Anda di halaman 1dari 74

LAPORAN

PRAKTEK KERJA LAPANGAN


APLIKASI FILEZILLA SEBAGAI PROSES UPLOAD DAN
DOWNLOAD BERITA PADA PT. SEMESTA ESA TELEVISI
(SINDO TV MATARAM)

Disusun Oleh :

SULIATI AINI
(F1B 211 083)
JURUSAN TEKNIK ELEKTRO
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS MATARAM
2015

LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

APLIKASI FILEZILLA SEBAGAI PROSES UPLOAD DAN


DOWNLOAD BERITA PADA PT. SEMESTA ESA TELEVISION
(SINDO TV MATARAM)
Oleh:

SULIATI AINI
(F1B 211 083)
Pelaksanaan Kerja Praktek :
1 November 2014 sampai dengan 31 Desember 2014
Telah diperiksa dan disetujui oleh :
1. Dosen Pembimbing

pada tanggal :.............

Giri Wahyu Wiriasto, ST., MT


NIP . 19820904 201012 1 001
2. Pembimbing Lapangan

pada tanggal:............

Khaerul Badawi
Mengetahui

Kepala Biro

H.M. Samiarto

Ketua Jurusan

Sudi M AL Sasongko, ST.,MT


NIP .196705261997031001

LEMBAR PENGESAHAN
Yang bertanda tangan di bawah ini, kami pembimbing Praktek Kerja
Lapangan (PKL) di PT. Semesta Esa Televisi (Sindo TV Mataram), menerangkan
bahwa mahasiswa yang tertera di bawah ini:
Nama

: SULIATI AINI

NIM

: F1B 211 083

Jurusan

: Teknik Elektro

Fakultas

: Teknik, Universitas Mataram

Benar-benar telah melaksanakan praktek kerja lapangan (PKL) pada PT.


Semesta Esa Televisi (Sindo TV Mataram) dari tanggal 1 November 2014 sampai
dengan 31 Desember 2014, sesuai dengan ketentuan yang telah diberikan PT.
Semesta Esa Televisi ( Sindo TV Mataram )
Mataram,
Mengetahui
Pembimbing Lapangan

Kepala Biro

Khaerul Badawi

H.M. Samiarto

KATA PENGANTAR
Segala puji syukur kepada Allah SWT karena dengan karunia-Nya penulis
dapat menyelesaikan Laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang berjudul
APLIKASI FILEZILLA SEBAGAI PROSES UPLOAD DAN DOWNLOAD
BERITA PADA PT. SEMESTA ESA TELEVISION (SINDO TV MATARAM)
Laporan Praktek Kerja Lapangan ini disusun berdasarkan apa yang penulis
telah lakukan pada saat dilapangan yakni pada Stasiun Televisi Sindo Tv
Mataram yang beralamat Jl. Nursiwan No.3 Cakranegara, Mataram. Praktek
Kerja Lapangan ini dilakukan selama 2 bulan, terhitung dimulai dari tanggal 1
November 2014 sampai dengan 31 Desember 2014.
PKL ini merupakan salah satu syarat yang harus ditempuh oleh mahasiswa
dimana dalam kegiatan tersebut mahasiswa dapat memahami serta menarik suatu
hasil dari apa yang diperoleh di lapangan.
Dalam penyusunan laporan hasil Praktek Kerja Lapangan ini penulis
banyak mendapatkan bantuan dan dukungan dari berbagai pihak, oleh sebab itu
penulis ingin mengungkapkan rasa terima kasih kepada :
1.

Bapak Yusron Saadi, S.T., M.Sc., Ph.D., selaku Dekan Fakultas Teknik
Universitas Mataram.

2.

Bapak Sudi Mariyanto Al Sasongko, ST., MT., selaku Ketua Jurusan


Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Mataram.

3.

Bapak Giri Wahyu Wiriasto, ST., MT., selaku Dosen Pembimbing.

4.

Bapak H.M. Samiarto selaku Direktur Sindo Tv Mataram.

5.

Mas Khaerul Badawi sebagai pembimbing lapangan.

6.

Kedua Orang Tua yang selalu memberikan dukungan baik dukungan moril
maupun materiil serta doa tulus ikhlas.

7.

Seluruh

jajaran

pegawai

SINDO

memperlancar pelaksanaan PKL ini.

TV

MATARAM

yang

telah

8.

Seluruh civitas akademika Jurusan Teknik Elektro dan Fakultas Teknik


Universitas Mataram yang telah terlibat dalam pelaksanaan dan penyusunan
laporan PKL.

9.

