Anda di halaman 1dari 11

CLOUD COMPUTING

Jurnal untuk memenuhi Tugas Matakuliah


Jaringan Komputer

Oleh:
IRFAN HILMY (137006095)
(irfanhilmy5@gmail.com)
RIZALULLOH ROBBANI (137006113)
(rizal27atreides@gmail.com)
ARGI PERGINAN (137006112)
(perginan@gmail.com)

JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS SILIWANGI
TAHUN 2015

KATA PENGANTAR
Alhamdulillah, puji syukur penulis haturkan kehadirat Allah SWT. Atas
rahmat-Nya lah Penulis dapat menyelesaikan jurnal ini tepat pada waktunya. Tak
lupa Penulis juga menghaturkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua
pihak yang telah mendukung dan membantu Penulis dalam menyelesaikan jurnal yang
berjudul JURNAL CLOUD COMPUTING ini.
Penulis menyadari bahwa jurnal tersebut masih banyak adanya kekurangan
dan masih jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu penulis berharap akan kritik
dan sarannya dari segenap pembaca. Demikianlah semoga jurnal yang telah dibuat
tersebut dapat bermanfaat bagi semuanya. Terimakasih

Tasikmalaya, Mei 2015

Penulis

BAB I
PENDAHULUAN
1. Latar Belakang Masalah
Dalam kehidupan sehari-hari, kebutuhan akan data merupakan hal yang tak bisa
terhindarkan lagi. Semua dari hasil kerja kita pasti berupa data baik yang berupa
nyata ataupun data digital. Data digital merupakan suatu kumpulan kode yang
merepresenasikan hasil kerja kita agar bisa dibaca oleh komputer atau alat olah
data kita. Untuk data digital, pastilah memeliki suatu ukuran besar (size) yang
menjadi batasannya. Dengan size tersebut maka data digital dapat diartikan
sebagai sesuatu yang spesifik dan dapat didefinisikan bentuknya.
Sebetulnya jawaban dari masalah ini sudah mulai tercetus oleh John McCarthy
pada tahun 1960-an akan tetapi pada waktu itu masih dirasakan suatu kesuliatan
untuk mewujudkan pemecahan masalah ini. Cloud Storage merupakan layanan
penyimpanan data secara Online di Storage Server, atau dengan kata lain data kita
akan disimpan pada database(storage) milik server online. Dengan cloud storage
penggunanya tidak perlu lagi untuk membawa data digital dalam alat
penyimpanan yang banyak melainkan sewaktu-waktu dapat diunduh dan diambil
lagi untuk digunakan melalaui jaringan internet untuk mengakses data di server.
2. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah di uraikan di atas, pokok permasalahan
yang dapat di angkat adalah:
1. Apa yang dimaksud dengan Cloud Computing?
2. Apa saja karakteristik yang dimiliki Cloud Computing?
3. Bagaimana mengenai sejarah Cloud Computing?
4. Apa saja kelebihan Cloud Computing ?
5. Apa saja kekurangan yang dimiliki Cloud Computing?
6. Apa saja layanan yang di berikan Cloud Computing?
7. System operasi apa yang di gunakan dalam Cloud Computing?
8. Bagaimana spesifikasi computer server maupun computer client untuk
mendukung layanan Cloud Computing?
9. Bagaimana infrastruktur Cloud Computing?
10. Perusahaan apa yang menyediakan Cloud Computing serta biaya/tariff
yang di gunakan?
3. Tujuan Penulisan
Adapun tujuan dalam penulisan jurnal ini antara lain :
1. Untuk memenuhi tugas dari dosen mata kuliah Teknologi Informasi
danKomunikasi.
2. Untuk menambah wawasan ilmu pengetahuan bagi semua pembaca
termasuk penulis yang telah mencari infomasi perkembangan teknologi
dan referensi mengenai teknologi mengenai jaringan Cloud Computing
3. Mempermudah memahami dan menggunakan Cloud Computing
4. Untuk mengetahui spesifikasi computer yang mendukung layanan Cloud
Computing.

