Anda di halaman 1dari 6

Kingdom News 20 January 2013

Allah Selalu Mengasihi Kita Setiap Hari


Article source from http://www.sabdaharian.com

eorang detektif polisi Kristen bercerita


bahwa suatu hari dia pernah
menginterogasi seorang pemuda yang
telah melakukan pembunuhan terhadap orang
lain. Setelah menyelidiki beberapa kesaksian
dari saksi mata yg melihat langsung terjadinya
peristiwa tragis tersebut maka sampailah si
polisi untuk menanyai pemuda tersebut untuk
mengetahui latar belakang atau motifnya.
Ditanyakan apakah pemuda itu kenal dan
merasa dendam terhadap korbannya?
Jawaban si pembunuh itu membuat polisi
Kristen ini terkejut karena sang pemuda
beralasan bahwa dia melakukannya supaya
dunia tahu bahwa dia ADA! Dan dia ingin
mendapatkan pengakuan dari orang tuanya
bahwa pemuda itu dapat melakukan perkara
yang besar! Singkat kata diketahui bahwa
selama ini pemuda itu merasa tidak dihargai,
tak mendapatkan kasih, selalu disudutkan,
ditolak dan dianggap tidak mampu. Hal seperti
itulah membuatnya melakukan perbuatan
membunuh orang lain.
Saudara setiap manusia di bawah kolong
langit ini pastilah membutuhkan penghargaan,
kasih, pengakuan dan perhatian. Tapi tidak

dapat disangkali bahwa terkadang kita


mungkin sebagai anak, orang tua ataupun
seorang bawahan tidak pernah mendapatkan
atau memberikannya dalam keluarga atau
lingkungan kerja kita. Cerita kesaksian
polisi Kristen tersebut adalah sebuah bukti
semata bahwa betapa dahsyatnya perbuatan
seseorang bila merasa kekurangan atas
hal-hal tersebut. Walaupun secara logika
perbuatan tersebut tentunya tak dapat
dibenarkan di mata Tuhan maupun tata
hukum dunia.
Allah menciptakan manusia tidaklah
sembarangan atau dengan kalimat lain,
kehadiran seorang manusia di dunia ini
pastilah ada alasan ilahi siapapun dia! Setiap
manusia memang tak diciptakan sempurna
oleh Allah dalam artian memiliki kelebihan
dan kekurangan masing-masing baik secara
fisik maupun rohani. Namun sebagai umat
Kristiani, kita sedini mungkin selalu harus
menanamkan Kasih, perhatian, penghargaan
terhadap lingkungan terkecil kita yaitu
keluarga. Mendidik anak-anak kita dalam Kasih
Tuhan akan membuat anak-anak tersebut
diajari untuk mengasihi dan peduli terhadap

Spring of Unusual Kindness


Psalms 23:6
Only - goodness and kindness pursue me, all the
days of my life, and my dwelling is in the house of
Jehovah, for a length of days. (YTL)
Mazmur 23:6
Kebajikan dan kemurahan belaka akan mengikuti aku,
seumur hidupku; dan aku akan diam dalam rumah
Tuhan sepanjang masa.
kingdomnews 02

weeklydevotional

sesamanya sekaligus menghindarkan mereka


dari hal-hal negatif yang dapat mencelakakan
mereka. Oleh karenanya, percayalah bahwa
Tuhan selalu menerima kita dan takkan
pernah meninggalkan kita sedetikpun.

Karena Allah telah berfirman: Aku sekalikali tidak akan membiarkan engkau dan Aku
sekali-kali tidak akan meninggalkan engkau
Ibrani 13:5b

Melihat Kebaikan Tuhan


Article source from http://renungan-harian-wungkim.blogspot.sg

aud sedang mengalami masa-masa


sulit ketika ia membuat pernyataan
Semuanya tidak akan jalan. Namun
dia mengatakan yang berlaku, Aku tidak
khawatir aku tidak marah.. Saya yakin saya
akan melihat kebaikan Tuhan. Dengan kata
lain, Situasi saya mungkin sedang berat, tapi
itu tidak akan mengubah visi saya. Itu tidak
akan menyebabkan saya menyerah pada
mimpi saya. Yakin bahwa tahun ini, saya akan
melihat kebaikan Tuhan dalam cara baru
Itulah sikap kita hari ini karena apa yang
Anda fokuskan adalah apa yang Anda
akan lihat. Tidak peduli apa laporan medis

mengatakan, tidak peduli apa yang terlihat


pada keuangan Anda, tidak peduli seberapa
buruk hubungan yang mungkin tampak,
yakinlah bahwa Anda akan melihat kebaikanNya!
Dia adalah mahakuasa, mahatahu,
Pencipta alam semesta, dan Dia memegang
Anda di telapak tangan-Nya. Tidak ada yang
terlalu sulit bagi-Nya. Memegang kebenaran
karena iman dan fokus pada kebaikan-Nya
hari ini. Biarkan damai-Nya untuk menetap
di hati dan pikiran Anda saat Anda bergerak
maju dalam berkat-Nya setiap hari dalam
hidup Anda!

