula alpokat hanya 0,2 gram. Apalagi, satu studi menemukan bahwa mereka yang
mengkonsumsi alpokat setengah bagian dari porsi makan mengaku masih merasa kenyang
hingga tiga jam berikutnya. Hmm...
Khasiat buah alpokat sendiri terbilang cukup banyak, tapi di sini penulis akan menyebutkan
empat saja manfaat buah ini. Pertama ialah untuk menurunkan kadar kolesterol. Sebuah
penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Archives of Medical Research di tahun 1996
menyebutkan bahwa kolesterol tinggi yang diidap sejumlah pasien terbukti menurun sebesar
22% setelah menjalani diet alpokat selama sepekan. Tak hanya itu, mereka juga mencatat
bahwa kadar kolesterol baik sang pasien juga meningkat sebanyak 11%. Hal ini disebabkan
karena alpokat memiliki kandungan beta-sitosterol tinggi yang memang ampuh untuk
menurunkan kolesterol di dalam tubuh kita.
Manfaat kedua adalah untuk mengobati penyakit diabetes. Sebagai catatan, di Inggris pada
tahun 2012 silam ada sekitar 3 juta penduduk yang terbukti mengidap penyakit ini. Jumlah ini
pun diperkirakan terus bertambah karena masih banyak orang yang belum terdiagnosis. Salah
satu tanda-tanda diabetes ialah rasa haus dan lapar yang terus menerus dan sering buang air
kecil. Selain itu, berat badan pengidap diabetes juga mengalami penurunan di samping
masalah penglihatan dan rasa nyeri di bagian kaki. Dengan mengkonsumsi buah alpokat,
kesehatan pengidap diabetes insya Allah bisa semakin membaik karena buah ini mampu
meningkatkan kadar lemak baik HDL dan memberantas lemak jahat LDL. Sebagai tambahan,
pasien diabetes juga dianjurkan untuk sering melakukan cek level kolesterol.
Khasiat alpokat yang ketiga ialah untuk menurunkan berat badan. Masih di dalam jurnal yang
sama, para peneliti melajutkan bahwa alpokat merupakan buah yang tepat untuk dimasukan
ke dalam menu diet karena dapat mencegah resiko gangguan metabolisme. Selanjutnya,
mereka yang rajin memakan alpokat juga diketahui memiliki badan lebih langsing dan index
masa tubuh yang cukup rendah, serta lingkar pinggang lebih proporsional.
Khasiat yang terakhir ialah untuk mencerahkan kulit. Anda para kaum hawa, terutama, tentu
mengidam-idamkan warna kulit yang tampak cerah merona. Anda tak usah khawatir untuk
merogoh kocek terlalu dalam demi mendapatkan kulit yang sehat. Dengan melahap alpokat
setiap hari, kulit anda akan terasa kenyal dan lembut karena nutrisi buah ini mampu merawat
lapisan epidermal kulit sehingga terasa lembut dan sehat. Linus Pauling Institut Universitas

Oregon juga menemukan bahwa vitamin C dan E yang terkandung di dalam alpokat turut
membantu kulit anda bersinar.

Anda mungkin juga menyukai