Anda di halaman 1dari 14

LABORATORIUM

Uraian Tugas Kepala Ruangan Laboratorium :


1. Mengkoordinir seluruh staf dalam melakukan pelayanan laboratorium
2. Membuat jadual dan pengaturan pelayan
3. Membuat program jangka pendek dan jangka panjang
4. Membuat program pengadaan kebutuhan alat-alat laboratorium dan reagensia
laboratorium
5. Mengontrol pelayanan, administrasi, pemeriksaan, bahan, alat serta seluruh
operasional pelayanan
6. Memberikan informasi dan rekomendasi menyangkut teknik pemeriksaan dan
pengelolaan
7. Melaksanakan pembinaan bagi staf dan pelaksana teknis laboratorium
8. Melaksanakan pemantapan mutu internal dan eksternal
9. Menjaga dan mendeteksi dini terganggunya keamanan lingkungan kerja
10. Bertanggung jawab terhadap pelayanan medic dan direktur
Uraian Tugas Pelaksana Kesehatan Laboratorium :
1. Melaksanakan kegiatan laboratorium
2. Melakukan pengambilan, pengumpulan dan pengelolaan specimen termasuk
distribusinya.
3. Melaksanakan pembuatan, pembakuan, pemanfaatan reagensia, bahan standard dan
bahan control serta proses pemeriksaannya

4. Melakukan perawatan, pengecekan, peralatan, bahan dan reagensia.


5. Melakukan pemantapan kualitas laboratorium internal
6. Melakukan pelayanan laboratorium kesehatan meliputi bidang hematologi, kimia
klinik, imunopatologi, mikrobiologi, toksikologi, patologi anatomi, sitopatologi,
histokimia, biologi dan fisika.
7. Bertanggung jawab menjaga keamanan, kebersihan, kenyamanan lingkungan kerja,
baik antara pegawai dan para klinisi
8. Melakukan pencatatan hasil (interpretasi hasil)
9. Menyerahkan hasil kepada administrasi
10. Bertanggung jawab kepada kepala ruangan, pelayanan medik dan direktur
Uraian Tugas Perawat Laboratorium :
1. Menerima permintaan pemeriksaan
2. Menyiapkan peralatan dan bahan pra pengambilan sampel
3. Melakukan pengambilan, pengumpulan dan mendistribusikan specimen sesuai dengan
jenis pemeriksaa
4. Melakukan penyediaan bahan dan alat untuk phlebotomy
5. Menjaga keamanan, kenyamanan dan kebersihan ruangan
6. Membantu pelaksanaan dan administrasi ruangan dalam penyerahan hasil
pemeriksaan.
7. Bertanggung jawab kepada kepala ruangan dan melaporkan segala sesuatu yang
berhubungan dengan pekerjaannya
8. Membantu tugas-tugas lain
Uraian Tugas Administrasi Laboratorium :

1. Menerima permintaan pemeriksaan


2. Melakukan pencatatan permintaan pemeriksaan
3. Menyiapkan bahan, alat yang dipakai untuk pengambilan specimen
4. Mengatur antrian pengambilan specimen pada pasien
5. Melakukan pencatatan dan pelaporan, menyusun, menyampaikan permintaan barang,
peralatan dan bahan habis pakai.
6. Melakukan pengamprahan barang dan bahan
7. Bertanggung jawab atas pengiriman hasil/penyerahan hasil pemeriksaan laboratorium
8. Menjaga keamanan/kenyamanan dan kebersihan ruangan
9. Bertanggung jawab kepada kepala bidang pelayanan medik dan direktur
Uraian Tugas Pembantu Laboratorium :
1. Membantu melaksanakan tugas dalam pengiriman hasil
2. Melaksanakan pencucian, pembersihan dan pengeringan peralatan laboratorium
3. Melaksanakan penyetrilan peralatan laboratorium
4. Membantu tugas-tugas lain
Uraian Tugas Cleaning Service Laboratorium ;
1. Melaksanakan pembersihan ruangan antara lain menyapu, mengepel lantai,
membersihkan langit-langit dan kaca jendela, pintu, kamar mandi/WC dan lain-lain
2. Melaksanakan tuas pembersihan dan pembuangan sisa sampah
3. Mengamprah alat dan bahan untuk keperluan kebersihan laboratorium
4. Melaporkan segala keperluan kepada kepala ruangan laboratorium

