Anda di halaman 1dari 1

Kode Dok : F-PRG-012.

01
Revisi
:0
ABSTRAKSI SKRIPSI
NIM
: 10.5.00078
NAMA : Damas Eka Kusuma
JUDUL : Sistem Pengambilan Keputusan Pemilihan Kamera Digital Professional (Slr)
Menggunakan Metode Simple Additive Weighting (SAW)
Latar Belakang:
Begitu banyaknya jenis kamera digital yang tersedia di pasaran tentunya akan
banyak pilihan untuk konsumen dalam memilih. Akan tetapi untuk memilih yang tepat,
sesuai dengan fitur dan kegunaan yang diperlukan tentunya akan mengalami sedikit
kesulitan. Untuk itu, diperlukan suatu Sistem Pengambilan Keputusan yang dapat
memperhitungkan segala kriteria yang mendukung dalam pengambilan keputusan.
Rumusan Masalah:
1. Bagaimana cara merancang sebuah sistem untuk membantu pengguna dalam
pemilihan kamera digital?
2. Bagaimana mengimplementasikan metode SAW pada pemilihan kamera digital?
Batasan Masalah:
Dalam pembuatan sistem ini penulis membatasi masalah yang akan dibahas dalam
penulisan laporan skripsi, yaitu perbandingan kategori kamera, kriteria kamera.
Tujuan Penelitian:
Adapun tujuan yang akan dicapai adalah untuk membantu pengambil keputusan
dalam memilih kamera digital yang tepat dan sesuai dengan kriteria-kriteria yang ada dan
mengimplementasikan metode SAW dalam perhitungan untuk mendapatkan saran dan
keputusan pemilihan kamera digital.
Metode Penelitian:
Metode penelitian yang digunakan oleh penulis dalam menyelesaikan laporan skripsi
ini yaitu dengan menggunakan Metode SAW dan desain sistem menggunakan DFD.
Software yang digunakan:
Software yang digunakan dalam pembuatan sistem ini yaitu memakai software
Dreamweaver, menggunakan bahasa pemograman php dan menggunakan mysql sebagai
database yang akan digunakan sebagai penyimpanan datanya.
Hasil Akhir Yang Akan Dicapai:
Hasil dalam penelitian ini adalah telah terbangunnya sistem pendukung keputusan
pemilihan kamera digital dengan metode SAW yang mampu memberikan rekomendasi
pemilihan kamera digital sesuai dengan kriteria yang dipilih.
Surakarta, 25 Maret 2014
Pemohon,

(Damas Eka Kusuma)

Mengetahui,
Ketua Jurusan,

(Didik Nugroho, M.Kom)

Anda mungkin juga menyukai