Anda di halaman 1dari 16

PERANCANGAN DAN PEMBUATAN PENGACAK

SINYAL PONSEL GSM PADA FREKUENSI 900 MHz


LAPORAN TUGAS AKHIR
Disusun Sebagai Salah Satu Syarat
Untuk Menyelesaikan Program Pendidikan Diploma III
Program Studi Teknik Telekomunikasi

Oleh :

IZAZI SHABRINA

M. RIZQI BASKORO

NIM : 1105061024

NIM : 1105061033

PROGRAM STUDI TEKNIK TELEKOMUNIKASI


JURUSAN TEKNIK ELEKTRO
POLITEKNIK NEGERI MEDAN
2014

ABSTRAK

Penggunaan mobile phone sudah merata di seluruh dunia, termasuk di


Indonesia. Ponsel sudah menjadi kebutuhan primer. Hampir semua kalangan sudah
memiliki teknologi canggih ini. Namun adakalanya penggunaan teknologi mobile
phone ini berdampak negatif yaitu dapat menganggu aktifitas manusia di tempat
tertentu. Misalnya di dalam kelas, tempat ibadah, perpustakaan, ruang rapat,
rumah sakit, perkantoran dan lain sebagainya. Untuk mengatasi hal tersebut maka
dibuatlah Mobile Phone Jammer / alat pengacak sinyal untuk menahan sinyal
masuk pada ponsel.
Alat pengacak sinyal yang akan dibuat ini terdiri dari power supply, IF
Section dan RF Section. Pada tugas akhir ini rentang frekuensi yang dibutuhkan
adalah 935-960 MHz yang merupakan frekuensi sinyal downlink pada GSM900.
Pada akhir perancangan alat pengacak sinyal ini, alat ini harusnya dapat
bekerja efektif pada daerah radius sepuluh meter dari alat dan tidak adanya titik
buta pada radius jangkauan tersebut serta bekerjanya alat dimana telepon selular
tidak dapat berkomunikasi atau mengalami kehilangan sinyal pada ponsel yang
berada disekitar jangkauan alat, namun dikarenakan adanya keterbatasan
kemampuan vco dan power amplifier, maka alat ini belum mampu mencapai hasil
yang diharapkan.

Kata Kunci : Alat Pengacak Sinyal, GSM 900

iii

KATA PENGANTAR
Segala puji dan syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah
memberikan tahmat dan kesehatan serta kemudahan kepada penulis, sehingga
penulis mampu menyelesaikan tugas akhir ini dengan baik sampai batas waktu yang
telah ditentukan.
Tugas akhir ini disusun sebagai syarat menyelesaikan Diploma III Program
Studi Teknik Telekomunikasi, Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Medan.
Adapun judul dari tugas akhir ini adalah PERANCANGAN DAN PEMBUATAN
PENGACAK SINYAL PONSEL GSM PADA FREKUENSI 900 MHz.
Dalam menyelesaikan tugas akhir ini, penulis banyak mendapat bantuan dan
bimbingan dari berbagai pihak, baik berupa material, spiritual, informasi maupun
sumbangan pemikiran. Pada kesempatan ini penulis menyampaikan rasa terima
kasih sebesar-besarnya kepada :
1. Orangtua dan seluruh keluarga penulis yang terkasih yang telah membantu dan
memberikan dukungan moril dan materil;
2. Bapak M. Syahruddin, ST, MT, sebagai Direktur Politeknik Negeri Medan;
3. Bapak Junaidi, ST, MT, Ketua Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Medan;
4.

Bapak

Ir.

Suhaili

Alifuddin,

M.Eng,

Ketua

Program

Studi

Teknik

Telekomunikasi Politeknik Negeri Medan;


5. Bapak Wiwinta Sutrisno, ST, MT, sebagai dosen pembimbing dalam proyek
tugas akhir ini yang telah membantu penulis dalam pengerjaan tugas akhir ini;
6. Ibu Ir. Elferida Hutajulu, MT, sebagai dosen wali kelas TK 6B;

iv

7. Seluruh Staf Pengajar Politeknik Negeri Medan khususnya Staf Pengajar di


Jurusan Teknik Elektro Program Studi Teknik Telekomunikasi;
8. Seluruh Staf Teknisi Laboratorium Teknik Telekomunikasi;
9. Kepada teman-teman TK 6B yang telah memberikan dukungan dan semangat
untuk mengerjakan Tugas Akhir ini;
10. Semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu persatu, namun tidak mengurangi
rasa terima kasih penulis dalam mengerjakan Tugas Akhir ini baik dalam bentuk
apapun.
Penulis menyadari sepenuhnya bahwa laporan ini masih memiliki banyak
kekurangan, baik dari isi maupun dari pembuatan. Oleh karena itu, dengan
kerendahan hati, penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun
demi penyempurnaan laporan ini.
Akhirnya kepada Tuhan penulis berserah diri, karena tiada satu upaya apa pun
tanpa kehendak-Nya penulis dapat menyelesaikan tugas akhir ini. Besar harapan
penulis semoga laporan ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan bagi para
pembaca serta berguna juga bagi penulis.