Semua teman-teman teknik elektro 2011 dan teman-teman bidang keahlian


Informatika yang telah memberikan banyak dukungan dan semangat kepada
penulis.
Penyusun menyadari bahwa laporan ini belum sempurna, sehingga kritik

dan saran yang bersifat membangun sangat diharapkan demi sempurnanya


Laporan PKL ini. Akhir kata penulis berharap semoga laporan yang sederhana ini
dapat bermanfaat bagi semua pihak demi memajukan pendidikan.
Mataram,

Penyusun

DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL
LEMBAR PENGESAHAN i
KATA PENGANTAR iii
DAFTAR ISI .. V
BAB I PENDAHULUAN ..
1.1. Latar Belakang ......
1.2. Tujuan
1.3. Manfaat .
1.4. Alasan Pemilihan Judul .
1.5. Batasan Masalah
1.6. Waktu dan Tempat Pelaksanaan
1.7. Metode Penyusunan Laporan
1.8. Sistematika Penulisan Laporan ..

1
1
2
2
3
3
3
4
4

BAB II TINJAUAN UMUM PERUSAHAAN .


2.1. Profil Singkat Perusahaan ..
2.2. Latar Belakang Perusahaan
2.3. Maksud dan Tujuan Penelitian ..
2.4. Visi dan Misi ..
2.5. Sistem Kerja Perusahaan ...
2.6. Struktur Organisasi Sindo TV Mataram
2.7. Logo Sindo TV Mataram ..

6
6
7
7
8
8
10
10

BAB III TINJAUAN PUSTAKA .


1.

Pengertian FTP

.
2.
Macam-Macam Program Aplikasi FTP

1.
FireFTP
...
2.
SmartFTP

3.
WS_FTP
.
4.
WinSCP
..
5.
FileZilla
..

1
1
11
11
12
15
17
24
29

BAB IV PEMBAHASAN . 37
1.
Tabel Keluaran Penyusunan Laporan .. 37
2.
Infrastruktur Internet yang Digunakan
.
3.
Operating System (OS) yang Digunakan
.
4.
FileZilla

5.
Bagian-Bagian FileZilla

37
38
38
39

...
6.
Login ke Akun . 40
7.
Transfer File Antarlokasi . 41
1.
Tahap Upload
.
2.
Tahap Download
8.

Kelebihan FileZilla, Jenis File dan Kapasitas Ukuran Data yang


Dikirim .

BAB V PENUTUP
1.

Kesimpulan

...
2.
Saran
.
DAFTAR PUSTAKA ...
LAMPIRAN

41
43

45
4
7
47
47
48

BAB I
PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang
Di era globalisasi dewasa ini, perkembangan informasi dan teknologi
(IT) sangatlah maju pesat dan tidak terbatas penyebarannya. Dengan banyak
hal yang perlu dilakukan manusia dalam mengolah informasi menjadi
bermanfaat bagi khalayak umum. Dalam penyampaian informasi dapat
disebut dengan media, yang merupakan wadah atau sarana media
komunikasi yang berperan dalam mempengaruhi perubahan masyarakat.
Akibat perkembangan informasi dan teknologi (IT) yang maju pesat,
stasiun televisi dituntut untuk meningkatkan kemampuan menggunakan
media informasi dan teknologi yang bagus dan canggih. Dengan adanya
media infomasi dan teknologi yang maju pesat inilah membantu stasiun
televisi untuk dapat menghasilkan informasi yang berguna dan terkini bagi
masyarakat.
Televisi merupakan salah satu media elektronik yang sudah di kenal
masyarakat luas. Sebagai alat komunikasi dan sumber informasi, televisi
telah banyak memberikan pengaruh bagi masyarakat sehari-hari. Terlebih
lagi dalam wilayah pemerintahan daerah, televisi sangat penting peranannya
dalam

penyampaian

informasi

yang

berkaitan

dengan

percepatan

pembangunan daerah, baik dalam bidang ekonomi, sosial budaya, hukum,


politik, pendidikan, kesehatan, serta bidang-bidang lainnya.
Untuk menghasilkan informasi yang berguna dan terkini bagi
masyarakat di televisi, informasi yang ditayangkan dalam televisi tidak
hanya berupa informasi dari daerah sendiri melainkan dari luar daerah.
Informasi-informasi dari luar daerah bisa didapatkan dengan melakukan
proses upload dan download berita yang dilakukan stasiun televisi daerah
kepada stasiun televisi pusat. Dalam proses upload dan download berita
tersebut dapat digunakan salah satu software dari FTP yang bernama
FileZilla.

