Anda di halaman 1dari 2

Michael Faraday

(http://engineeringtown.com/kids/index.php/penemu/75-michael-faraday)

Michael Faraday adalah seorang ahli dalam bidang kimia dan


fisika. Ia mempelajari berbagai bidang ilmu pengetahuan,
termasuk elektromagnetisme dan elektrokimia. Dia juga
menemukan alat yang nantinya menjadi pembakar Bunsen,
yang digunakan hampir di seluruh laboratorium sains sebagai
sumber panas yang praktis.
Dia dikenal sebagai perintis dalam meneliti tentang listrik dan magnet, bahkan
banyak dari para ilmuwan yang mengatakan bahwa beliau adalah seorang peneliti
terhebat sepanjang masa.
Beberapa konsep yang beliau turunkan secara langsung dari percobaan, seperti
garis gaya magnet telah menjadi gagasan dalam fisika modern. Michael Faraday
lahir di sebuah keluarga miskin pada tanggal 22 September 1791 di Newington
Butts, Inggris. Orang tuanya tergolong keluarga miskin. Ayahnya hanya seorang
tukang besi yang harus memberi makan sepuluh anaknya. Faraday muda termasuk
anak yang kritis namun ia hanya mengenyam sedikit pendidikan dibandingkan
sekolah dasar karena ayahnya tidak mampu menyekolahkannya. Ketika Faraday
berusia 14 tahun, ia bekerja sebagai penjilid buku sekaligus penjual buku. Di selasela pekerjaannya ia manfaatkan untuk membaca berbagai jenis buku, terutama
ilmu pengetahuan alam, fisika, dan kimia.
Ketika umurnya menginjak 20 tahun, dia mengikuti ceramah-ceramah kuliah yang
diberikan oleh ilmuwan Inggris kenamaan. Salah satunya adalah Sir Humphry Davy,
seorang ahli kimia yang juga kepala laboratorium Royal Institution. Selama
mengikuti ceramah, Faraday membuat catatan dengan teliti dan menyalinnya
kembali dengan rapi apa yang didengarnya. Setelah mendengar kuliah dari
Humphry Davy yang terkenal saat itu, Faraday mengirimkan catatan kuliahnya
disertai lamaran kerja kepada dosen kimia tersebut. Ternyata sang dosen tertarik
dan mengangkat Faraday sebagai asistennya di Laboratorium Universitas terkenal
di London, saat itu dia berusia 21 tahun.
Di bawah bimbingan Davy, Faraday menunjukkan kemajuan pesat. Awalnya, ia
hanya bekerja sebagai seorang pencuci botol. Tetapi, berkat kegigihannya dalam
belajar, hanya dalam waktu relatif singkat ia dapat membuat penemuan-penemuan
baru atas hasil kreasinya sendiri. Faraday menemukan dua senyawa klorokarbon
dan berhasil mencairkan gas klorin dan beberapa gas lainnya. Kemudian berhasil
memisahkan senyawa benzena pada tahun 1825, sehingga akhirnya ia diangkat
sebagai ketua laboratorium.
Berkat kepandainnya pula, Faraday dapat berhubungan dengan para ahli ternama,
seperti Andre Marie Ampere. Davy memiliki pengaruh besar dalam pemikiran
Faraday dan telah mengantarkan Faraday pada penemuan-penemuannya.
Penemuan Faraday pertama yang penting di bidang listrik terjadi tahun 1821.

Sebelumnya, pada tahun 1820, Hans Christian Oersted dan Andre Marie Ampere
menemukan bahwa arus listrik menghasilkan medan magnet. Hal ini mengubah
pemikiran Faraday mengenai kekekalan energi dan membuatnya yakin bahwa
medan magnet juga menghasilkan arus listrik. Faraday berhasil membuktikannya
pada tahun 1831. Penemuan Faraday ini menjadi dasar pembuatan generator dan
dinamo.
Dalam percobaan-percobaan yang dilakukannya pada tahun 1831, ia menemukan
bahwa bila magnet dilalui sepotong kawat, arus akan mengalir di kawat, sedangkan
magnet bergerak. Keadaan ini disebut "pengaruh elektromagnetik" dan penemuan
ini disebut "Hukum Faraday". Penemuan ini dianggap sebagai penemuan
monumental.
Hasil kreativitas Faraday yang lain pada tahun 1845 adalah tentang intensitas
medan magnet yang dapat memutarkan bidang cahaya terpolarisasi dan sekarang
dikenal dengan efek Faraday. Selain menghasilkan penemuan penting dalam bidang
fisika, Faraday juga menghasilkan penemuan dalam bidang kimia. Pada tahun 1855,
Faraday berhenti meneliti karena masalah kesehatan tapi ia meneruskan
pekerjaannya sebagai dosen sampai tahun 1861.
Pada tanggal 25 Agustus 1867, Faraday meninggal dunia dan dimakamkan di dekat
kota London, Inggris. Dengan berbagai temuannya, tak berlebihan jika Faraday
termasuk salah satu tokoh yang telah memberi sumbangan terbesar pada umat
manusia. Walaupun Faraday sudah tiada, namun seluruh jasanya baik berupa
produk maupun pemikiran akan selalu dikenang oleh dunia serta menjadikannya
sebagai sang penemu sejati.

Anda mungkin juga menyukai