Kindness is not doing what we should. Kindness is what we do when we should be doing
something else. Kindness is doing what we dont need to do for someone who has no right
and no intention to demand it. ~ Joan Chittister

Kotak Hitam & Kotak Emas

da dua buah kotak di tanganku yang


telah TUHAN berikan padaku untuk
dijaga. Tuhan berkata, Masukkan
semua penderitaanmu ke dalam kotak yang
berwarna hitam dan masukkan semua
kebahagiaanmu
kedalam
kotak
yang
berwarna emas.
Aku hanya melakukan apa yang TUHAN
katakan. Setiap kali mengalami kesedihan

maka aku letakkan itu ke dalam kotak hitam,


sebaliknya ketika bergembira maka aku
meletakkan kegembiraanku dalam kotak
bewarna emas.
Tapi anehnya, semakin hari kotak
berwarna emas semakin bertambah berat
sedangkan kotak berwarna hitam tetap saja
ringan seperti semula.
Dengan penuh rasa penasaran, aku
03 kingdomnews

weeklydevotional

membuka kotak berwarna hitam. Kini aku tahu


jawabannya. Aku melihat ada lubang besar
di dasar kotak berwarna hitam itu, sehingga
semua penderitaan yang aku masukkan ke
sana selalu jatuh keluar.
Aku tunjukkan lubang itu pada TUHAN
dan bertanya, Kemanakah perginya semua
penderitaanku? Tuhan tersenyum hangat
padaku dan menjawab, Hamba-Ku, semua
penderitaanmu berada pada-Ku.
Aku bertanya kembali, TUHAN, mengapa
ENGKAU memberikan dua buah kotak, kotak
emas dan kotak hitam yang berlubang?
Hamba-Ku, kotak emas Ku-berikan
agar kau senantiasa menghitung rahmat
yang AKU berikan kepadamu, sedangkan
kotak hitam Ku-berikan agar kau melupakan
penderitaanmu.

Ingat-ingatlah semua kebahagiaanmu


agar kau senantiasa merasakan kebahagiaan.
Campakkanlah penderitaanmu agar kau
melupakannya.
Saat TUHAN belum menjawab doamu, IA
menambah kesabaranmu
Saat TUHAN menjawab doamu, IA menambah
imanmu
Saat TUHAN menjawab yang bukan doadoamu, IA memilih yang terbaik untukmu..
Di dunia ini tidak ada yang namanya
kebetulan semua sudah direncanakan
Tuhan selalu menyediakan yang terbaik
tergantung dari pilihan-pilihan yang kita
ambil

Menyadari Kebaikan Tuhan


Article source from http://renungan-harian-online.blogspot.sg
Ayat bacaan: Mazmur 34:9
Kecaplah dan lihatlah, betapa baiknya TUHAN
itu! Berbahagialah orang yang berlindung
pada-Nya!
Seharusnya negara ini sudah tutup buku..
kata ayah saya barusan lewat telepon. Ucapan
itu ia katakan melihat kondisi negara yang
sudah carut marut tidak jelas seperti sekarang
ini. Bayangkan sebuah rumah yang penuh
dengan ribuan tikus-tikus menggerogoti semua
perabot, menghabiskan semua makanan
dan menghancurkan rumah. Tidak akan ada
rumah yang bisa bertahan dalam keadaan
seperti itu. Ini sebuah analogi yang sangat
menarik, karena kondisi negara kita memang
sudah seperti itu akhir-akhir ini. Koruptor ada
dimana-mana, dalam jenjang pemerintahan,
perkantoran sampai perorangan. Orang
kingdomnews 04

tidak lagi peduli dengan sesamanya, dengan


kondisi bangsanya sendiri. Mereka hanya
peduli terhadap dirinya sendiri dan tanpa hati
sanggup merugikan orang lain. Lembagalembaga pemerintahan tidak lagi malu untuk
korupsi, mereka menunjukkan terangterangan perbuatan mereka, dan lembagalembaga keadilan pun tidak berfungsi, malah
ikut berpesta pora seperti tikus-tikus lainnya.
Melihat keadaan seperti itulah maka ayah saya
berkata bahwa seharusnya tidak ada negara
yang bisa bertahan hidup di dalam situasi
separah itu. Tetapi lihatlah bahwa kita masih
tetap bisa berusaha meski memilih untuk
hidup benar. katanya. Dan itu pun memang
benar. Secara logika tidak ada lagi harapan
hidup di negara yang penuh tikus kelaparan,
yang siap menghancurkan semuanya demi
kepentingan mereka pribadi. Tetapi meski sulit,

weeklydevotional

kita tetap bisa berjalan, bekerja dan berusaha.