FileZilla merupakan salah satu software dari FTP, open source,


cross-platform yang digunakan untuk transfer file. Pada stasiun televisi
Sindo Tv Mataram digunakan FileZilla versi 3.5 untuk proses upload dan
download berita.
1.2. Tujuan
Tujuan yang ingin dicapai dengan adanya pelaksanaan Praktik Kerja
Lapangan ini, antara lain:
a. Memberikan informasi tentang salah satu software FTP yaitu FileZilla
dan proses upload dan download.
b. Dapat memberikan tambahan informasi serta menambah wawasan
mahasiswa di luar kegitan perkuliahan, khususnya dalam penyiaran
televisi.
c. Menambah pengalaman mahasiswa di dunia kerja sebagai bekal
setelah lulus perkuliahan.
1.3. Manfaat
Dengan adanya pelaksanaan program Praktek Kerja Lapangan (PKL)
ini dapat memberikan manfaat kepada mahasiswa, perguruan tinggi dan
institusi atau perusahaan. Adapun manfaat manfaat tersebut adalah sebagai
berikut :
a. Bagi Mahasiswa
1. Meningkatkan Kompetensi mahasiswa sesuai dengan bidang
keahliannya sehingga menjadi tamatan yang siap bersaing didunia
kerja
2. Menerapkan dan mengembangkan pengetahuan dan keterampilan
yang telah diperoleh.
3. Melatih mahasiswa untuk disiplin serta bertanggung jawab dalam
melaksanakan tugas dan praktek di perusahaan tersebut.
b. Bagi Perguruan Tinggi
1. Dengan adaya program Praktek Kerja Lapangan (PKL) dapat
dikenal dan mengadakan hubungan kemitraan dengan perusahaan
tempat mahasiswa melaksanakan PKL.
2. Dapat memberikan dampak positif karena anak didik memiliki
kemampuan yang baik.

3. Untuk memberikan pengalaman kerja kepada mahasiswa sebagai


bekal setelah lulus perkuliahan.
c. Bagi Perusahaan
1. Mampu melihat kemampuan potensial yang dimiliki mahasiswa
peserta Praktek Kerja Lapangan (PKL), sehingga akan lebih mudah
untuk perencanaan peningkatan di bidang Sumber Daya Manusia.
2. Bagi perusahan yang baru dapat dijadikan untuk mengenalkan
perusahaan tersebut kepada mahasiswa sehingga mahasiswa
tertarik untuk bekerja pada perusahaan tersebut.
3. Membantu instansi atau perusahaan dalam

menyelesaikan

pekerjaan sehari hari selama Praktek Kerja Lapangan.


1.4. Alasan Pemilihan Judul
Alasan pemilihan judul diatas adalah untuk mengetahui proses
upload dan download berita Sindo TV Mataram (cabang) ke/dari Sindo TV
(pusat).
1.5. Batasan Masalah
Dalam penulisan laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini hanya
akan membahas deskripsi secara umum tentang FTP dan FileZilla serta
proses upload dan download berita pada Sindo TV Mataram.
1.6. Waktu dan Tempat Pelaksanaan
Praktek Kerja Lapangan ini dilaksanakan di PT. Semesta Esa Televisi
(Sindo TV) Mataram, Nusa Tenggara Barat selama 2 bulan terhitung dimulai
dari tanggal 1 November 2014 sampai dengan 31 Desember 2014.
1.7. Metode Penyusunan Laporan
Dalam penyusunan Laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini digunakan
beberapa metode. Metode metode yang digunakan adalah sebagai berikut :
a) Metode Studi Literatur ( Kepustakaan)
Metode ini digunakan untuk membantu penulis menemukan teori-teori
yang mendukung dan menambah pengetahuan yang berkaitan dengan
pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan untuk menunjang penulisan
laporan.
b) Metode Observasi

Metode ini digunakan penulis untuk meninjau langsung permasalahan


pada saat pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan seperti mengamati tipe
dan model perangkat yang digunakan dalam proses siaran TV.
c) Metode Wawancara
Metode ini dilakukan penulis untuk mengumpulkan informasi dengan
melakukan tanya jawab langsung dengan teknisi atau pembimbing di
lapangan
1.8. Sistematika Penulisan Laporan
Untuk mempermudah dan memahami isi laporan Praktek Kerja
lapangan (PKL) ini, maka laporan ini dibagi menjadi beberapa bab dan subsub bab dengan permasalahan sebagai berikut :
BAB I PENDAHULUAN
Pada bab ini berisi mengenai latar belakang, penjelasan penulis
tentang maksud dan tujuan penulisan, ruang lingkup pembahasan, tujuan dan
manfaat dari pelaksanaan PKL dan sistematika penulisan.
BAB II TINJAUN UMUM PERUSAHAAN
Pada bab ini berisi tentang profil singkat mengenai perusahaan, latar
belakang pendirian, visi dan misi, maksud dan tujuan serta struktur
organisasi perusahaan.
BAB III TINJUAN PUSTAKA
Pada bab ini berisi tentang teori teori dasar atau materi yang
mendukung pembahasan dan permasalahan yang diambil. Teori teori dasar
atau materi didapat dari referensi buku dan dari situs situs web yang
berkaitan dengan permasalahan yang diambil.
BAB IV PEMBAHASAN
Pada bab ini akan dibahas mengenai uraian dan diskripsi secara
umum tentang FileZilla dan proses upload dan download pada Sindo TV
Mataram.
BAB V PENUTUP
Merupakan bagian akhir yang berisikan kesimpulan dan saran yang
didapatkan dari pembahasan.