Medan, 19 Agustus 2014


Hormat Penulis

Team Penulis

DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN 1 ............................................................................... I


LEMBAR PENGESAHAN 2 .............................................................................. II
ABSTRAK ............................................................................................................. III
KATA PENGANTAR .......................................................................................... IV
DAFTAR ISI ......................................................................................................... VI
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ IX
DAFTAR TABEL ................................................................................................. XI
BAB 1 PENDAHULUAN ........................................................................................ 1
1.1 Latar Belakang................................................................................................... 1
1.2 Rumusan Masalah ............................................................................................. 2
1.3 Batasan Masalah ................................................................................................ 3
1.4 Tujuan Perancangan .......................................................................................... 3
1.5 Manfaat Perancangan ........................................................................................ 3
1.6 Metode Perancangan ......................................................................................... 3
1.7 Sistematika Penulisan ........................................................................................ 6
BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA .............................................................................. 7
2.1 Power Supply..................................................................................................... 7
2.1.1
2.1.1.1

Transformator ................................................................................................ 7
Prinsip Kerja Transformator ...................................................................... 8

vi

2.1.1.2
2.1.2

Trafo CT .................................................................................................... 8
Rectifier ......................................................................................................... 9

2.1.2.1

Penyearah Gelombang dengan 2 dioda ................................................... 10

2.1.2.2

Penyearah Gelombang Dilengkapi Filter Kapasitor ................................ 11

2.1.3

IC Regulator ................................................................................................ 12

2.2 Bagian IF ......................................................................................................... 13


2.2.1

Pembangkit Sinyal Segitiga ( Triangle Wave Generator) ........................... 13

2.2.2

Pembangkit Noise ( Noise Generator) ......................................................... 16

2.2.3

Mixer ........................................................................................................... 17

2.2.4

Clamper ....................................................................................................... 17

2.3 Bagian RF ........................................................................................................ 18


2.3.1

VCO (Voltage Controlled Osilator) ............................................................ 18

2.3.2

IC Power Amplifier ..................................................................................... 20

2.3.3

Antenna........................................................................................................ 21

2.3.3.1

Antenna Directional................................................................................. 22

2.3.3.2

Antena Omnidirectional .......................................................................... 22

BAB 3 PERANCANGAN DAN PEMBUATAN PENGACAK FREKUENSI


PONSEL PADA GSM 900 MHZ ......................................................................... 24
3.1 Deskripsi Alat .................................................................................................. 24
3.2 Prinsip Kerja Alat ............................................................................................ 24
3.3 Rancangan Detail............................................................................................. 26
3.4 Layout PCB Power Supply dan IF section ...................................................... 29
3.5 Realisasi Rancangan (Power Supply + IF +RF + Antenna) ............................ 30

vii

BAB 4 PENGUJIAN DAN ANALISA ................................................................. 31


4.1 Pengujian Power Supply.................................................................................. 32
4.2 Pengujian Rangakaian IF ................................................................................. 34
4.3 Pengujian Rangkaian Keseluruhan .................................................................. 36
BAB 5 PENUTUP .................................................................................................. 38
5.1 Kesimpulan ...................................................................................................... 38
5.2 Saran ................................................................................................................ 39
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................ 40
LAMPIRAN

viii

DAFTAR GAMBAR

Gambar1.1 Blok Diagram Rangkaian ....................................................................... 4