BAB II
PEMBAHASAN
1. Pengertian Cloud Computing
Komputasi awan (Cloud Computing) adalah di mana informasi secara permanen
tersimpan di server di internet dan tersimpan secara sementara di komputer
pengguna atau client seperti desktop, komputer tablet, notebook, komputer
tembok, handheld, sensor-sensor, monitor dan lain-lain.
Cloud Computing (Komputasi awan) adalah gabungan pemanfaatan teknologi
komputer (komputasi) dan pengembangan berbasis Internet (awan). Awan (cloud)
adalah metefora dari internet, sebagaimana awan yang sering digambarkan di
diagram jaringan komputer.
Sebagaimana awan dalam diagram jaringan komputer tersebut, awan (cloud)
dalam Cloud Computing juga merupakan abstraksi dari infrastruktur kompleks
yang disembunyikannya. Ia adalah suatu metoda komputasi di mana kapabilitas
terkait teknologi informasi disajikan sebagai suatu layanan (as a service),
sehingga pengguna dapat mengaksesnya lewat Internet (di dalam awan) tanpa
mengetahui apa yang ada didalamnya, ahli dengannya, atau memiliki kendali
terhadap infrastruktur teknologi yang membantunya.
2. Sejarah Cloud Computing
Konsep awal Cloud Computing muncul pertama kali pada tahun 1960 oleh John
McCarthy yang berkata komputasi suatu hari nanti akan menjadi sebuah utilitas
umum ide dari cloud computing sendiri bermula dari kebutuhan untuk
membagikan data untuk semua orang di seluruh dunia. Mohamed J.C.R Licklider,
pencetus ide ini, menginginkan semua orang untuk dapat mengakses apa saja di
mana saja. Dengan munculnya grid computing, cloud computing melalui internet
menjadi realitas.
Cloud computing merupakan evolusi dari vrtualization,service oriented
architecture, autonomic dan utily computing. Cara kerja dari cloud computing
bersifat transparan, sehingga end-user tidak perlu pengetahuan, control akan,
teknologi insfratuktur dari cloud computing untuk dapat menggunakannya dalam
menyelesaikan tugas-tugas mereka .merka hanya perlu tahu bagaimana cara
mengaksesnya.
3. Manfaat Menggunakan Cloud Computing
Cloud Computing, mereka (perusahaan / organisasi) hanya menyewa layanan
atau jasa dari penyedia Cloud Computing. Seperti sudah dijelaskan sebelumnya
dengan Cloud Compuitng ini dapat mengurangi investasi awal dari sebuah
perusahaan atau organisasi yang membutuhkan pememakaian, pemeliharaan dan
keamanan sistem informasi yang lebih baik.
Dalam hal ini investasi yang besar bagi sebuah perusahaan atau organisasi
akan berubah menjadi suatu sistem operasional yang mudah dikelola, bahkan
penyedia jasa seperti Software as a Service (SaaS) yand ada di Cloud dapat
menawarkan harga yang sangat rendah karena faktor ekonomi.