BAB II
TINJAUAN UMUM PERUSAHAAN
2.1. Profil Singkat Perusahaan
PT.Semesta Esa Televisi atau Sindo TV Mataram merupakan salah
satu media penyiaran lokal yang berada di kota Mataram. Sindo TV
Mataram merupakan salah satu cabang dari sindo TV yang merupakan
bagian dari MNC Group. Sindo TV berdiri sejak tahun 2008 dengan nama
sebelumnya yaitu Sun TV. Sejak tanggal 26 september 2011 Sun TV
berubah nama menjadi Sindo TV yang merupakan bagian dari sinergi Sindo
media dengan Sindo radio (sebelumnya bernama Trijaya FM) dan
sindonews.com. dimana segmentasi dari Sindo TV lebih mengarah kepada
acara berita (news). Sebelum berubah nama bagian atau porsi untuk berita
(News and Information) adalah 15%.

Setelah mengalami perubahan nama, 50% acara dari Sindo TV berisi


acara news and information, sedangkan sisanya berisi variety show, features,
entertainment and sport. Dalam sinerginya dengan Sindo Media, beberapa
program acara yang bagus dan sangat penting bagi masyarakat akan
disiarkan juga pada radio, tayang di TV dan juga akan ditampilkan di portal
news. Sedangkan untuk program-program Off air juga dapat disinergikan
baik untuk promo program maupun untuk peliputan di ketiga madia tersebut.
Sindo TV Mataram merupakan salah satu dari cabang Sindo TV
yang berada dikota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB) yang berada
dibawah pengelolaan PT. Semesta Esa Television. Sindo TV Mataram
didirikan pada tanggal 3 september 2012. Program acara dari Sindo TV
Mataram berasal dari nasional atau acara dari Sindo TV pusat dan acara
lokal. Acara lokal ini merupakan acara yang khusus dibuat untuk acara
program daerah tersebut atau dalam hal ini adalah acara yang khusus untuk
daerah Mataram atau NTB secara umum.
Sindo TV Mataram memiliki lima program acara yaitu :

NTB Terkini
Bincang Mentaram
Sejuknya Qalbu
Mampir Yuk
Tembang Pilihan.

2.2. Latar Belakang Perusahaan


Adapun latar belakang

berdirinya Sindo TV Mataram dibawah

pengelolaan PT. Semesta Esa Television yaitu :


PT. Semesta Esa Televisi hadir di Mataram untuk dapat memberikan
kesempatan bagi putra-putri daerah NTB agar dapat mengembangkan

kreativitas dan inovatif.


Memberikan kontribusi bagi terselenggaranya tugas-tugas pemerintah,
pembangunan, dan kemasyarakatan secara nasional, serta untuk dapat
memenuhi target pemirsa PT. Semesta Esa Televisi atau Sindo TV
Mataram.

2.3. Maksud dan Tujuan Pendirian

1. Untuk mengedepankan pengetahuan dan mengutamakan kemajuan


masyarakat, dimana dengan kehadiran PT. Semesta Esa Televisi peran
aktif masyarakat diharapkan dapat memperkuat kearifan lokal, budaya
dan kehidupan masyarakat itu sendiri.
2. Sebagai sebuah perusahaan televisi lokal, PT. Semesta Esa Televisi lahir
dengan

tujuan

untuk

memberikan

pandangan

yang

luas

dan

menanamkan nilai-nilai positif bagi seluruh pemirsanya.


3. Sebagai perusahaan swasta yang bergerak dibidang media televisi, PT.
Semesta

Esa

Televisi

diharapkan

dapat

memberikan

alternatif

penyebaran informasi dan hiburan bagi masyarakat indonesia, khususnya


wilayah mataram yang profesional, kredibel dan profitable.
2.4. VISI dan MISI
VISI
Visi PT. Semesta Esa Televisi adalah menjadi stasiun televisi lokal
nomor satu di Mataram yang menyajikan informasi dan hiburan bagi
masyarakat Mataram dan sekitarnya.
MISI
o Mengelola program TV yang informatif, menghibur, berpendidikan
dan mampu mencitrakan kemampuan daerah NTB dengan baik demi
pembangunan.
o Menjalankan produksi dengan dukungan sarana dan prasarana yang
layak dengan memanfaatkan kemajuan teknologi serta senantiasa
sesuai dengan perkembangan zaman.
o Mengelola pendapatan perusahaan dengan motivasi untuk kemajuan
perusahaan.
o Menjalankan usaha dengan management sebaik-baiknya untuk
kemajuan perusahaan.
o Memberikan manfaat

dan

kesempatan

untuk

meningkatkan

kesejahteraan kepada stakeholder.


