Anda di halaman 1dari 2

Bahaya NAPZA/NARKOBA

ANAMBAS (Tarempa).Napza adalah singkatan dari Narkotika, Psikotropika dan Zat


Adiktif lainnya. Sedangkan Narkoba adalah nama yang lebih populer di
masyarakat singkatan dari Narkotika dan Bahan/Obat Berbahaya.
Memelihara diri dari menggunakan Napza sangat penting. Dimulai dari tidak
mencoba untuk merokok. Jika ada yang mengajak untuk menggunakan Napza
termasuk merokok. Segera laporkan kepada orang tua. Sehingga tidak mudah
terpengaruh untuk menggunakan Napza.
Begitujuga dengan ajakan merokok. Bisa mempengaruhi untuk memulai
menggunakan NAPZA. Biasanya kecanduan menghisap rokok membuat anak
punya rasa ingin tahu untuk mencoba Napza.
Jenis-jenis Napza/Narkoba:
- Bunga dan buah Opium
- Heroin/Putaw
- Butiran morphine
- Opium kering
- Ekstasi
- Rohipnol
- Kokain
- daun koka
- Shabu-shabu
- Bunga dan buah koka
- LSD
- Daun ganja
- Tembakau ganja
- Amphetamine
- Inhalansia (Lem,Tinner)
- Tembakau
- Alkohol

Dampak Buruk Penyalahgunaan Napza/Narkoba:


Kerusakan organ vital, termasuk otak, paru-paru, hati, ginjal dan organ
1.reproduksi
Keracunan, over dosis dengan berbagai tanda dan gejala seperti mual,
muntah, pusing, kejang, gemetar, jantung berdebar, nyeri dada, denyut
jantung meningkat, suhu badan naik, tekanan darah tinggi, pupil melebar
2.sampai koma dan berujung pada kematian
Gejala putus obat seperti mual, muntah, diare, mengantuk, pilek, bersin, mata
berair, tekanan darah naik, ritme pernafasan meningkat, suhu badan naik,
gemetar, hilang selera, sulit tidur, jantung berdebar, lemas, kejang lambung,
impotensi, gangguan jantung dan ginjal, gangguan paru-paru dan saluran
3.pernafasan.
Sakaw (sakit sekali karena putaw) yaitu keadaan penderita sakit sekali sekujur
tubuh, gabungan dari rasa sakit/nyeri yang hebat, yang juga disebabkn karena
4.putus obat khusus.
Gangguan psikis, seperti gelisah, cemas takut, curiga, waspada berlebihan,
agresif, panik, mudah tersinggung, depresi, gembira berlebihan, mudah lupa,
gangguan nalar dan kosentrasi, banyak bicara, gangguan kesabaran dan
5.perilaku.
Kehidupan sosial memburuk, prestasi sekolah mundur, hubungan keluarga
memburuk bahkan bisa mengarah pada perbuatan kriminal karena mencuri
6.untuk membeli Napza/Narkotika
http://dinkes.anambaskab.go.id/berita-193-bahaya-napzanarkoba.html

Anda mungkin juga menyukai