Kita tetap masih bisa hidup meski tidak ikutikutan menjadi tikus seperti para koruptor yang
hati nuraninya sudah hilang entah kemana.
Jelas, itu semua karena campur tangan Tuhan
yang tetap melindungi umatNya, dan masih
membuat negara ini bisa tetap berdiri lewat
doa anak-anakNya. Kondisi tidak kondusif,
tetapi kita masih baik-baik saja, itu adalah
bukti nyata dari kebaikan Tuhan.
Seringkali kita hanya memperhatikan
kesulitan sehingga lupa kepada kebaikan Tuhan.
Kita terus mengeluh terhadap situasi sulit,
hanya fokus pada itu dan lupa mengarahkan
pandangan kepada Tuhan, melupakan
segala kebaikan dan penyertaanNya yang
sebenarnya masih bisa kita rasakan. Itulah
yang disadari oleh Daud, raja Israel yang sama
seperti kita juga, sama-sama manusia dengan
pergumulan-pergumulannya sendiri. Meski
terus menerus berada dalam situasi sulit,
Daud tidak melupakan kebaikan Tuhan yang
pernah ada dalam hidupnya, bahkan masih
merasakannya meski sedang berada dalam
situasi sulit. Mazmur 34 ia tulis bukan ketika ia
sedang dalam keadaan baik. Tapi lihatlah apa
yang ia katakan: Kecaplah dan lihatlah, betapa
baiknya TUHAN itu! Berbahagialah orang yang
berlindung pada-Nya! (Mazmur 34:8). Taste
and see. Itu melibatkan dua panca indera yang
bisa merasakan sesuatu secara nyata, bukan
hanya sebatas wacana atau impian saja. Dan
itu memang bisa kita pakai untuk merasakan

betapa baiknya Tuhan itu. Sepanjang Mazmur


34 kita bisa melihat bagaimana mata Daud
memandang kebaikan Tuhan. Disaat kita
mencari Tuhan, Dia menjawab dan melepaskan
dari ketakutan (ay 4), ketika kita berseru Dia
mendengar dan menyelamatkan kita (ay 7,18),
Tuhan berjanji tidak akan membiarkan orangorang yang hormat kepadaNya berkekurangan
(ay 10-11), Dia dekat dengan orang-orang
yang patah hati dan remuk jiwanya (ay 19),
Dia membebaskan jiwa hamba-hambaNya,
dan membebaskan orang yang berlindung
kepadaNya dari hukuman. (ay 23). Semua ini
merupakan bukti kebaikan Tuhan yang begitu
nyata yang seharusnya kita sadari walau dalam
situasi atau kondisi apapun kita hari ini.
Kebaikan Tuhan seringkali menguap karena
kita terlalu fokus terhadap permasalahanpermasalahan hidup, situasi, kondisi sekitar
kita dan kesulitan-kesulitan yang kita
dapati. Saatnya bagi kita untuk mengambil
waktu sejenak, merenungkan, meresapi,
mengecap dan merasakan kebaikan Tuhan
yang sesungguhnya tetap ada menyertai kita
dalam kondisi seperti apapun. Seperti apapun
situasinya, percayalah bahwa Tuhan tidak
akan meninggalkan anak-anakNya sendirian.
Kebaikan dan kasih Tuhan itu nyata dalam
segala kondisi. Kecap dan lihatlah, alamilah
langsung kebaikan Tuhan.
Tuhan tetap ada dengan kasih dan
kebaikanNya ditengah segala kondisi