5. Menjaga kebersihan, kerapian, kenyamanan lingkungan seluruh ruangan laboratorium


6. Bertanggung jawab kepada Kepala Sub Bagian Umum dan Perencanaan dan direktur.

GIZI

Kepala Instalasi Gizi


Uraian Tugas Kepala Instalasi Gizi
TUGAS UTAMA:
1. Merencanakan program kegiatan di instalasi gizi
2. Merencanakan kebutuhan tenaga, sarana dan prasarana, anggaran
3. Mensosialisasikan visi dan misi rumah sakit
4. Melaksanakan penilaian terhadap kinerja staf instalasi gizi

5. Berkomunikasi dengan pihak internal (dokter, perawat) dan pihak eksternal (rekanan
makanan)
6. Melaporkan hasil kegiatan baik lisan maupun tertulis kepada atasan
7. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan
TANGGUNG JAWAB
1. Memastikan tersusunnya program kegiatan di instalasi gizi
2. Memastikan tersedianya kebutuhan tenaga, sarana dan prasarana di instalasi gizi
3. Memastikan tersosialisasinya visi dan misi rumah sakit
4. Memastikan terlaksananya penilaian terhadap kinerja staf di instalasi gizi
5. Membuat rencana kebutuhan bahan makanan di instalasi gizi
6. Memastikan tersusunnya jadwal kegiatan di instalasi gizi
7. Melakukan permohonan pelatihan apabila diperlukan
8. Melakukan seleksi penerimaan karyawan baru apabila diperlukan
WEWENANG
1. Mengusulkan kebutuhan tenaga, sarana dan prasarana
2. Menilai kinerja staf di instalasi gizi
Uraian Tugas Pelaksana Gizi Sub Unit Pengadaan Makanan
TUGAS UTAMA:
1. Mampu menerima order dari ruangan
2. Mampu membuat perincian jenis makanan pasien
3. Mampu membuat rekapan pasien di papan sesuai dengan kelas dan jenis diet

4. Mampu membuat etiket diet


5. Mampu mempersiapkan pendistribusian makanan pagi
6. Mampu menyajikan makanan sesuai diet
7. Mampu melaksanakan distribusi makanan
8. Mampu mererima bahan makanan dari rekanan
9. Mampu melaksanakan pencatatan dan pelaporan
TANGGUNG JAWAB:
1. Menerima order dari ruangan
2. Membuat perincian jenis makanan pasien
3. Membuat rekapan pasien di papan sesuai dengan kelas dan jenis diet
4. Membuat etiket diet
5. Mempersiapkan pengolahan dan pendistribusian makanan pagi
6. Menyajikan makanan sesuai diet
7. Melaksanakan distribusi makanan
8. Mererima bahan makanan dari rekanan
9. Melaksanakan pencatatan dan pelaporan
WEWENANG:
1. Mendistribusikan bahan makanan
2. Melakukan persiapan bahan makanan
3. Melakukan pengolahan dan penyajian bahan makanan

4. Melakukan distribusi makanan

KESLING

Uraian Tugas Kepala IPSRS


TUGAS UTAMA :

1. Perencanaan:

Menyusun standar kebutuhan sarana, tenaga, alat dan bahan kegiatan untuk insatalasi.

Melakukan upaya peningkatan jumlah, jenis dan keuntungan pemeriksaan.

Mengupayakan penyederhanaan prosedur pembelian alat/bahan habis pakai.

Merencanakan peremajaan dan pemeliharaan alat.