2.5. Sistem Kerja Perusahaan
Stasiun Sindo TV Mataram melaksanakan kegiatannya dengan
dibantu oleh sejumlah pegawai tetap dan pegawai lepas (freelance) atau

kontributor. Dimana setiap pegawai memiliki fungsi dan tugas masingmasing. Sistem kerja perusahaan secara umum di bagi menjadi 2, yaitu :
1. Untuk pegawai tetap, jam kerja dari pukul 08.00 sampai dengan 16.00
dengan jam istirahat siang selama 1,5 jam.
2. Untuk pegawai freelance disesuaikan dengan kegiatan atau acara yang
bersangkutan dan kontributor disesuaikan dengan berita yang diperoleh.
Ruang peralatan Sindo TV Mataram memiliki beberapa ruangan yaitu:

1. Ruang Studio
Sindo TV Mataram memiliki dua ruangan studio yang menggunakan
peralatan pendukung seperti kamera, lighting sound system, dan Monitor
plus yang lengkap ( proses penyempurnaan).
2. Ruangan Production Control / Master Control
Ruangan ini digunakan untuk memproduksi acara dari studio televisi,
bagian yang penting dari ruangan ini adalah :
a) Video Control console
Digunakan untuk peralatan pengontrol kualitas gambar dan ketepatan
warna, dilakukan oleh seorang Video engineer operator.
b) Video Mixer
Digunakan untuk mengatur sinyal Video Mixer akan memilih sinyal
Video dari beberapa input atau masukan kemudian diolah dan dipilih
untuk menghasilkan suatuu sinyal output atau keluaran. Pada Video
Mixer ini dapat juga untuk menambah title atau judul pada gambar. Ini
biasa disebut super inpuls. Apabila ada gambar digabungkan dalam satu
gambar disebut dengan mix.
c) Audio control Console
Digunakan untuk melakukan pengaturan suara oleh audio operator.
Peralatan yang terdapat di ruangan ini adalah Audio Mixer, Tape
Recorder, dan Monitor Audio.
3. Ruang Master Control
Ruangan ini merupakan pusat dari seluruh peralatan Sindo TV
Mataram yaitu unit untuk mengontrol peralatan dimana semua bagian harus
terhubungkan pada Master control ini. Pada ruangan ini terdapat peralatan
sebagai berikut:

a. Synchronizing generator
Merupakan pusat susunan kode dalam pembuatan gambar. Alat ini
bersama system Distribution amplifier membagi kode-kode gambar
untuk peralatan yang diperlukan seperti camera,VTR dan sebagainya.
b. Video Distribution Amplifier
Berfungsi untuk membagi sinyal ke Monitor dan yang lain.
a) System Supply 24 VCD
Digunakan untuk Supply relay yang banyak di gunakan untuk Video
control, camera, swicher, Tellt Lamp, Syne dan Consule.
b) Stabilizing Amplifier
Digunakan untuk pemerosesan yang terakhir dari pembuatan gambar
yang selanjutnya dikirim ke Studio Transmiter lain.
2.6. Struktur Organisasi Pada Sindo TV Mataram

Gambar 2.1Struktur Organisasi Sindo TV Mataram

2.7. Logo Sindo TV Mataram

Gambar 2.2 Logo Sindo TV Mataram

BAB III
TINJAUAN PUSTAKA
3.1. Pengertian FTP
FTP (File Transfer Protocol) merupakan protokol yang umum
digunakan di dalam jaringan komputer (intranet, internet) untuk proses
transfer file antar komputer. Proses transfer file ini dapat berupa
pengambilan file dari komputer server ke komputer penerima dan pengopian
(unggah) file dari komputer pengguna (pengirim) ke komputer tujuan
(server FTP). FTP menggunakan port 21 untuk melakukan koneksi di dalam
jaringan komputer.
Protokol FTP sangat sederhana untuk digunakan, sebab hanya
memerlukan otentikasi username dan password yang telah didaftarkan
sebelumnya.
Selain itu, pengguna juga dapat langsung menggunakan layanan dari
protokol FTP untuk transfer data tanpa perlu login. Pengguna cukup
menggunakan otentikasi anonymous login, yang mana dalam hal ini system
di FTP sudah diset untuk dapat digunakan oleh public tanpa adanya
otentikasi username dan password yang spesifik ke setiap pengguna.
3.2. Macam macam program aplikasi FTP
Untuk dapat berbagi file (sharing files) dibutuhkan dua macam
program aplikasi (software). Komputer FTP server menggunakan program
aplikasi FTP server, sedangkan komputer client menggunakan program
aplikasi FTP client. Ada banyak macam program aplikasi FTP client yang

