Anda di halaman 1dari 14

HAND OUT

KOMUNIKASI DASAR
Teknologi Informasi dan Multi Media Sistem untuk Promosi Kesehatan
Rendra Widyatama, SIP., M.Si

Pengertian Komunikasi

Komunikasi

Who, says what, in which channel? to whom? with what effect?. (Lasswell 1960).

Penyampaian pesan dari komunikator kepada komunikan baik melalui media maupun

communication

dari bahasa Latin, yaitu communis yang berarti sama

non media untuk tujuan tertentu dengan mengharap efek tertentu.


Pola Komunikasi
1. Komunikasi intrapersonal
2. Komunikasi antar personal
3. Komunikasi organisasi
4. Komunikasi dengan khalayak banyak
5. Komunikasi bermedia : menggunakan media sebagai komunikasi, contoh ; sms, email,
bbm dll
6. Komunikasi antar media, yaitu Komunikasi yang dilakukan dengan alat dengan alat.
Contohnya seperti remote tv dengan tv
7. Komunikasi mesin dan manusia, yaitu berkomunikasi dengan menggunakan media yang
aktif. Contohnya menggunakan atm
Proses Komunikasi Menurut Denis McQuail:
Bentuk 1: Komunikasi intra-pribadi (intrapersonal communication)

Yakni proses komunikasi yang terjadi dalam diri seseorang, berupa pengolahan informasi
melalui pancaindra dan sistem syaraf. Contoh : berpikir, merenung, menggambar,
menulis sesuatu, dll.

Proses komunikasi intrapersonal melewati empat tahap; sensasi, persepsi, memori, dan
berpikir.

Jika tidak ada komunikasi akan fatal

Bentuk 2 : Komunikasi antar-pribadi (interpersonal communication)

Yakni kegiatan komunikasi yang dilakukan antara seseorang dengan orang lainnya.
Disebut juga dengan komunikasi DIADIK. Contoh : percakapan tatap muka.

Komunikasi antar-pribadi ini juga membuat mutual understanding. Semakin bersar


introseksi semakin besar mutual understanding.

Jika tidak ada introseksi tetapi adanya motivasi yang besar antara komunikator bisa juga
membuat mutual anderstanding.

Selain motivasi, bisa juga karena adanya perantara atau antara. Semakin banyak perantara
mutual understanding akan lama.

Bentuk 3: Komunikasi dalam kelompok

Yakni kegiatan komunikasi yang berlangsung dalam suatu kelompok. Contohnya yaitu
pada saat di kelas

Bentuk 4: Komunikasi antar kelompok

Yakni kegiatan komunikasi yang berlangsung antar kelompok satu dengan kelompok
yang lain. Masing-masing pihak memainkan peran mewakili kelompoknya masingmasing.

Bentuk 5: Komunikasi organisasi

Yakni kegiatan komunikasi yang berlangsung dalam organisasi

Bentuk 6: Komunikasi dengan masyarakat luas

Yakni kegiatan komunikasi yang berlangsung dengan masyarakat luas. Dapat dilakukan
dengan melalui Media massa dan Komunikasi langsung dengan masyarakat luas

Pengertian Teknologi

Teknologi berasal dari kata Techne = cara dan Logos = ilmu


Teknologi = ilmu tentang cara
Teknologi :
o Proses meningkatkan nilai tambah
o Produk yang digunakan dan dihasilkan untuk meningkatkan kinereja.

Pengertian Teknologi Informasi

Teknologi Informasi (Information technology). Biasa disingkat dengan Infotech

Istilah umum untuk semua teknologi yang membantu manusia dalam membuat, mengubah,
menyimpan, mengomunikasikan dan/atau menyebarkan informasi. Contohnya buku, hp, dll

Menurut Haag dan Keen (1996), Teknologi informasi adalah seperangkat alat yang
membantu manusia bekerja dengan informasi dan melakukan tugas-tugas yang berhubungan
dengan pemrosesan informasi.

