Anda di halaman 1dari 5

KOMISI KESENIAN

GEREJA KRISTEN INDONESIA


Jl.Maulana Yusuf 20

PROPOSAL PROGRAM KEGIATAN PAGELARAN MUSIK KOMISI KESENIAN


A. Nama dan Jenis Kegiatan
1. Kegiatan yang akan dilaksanakan ini diberi nama Heart Of Worship adapun ayat
yang mendasari adalah Maz 35:9
2. Adapun jenis dari kegiatan yang akan dilaksanakan ini adalah sebuah pagelaran
musik dan vocal yang menampilkan lagu-lagu pujian yang telah diaransemen
dengan sentuhan orchestra ,pada liriknya terkandung pesan-pesan yang ada di
dalam Firman Allah (Alkitab).

B. Latar Belakang
-

Perkembangan Gereja tidak pernah lepas dari musik,musik dalam gereja itu
sendiri merupakan salah satu motor penggerak dari pertumbuhan gereja. Melalui
musik kita dapat menyampaikan kesaksian ,penginjilan ,menarik jiwa-jiwea
kepada Tuhan kelompok musik itu dapat berupa paduan suara ,vocal group
,pengiring ,ensemble/orkestra,serta theater. Pagelaran ini dilatarbelakangi oleh
kerinduan ,untuk membangkitkan kembali nuansa dan aura penyembahan lewat
pujian dalam bergereja,dengan nuansa yang berbeda sehingga tidak terjebak
dalam suatu siklus rutinitas yang monoton dalam puji-pujian.

Komisi kesenian sebagai salah satu komisi pada Gereja Kristen Indonesia (GKI)
Maulana Yusuf harus dapat mengembangkan diri dan menjadi motor bagi
perkembangan Gereja. Oleh karena itu merasa diperlukan suatu kegiatan yang

dapat lebih mengasah kemampuan dan pemahaman dalam bermusik gerejawi bagi
para pelayan sehingga akan terbentuk peningkatan kualitas bermusik gerejawi.
-

Gereja Kristen Indonesia (GKI) Maulana Yusuf saat ini telah memiliki berbagai
Paduan suara (Yosia, Immanuel, Philia, Kharisma, Kharis Anugrah), Vokal Group
(Exodus), Angklung, Ensemble serta theater yang berada dibawah naungan
Komisi Kesenian . Karena begitu banyaknya kelompok musik yang ada di Gereja
Kristen Indonesia (GKI) Maulana Yusuf ini, diperlukan suatu kegiatan bersama
untuk dapat memupuk kembali rasa kebersamaan dan kerjasama yang baik antar
pelayan. Serta memberikan visi yang sama untuk terus memiliki kerinduan
mewartakan firman Tuhan lewat pujian.

C. Maksud dan Tujuan


Adapun yang menjadi maksud dan tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah:
-

meningkatkan kualitas musikalitas jemaat yang tergabung dalam Paduan


Suara,Vokal Group dan Ensemble dan membangkitkan kembali aura puji-pujian
kepada jemaat yang hadir.

Memberikan pengalaman pagelaran kepada Paduan Suara, Vokal Group,


Ensemble dan Theater yang ada di GKI MY.

Meningkatkan kebersamaan diantara Paduan Suara ,Vokal Group, Ensemble dan


Theater yang bernaung dibawah Komisi Kesenian GKI MY.

Pagelaran ini secara tidak langsung merupakan salah satu bentuk pembinaan
terhadap pelayan musik (paduan suara,vocal grup, ensemble dan theater) Komisi
kesenian GKI MY

Melaksanakan salah satu program kerja Komisi Kesenian Gerejawi GKI Maulana
Yusuf.

D. Waktu Kegiatan
Kegiatan Konser ini akan diadakan pada :
Hari/Tanggal

: Sabtu , 18 september 2010

Tempat

: Giant Pasteur (gedung cahaya garuda)

Waktu

: Pkl 17:30 20:00 WIB

Adapun alasan pemilihan tanggal tersebut adalah :


1. Konser ini dijadikan sebuah acara yang dirangkaikan dengan Bulan Keluarga
GKI Maulana Yusuf 20.
2. Konser ini dilaksanakan bertepatan dengan HUT GKI yang 43

E. Susunan Kepanitiaan
Ketua Pelaknsana

: Bonny Andreas L

Sekretaris

: Deny

Bendahara

: Ningrum

Sie Acara

: Sdri Rona
Bpk.Muslinang
Sdr.Jeff
Sdri Netty
Sdri Novi
Sdr Deo
Sdr Yodi
Sdri Eni
Sdr Domu

Semua pelatih yang ada di GKI MY


Sie Perlengkapan

: Sdr Rollis
Sdr Gunawan
Sdr Bram
Sdr Bistok

Sie Pubdok

: Sdr David
Sdr Mahendra

Sie Konsumsi

: Ibu Suitella
Sdri Shonta Manurung

Sie Doa

: Sdr Richard

Sie Perijinan

: Bpk.Krismantoro

F. Rencana Anggaran
1.Konsumsi
Latihan

10 x 60 orang x Rp 3000,-

= Rp 1.800.000,-

Gladi Resik

2 x 150 orang x Rp 5000,-

= Rp 1.500.000,-

Hari H

1 x 150 orang x Rp 7000,-

= Rp 1.300.000,- +
Rp 4.500.000,-

2. Sewa tempat

= Rp 16.000.000,-

3. Peralatan

= Rp 7.100.000,-

4. Pelatih + Aransemen

= Rp 2.500.000,-

5. Acara

= Rp 5.000.000,-

6. Dokumentasi / Publikasi

= Rp 5.000.000,-

7. Dekorasi

= Rp 2.000.000,-

G. Konsep Acara
Pagelaran musik gerejawi ini akan bernuansa orchestra dimana nantinya akan
dibentuk suatu grup orchestra yang tidak lain adalah gabungan seluruh pelayan musik
yang berada dibawah naungan komisi kesenian. Orchestra akan terus mengalun dari
awal pagelaran hingga akhir sehingga akan memberikan nuansa yang baru dalam
pagelaran musik gerejawi.Tanpa adanya aransemen orchestra yang terputus pengisi
pujian atau paduan suara secara bergantian mengisi alunan orchestra selama pagelaran
berlangsung. Pengisi pujian dapat berupa paduan,suara solois, tamu undangan atau
jemaat yang berkeinginan terlibat

H. Penutup
Demikianlah Proposal ini kami buat dan sampaikan. Kami sangat berharap
kiranya Bapak/Ibu berkenan untuk memberikan dukungan kepada kami baik dalam
bentuk persetujuan , doa , moril dan materil, agar pagelaran ini dapat terlaksana dgn
baik dan sepenuhnya dapat menjadi wadah agar nama Tuhan Yesus dipermuliakan.
Dalam hal ini juga kami berharap Bapak/Ibu dapat memberikan arahan atau
masukan kepada kami agar maksud dan tujuan dari pagelaran ini dapat tercapai, atas
perhatian dan perkenan Bapak/Ibu kami ucapkan terimakasih.

Anda mungkin juga menyukai