dapat digunakan seperti FireFTP, Smart FTP, ws_ftp, WinSCP, FileZilla, dan
masih banyak lagi yang lainnya.
Berikut beberapa penjelasan mengenai macam-macam program
aplikasi FTP client :
3.2.1. FireFTP

Gambar 3.1 Logo FireFTP

FireFTP merupakan FTP bawaan browser Mozilla Firefox.


Kelebihannya, tidak perlu diinstall seperti progie-progie yang lain, cukup
menambahkan add-ons ke Firefox dan sudah bias bertukar file.
3.2.1.1.
Cara menggunakan FireFTP
Sebelum melakukan install FireFTP pastikan sudah menginstall
Mozilla Firefox. Jika sudah menginstal Mozilla Firefox silahkan install
plugin

FireFTP.

Untuk

download

plugin

FireFTP

bisa

di

https://addons.mozilla.org/id/firefox/addon/fireftp/
Jika telah menginstall plugin FireFTP di Firefox, FireFTP dapat
digunakan melalui menu Tools. Berikut langkah-langkahnya:
1. Buka browser Mozilla Firefox, kemudian klik pada menu Tools

Gambar 3.2 Membuka FireFTP pada menu Tools di Mozilla Firefox

2. Buatlah Account Baru

Gambar 3.3 Membuat Account baru

3. Klik tombol Connect

Gambar 3.4 Mengkoneksikan FireFTP dengan Account yang baru

3.2.1.2.

Bagian-bagian FireFTP
Ketika menu tools dan pilihan FireFTP di klik, maka tab baru akan

terbuka dan FireFTP siap untuk digunakan. Berikut ini tampilan dari
FireFTP dan penjelasan bagian-bagiannya :

Gambar 3.5 Tampilan dari FireFTP

Penjelasannya :
1. List Account (daftar akun) FTP, kita dapat menyimpan beberapa
konfigurasi FTP dari beberapa server.
2. Tombol Connect/Disconnect, digunakan untuk menyambungkan atau
memutuskan hubungan dengan server pada akun yang aktif disebelah
kirinya (no. 1).
3. Tombol Edit, berguna untuk merubah konfigurasi Akun FTP yang ada
pada list no. 1.
4. Tombol Abbort, untuk membatalkan sebuah aksi entah unduh
(download) ataupun unggah (upload).
5. Tombol Log/Queue, beruguna untuk menampilkan/menonaktifkan
status yang ada pada no. 16.
6. Tombol Tools, untuk mengubah konfigurasi FireFTP.
7. Tombol Help, untuk membuka tab baru dan menampilkan bantuan
FireFTP.
8. Tombol Up Directory & Refresh, untuk berpindah ke direktori server
diatasnya dan menyegarkan direktori server yang aktif.
9. List Posisi direktori lokal yang sedang aktif.
10. Tombol Up Directory & Refresh, untuk berpindah ke direktori server
diatasnya & menyegarkan direktori server yang aktif.
11. List Posisi direktori server yang sedang aktif, Change untuk merubah
posisi direktori server.
12. Penjelajah Berkas (file explorer) pada komputer lokal.
13. Tombol Download, untuk mengunduh (download) file yang terpilih di
storage (penyimpanan) server (no. 15) ke direktori aktif di komputer
lokal (no. 12).
14. Tombol Upload, untuk mengunggah (upload) file yang terpilih di
storage (penyimpanan) komputer lokal (no. 12) ke direktori aktif di
server (no. 15).
15. Penjelajah Berkas (file explorer) yang ada pada server.
16. Kotak Status, berisi status transaksi baik pengunduhan (download)
maupun pengunggahan (upload).