Teknologi informasi bisa terjadi dibentuk oleh komunikasi. Teknologi Komunikasi, yaitu
peralatan perangkat keras (hardware) yang memungkinkan setiap individu mengumpulkan,
memproses dan saling tukar menukar informasi dengan individu-individu lain.
Teknologi Informasi tidak hanya komputer

Menurut Martin (1999), teknologi informasi tidak hanya terbatas pada teknologi komputer
(perangkat keras dan perangkat lunak) yang akan digunakan untuk memproses dan
menyimpan informasi, melainkan juga mencakup teknologi komunikasi untuk mengirim
informasi.

Williams dan Sawyer (2003), mengungkapkan bahwa teknologi informasi adalah teknologi
yang menggabungkan komputasi (komputer) dengan jalur komunikasi kecepatan tinggi yang
membawa data, suara, dan video

Teknologi Informasi bukan hanya berupa komputer pribadi, tetapi juga telepon, TV, peralatan
rumah tangga elektronik, dan peranti genggam modern (misalnya ponsel).

Prinsip Teknologi Informasi

Alat bantu manusia

Berbentuk alat komunikasi

Berkait dengan pemrosesan informasi, yaitu membuat, mengubah, menyimpan,


mengomunikasikan dan atau menyebarkan informasi

Kecepatan tinggi

Informasi yang diolah berkait dengan data suara, tulisan, video.

Latar Belakang Penggunaan Teknologi

Menurut Iskandar Alisyahbana (1980), penggunaan teknologi didorong oleh keinginan manusia
untuk hidup lebih nyaman, makmur, sejahtera.
Jenis Teknologi Informasi
1. Teknologi informasi berbasis cetak
Karakteristik :
Memerlukan kemampuan cetak,
Informasi dapat tersimpan lama,
Bersifat visual,
Memerlukan ruang,
Memerlukan waktu pencarian,
Membutuhkan kemampuan indera penglihatan dan literacy,
Proses produksi sederhana dan cepat,
Relatif murah
2. Teknologi informasi berbasis suara
Karakteristiknya :
o Memerlukan energi listrik,
o Rentan terhadap gangguan sinyal,
o Memerlukan perangkat pengiriman dan penerimaan pesan,
o Tidak memerlukan kemampuan melihat dan literacy,
o Produksi mudah dan relatif murah,
o Kesan personal sangat menonjol,
o Tidak terikat ruang dan waktu,
o Kontrol relatif mudah,
o Bersifat imajinatif, tidak mampu menampilkan gambar, tulisan, dan warna atau teater on
o
o
o
o
o
o
o
o

maind
3. Teknologi informasi berbasis video
Karakteristiknya :
o Memerlukan energi listrik,
o Rentan terhadap gangguan sinyal,
o Memerlukan perangkat pengiriman dan penerimaan pesan,
o Memerlukan kemampuan melihat,
o Tidak memerlukan kemampuan literacy,
o Produksi relatif sulit,
o Produksi memerlukan waktu yang relatif lama,
o Tidak terikat ruang dan waktu
4. Teknologi informasi berbasis jaringan computer
Karakteristiknya :
o Memerlukan energi listrik,
o Rentan terhadap gangguan sinyal,
o Memerlukan perangkat pengiriman dan penerimaan pesan,
o Memerlukan kemampuan mengoperasikan,
o Produksi relatif mudah dan cepat,