4. Karakteristik Cloud Computing


Dengan semakin maraknya pembicaraan seputar cloud computing, semakin
banyak perusahaan yang mengumumkan bahwa mereka menyediakan layanan
cloud computing. Akan sangat membingungkan bagi kita para pengguna untuk
memastikan bahwa layanan yang akan kita dapatkan adalah cloud computing atau
bukan. Untuk mudahnya, dari semua definisi yang ada, dapat diintisarikan bahwa
cloud computing ideal adalah layanan yang memiliki 5 karakteristik berikut ini.
A. On-Demand Self-Services
Sebuah layanan cloud computing harus dapat dimanfaatkan oleh pengguna
melalui mekanisme swalayan dan langsung tersedia pada saat dibutuhkan.
Campur tangan penyedia layanan adalah sangat minim. Jadi, apabila kita saat ini
membutuhkan layanan aplikasi CRM (sesuai contoh di awal), maka kita harus
dapat mendaftar secara swalayan dan layanan tersebut langsung tersedia saat itu
juga.
B. Broad Network Access
Sebuah layanan cloud computing harus dapat diakses dari mana saja, kapan saja,
dengan alat apa pun, asalkan kita terhubung ke jaringan layanan. Dalam contoh
layanan aplikasi CRM di atas, selama kita terhubung ke jaringan Internet, saya
harus dapat mengakses layanan tersebut, baik itu melalui laptop, desktop, warnet,
handphone, tablet, dan perangkat lain.
C. Resource Pooling
Sebuah layanan cloud computing harus tersedia secara terpusat dan dapat
membagi sumber daya secara efisien. Karena cloud computing digunakan
bersama-sama oleh berbagai pelanggan, penyedia layanan harus dapat membagi
beban secara efisien, sehingga sistem dapat dimanfaatkan secara maksimal.
D. Rapid Elasticity
Sebuah layanan cloud computing harus dapat menaikkan (atau menurunkan)
kapasitas sesuai kebutuhan. Misalnya, apabila pegawai di kantor bertambah, maka
kita harus dapat menambah user untuk aplikasi CRM tersebut dengan mudah.
Begitu juga jika pegawai berkurang. Atau, apabila kita menempatkan sebuah
website berita dalam jaringan cloud computing, maka apabila terjadi peningkatkan
traffic karena ada berita penting, maka kapasitas harus dapat dinaikkan dengan
cepat.
E. Measured Service
Sebuah layanan cloud computing harus disediakan secara terukur, karena nantinya
akan digunakan dalam proses pembayaran. Harap diingat bahwa layanan cloud
computing dibayar sesuai penggunaan, sehingga harus terukur dengan baik.
5. Sistem Kerja Cloud Computing
Ketika berbicara tentang sistem cloud computing, sistem ini terbagi menjadi dua
bagian: ujung depan dan ujung belakang. Mereka terhubung satu sama lain
melalui jaringan, biasanya adalah Internet. Ujung depan adalah sisi pengguna
komputer (user), atau klien (client), melihat. Bagian belakang adalah cloud
bagian dari sistem.
Di ujung belakang sistem adalah berbagai komputer, server dan sistem
penyimpanan data yang menciptakan cloud dari layanan komputasi. Secara

teori, sebuah cloud computer system dapat mencakup hampir semua program
komputer yang dapat anda bayangkan, dari data pengolahan hingga video game.
Biasanya, setiap aplikasi akan memiliki server khusus nya sendiri.
Gambar. Sistem Pengolahan Sistem
6. Jenis layanan yang Disediakan Cloud Computing
Secara umum, layanan Cloud Computing dibagi menjadi tiga tingkat, yaitu
aplikasi / perangkat lunak, platform, dan infrasturktur ( Software as a Service,
Platform as a Service, dan Infrastructure as a Service)
Infrastructure as Service
Hal ini meliputi seluruh penyediaan infratruktur IT seperti fasilitas data center,
storage, server, grid untuk virtualized server, dan seluruh komponen networking
yang ada didalam sistem cloud yang dikelola pihak ketiga. Sebagai pengguna,
Pelanggan hanya perlu login ke sebuah interface yang disiapkan oleh provider dan
memilih sendiri spesifikasi layanan yang dibutuhkan lalu membayarnya sesuai
kapasitas yang dipakai, pelanggan tidak perlu menunggu lama untuk dapat
menggunakan server sesuai kapasitas yang dibutuhkannya. Sinonim lainnya
adalah Hardware as a Service. Secara sederhana, kita menyewa infrastruktur
atau hardware provider Cloud Computing, seperti server space, network
equipment, memory, CPU cycle, dan storage, Platform-as-a-service, Softwareas-a-service
7. Tipe-Tipe Cloud Computing
Merujuk ke kata Private, Private Cloud sebenarnya menunjukkan suatu layanan
cloud yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan suatu enterprise atau
perusahaan, dan bisa jadi layanan cloud ini di-hosting pada Datacenter milik
Cloud Provider seperti pada Amazons Elastic Compute Cloud (EC2) atau Simple
Storage Service (S3) maupun Datacenter milik enterprise itu sendiri, yang jelas
layanan cloud ini tidak bisa diakses secara umum atau bukan layanan yang
terbuka buat publik dan hanya bisa diakses oleh enterprise itu sendiri. Dan setiap
enterprise mempunyai kontrol langsung atas setiap aspek pelaksanaan Cloud:
perangkat keras, jaringan, sistem operasi dan perangkat lunak lain yang digunakan
untuk menciptakan Cloud itu sendiri; cara penerapan keamanan, bahkan API yang
digunakan (yaitu jika menggunakan sistem open source). Jadi
kesimpulannyaPrivate Cloud adalah infrastruktur layanan cloud yang
dioperasikan hanya untuk sebuah enterprise/organisasi/perusahaaan tertentu,
pelanggannya biasanya perusahaan dengan skala besar, infrastruktur dapat
dikelola oleh perusahaan itu sendiri atau oleh pihak ketiga dan lokasi bisa on-site
atau off-site.
8. Aspek Keamanan dan Privasi Cloud Computing
Sebelum suatu perusahaan/organisasi mendapatkan keuntungan dari komputasi
awan, ada beberapa aspek yang berkaitan dengan Keamanan dan Privasi di bawah
ini yang harus diperhatikan :
1. Manajemen Resiko dan Ketaatan, organisasi yang mulai mengadopsi
awan tetap harus bertanggung jawab untuk aspek manajemen keamanan,

