Anda di halaman 1dari 1

Sistem Pencernaan

Usus Tengah
Pada mudigah 5 minggu, usus tengah tergantung pada
dinding abdomen dorsal oleh sebuah mesentrium pendek dan
berhubungan dengan yolk sac melalui duktus velinus atau yolk sac.
Perkembangan usus tengah ditandai oleh pemanjangan cepat usus
dan mesentriumnya sehingga terbentuk lengkung usus primer. Di
puncaknya, lengkung tetap berhubungan langsung dengan yolk sac
melalui duktus velinus yang sempit, Bagian sefalik dari lengkung
berkembang menuju bagian bawah ileum, saekum, apendiks, kolon
asendens, dan dua per tiga proksimal kolon transversum.
Herniasi Fisiologis
Rongga abdomen terlalu kecil menampung semua lengkung
usus, dan lengkung tersebut masuk ke rongga ekstraembrional di
tali pusat selama minggu ke-6 perkembangan.
Rotasi Usus Tengah
Bersaman dengan bertambahnya panjang, lengkung usus
primer berputar mengelilingi suatu sumbu yang dibentuk oleh arteri
mesentrika superior. Jika dilihat dari depan, perputaran ini
berlawanan dengan arah jarum jam dna besarnya sekitar 270
derajat setelah selesai.
Retraksi Lengkung yang mengalami Herniasi
Selama minggu ke-10, lengkung susu yang mengalami
herniasi mulai kembali ke rongga abdomen. Proksimal jejenum,
bagian pertama yang masuk kembali ke dalam rongga abdomen,
kemudian terletak di sisi kiri. Lengkung-lengkung yang masuk
belakangan secara bertahap menetap semakin ke kanan. Tunas
saekum yang muncul pada akhir minggu ke-6 sebagai suatu
pelebaran kecil berbentuk kerucut di bagian kaudal lengkung usus
primer adalah bagian terakhir usus yang masuk kemabli ke rongga
abdomen.
Mesentrium Lengkung Usus
Mesentrium propria, mengalami perubahan mencoloj seiring
dengan rotasi dan pembentukan kumparan usus. Ketika bagian
kaudal lengkung bergerak disisi kanan rongga abdomen,
mesentrium dorsal terpuntir mengelilingi pangkal arteri mesentrika
superior.

Anda mungkin juga menyukai