o Tidak terikat ruang dan waktu,


o Cakupan sangat luas,
o Proses data sangat cepat
5. Teknologi informasi berbasis komunikasi mobile
Karakteristiknya :
o Rentan terhadap gangguan sinyal,
o Memerlukan perangkat pengiriman dan penerimaan pesan,
o Produksi relatif mudah dan cepat,
o Tidak terikat ruang dan waktu,
o Cakupan sangat luas,
o Bersifat personal karena bersifat langsung
o Contohnya adalah sms
Sejarah Perkembangan Teknologi Komunikasi
1. Masa Prasejarah
o Pada bentuk awal komunikasi manusia, menggunakan gambar yang dilukiskan di
dinding-dinding gua. Isi pesan : kegiatan berburu, pengobatan, dan epresi seni lainnya
yang belum terjelaskan.
o Contoh: Lukisan Lascaux di Dordogne di Perancis. Lukisan dinding ini
menggambarkan banyak spesies hewan dan gambar manusia yang dilukis dengan warna
tanah berpigmen coklat, hitam, kuning, dan merah.
o Gambar-gambar di Maluku Tengah, Pettakere Maros. Setelah diteliti, lukisan goa ini
merupakan lukisan tertua di dunia, yaitu 40.000 SM
o Lukisan Gua Maros berupa Babirusa, Anoa, Burung, Perahu dan Garis-garis
abstrak dibuat oleh Homo Sapiens
o Maros-Pangkep, hutan batu karst terluas kedua di dunia setelah China. Tempat ini
dikenal sebagai Hutan Batu berlokasi di Taman Nasional Bantimurung, Pegunungan
Bulusaraung. Luas Maros-Pangkep 43.750 hektar.
o Selain menggunakan lukisan, pada masa ini menggunakan juga isyarat bunyi, dimana
bentuk medianya adalah suara yang keras yang mempunyai isi tentang pesan jarak jauh
tentang maksud tertentu. Contohnya adalah kentongan, jika kentongan dipukul satu kali
artinya bahwa didalam desa tersebut ada yang meninggal. Penggunaan suara sebagai alat
komunikasi masih digunakan hingga kini.
o Selain itu ada isyarat asap. Bentuk mediannya adalah asap dari benda kering dimana
mempunya isi yaitu pesan jarak jauh tentang maksud tertentu

2. Masa sejarah
o Penanda masa ini: manusia menciptakan tulisan
o Bentuk media: Karakter huruf yang ditorehkan di tanah liat, batu, kulit binatang, kulit
kayu, daun, lembaran kertas, dan benda lainnya.
o Isi pesan: pesan keagamaan dan komersial
o Penemuan kertas oleh bangsa Cina menjadi cikal bakal kertas saat ini. Dengan
ditemukannya kertas, muncul teknologi percetakan dengan menggunakan balok kayu
yang dilumuri tinta dan dicapkan pada kertas.
3. Masa Modern
o Mesin Cetak (1455) penemuan mesin cetak oleh Johan Guttenberg menggunakan pelat
huruf terbuat dari besi.
o Selain keperluan cetak mencetak, manusia mengembangkan teknologi perhitungan.
Beberapa alat perhitungan kuno, misalnya sempoa (Cina)
o Banyaknya kesalahan perhitungan menginspirasikan Charles Babbage untuk
menciptakan mesin hitung mekanik sehingga mengurangi kesalahan.
o Mesin ini dapat menyimpan program dan dapat melakukan kalkulasi serta mencetak
hasilnya secara otomatis.
o Tahun 1729, Stephen Gray yang berhasil mengirimkan sinyal listrik melalui kabel
o Tahun 1660-an, Babbage membuat komputer multifungsi pertama, yang disebut
o
o
o
o

analitycal engine.
Charles Babbage disebut bapak komputer modern
Istilah Komputer berasal dari bahasa Latin "computare", yang berarti alat hitung
Mesin Analitik mampu mengolah data.
Mesin ini digunakan oleh Agusta Lady Byron untuk menulis program komputer pertama

di dunia.
o Meski bersifat mekanis, mesin ini mengilhami terciptanya mesin digital seperti komputer
digital pertama yang disebut ENIAC I.
o Tahun 1837, diciptakan mesin telegraf dan kode morse oleh Samuel Morse bersama dua
kawannya, yaitu Sir William Cook dan Sir Charles Wheatstone. Mereka berhasil