2.
3.

4.

5.

resiko, dan ketaatan terhadap aturan yang berlaku di industri terkait.


Manajemen resiko dan ketaatan ini membutuhkan tim internal yang kuat
dan transparansi proses dari penyedia jasa awan.
Manajemen Akses dan Identitas, identitas bisa didapat melalui beberapa
penyedia jasa awan, dan harus bersifat interoperabel antar organisasi yang
berbeda, penyedia awan yang berbeda, dan berlandaskan proses yang kuat.
Integritas Layanan, layanan berbasis awan harus dibangun dengan
landasan keamanan yang kuat, dan proses-proses operasionalnya juga
harus diintegrasikan dengan manajemen keamanan di organisasi tersebut.
Penyedia layanan awan harus mengikuti proses yang bisa dibuktikan,
terdefinisi, dan jelas dalam mengintegrasikan keamanan dan privasi ke
dalam layanannya mulai dari titik paling awal, di setiap titik di dalam
siklus, sampai paling penghabisan. Selain itu manajemen keamanan dan
auditing harus selaras antara penyedia awan dan pelanggan.
Integritas Klien, layanan awan yang digunakan di sisi klien harus
memperhatikan aspek keamanan, ketaatan, dan integritas di sisi klien.
Integritas klien bisa ditingkatkan dengan menggunakan paduan praktek
terbaik.
Proteksi Informasi, layanan awan membutuhkan proses yang andal untuk
melindungi informasi sebelum, selama, dan setelah transaksi. Manfaatkan
Klasifikasi Data untuk meningkatkan kontrol terhadap data yang siap
dilepas ke awan.

9. Kelebihan Dan Kelemahan Cloud Computing


Kelebihan :
Sebagai suatu teknologi baru pasti mengundang pro dan kontra, begitu juga
dengancloud computing. Pro dan kontra tersebut terjadi karena tidak lepas dari
kelebihan dan kekurangan yang ada dari system teknologi baru tersebut, berikut
kelebihan dari Cloud Computing:
a. Kemudahan Akses
Ini merupakan kelebihan yang paling menonjol dari cloud computing, yaitu
kemudahan akses. Jadi kita tidak perlu berada pada suatu computer yg sama untuk
melakukan suatu pekerjaan, karena semua aplikasi dan data kita berada pada
server cloud.
b. Fleksibilitas
Hampir sama seperti contoh di atas, data yg kita perlukan tidak harus kita simpan
di dalam harddisk atau storage computer kita. Dimanapun kita berada, asalkan
terkoneksi internet, kita bisa mengakses data kita karena berada pada server cloud
c. Penghematan (Tanpa investasi awal)
Pastinya dengan adanya cloud computing, akan memungkinkan bagi perusahaan
untuk mengurangi infrastruktur IT yang pastinya memerlukan investasi yang
besar, baik berupa investasi hardware, software, maupun human resources nya
d. Mengubah CAPEX Menjadi OPEX
CAPEX = Capital Expenditure (pengeluaran modal), sedangkan OPEX =
Operational Expenditure (pengeluaran modal). Seperti kelebihan sebelumnya, ini
masih seputar masalah keuangan. Jadi dengan menggunakan teknologi cloud

