Anda di halaman 1dari 1

Judul : Pengaruh Pembelajaran Interaktif Berbantuan Komputer terhadap Motivasi

dan Hasil Belajar Siswa SMKN 2 Malang Jurusan Teknik Komputer Jaringan
Abstract: Penelitian eksperimen ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran
interaktif berbantuan komputer terhadap motivasi dan hasil belajar siswa SMKN 2 Malang
jurusan Teknik Komputer Jaringan. Di samping untuk mengatahui motivasi dan hasil belajar,
penelitian ini juga memaparkan aktivitas belajar dan tanggapan siswa terhadap pembelajaran
interaktif berbantuan komputer. Sampel penelitian adalah siswa kelas XI TKJ 1 dan XI TKJ 2
SMK Negeri 2 Malang tahun ajaran 2014/2015. Kelas XI TKJ 1 dan XI TKJ 2 diberi
perlakuan eksperimen yang berbeda. Pada penelitian ini teknik pengambilan sampel yang
digunakan adalah proposional random sampling yang teknik pelaksanaanya dilakukan
dengan mengambil beberapa sampel yang ada di dalam populasi secara acak. Teknik
pengumpulan data dilakukan dengan angket sebagai instrumen data yang berisi daftar
pertanyaan yang mengharapkan responden untuk memilih salah satu alternatif jawaban yang
sudah disediakan pada angket. Data dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Analisi data
dilakukan dengan melakukan deskripsi data, menguji persyaratan analisis, dan mengguji
hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh pembelajaran interaktif berbantuan
komputer terhadap motivasi dan hasil belajar siswa SMKN 2 Malang jurusan Teknik
Komputer Jaringan.
Kata-kata Kunci: pembelajaran interaktif, pembelajaran berbantuan komputer

Anda mungkin juga menyukai