mengirim berita melalui kabel dengan kode morse di antara dua tempat yang letaknya
berjauhan.
o Pesawat Telepon (1877) Alexander Graham Bell mencipta dan mengembangkan telepon
yang dipergunakan secara umum untuk kali pertama
o Kebutuhan manusia tidak hanya menyangkut komputasi, melainkan menyampaikan
pesan ke tempat yang jauh, serta menyimpan data
Sejarah Perkembangan Fotografi
o Louis Jacques Mande Daguerre di tahun 1830-an berhasil menemukan fotografi praktis
o Tahun 1827 bertemu Joseph Nicephore Niepce yang juga sedang mencoba menciptakan
kamera. Dua tahun kemudian mereka menjadi kongsi. Di tahun 1833 Niepce meninggal,
tetapi Daguerre tetap tekun meneruskan percobaannya. Menjelang tahun 1837 dia sudah
berhasil mengembangkan sebuah sistem praktis fotografi yang disebutnya
"daguerreotype."
o 1839 William Henry Fox Talbot menemukan proses fotografi dengan filem negatif dan
proses memecah gambar menjadi titik-titik untuk memproses gambar agar cepat dibuat.
o 1839 John Herschel menemukan film negatif dengan larutan Sodium
thiosulfate/hyposulfite of soda yang disebut hypo atau fixer.
o 1851 Frederick Scott Archer memperkenalkan proses koloid dalam fotografi sehingga
dapat dihasilkan foto yang menunjukkan detail halus namun dihasilkan dengan ekposur
yang lebih singkat.
o 1854 Andre Adolphe Eugene Disderi memperkenalkan rotating camera yang dapat
merekam 8 citra berbeda dalam satu film. Setelah hasilnya dicetak di atas kertas albumen,
citra tersebut dipotong menjadi 8 bagian terpisah dan direkatkan pada lembaran kartu. Ia
juga menciptakan kamera lensa ganda
o 1861 Foto berwarna yang pertama diperkenalkan James Clerk Maxwell
o Awal mula film diciptakan pada tahun 1861
o 1878 Eadweard Muybridge membuat sebuah foto high-speed photographic dari seekor
kuda yang berlari sehingga tercipta imaji filem bergerak.
o 1887 Film Seluloid yang pertama diperkenalkan.
o 1891 Thomas Alva Edison menemukan dan mematenkan kamera kinetoskopis (motion
pictures). Kamera kinetoskopis adalah kamera yang dapat membuat foto sekaligus
memproyeksikan film.
o 1895 Auguste & Louis Lumiere menemukan cinamatorgraphe

o 1920s Yasujiro Niwa menemukan peralatan untuk transmisi phototelegraphic melalui


gelombang radio
o 1939 View Master memperkenalkan kamera stereo viewer
o 1947 Dennis Gabor menemukan holography
o 1952 Era 3-D film dimulai
Sejarah Perkembangan Teknologi Informasi Televisi Tabung (1923)
o Zvorkyn menciptakan televisi tabung dan komponen yang digunakan masih berupa tabung
vakum karena pada masa ini belum muncul teknologi transistor
o Transistor (1948) , Peniliti di laboratorium Bell Telephone mengembangkan transistor untuk
mengganti tabung vakum yang sebelumnya digunakan. Selain bentuknya kecil, transistor
hanya membutuhkan sumber daya listrik yang kecil dan tidak menimbulkan panas yang
berarti.
o Transistor Planner (1957), Pada masa ini dikembangkan komponen elektronik transistor
planner oleh Jean Hoerni. Dengan teknologi ini, jutaan transitor dapat dimasukkan ke dalam
satu keping kecil kristal silikon
o Satelit bumi (1957), Uni Soviet (USSR) meluncurkan Satelit bumi buatan pertama yaitu
Sputnik yang bertugas sebagai mata-mata.
o Jaringan Komputer Desentralisasi (1962), Melihat keberhasilan Rusia, Amerika memacu diri
dengan mengembangkan sistem jaringan desentralisasi yang mampu mengendalikan sistem
pemboman dan peluncuran peluru kendali dalam perang nuklir. Rand Paul Barand ditugaskan
untuk misi rahasia tersebut.
Teknologi Komunikasi : Komputer Pertama
o Jaringan Komputer Pertama di Amerika Serikat (1969), Sistem jaringan yang pertama
diberntuk dengan menghubungkan empat titik tempat dengan kekuatan 50 Kbps.
Teknologi Komunikasi: Program E-mail (1972)
o Ray Tomlison pertama kali menciptakan program e-mail yaitu pengiriman pesan teks atau
surat secara elektronik lewat internet
Teknologi Komunikasi: Era Internet (1973 - 1990)
o Istilah internet diperkenalkan dalam sebuah karya tulis mengenai TCP/IP (Transmission
Control Protocol/Internet Protocol). Kemudian dilanjutkan dengan dilakukan pengembangan
protokol jaringan.
Teknologi Informasi dikembangkan dari berbagai macam bidang teknologi, yaitu:

1. Teknologi cetak
2. Teknologi komputasi
3. Teknologi listrik dan magnetik
4. Teknologi Radio
5. Teknologi Telepon
6. Teknologi fotografi
7. Teknologi cinematorgafi
8. Teknologi elektronik
9. Teknologi Televisi
10. Teknologi nir kabel
11. Teknologi kompresi dan penyimpanan data
12. Teknologi jaringan informasi
o Teknologi Informasi dan Komunikasi ( TIK ) akan berperan besar dalam meningkatkan
layanan kesehatan warga dunia. Google Inc menyediakan layanan Medical Record Service.
o Rumah sakit Cleveland mentransfer rekam medis pasien di Google Health.
o Google Health bermitra dengan perusahaan asuransi, rumah sakit dan lembaga medis
lainnya, misalnya untuk mendaftar asuransi .
o Tiap data rekam medis, seperti resep obat, jenis alergi, riwayat kesehatan, dan sebagainya
semuanya itu dilindungi dengan mengunakan password.
o Google Health diluncurkan tahun 2008, namun hanya bertahan sampai 1 Januari 2012
o Menurut Marianne Kolbasuk McGee ada 5 Alasan Google Health gagal:
1. Konsumen, tidak tertarik atau bahkan tidak tahu apa catatan e-kesehatan pribadi.
2. Konsumen cenderung lebih memilih dokter, rumah sakit, untuk catatan mereka.
3. Hubungan penyedia dan sumber data lain kurang, misalnya dg lab, misal konsumen tidak
dapat mengakses hasil tes kesehatan
4. Tidak adanya komunikasi dan kemudahan fitur lain yang dicari pasien saat berhadapan
dengan informasi kesehatan.
5. Konsumen masih ragu akan privasi dan keamanan data.