computer ini, kita tidak harus melakukan pengeluaran modal, sebaliknya kita
hanya melakukan pengeluaran operational
e. Lentur dan Mudah Dikembangkan
Sesuai dengan salah 1 karakter cloud computing yaitu Rapid Elasticity, maka ini
juga merupakan salah 1 kelebihan cloud computing. Jadi customer bisa dengan
mudah menaikkan atau menurunkan resource yang dipakai, dan ini akan
mempengaruhi cost yang mereka keluarkan
f. Fokus pada bisnis bukan pada TI
Dengan mempercayakan semua pengelolaan seputar IT pada cloud service
provider, maka kita akan lebih focus pada bisnis kita bukan pada pengelolaan IT .
10. Cloud Computing yang sering digunakan di Internet
1. Sharing Dokumen dan Presentasi
Internet telah merevolusi bagaimana kita dapat bekerja sama dan berbagi hal-hal
satu sama lain. Dengan klik tombol kita dapat berbagi presentasi, dokumen dan
file dengan teman, keluarga dan rekan apakah mereka duduk di sebelah Anda atau
di sisi lain dunia. Jika anda telah menggunakan layanan sharing dokumen, seperti
Google Docs, atau layanan file hosting, seperti SkyDrive untuk berbagi file dan
dokumen dengan orang yang anda kenal maka anda telah menggunakan Cloud.
Layanan seperti Google Docs dan SkyDrive menyimpan file dan dokumen di
cloud sehingga dapat diakses dari mana saja dan sehingga anda dapat
mengizinkan pengguna lain untuk melihat dan membuat perubahan.
2. Penyimpanan / Drive
Salah satu kegunaan penting dari cloud adalah untuk penyimpanan. Situs seperti
Dropbox, Google Drive dan MediaFire memungkinkan anda untuk menyimpan
file dan mengaksesnya dari mana saja melalui awan.
3. Hiburan
Mungkin seseorang tidak menyadari berapa banyak bentuk hiburan sekarang
menggunakan cloud untuk menjangkau audiens. Sebagian besar pengguna internet
akan menghabiskan waktu dengan TV favorit mereka secara online. Layanan yang
menawarkan program TV dan film untuk menonton melalui internet, seperti
Netflix, iPlayer atau 4oD memanfaatkan cloud untuk membawa layanan ini ke
khalayak umum. Musik Spotify atau website seperti stasiun radio internet seperti
Pandora juga layanan berbasis cloud.
4. Komunikasi
Salah satu cara paling sederhana dengan menggunakan cloud yang mungkin tidak
disadari adalah email. Kebanyakan program email berbasis web seperti Hotmail
(sekarang Outlook), Gmail dan Yahoo Mail, secara efektif merupakan bentuk
komputasi awan. Email Anda dan kontak tidak disimpan pada komputer lokal dan
disimpan di awan, yang memungkinkan untuk memeriksa email dari mana saja.
5. Jaringan Sosial
Banyak situs jejaring sosial yang mencapai jutaan pengguna dan memanfaatkan
awan adalah cara yang masuk akal untuk menjaga layanan mereka tersedia dan
dapat diandalkan. Jadi setiap kali anda posting di Facebook atau menulis tweet
otomatis anda menggunakan cloud.
11. Tutorial membuat Cloud Computing

Membuat layanan cloud sendiri dengan Server Ubuntu maupun CentOS. Setelah
kita menginstall Server untuk Cloud, tahap selanjutnya kita Installkan Programprogram pendukung antara lain :
1. Apache Server 2 atau versi terbaru
2. PHP 5.1 keatas : php5 php5-json php-xml php-mbstring php5-zip php5-gd
php5-sqlite curl libcurl3 libcurl3-dev php5-curl php-pdo
3. Database bisa menggunakan SQLite, MySQL 5.1, atau PostgreSQL 8 atau versi
terbaru
4 Software owncloud 4.0
Operating System bisa menggunakan GNU Linux, Microsoft Windows, Solaris,
MacOSX maupun keluarga BSD (FreeBSD, NetBSD, OpenBSD, dll). Dengan
syarat terdapat web server HTTP dan PHP serta database engine (SQLite,
MySQL, PostgreSQL).