Melaksanakan upaya agar instalasi terakreditasi

2. Pelaksanaan:

Merumuskan masalah yang dihadapi instalasi dan melaporkan ke atasan langsung.

Mengupayakan efisiensi penggunaan bahan habis pakai.

3. Penilaian:

Melaksanakan orientasi bagi pegawai baru.

Mengupayakan peningkatan disiplin kerja.

Menyusun hasil kegiatan dalam bentuk laporan:

1. Menyusun rencana kegiatan pemeliharaan Instalasi Penyediaan Air Bersih, Instalasi


Pengolahan Air Limbah dan Gedung.
2. Menyusun rencana anggaran biaya pemeliharaan Instalasi Penyediaan Air Bersih,
Instalasi Pengolahan Air Limbah, Instalasi Pengolahan Sampah Medis dan Gedung.
3. Melaksanakan perbaikan kerusakan Instalasi Penyediaan Air Bersih, Instalasi
Pengolahan Air Limbah, Instalasi Pengolahan Sampah Medis dan Gedung.
4. Membuat laporan hasil kegiatan pemeliharaan Instalasi Penyediaan Air Bersih,
Instalasi Pengolahan Air Limbah, Pengolahan Sampah Medis dan Gedung.

5. Kerjasama dengan pihak ke III berkaitan dengan pemeliharaan Instalasi Penyediaan


Air Bersih, Instalasi Pengolahan Air Limbah, Incenerator dan Gedung.
TANGGUNG JAWAB
1. Mengatur pembagian tugas rutin dan isidentil untuk seluruh petugas instalasi.
2. Mengiventarisasi sarana, tenaga, alat dan bahan untuk instalasi.
3. Melakukan pemeriksaan jumlah dan kesiapan alat dan bahan yang akan dipakai.
4. Melakukan pemeriksaan waktu daluwarsa bahan.
WEWENANG
1. Memberikan pemahaman visi, misi dan uraian tugas seluruh petugas.
2. Membuat bahan organisasi dengan uraian tugasnya.
3. Melaksanakan rapat koordinasi instalasi.
4. Mengkoordinasikan peningkatan pasar diluar pasien BRSU, dokter/RS Swasta.
5. Mengkoordinasikan perbaikan tempat kerja.
6. Mengkoordinasikan perbaikan fasilitas pendukung.
7. Mengkoordinasikan pelatihan dan penyegaran teknis.
8. Melaksanakan koordinasi pelaksanaan rekam medis.
9. Melakukan koordinasi dengan instalasi terkait untuk melaksanakan penelitian.
10. Memastikan Instalasi Penyediaan Air Bersih beroperasi dengan baik.
11. Memastikan kualitas Air bersih memenuhi persyaratan kesehatan.
12. Memastikan Instalasi Pengolahan Air Limbah beroperasi dengan baik.

13. Memastikan kualitas air buangan memenuhi persyaratan standar baku mutu
lingkungan.
14. Memastikan Instalasi Pengolahan sampah medis beroperasi dengan baik.
15. Memastikan bangunan/ gedung dalam keadaan baik (layak pakai).
16. Merencanakan & mengelola SDM yang ada.
17. Mengusulkan anggaran biaya untuk pemeliharaan Instalasi Penyediaan Air Bersih,
Instalasi Pengolahan Air limbah, Instalasi Pengolahan Sampah Medis dan Gedung.
18. Mengusulkan sarana dan prasarana untuk kelancaran tugas pemeliharaan Instalasi
Penyediaan Air Bersih, Instalasi Pengolahan Air Limbah, Instalasi Pengolahan
Sampah Medis dan Gedung.
19. Pendataan dan Analisis kebutuhan pemeliharaan Instalasi Penyediaan Air Bersih,
Instalasi Pengolahan Air Limbah, Instalasi Pengolahan Sampah Medis dan Gedung.
20. Melakukan koordinasi dengan unit terkait.
21. Memonitoring operasional Instalasi Penyediaan Air bersih, Instalasi Pengolahan Air
Limbah, Instalasi Pengelolaan Sampah Medis dan Gedung.

