Anda di halaman 1dari 4

-BABY LED WEANING MELATIH ANAK MANDIRI DAN PERCAYA

DIRIPernahkah Bunda mendengar istilah Baby Led Weaning (BLW)?


Tahukah Bunda seperti apa BLW itu? Yap, Baby Led Weaning pastinya
sudah tidak asing bagi para Bunda masa kini. BLW adalah konsep
terbaru pemberian MPASI sejak bayi usia 6 bulan dengan prinsip Bayi
yang mengatur sendiri penyapihannya alias bayi mengambil sendiri
makanannya dan makan sendiri. Artinya, bakal berantakan setiap kali si
mungil

makan?

bukankah

berani

pintar?

jika

berantakan
dengan

Pasti!
kotor
kotor

itu

Tapi,
itu
dan

terkalahkan

perkembangan

baik

untuk buah hati, mengapa tidak?


Karena sebenarnya tujuan dari
konsep

ini

adalah

melatih

kemampuan bayi untuk mengunyah makanan yang agak padat, melatih


kemandirian bayi, melatih si mungil percaya diri karena sejak kecil
mereka diberi kepercayaan untuk memilih makanannya sendiri dan bayi
semakin semangat setiap kali makan sudah melihat makanan terhidang
di depannya.
Sejak usia buah hati menginjak 6 bulan, tinggalkan sendok makan
bayi, bubur atau segala jenis makanan yang dihaluskan. Karena
sebenarnya pada bayi usia 6 bulan, organ pencernaannya sudah siap
mencerna makanan padat. Jadi, mulailah sediakan finger food yaitu
makanan padat apapun yang dapat dipegang oleh tangan si mungil.

Jangan lupa, jenis makanan yang dihidangkan sesuaikan dengan usianya


dan mengandung gizi tinggi. Misalnya brokoli, wortel cukup dikukus.
Sedangkan buah-buahan seperti pisang, mangga atau papaya. Tentu
potongan makanan jangan terlalu besar, hal ini untuk menghindari bayi
tersedak.

Potongan-potongan makanan yang lunak dan mudah dikunyah


disediakan di depan buah hati para Bunda tanpa ada sendok makan bayi.
Biarkan tangan si mungil berusaha meraih hingga memegang makanan
itu sendiri, dan tangan si mungil akan mulai memasukkan makanan itu ke
dalam mulutnya. Biarkan semuanya ia lakukan dengan usahanya sendiri,
ini akan membantu proses kemandirian si mungil.
Kapan

Baby

Led

Weaning

bisa

Bunda

terapkan?

BLW

diterapkan pada waktu antara makan pagi-siang atau saat sore hari.
Jangan biarkan buah hati Bunda makan sendiri di saat ia merasa lapar,
karena ini akan membuat dia menangis, rewel dan memporakporandakan makanan yang telah Bunda sediakan untuk si mungil. Selain

itu, BLW bisa diterapkan saat makan bersama keluarga. Karena anak
kecil sering meniru apa yang dilakukan orang sekitarnya.
Ketika buah hati Bunda terbiasa makan sendiri, ia dapat
mengetahui kemampuan ia sendiri. Kapan ia lapar, kapan ia kenyang,
makanan apa yang ia sukai dan makanan apa yang tidak ia sukai. Dengan
kebiasaan itu, sama halnya Bunda memberikan kepercayaan pada buah
hati untuk menentukan pilihannya sendiri mana yang sesuai dengan
kemampuannya. Hal ini dapat menumbuhkan rasa percaya diri pada
pribadi buah hati Bunda.
Jadi, apakah usia buah hati Bunda menginjak 6 bulan? Apakah
Bunda ingin memiliki buah hati yang mandiri, percaya diri dan pintar?
Lets do Baby Led Weaning!

SUMBER :
-

Gill, Rapley. 2008. Guidelines for implementing a baby-led

approach to the introduction of solid foods.


Gill, Rapley. 2013. The What, Why, and How of Baby-Led

Weaning.
Sonya et al., 2012. How Feasible Is Baby-Led Weaning as an
Approach to Infant Feeding? A Review of the Evidence.

Nutrients (vol. 4) : pp 1575-1609.


www.babycenter.com/Babyledweaning

Anda mungkin juga menyukai