Jelajahi eBook
Kategori
Jelajahi Buku audio
Kategori
Jelajahi Majalah
Kategori
Jelajahi Dokumen
Kategori
PENDAHULUAN
A.Latar Belakang Masalah
Sosiologi merupakan ilmu yang mempelajari tentang masyarakat yang
meliputi gejala-gejala sosial,struktur sosial dan perubahan sosial. Sosiologi
menelaah gejala-gejala yang wajar dalam masyarakat seperti norma-norma,
kelompok sosial dalam lapisan masyarakat, lembaga masyarakat, proses sosial,
perubahan sosial dan kebudayaan serta perwujudannya.Gejala-gejala tersebut ada
yang tidak berlangsung normal sebagaimana yang dikehendaki masyarakat dan
merupakan gejala-gejala abnormal atau gejala-gejala patologis, hal ini disebabkan
adanya unsur-unsur masyarakat yang tidak berfungsi sebagai mana mestinya yang
menyebabkan kekecewaan dan penderitaan.Gejala-gejala abnormal tersebut dapat
dinamakan sebagai masalah-masalah sosial.salah satu contoh masalah sosial
masyarakat adalah kemiskinan.
Kemiskinan adalah suatu keadaan dimana seseorang tidak sanggup
memelihara dirinya sendiri sesuai dengan taraf kehidupan kelompok dan juga
tidak mampu memanfaatkan tenaga mental maupun fisik dalam kelompok
tersebut.Kemiskinan sebagai suatu fenomena sosial yang tidak hanya dialami oleh
negara-negara yang sedang berkembang tetapi juga terjadi di negara-negara yang
sudah mempunyai kemapanan di bidang ekonomi.
Kemiskinan merupakan permasalahan yang diakibatkan oleh kondisi
nasional suatu negara dan situasi global.Dengan adanya globalisasi ekonomi dan
ketergantungan antar negara dapat memberikan tantangan dan kesempatan
pertumbuhan ekonomi dan pembangunan suatu negara dan juga memberikan
resiko ketidakpastian perekonomian dunia,kependudukan maupun lingkungan
hidup.Pada umumnya semua kebijakan pemerintah yang tidak berpihak kepada
peningkatan kesejahteraan rakyat.Dampak dari berbagai kebijakan tersebut adalah
masih banyaknya penduduk miskin di indonesia.
B.Rumusan masalah
1. Mengapa masalah sosial dapat menimbulkan gejala-gejala normal dan
abnormal ?
2. Mengapa kemiskinan dapat disebut sebagai fenomena sosial ?
3. Apa saja penyebab kemiskinan ?
4. Bagaimana cara menanggulangi kemiskinan ?
C.Tujuan Penelitian
Tujuan penelitian mengenai masalah sosial terhadap kasus kemiskinan antara lain:
1. Meningkatkan peran serta masyarakat dalam menanggulangi kemiskinan di
lingkungannya.
2. Mengungkapkan permasalahan kemiskinan yang di alami masyarakat dan cara
menanggulanginya.
3. Meningkatkan rasa tenggang rasa, sosialisasi terhadap sesama, dan
menurunkan kesenjangan sosial.
D.Manfaat Penelitian
A. bagi penulis
1. Memperdalam wawasan dan pengetahuan mengenai ilmu pengetahuan
sosiologi.
2. Menambah ilmu pengetahuan penulis terhadap sosiologi terutama
mengenai masalah sosial dalam masyarakat.
3. Mengetahui perkembangan dan kemajuan keadaan sosial di dalam
kehidupan bermasyarakat.
B.bagi pembaca
1. Menambah pengalaman pembaca untuk memperdalam ilmu pengetahuan
sosiologi.
2. Menambah wawasan pembaca terhadap sosiologi mengenai masalah
sosial.
3. Mengetahui perkembangan sosiologi di dalam masyarakat.
BAB 2
2
LANDASAN TEORI
A.Pengertian Masalah Sosial
Menurut Soerjono Soekanto masalah sosial adalah suatu ketidaksesuaian antara
unsur-unsur kebudayaan atau masyarakat, yang membahayakan kehidupan kelompok
sosial. Jika terjadi bentrokan antara unsur-unsur yang ada dapat menimbulkan gangguan
hubungan sosial seperti kegoyahan dalam kehidupan kelompok atau masyarakat.
Masalah sosial muncul akibat terjadinya perbedaan yang mencolok antara nilai
dalam masyarakat dengan realita yang ada. Yang dapat menjadi sumber masalah sosial
yaitu seperti proses sosial dan bencana alam. Adanya masalah sosial dalam masyarakat
ditetapkan oleh lembaga yang memiliki kewenangan khusus seperti tokoh masyarakat,
pemerintah, organisasi sosial, musyawarah masyarakat, dan lain sebagainya.
Masalah sosial dapat dikategorikan menjadi 4 (empat) jenis faktor, yakni antara lain :
1. Faktor Ekonomi : Kemiskinan, pengangguran, dll.
2. Faktor Budaya : Perceraian, kenakalan remaja, dll.
3. Faktor Biologis : Penyakit menular, keracunan makanan, dsb.
4. Faktor Psikologis : penyakit syaraf, aliran sesat, dsb.
B.Pengertian Kemiskinan
Kemiskinan merupakan masalah kemanusiaan yang telah lama
diperbincangkan karena berkaitan d Menurut Soerjono Soekanto masalah sosial adalah
suatu ketidaksesuaian antara unsur-unsur kebudayaan atau masyarakat, yang
membahayakan kehidupan kelompok sosial. Jika terjadi bentrokan antara unsur-unsur
yang ada dapat menimbulkan gangguan hubungan sosial seperti kegoyahan dalam
kehidupan kelompok atau masyarakat.
Masalah sosial muncul akibat terjadinya perbedaan yang mencolok antara nilai
dalam masyarakat dengan realita yang ada. Yang dapat menjadi sumber masalah sosial
yaitu seperti proses sosial dan bencana alam. Adanya masalah sosial dalam masyarakat
ditetapkan oleh lembaga yang memiliki kewenangan khusus seperti tokoh masyarakat,
pemerintah, organisasi sosial, musyawarah masyarakat, dan lain sebagainya.
BAB III
PEMBAHASAN
A.Respon Masyarakat Terhadap Masalah Sosial
Masalah sosial terutama masalah kemiskinan, pemerintah atau masyarakat
bisa mengendalikan atau menyelesaikan masalah tersebut dengan cara
kebersamaan atau kekeluargaan dengan diadakannya program perdagangan di
pasar modern atau tradisional dengan berbagai macam bentuk, agar masyarakat
terpacu untuk bisa mengembangkan kreasi mereka masing-masing. Sehingga
masyarakat bisa menghasilkan pendapatan dan mengurangi jumlah kemiskinan di
Indonesia.
Tindakan bersama yang diharapkan berdampak pada kondisi kehidupan
yang lebih baik. Secara umum dapat dikatakan, bahwa masyarakat yang dapat
mengelola dan mengatasi masalah sosial, memiliki tingkat kesejahteraan yang
lebih tinggi di bandingkan masyarakat yang lain.
Penanganan masalah sosial oleh masyarakat itu sendiri dalam berbagai hal
saling mengisi dan saling melengkapi , dengan tindakan penanganan yang
dilakukan oleh institusi pemerintah (Negara). Menempatkan usaha pelayanan
sosial yang merupakan salah satu implementasi dari kebijakan social oleh negara
tersebut akan melibatkan interkasi atau hubungan timbal balik.
DAFTAR PUSTAKA
http://forum.detik.com
http://www.detiknews.com
http://www.wikipedia.id