17. Progress Meter, informasi progress dari aktivitas yang sedang


dilakukan.
3.2.2. SmartFTP
SmartFTP adalah salah satu alternatif software FTP yang dapat
dimanfaatkan untuk bertransfer file dari komputer ke server online secara
mudah dan cepat. SmartFTP juga merupakan sebuah FTP (File Transfer
Protocol), FTPS, SFTP, SSH dan Terminal Client.
Dengan menggunakan feature dasar dan advanced, SmartFTP
menyediakan transfer yang aman, tepat dan efisien yang membuatnya
menjadi sebuah tool yang sangat powerful. Dengan tampilan yang
menyerupai Windows XP dan feature meliputi SSL (Implicit/Explicit), FXP
Support, Sejumlah koneksi, support Proxy Firewall, Drag dan Drop dari
Explorer, dan Remote Directory caching, SmartFTP adalah sebuah FTP
client yang solid untuk dipakai.
SmartFTP memiliki sebuah interface (tampilan) yang menyerupai
Explorer dan dapat dikustomisasi dan mensupport fungsi drag dan drop.
Sejumlah koneksi FTP dapat terbuka pada waktu yang bersamaan dan dapat
menyalin file dari satu remote server ke dalam remote server lain (FTP).
Informasi directory telah dicache untuk dapat diview di lain kesempatan,
dan FTP URL juga disupport.
Feature lain meliputi sebuah favorite list, kemampuan untuk
meresume download yang bermasalah, global history, background transfer,
proxy support, sebuah mode passive transfer, dan kemampuan untuk
melakukan download, upload dan menghapus secara berulang ulang.
Bagi pengguna yang baru pertama kali memakai SmartFTP, client
yang sangat powerful ini membutuhkan sedikit waktu untuk dapat terbiasa.
Tetapi setelah sudah terbiasa, software ini akan terasa sangat nyaman
digunakan.
Dengan window Local Browser yang terlihat, SmartFTP mensupport
transfer drag dan drop seperti yang dilakukan pada FTP client dasar. Tetapi
kekuatan sesungguhnya terletak pada option menunya, dimana akan

menemukan modifikasi CHMOD remote file, background file transfer,


sejumlah koneksi FTP, passive-mode transfer, site-to-site transfer (FXP),
dan koneksi melalui proxy atau SSL. Dengan menggunakan Global Queue
window, kita bahkan dapat membuat jadwal download atau upload untuk
lebih dari satu server.

Gambar 3.6 Tampilan SmartFTP

3.2.3. WS_FTP
Merupakan salah satu program aplikasi yang digunakan untuk
mengakses sebuah server (remote host). WSFTP atau WS_FTP merupakan
sebuah program aplikasi freeware yang dapat didownload secara gratis di
internet.

Gambar 3.7 Tampilan WS_FTP

Bagian utama dari WSFTP ditampilkan seperti gambar diatas,


dengan beberapa tombol yang memudahkan pengguna. Pada gambar diatas,
local host yang merupakan komputer tempat kita bekerja berada pada bagian
sebelah kiri, sedangkan untuk remote host ditempatkan pada sisi kanan.
3.2.3.1.
Local dan Remote Host
Setiap host (local maupun remote) disediakan beberapa tombol
standar yang merupakan representasi dari perintah yang akan diberikan.
- ChngDir, merupakan tombol yang digunakan untuk mengganti
-

direktori.
MkDir, digunakan untuk membuat sebuah direktori.
View, digunakan untuk melihat isi dari sebuah file yang secara

otomatis akan dibawa ke notepad atau wordpad.


Exec, digunakan untuk melakukan eksekusi terhadap suatu file.
Rename, untuk mengganti nama file atau direktori.
Delete, untuk menghapus satu atau lebih file atau direktori.
Refresh, digunakan untuk melakukan refresh terhadap WSFTP.
DirInfo, digunakan untuk melihat informasi dari direktori yang
terpilih.

3.2.3.2.
Jenis File Transfer
Selain tombol diatas terdapat juga dua buah radiobutton yang
digunakan untuk menentukan jenis transfer yang dilakukan. Jika transfer
yang dilakukan adalah dalam bentuk text maka radiobutton ASCII dapat

digunakan, namun sebaliknya jika transfer yang dilakukan dalam bentuk


bilangan biner maka radiobutton binary bisa digunakan. Sedangkan untuk
checkbox auto digunakan untuk memilih jenis transfer secara otomatis
sesuai dengan jenis file yang akan ditransfer.

3.2.3.3.
Tombol Eksekusi
- Connect, merupakan sebuah

tombol

yang

digunakan

untuk

menampilkan session properties untuk mengakses sebuah FTP server.


Cancel, untuk membatalkan koneksi.
LogWnd, untuk menampilkan kotak dialog yang menampilkan

message Log.
Help, digunakan untuk memanggil file help yang berisi katalog dan

definis.
Option, digunakan untuk menampilka properties dari WSFTP tersebut.
About, berisi informasi tentang WSFTP.
Exit, untuk mengakhiri dan keluar dari WSFTP.
, digunakan untuk memindahkan data dari local ke remote host

(upload).
, digunakan untuk mengambil data dari remote ke local host
(download).
Ketika memulai program WSFTP maka akan disuguhkan dengan

tampilan kotak dialog session properties seperti gambar berikut.