Gambar 2.1 Bagian umum dari power supply .......................................................... 7
Gambar 2.2 Skema Trafo CT..................................................................................... 8
Gambar 2.3 Penyearah Gelombang Dengan 2 dioda ............................................. 10
Gambar 2.4 Keluaran Penyearah Dengan Dua Dioda ........................................... 11
Gambar 2.5 Penyearah Gelombang Dilengkapi Filter Kapasitor .......................... 11
Gambar 2.6 IC Timer 555 ...................................................................................... 14
Gambar 2.7 Rangkaian a-stable IC 555 Timer dan sinyal Outputnya.................... 14
Gambar 2.8 Rangkaian Pembangkit Noise ............................................................. 16
Gambar 2.9 OP-AMP summer circuit ..................................................................... 17
Gambar 2.10Rangkaian Mixer ................................................................................ 17
Gambar 2.11 Rangkaian Dioda Clamper ............................................................... 18
Gambar 2.12 (a) Tampilan depan VCO G701 (b) Tampilan belakang / Pin VCO
G701 ........................................................................................................................ 20
Gambar 2.13 (a) Tampilan depan PA N801 (b) Tampilan Pin PA N801 ............... 21
Gambar 2.14 Antenna Omni - directional GSM ..................................................... 23
Gambar 3.1 Blok Diagram Rangkaian .................................................................... 24
Gambar 3.2 Rangkaian Keseluruhan Power Supply ............................................... 26
Gambar 3.3 Rangkaian Keseluruhan IF Section .................................................... 27
Gambar 3.4 Rangkaian Keseluruhan RF Section ................................................... 28
Gambar 3.5 Layout PCB Power Supply + IF ......................................................... 29

ix

Gambar 3.6 Realisasi Rancangan (Power Supply + IF + RF + Antenna) ............. 30


Gambar 4.1Alat dihidupkan .................................................................................... 36
Gambar 4.2 (a) Sinyal HP GSM900 saat jammer off (b) Sinyal HP GSM900 saat
jammer on ................................................................................................................ 37

DAFTAR TABEL

Tabel 1 Hasil Pengukuran Power Supply ............................................................... 32


Tabel 2 Hasil Keluaran IF Section .......................................................................... 34

xi

BAB 1
PENDAHULUAN

1.1

Latar Belakang
Kemajuan teknologi yang semakin pesat dibidang komunikasi khususnya

telepon genggam / telepon pintar (smartphone) menjadikan kehidupan menjadi


mudah dan praktis. Namun disisi lain, penggunaan smartphone ditempat yang tidak
tepat dapat menjadi gangguan yang tidak diperlukan. Misalkan penggunaan telepon
genggam pada tempat-tempat seperti ruang rapat dapat mengganggu ketika telepon
berdering dan menimbulkan suara yang berisik. Masalah seperti ini dapat terjadi di
beberapa tempat lain seperti ruang persidangan hukum, perpustakaan, ruang dosen,
ruangan kelas maupun tempat ibadah.
Salah satu cara mencegah gangguan tersebut dengan cara memasang alat
yang akan meniadakan fungsi telepon genggam. Alat ini biasanya dikenal juga
dengan nama Cellphone / Mobile Phone Jammer / Alat Pengacak Sinyal Ponsel
yang dibangun oleh beberapa jenis komponen elektro. Kata lain dari proses
pengacakan sinyal ini biasanya disebut juga dengan jamming. Alat komunikasi
Jamming pertama sekali dikembangkan dan digunakan oleh militer. ini memiliki
tujuan dasar dalam menghilangkan transfer informasi dari pengirim ( komando
taktik) ke peneriman ( Personil tentara) dan sebaliknya.

Teknolgi jamming terbilang cukup sederhana, alat ini akan memancarkan


sinyal RF pada range frekuensi yang sesuai pada telepon genggam yang
menginterferensi sinyal sehingga akan terlihat seolah tidak ada sinyal pada
tampilan layar telepon. Semua telepon yang masih dalam jangkauan jammer akan
tidak berfungsi.
Indonesia dengan jumlah penduduk sekitar 300 juta populasi, ada sekitar 3
operator telepon seluler yang tersedia seperti Telkomsel, Indosat dan XL. Ketiga
operator tersebut ada yang berada pada system GSM 900 MHz.
Berdasarkan latar belakang tersebut maka kami merasa tertarik untuk
merancang dan membuat mobile phone jammer pada GSM 900 MHZ.

1.2

Rumusan Masalah
Sehubungan dengan latar belakang tersebut di atas maka timbul

permasalahan sebagai berikut:

Berapa besar daya yang dibutuhkan untuk menjalankan alat?

Bagaimana membangkitkan sinyal noise?

Komponen apa saja yang dibutuhkan dalam membangkitkan sinyal noise?

Bagaimana cara membangkitkan sinyal pada range frekuensi 935 MHz 960
MHz?

Berapa gain daya yang dibutuhkan agar alat dapat bekerja?

Antena apa yang digunakan agar alat dapat bekerja sesuai dengan fungsinya?

