Anda di halaman 1dari 3

SATIS TOILET

Oleh : Erik Budi Santoso (P17433212031)


abbeepic@yahoo.com

1. Pengantar
Toilet ini dibuat oleh perusahaan Jepang Lixil, memberikan kemudahan bagi
para pengguna. Toilet ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur lengkap. Untuk para
pengguna, jangan lupa untuk install aplikasi My Satis sebagai alat kontrol toilet ini.
Cara kerjanya menggunakan media Bluetooth. Toilet ini Dipasarkan
dengan harga $5.686 (Rp56 juta) per unit.
Kelebihan :
Memiliki alat siram otomatis
Memiliki fitur musik
Dapat mengeluarkan wewangian secara otomatis
Toilet ini dapat membuat sebuah buku harian kegiatan yang dapat berguna
untuk memantau kesehatan seseorang.
Setiap model mempunyai PIN untuk meningkatkan keamanan perintah
pengguna.
Kekurangan :
Harganya yang terlalu mahal sehingga sulit dijangkau untuk masyarakat
menengah kebawah.
Cacat pada hardware toliet ini berarti ponsel apa saja yang memiliki aplikasi
ini bisa mengaktifkan toilet tersebut. Hacker dapat mengunduh aplikasi My
Satis dan menggunakannya untuk menyiram toilet berkali-kali, meningkatkan
penggunaan air dan membebankan biaya yang tinggi pada pemilik. Selain itu
hacker juga bisa mengakibatkan unit untuk menutup dan membuka permukaan
toilet, mengaktifkan semprot basuh dan menyebabkan ketidaknyamanan atau
stress bagi pengguna.
2. Spesifikasi Alat / Bahan / Foto / Desain / Gambar

Prodi D.IV Kesehatan Lingkungan Purwokerto

Page 1

3. Cara Pengoprasian
Cara kerja penggunaan toilet satu ini dengan ponsel dengan media bluetooth.
Syaratnya ponsel itu harus sudah punya aplikasi android yang bernama My Satis.
Cara kerjanya menggunakan media bluetooth untuk mendapatkan mode instruksi dari
aplikasi My Satis yang sudah aktif pada ponsel kita. Kode PIN untuk setiap model
ditetapkan sama yaitu empat nol (0000), artinya kode tidak bisa diset ulang dan bisa
diaktifkan dengan ponsel apa pun yang memiliki app My Satis.
4. Manfaat
Dengan adanya toilet ini maka kita lebih menghargai lingkungan karena memang
salah satu keunggulan desain produk dari Jepang ini yaitu untuk membantu
melestarikan lingkungan.
5. Vendor
PT. AMERICAN STANDARD INDONESIA (JEPANG LIXIL)
Jl.Raya Narogong Km.52,
Desa Limusnunggal, Cileungsi - Bogor 16820
Customer Care : 0 - 800 - 1 - 267823 (bebas pulsa)
e-mail : CustomerCare-Indonesia@amstd.com
Tel : +62 21-823 0804 (hunting)
Fax : +62 21-823 2284 ; +62 21-823 0805

Prodi D.IV Kesehatan Lingkungan Purwokerto

Page 2

6. Sumber
http://www.americanstandard.co.id/index.php/product/new_product

Prodi D.IV Kesehatan Lingkungan Purwokerto

Page 3

Anda mungkin juga menyukai