Pengertian Sistem dan Multimedia


o Sistem: Adalah kumpulan dari elemen elemen yang berinteraksi untuk mencapai suatu
tujuan tertentu
o Multimedia: Adalah penggunaan beberapa media yang berbeda untuk menggabungkan dan
menyampaikan informasi dalam bentuk text , audio , grafik , animasi dan video (suara,
gambar dan text).
o Multimedia adalah penggunaan komputer untuk menyajikan dan menggabungkan teks,
suara, gambar, animasi, audio dan video dengan alat bantu (tool) dan koneksi (link)
sehingga pengguna dapat melakukan navigasi, berinteraksi, berkarya dan berkomunikasi.
o Sistem multimedia: Adalah beberapa sistem yang mendukung lebih dari satu macam media.
o Sistem Multimedia adalah suatu sistem yang dapat mensuport secara terintegrasi
penyimpanan, transmisi dan representasi sejumlah media discret (digital) berupa text, grafik,
citra, audio dan video melalui komputer.
o Multimedia berasal dari bahasa Latin multus, artinya banyak (numerous), Media perkataan
jamak (plural) bagi medium, berarti perantara.
o Multimedia: Penggunaan beberapa media yang berbeda untuk menggabungkan dan
menyampaikan informasi dalam bentuk teks, audio, grafik, animasi, dan video.
Objek Multimedia : Teks, Grafik , Citra (foto), Image, Animasi, Audio, Video , Interaktif link
Dimensi Multimedia
o Awalnya multimedia hanya mencakup konsumsi indra penglihatan, indra pendengaran.
o Dalam perkembangannya multimedia mencakup juga kinetik (gerak) dan indra penciuman
(bau). Bau mulai menjadi bagian multimedia sejak ditemukan teknologi reproduksi feromon
bau melalui telekomunikasi. Analoginya seperti printer, namun outputnya berupa aroma. Di
masa mendatang, multi media akan melibatkan unsur bentuk, dengan dilibatkannya
hologram.
Kategori sistem multimedia
1. Sistem multimedia stand alone, yaitu sistem komputer multimedia yang memiliki minimal
storage (harddisk, CD-ROM/DVD-ROM/CD-RW/DVD-RW), alat input (keyboard, mouse,
scanner, mic), dan output (speaker, monitor,LCD Proyektor), VGA dan Soundcard.

2. Sistem multimedia berbasis jaringan yaitu sistem yang terhubung melalui jaringan yang
mempunyai bandwidth besar.
Karakteristik Mutimedia
Suatu sistem bisa dikatakan Sistem multimedia adalah apabila:
1. Adanya kombinasi media: yaitu jika ada 2 jenis media yang dipakai, yaitu media
continuous (Contoh media kontinu: audio dan video) dan discrete (contoh media diskrit:
teks dan gambar.)
2. Adanya Independensi dalam suatu sistem: Aspek utama dari jenis media yang berbeda
adalah keterkaitan antar media tersebut. Sistem disebut sistem multimedia jika tingkat
ketergantungan atau keterkaitan antar media tersebut rendah.
3. Terintegrasi dalam pembuatan, pemrosesan, penyimpanan, representasi, dan transmisi data
4. Computer-supported Integration. Sistem harus dapat melakukan pemrosesan yang dikontrol
oleh komputer. Sistem dapat diprogram oleh system programmer/user.
Jenis-jenis Multimedia
Multimedia dibagi atas dua jenis yaitu
1. Multimedia linier: adalah suatu multimedia yang tidak dilengkapi dengan alat pengontrol
apapun yang dapat dioperasikan oleh pengguna. Multimedia ini berjalan sekuensial
(berurutan), contohnya: TV dan film.
2. Multimedia interaktif: multimedia yang dilengkapi alat pengontrol yang dapat dioperasikan
oleh pengguna, sehingga pengguna dapat memilih apa yang dikehendaki untuk proses
selanjutnya. Contoh : multimedia pembelajaran interaktif, aplikasi game, dll.
Pengaruh Multimedia
1. Mengubah tempat kerja dan cara kerja. Cth. SOHO, teleworking, netmeeting
2. Mengubah cara belanja. Cth. homeshopping/teleshopping.
3. Mengubah cara bisnis. Cth. sistem jual beli online, online-banking.
4. Mengubah cara memperoleh informasi. Cth. membaca koran online
5. Mengubah cara belajar. Cth. belajar online
Alat-alat Multimedia : PC units, Notebook, CD, Mikropon, Speaker, Monitor, Scanner, Kamera
digital, Tape recorder, Video cassete recorder
Peran Multimedia dalam kesehatan dan kedokteran