1.3

Batasan Masalah
Adapun batasan masalah yang akan dibahas adalah:

Daerah radius cakupan jamming hanya 10 meter

Alat pengacak frekuensi atau mobile jammer GSM ini hanya dapat mengacak
GSM pada system GSM 900 MHz

1.4

Tujuan Perancangan
Mampu merancang dan membuat alat pengacak sinyal untuk telepon seluler

pada GSM 900 MHz.

1.5

Manfaat Perancangan
Bila alat ini dibuat, kemudian berhasil diuji coba dan akhirnya digunakan

oleh masyarakat, maka manfaat yang didapat adalah :


Dapat digunakan untuk memblokir atau membatasi penggunaan ponsel pada
tempat-tempat tertentu yang layak menggunakan alat ini misalnya di ruang rapat,
ruang ujian, ruang kelas, ruang persidangan hukum dan ruang ibadah. Sehingga
terciptanya ruangan dengan suasana yang tenang dan fokus yang bebas dari
gangguan yang bersumber dari ponsel.

1.6

Metode Perancangan
Metode yang dilakukan dalam tugas akhir ini adalah metodologi yakni

mengaplikasikan

pengetahuan

kedalam

Pelaksanaannya adalah sebagai berikut:

design

untuk

dibuat

dan

diuji.

Noise
Generator

Power
Supply

Mixer

RF
Amplifier

Pembangkit
Sinyal
Segitiga

Gambar1.1 Blok Diagram Rangkaian

Power Supply
Kami menggunakan power supply yang terdiri dari transformer, rectification,
filter dan regulator.

Generator Noise
Noise dibangkitkan dengan memanfaatkan dioda zener yang bekerja pada
bias mundur sehingga menimbulkan apa yang disebut Avalanche effect.

Pembangkit sinyal segitiga


Menggunakan IC lm555c pada mode A-stable dengan duty cycle 50%. Yang
berarti waktu charging dan discharging setara sehingga menghasilkan
gelombang segitiga yang baik.

Mixer
Menjumlahkan sinyal noise dan sinyal gelombang segitiga sebelum
memasuki VCO

VCO
o Membangkitkan sinyal pembawa pada range frekuensi 935 MHz 960
MHz.

o Mensweep frekuensi sinyal noise dan sinyal carrier pada frekuensi yang
dibutuhkan.

Power Amplifier
Menguatkan daya sebelum dipancarkan melalui antenna sehingga jarak
jangkauan efektif bekerjanya alat dapat tercapai

Antenna
o Antenna Omni
Menggunakan antenna omni agar alat bekerja di segala arah (3600)

Pengetesan dan pengujian

Pengujian ini dilakukan untuk mengetahui beberapa poin dalam tugas akhir ini.
-

Radius jangkauan efektif pengacak frekuensi bekerja

Tidak adanya titik buta pada radius jangkauan alat

Bekerjanya alat sehingga telepon selular tidak dapat berkomunikasi


o Pengujian pensinyalan
Pengujian ini dilakukan dengan menggunakan spektrum analyzer yang
bekerja hingga frekuensi 1GHz
o Pengujian operasional
Pengujian ini dillakukan menggunakan beberapa telepon seluler yang bekerja
pada operator yang berbeda

1.7

Sistematika Penulisan
BAB 1. PENDAHULUAN
Berisikan tentang latar belakang, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan
perancangan, manfaat perancangan, metode perancangan dan sistematika
penulisan laporan.
BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA
Pada bab ini, dijelaskan teori-teori pendukung yang dijadikan landasan dan
rujukan yang berhubungan dengan proyek tugas akhir yang akan dibuat.
BAB

3.

PERANCANGAN

DAN

PEMBUATAN

PENGACAK

FREKUENSI PONSEL PADA GSM 900 MHz


Menjelaskan tentang perencanaan dan perancangan alat yang akan dibuat
pada tugas akhir. Adapun bab ini berisikan blok diagram rangkaian, prinsip
kerja alat yang akan dibuat, sistematika perancangan alat dan gambar
rangkaian keseluruhan alat.
BAB 4. PENGUJIAN DAN ANALISA
Bab ini membahas tentang hasil pengujian dan pembahasan kembali prinsip
kerja alat secara keseluruhan.
BAB 5. PENUTUP
Berisikan kesimpulan dari seluruh rancangan yang telah dibuat beserta saransaran kepada pembaca guna perbaikan dan pengembangan proyek.

Anda mungkin juga menyukai