FARMASI

Uraian Tugas Kepala Unit Pelayanan Farmasi


TUGAS UTAMA
1. Merencanakan program kegiatan di instalasi farmasi
2. Merencanakan kebutuhan tenaga, sarana dan prasarana, anggaran
3. Mensosialisasikan visi dan misi rumah sakit
4. Melaksanakan penilaian terhadap kinerja staf instalasi farmasi
5. Berkomunikasi dengan pihak internal (dokter, perawat) dan pihak eksternal (PBF)
6. Melaporkan hasil kegiatan baik lisan maupun tertulis kepada atasan
7. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan
TANGGUNG JAWAB
1. Memastikan tersusunnya program kegiatan di instalasi farmasi
2. Memastikan tersedianya kebutuhan tenaga, sarana dan prasarana di instalasi farmasi
3. Memastikan tersosialisasinya visi dan misi rumah sakit
4. Memastikan terlaksananya penilaian terhadap kinerja staf di instalasi farmasi

5. Membuat rencana kebutuhan obat di instalasi farmasi


6. Memastikan tersusunnya jadwal kegiatan di instalasi farmasi
7. Memastikan adanya monitoring terhadappemakaian obat generik
8. Memastikan tersusunnya formularium rumah sakit
9. Melakukan permohonan pelatihan apabila diperlukan
10. Melakukan seleksi penerimaan karyawan baru apabila diperlukan
WEWENANG
1. Melihat waktu kadaluarsa obat
2. Menandatangani Surat Pesanan Obat
3. Mengusulkan kebutuhan tenaga, sarana dan prasarana
4. Menilai kinerja staf di instalasi farmasi
Uraian Tugas Apoteker
TUGAS UTAMA:
1. Meningkatkan akurasi pelayanan resep
2. Melaksanakan pengawasan mutu eksternal dan internal
3. Melakukan konsultasi dengan dokter terhadap efek samping obat
4. Memberikan informasi kepada pasien tentang obat generik dan non generik
5. Mampu mempertanggungjawabkan OKT/Psikotropika
TANGGUNG JAWAB:
1. Melakukan kontrol terhadap akurasi pelayanan resep

2. Memastikan adanya pengawasan mutu ekternal dan internal


3. Memastikan adanya konsultasi dengan dokter terhadap efek samping obat
4. Memastikan pemberian informasi kepada pasien tentang obat generik/non generik
5. Dapat dipertanggungjawabkan pemakaian OKT/Psikotropika
WEWENANG:
1. Melihat waktu kadaluarsa obat
2. Menadatangani Surat Pesanan Obat
3. Menantatangani Surat Pesanan Obat Narkotika
Uraian Tugas Asisten Apoteker
TUGAS UTAMA:
1. Mampu menyiapkan kebutuhan obat untuk pasien rawat jalan/rawat inap
2. Mampu menyiapkan obat sesuai dengan resep dokter
3. Mampu berkomunikasi dengan dokter,perawat, pasien
4. Mampu memberikan informasi yang jelas tentang petunjuk pemakaian obat
5. Mampu meninformasikan stok obat perhari
6. Mampu mempertanggung jawabkan pemakaian OKT/Psikotropika
TANGGUNG JAWAB:
1. Menyiapkan obat untuk kebutuhan pelayanan
2. Menyerahkan obat yang sudah disiapkan
3. Memberikan petunjuk yang jelas tentang aturan pemakaian obat

4. Melakukan komunikasi dengan dokter, perawat apabila diperlukan


5. Memberikan pelayanan yang ramah kepada pasien
6. Menginformasikan stok obat harian
7. Mempertanggungjawabkan pemakaiain OKT/Psikotropika
WEWENANG:
1. Memberikan pelayanan copy resep kepada pasien
2. Memberikan pelayanan obat OKT/Psikotropika

Anda mungkin juga menyukai