Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

PENGGUNAAN GLUCAGON-LIKE PEPTIDE 1 (GLP-1) AGONIS DALAM


PENATALAKSANAAN DM TIPE 2 DITINJAU DARI KEDOKTERAN DAN ISLAM
Diabetes mellitus (DM) adalah penyakit yang ditandai dengan terjadinya hiperglikemia dan
gangguan metabolisme karbohidrat, lemak, dan protein yang dihubungkan dengan kekurangan
secara absolut atau relatif dari kerja dan atau sekresi insulin. Tatalaksana yang biasa digunakan
untuk menurunkan kadar glukosa darah adalah dengan menggunakan obat hipoglikemik oral
namun bila penggunaan OHO tersebut sudah tidak bisa lagi mengontrol glukosa darah secara
adekuat maka digunakan penambahan insulin. Penggunaan insulin dapat meniru sekresi insulin
fisiologis tetapi tidak mengatasi kelainan patofisiologis yang mendasari terjadinya DM tipe 2.
Kondisi tersebut memotivasi berbagai penelitian tentang pengobatan DM. Penelitian terbaru
membuktikan bahwa pengobatan dengan menggunakan hormon inkretin khususnya Glucagon-like
Peptide 1 Agonis (GLP-1 agonis) efektif dalam tatalaksana lini kedua DM tipe 2 yang sebelumnya
telah gagal dengan obat hipoglikemik oral. Perlu penjelasan informasi mengenai pengobatan
tersebut ditinjau dari kedokteran dan Islam, sehingga dapat diketahui kandungan obat, respon
terhadap penderita, dan efek samping yang ditimbulkan serta pandangan Islam mengenai
pengobatan tersebut. Menurut pandangan Islam, penyakit DM diakibatkan karena pola makan
yang berlebih-lebihan (Israf) terhadap makanan dan minuman dilarang dan akan berimbas buruk
pada kesehatan. Islam mewajibkan umatnya untuk senantiasa berikhtiar dengan cara berobat.
Pengobatan haruslah halal dan bermanfaat. Penggunaan GLP-1 agonis dibolehkan menurut Islam
karena halal, bermanfaat dan juga merupakan bentuk ibadah umat Islam kepada Allah untuk
berusaha mencari kesembuhan.

Anda mungkin juga menyukai