Dengan multimedia dokter dapat menganalisa penyakit pasien dan memantau kondisi
pasien lewat detak jantung, aliran darah, permukaan paru-paru melalui tampilan monitor .
Pengunaan sinar X untuk scanning tubuh manusia dapat ditampilkan pada layar monitor. Selain
itu, objek-objek yang sangat kecil (berukuran nano) dapat dilihat melalui mikroskop yang
terhubung ke komputer. Hal lain yang dapat dilakukan dengan pemanfaatan multimedia antara
lain menyimpan riwayat penyakit pasien, penggajian karyawan RS dan mengelola persediaan
obat-obatan.
Peran Multimedia dalam pendidikan
Multimedia sangat membantu dalam pendidikan karena beberapa hal berikut:
1. Multimedia dapat menampilkan objek biologi yang sangat kecil untuk dapat dilihat dan
dipelajari.
2. Multimedia dapat menampilkan objek yang sangat besar dan jauh seperti planet, system tata
surya, bentuk gunung, dataran tinggi dan lainnya.
3. Multimedia dapat menampilan animasi dari objek yang bergerak.
4. Multimedia dapat menambah daya tarik siswa untuk mengamati berbagai objek.
Keuntungan dan manfaat multimedia di bidang pendidikan cukup banyak antara lain :
1. Multimedia dapat membantu siswa dalam mengingat dan mengerti pelajaran.
2. Multimedia menyampaikan isi pelajaran dengan canggih dan berkesan.
3. Multimedia dapat menampilkan dan memberikan pengetahuan secara teks maupun gambar
animasi tentang objek-objek yang sulit kepada siswa.
4. Multimedia mampu menunjukkan dunia sekitar yang kaya dengan ilmu pengetahuan
5. Multimedia dapat membuat siswa menjadi tertarik, senang pada pelajaran sehingga proses
belajar siswa tidak membosankan.
6. Multimedia dapat membuat terjadinya interakti antara siswa dengan teknologi terkini.
7. Multimedia memberi peluang kepada guru untuk mengubah kaidah pengajaran.
8. Multimedia dapat membuat siswa menjadi lebih aktif, kooperatif, interaktif baik dengan
guru maupun dengan siswa lain.

Pemanfaatan multimedia dalam transportasi dan komunikasi


Multimedia dimanfaatkan dalam bidang komunikasi untuk mempermudah manusia
bertukar informasi. Berbagai macam objek dapat diolah dan dikirim dengan kemudahan melalui
ponsel dan komputer. Sebuah objek multimedia dapat dikirim dengan cepat dan mudah melalui
fasilitas MMS pada ponsel. Sekarang ponsel berbasis android sangat mudah dalam pengiriman
pesan multimedia.
Desain Sistem Multimedia
Mendesain sistem multimedia, ada 5 hal pokok yang harus dipertimbangkan, yaitu:
1. Efek yang diharapkan
2. Pesan yang ingin disampaikan
3. Karakteristik sasaran
4. Media yang dipilih
5. Lingkungan yang tepat untuk media tersebut
Memilih media yang tepat dalam desain multimedia
Gunakan media audio jika:
1. Informasi sederhana
2. Informasi pendek
3. Informasi yg dibawakan membutuhkan respon langsung
4. Sistem visual target sasaran terlalu sibuk
5. Lokasi terlalu gelap atau terlalu terang
6. Target harus terus bergerak
Gunakan media visual jika:
1. Informasi kompleks
2. Informasi panjang
3. Informasi masih dibutuhkan beberapa saat kemudian
4. Informasi yang dibawakan tidak membutuhkan respon langsung
5. Sistem audio dari target sasaran terlalu sibuk

6. Lokasi terlalu bising


7. Target sasaran tetap diam pada suatu posisi tertentu.
Gunakan media audio visual jika:
1.

Informasi kompleks

2.

Informasi panjang

3.

Informasi yang dibawakan membutuhkan respon langsung

4.

Target sasaran pada suatu posisi tertentu.

Gunakan media audio visual mobile jika:


1. Informasi kompleks
2. Informasi pendek
3. Informasi yang dibawakan membutuhkan respon langsung
4. Target sasaran selalu bergerak.

Anda mungkin juga menyukai