KIND WORDS DO NOT


COST MUCH. YET THEY

ACCOMPLISH MUCH
Blaise Pascal

05 kingdomnews

weeklydevotional

CERPEN

Ingat Bebek

da seorang bocah laki-laki sedang


berkunjung ke kakek dan neneknya
dipertanian mereka. Dia mendapat
sebuah katapel untuk bermain-main di
hutan. Dia berlatih dan berlatih tetapi tidak
pernah berhasil mengenai sasaran. Dengan
kesal dia kembali pulang untuk makan
malam.
Pada waktu pulang, dilihatnya bebek
peliharaan neneknya. Masih dalam keadaan
kesal, dibidiknya bebek itu dikepala, matilah
si bebek. Dia terperanjat dan sedih.
Dengan panik, disembunyikannya
bangkai bebek didalam timbunan kayu,
dilihatnya ada kakak perempuannya
mengawasi. Sally melihat semuanya, tetapi
tidak berkata apapun.
Setelah makan, nenek berkata, Sally,
cuci piring. Tetapi Sally berkata, Nenek,
Johnny berkata bahwa dia ingin membantu
didapur, bukankah demikian Johnny? Dan
Sally berbisik, Ingat bebek? Jadi Johnny
mencuci piring.
Kemudian kakek menawarkan bila anakanak mau pergi memancing, dan nenek
berkata, Maafkan, tetapi aku perlu Sally
untuk membantu menyiapkan makanan.
Tetapi Sally tersenyum dan berkata, Tidak
apa-apa, karena Johnny memberitahu kalau
ingin membantu. Kembali dia berbisik,

Ingat bebek? Jadi Sally pergi memancing


dan Johnny tinggal dirumah.
Setelah
beberapa
hari
Johnny
mengerjakan tugas-tugasnya dan juga
tugas-tugas Sally, akhirnya dia tidak
dapat bertahan lagi. Ditemuinya nenek
dan mengaku telah membunuh bebek
neneknya dan meminta ampun.
Nenek berlutut dan merangkulnya,
katanya, Sayangku, aku tahu. Tidakkah
kau lihat, aku berdiri dijendela dan melihat
semuanya. Karena aku mencintaimu, aku
memaafkan. Hanya aku heran berapa
lama engkau akan membiarkan Sally
memanfaatkanmu.
Saya tidak tahu masa lalumu. Saya tidak
tahu dosa apakah yang dilemparkan musuh
kemukamu. Tetapi apapun itu, saya ingin
memberitahu sesuatu. Yesus Kristus juga
selalu berdiri dijendela. Dan Dia melihat
segalanya.
Dan karena Dia mencintaimu, Dia
akan
mengampunimu
bila
engkau
memintanya. Hanya Dia heran melihat
berapa lama engkau membiarkan musuh
memperbudakmu.
Hal yang luar biasa adalah Dia tidak
hanya mengampuni, tetapi Dia juga
melupakan.

Let no one ever come to you without leaving better and happier. Be the living expression
of Gods kindness; kindness in your face, kindness in your eyes, kindness in your smile.
~ Mother Teresa
The first question which the priest and the Levite asked was: If I stop to help this man,
what will happen to me? But the good Samaritan reversed the question: If I do not stop
to help this man, what will happen to him? ~ Martin Luther King, Jr.
kingdomnews 06

infogereja

ABOUT

ROCK MINISTRY SINGAPORE


INDONESIAN SUNDAY SERVICE

KOMUNITAS MESIANIK (KM)

Ibadah Raya, 10.00 AM


Grand Park Hotel, Ballroom Level 4

Every 1st and 3rd Friday, 07.30 PM


KM Abraham
Ibu Helen+65 9628 3796 (East Coast)

YOUTH SERVICE

Every Wednesday, 07.30 PM


KM Daniel
Ervita +65 8173 9355 (Braddell)

Every Saturday, 05.00 PM


Natika +65 9739 3597 or
Ling Ling +65 9886 8490

Every Friday, 07.30 PM


KM John the Baptist
Lenny +65 9457 7470 (Toa Payoh)

CHILDRENS CHURCH
Every Sunday, 10.30 AM
Alink +65 90664130

KM David
Sumarto +65 9144 6605 (Tiong Bahru)

WOMEN GATHERING
Every 2nd and 4th Thursday, 10.30 AM
18 Newton Rd #23-03 (kediaman Ibu Linda)
Ferdi +65 8510 7534

PRAYER MEETING
Every Saturday, 12.30 PM
Coronation Rd 21A
(kediaman bapak gembala)
Ida +65 9234 9771

KM Samuel
Chandra +65 9876 1781 (Braddell)
KM Joseph
Alink +65 9066 4130 (Orchard)
KM Woodlands
Ferdi +65 8510 7534 (Woodlands)
For more information:
Web: www.rocksg.org
Email: gbirock.sg@gmail.com
Tel: (+65) 6251 5378

ROCK MINISTRY SINGAPORE COVERED BY: Enjoy Church

How to get us...


Grand Park hotel
270 Orchard Road,
Singapore 238857

Scan here to see


our facebook page

nearest MRT:
Orchard MRT
(exit A - Tangs/Lucky Plaza)
Somerset MRT (exit B - 313)
07 kingdomnews

Anda mungkin juga menyukai