BAB III
PENUTUPAN
KESIMPULAN
1. Inti Gagasan
Gagasan penggunaan Cloud Computing ini pada dasarnya meliputi sejarah awal
penggunaan sistem cloud computing, sistem kerja yang ada pada cloud
computing, serta kelebihan yang terdapat pada cloud computing. Cloud
computing menjadi jawaban dari masalah ketidak praktisannya membawa storage
devices kemanapun anda pergi. Dengan adanya sistem Cloud Storage yang
berbasis storage online anda dapat membawa pekerjaan anda dengan mudah
kemanapun anda inginkan, asalkan terdapat jaringan internet maka kita dapat
mengakses data tersebut kapan saja, karena telah data kita telah tersimpan secara
digital pada Cloud Storage.Sistem ini dapat menunjang mobilitas kita dalam
membawa data.
2. Prediksi Keberhasilan Gagasan
Gagasan cloud computing pada masa yang seperti ini, merupakan suatu solusi
cerdas dimana saat ini kebutuhan manusia akan data dalam bentuk digital semakin
banyak. Cloud computing memberikan kemudahan bagi masyarakat umum untuk
menyimpan data-data pekerjaan mereka dengan mudah tanpa harus mengeluarkan
biaya untuk membeli sebuah device storage, karena data mereka akan disimpan
secara online dalam cloud storage, dimana data akan disimpan dalam satu server
online. Dengan begini, pekerjaan manusia akan menjadi semakin mudah, dengan
kita menyimpan data pekerjaan di salah satu server cloud storage, maka kita tidak
perlu khawatir lagi ketika kita lupa untuk membawa storage device kita, karena
data pekerjaan tidak hanya akan disimpan pada storage devices yang kita miliki,
namun kita dapat menyimpan data pekerjaan dalam cloud storage yang akan
memudahkan kita ketika membawa data tersebut, dan data tersebut akan aman.
Cloud storage akan diminati oleh banyak masyarakat dunia karena kebutuhan
manusia akan data semakin meningkat, dan manusia butuh sesuatu yang lebih
praktis, maka dengan adanya cloud storage terjawab sudah permasalahan tersebut.

DAFTAR PUSTAKA

Anonim.
(2012).
Kelebihan
dari
Cloud
Computing.http://blog.binadarma.ac.id/nayel/2012/11/22/kelebihan-dari-cloudcomputing-komputasi-awan.html
http://teknojakarta1207.blogspot.com/p/manfaat-dan-tujuan-cloudcomputing.html
Anonim.
(2011).
Mekanisme
Akses
Cloud
Computing.http://opensource.telkomspeedy.com/wiki/index.php/Cloud_Computin
g#Mekanisme_Akses_Cloud_Computing
Anonim.
(2011).
Mengenal
apa
dan
cara
kerja
dari
Cloud
Computing.http://iklansurya.net/cloud-computing-mengenal-cloud-computingdan-cara-kerjanya
Anonim. (2011). Mengenal Cloud Computing. http://www.locus.co.id/?pg=1
Anonim.
(2011).
Sejarah
Cloud
Computing.http://www.iqbalnurhadi.com/2011/03/sejarah-cloud-computing/
http://www.wowrack.co.id/blog/mengenal-3-jenis-layanan-yang-ditawarkancloud-computing/
http://candra.unsri.ac.id/?p=499
http://sharingitkomputer.blogspot.com/2013/01/tutorial-membuat-cloudcomputing.html
http://faizalnizbah.blogspot.com/2013/04/5-cara-menggunakan-cloud-computingyg.html

Anda mungkin juga menyukai