Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Membran sel merupakan membran yang paling luar baik pada sel prokariot
maupun pada sel eukariot. Fungsi membran adalah memelihara isi sel dari
pencampuran bebas dengan molekul di luar sel sebagai penghubung sel dengan
lingkungan luarnya, karena membran sel merupakan salah satu penyusun sel yang
memisahkan bagian dalam sel dengan lingkungan luar sel. Selain fungsi tersebut,
membran sel juga sangat berperan dalam trasportasi seluler suatu ion atau molekul.
Membran sel tersusun oleh beberapa molekul, diantaranya adalah lipid, protein,
dan karbohidrat. Masing-masing dari molekul tersebut mempunyai fungsi,
peranan, serta komponen molekul yang berbeda masing-masing.
Terkait dengan struktur dari membran plasma, mengalami perkembangan dari
tahun 1917 hingga tahun 1972, perkembangan terakhir yang sampai sekarang
masih menjadi acuan yaitu tentang fluid mozaic model yang menerangkan bahwa
membran sel tersusun atas dua lapis fosfolipid (fosfolipid bilayer), dimana ujung
permukaan suatu lipid yang bersifat hidrofobik bersembunyi pada bagian interior
lipid dua lapis dan ujung permukaan hidrofilik menghadap ke permukaan dua sisi
membran plasma (baik yang menghadap ke interior sel maupun ke lingkungan luar
sel).
Transportasi pada membran meliputi transpor aktif dan transpor pasif. Contoh
dari transpor aktif adalah pompa Na+ dan K+ yang melibatkan ATP dalam
prosesnya, sedangkan transpor pasif dapat berupa difusi, osmosis, endositosis, dan
eksositosis. Masing-masing dari bentuk transportasi tersebut akan dibahas secara
detail dalam makalah ini.
B. Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah makalah ini adalah :
a. Komponen-komponen apa saja yang menyusun membran sel dan sebutkan
fungsi dari membran sel ?
b. Bagaimanakah membran sel mengontrol pelintasan zat-zat ?
c. Bagaimanakah komponen-komponen membran sel dalam menyusun membran?

d. Bagaimanakah transpor yang terjadi dalam membran sel?


C. Tujuan
Adapun tujuan dari pembuatan makalah ini adalah :
a. Mengetahui dan mempelajari komponen-komponen dari membran sel dan
fungsi dari membran sel.
b. Mengetahui susunan dari komponen-komponen membran yang menyusun
membran.
c. Mengetahui dan mempelajari ikatan antara komponen-komponen membran sel.
d. Mengetahui macam-macam transpor antar membran, contoh, dan faktor yang
mempengaruhinya.
D. Manfaat
Adapun manfaat dari pembuatan makalah ini adalah :
a. Agar mahasiswa dapat menjelaskan komponen-komponen dari membran sel
dan fungsi membran sel.
b. Agar mahasiswa dapat menjelaskan susunan dan ikatan komponen-komponen
membran.
c. Agar mahasiswa dapat mengetahui macam-macam transpor antar membran
serta contoh dan faktor yang mempengaruhinya.

Anda mungkin juga menyukai