Anda di halaman 1dari 1

Nama : Dana Megayani

Review
1. Pada bab Pendahuluan, penulisan latar belakang hendaknya dimulai dari yang luas dahulu lalu mengerucut
menuju topik dan permasalahan yang hendak kita bahas.

2. Pada tujuan terdapat pengulangan tujuan. Keuntungan dan pendapatan itu sama saja , hendaknya digabung
saja.

3. Dalam penulisan tujuan, hendaknya tidak menggunakan kata "untuk mengetahui" karena memberikan kesa
n penelitian tersebut sangat dangkal. Langsung saja menggunakan kata 'menganalisis'.

4. Pada penulisan Kerangka Pemikiran di Bab Tinjauan Pustaka, model alur pemikiran nya harus ada yang berb
entuk Diagram atau flow chart. Flowchart ini menggambarkan secara singkat urutan penelitian yang dilakukan
yang memudahkan pembaca memahami isi tulisan kita secara keseluruhan.

5. Hipotesis yang digunakan berupa target capaian atau kesimpulan sementara.

6. Pada metode penelitian, lokasi penelitian harus jelas. Apabila sampel keseluruhan untuk level kecamatan, lo
kasi penulitian cukup ditulis total sampel dalam kecamatan. Memisahkan sampel per desa mestinya mempuny
ai maksud menggambarkan penelitian sampel sampai level desa.

7. Untuk memudahkan memahami urutan penarikan sampel maka hendaknya dibuat tabel berisis strata sesuai
daerah, jumlah populasi dan jumlah sampel yang dipakai.

8. Untuk di bab Pembahasan, apabila hasil panen dalam 1 tahun ada 2 kali maka dipisahkan berapa hasil panen
ke 1, panen ke 2. Karena bisa terjadi perubahan harga di panen 1 ke panen ke 2.

9. Pisahkan dan kelompokkan amtara variabel biaya tetap (investasi) dan biaya antara (variabel).

10. Pemisahan biaya tetap akan memudahkan memahami mana biaya yang habis dalam satu kali produksi dan
mana yang tidak habis dalam satu kali produksi.

Anda mungkin juga menyukai