Gambar 3.7 Tampilan Session Properties

Kotak dialog session properties memiliki beberapa tab yaitu, tab


general, startup, Advanced, Firewall.

1. Tab General
Pada tab general terdapat beberapa pilihan, seperti berikut :

Profile name
Merupakan nama profile pengguna yang akan mengakses suatu

remote host (server FTP). Bagian ini dapat kita isi dengan sembarang
nama, namun biasanya adalah nama pengguna. Pada bagian ini kita dapat
melihat sejumlah server yang memberikan akses kepada pengguna sebagai
anonymous.

Host Name/Address
Bagian ini perlu kita isi dengan sebuah nama server atau alamat

sebuah server.

Host Type
Bagian ini adalah bagian yang digunakan untuk menentukan type

dari remote host yang akan kita tuju. Kita dapat menentukan jenis host
tujuan ketika kita sudah mengetahui secara pasti jenis host yang dituju,
jika tidak maka Automatic Detect pilihan yang seharusnya kita gunakan.
Tipe yang diberikan oleh list WSFTP adalah sebagai berikut :
Amiga, AMOS TCP/IP, AOS/VS, Automatic Detect, BULL CP6, BULL
GCOS, CDC Cyber, Chameleon, FTP PC/TCP, FTP PC/TCP 3.0, GCOS 6
HVS AIX, Hellsoft, HP/3000, IBM AS/400, IBM MVS, IBM
MVS/KNET, IBM OS2, IBM OS2 WARP, IBM PC TCP/IP, IBM R1000,
IBM Spartacus KNET., IBM VM, Ipswitch, KA9Q/NOS, MAC NCSA,
MAC Peter Server, MAC Versa Term, Microsoft NT, MLSD, Music,
NCSA/CUTCP, Netware v4, Novell LWP, OS/9, OS 2200, Pasport 160,
PCNFS Pro, PDP11 RSX11M, PRIMOS, QNX2, QVT /Net 2/3, QVT
/Net 4.0, Reflection, Serv-U, SI NT FTPD Stratus VOS, Sun Solaris,
Super TCP, Tandem, TGV Multinet, Unisys 5000 (EXOS), Unisys A-

Series, Uni Tree, UNIX (standard), VMS Mulitnet, VMS UCX, VxWorks,
WarFTPD dan WFTPD.

User ID
Bagian ini berisi nama account kita yang terdapat dalam sebuah

server FTP. Sedangkan untuk pengguna umum, bagian ini diisi dengan
anonymous, diikuti dengan mengaktifkan check box anonymous.
Sebaliknya jika kita sebagai salah satu pemilik account (authenticated
user), kita non aktifkan pilihan Anonymous.

Password
Merupakan kata kunci yang digunakan untuk memasuki FTP

server. Bagian ini merupakan salah satu bagian authentikasi yang


diberikan selain username. Check Box Save Pwd merupakan pilihan yang
digunakan untuk menyimpan password yang dimasukan, sehingga suatu
saat kita menggunakan WSFTP kembali kita tidak perlu memasukan ulang
password tersebut.

Account
Digunakan jika sebuah FTP server membutuhkan sebuah account,

account yang harus dimasukan adalah sesuai dengan USER ID. Biasanya
account ini digunakan untuk VM/CMS. Account digunakan sebagai
inisialisasi password untuk folder default seorang pengguna.

Comment
Merupakan bagian komentar yang bersifat optional.

New dan Delete


New merupakan tombol yang dapat digunakan untuk membuat

sebuah profile baru, sedangkan tombol delete merupakan sebuah tombol


yang digunakan untuk menghapus profile yang terdapat dalam list.

2. Tab Startup

Initial Remote Site Folder


Merupakan bagian yang digunakan untuk menentukan lokasi

default direktory atau folder dari remote host.

Initial Local Folder


Digunakan untuk menentuka lokasi default sebuah direktori atau

folder dari local host.

Initialize Command
Digunakan untuk memberikan sebuah aksi default ketika kita

melakukan sebuah akses terhadap FTP server sesuai dengan perintah yang
diberikan. Untuk memberikan beberapa perintah sekaligus, lambang semicolon (;) dapat diberikan diantara perintah.

File mask
Bagian ini digunakan untuk membatasi tampilan baik pada local

host maupun pada remote host. Batasan ini sesuai dengan batasan
(filtering) yang kita berikan. Sebagai contoh *.txt berarti bahwa kita hanya
menampilkan file yang memiliki ektensi (akhiran) txt.

Time Offset in hours


Digunakan ketika terdapat perbedaan waktu antara waktu server

FTP dengan local host. Kita dapat memasukan waktu untuk menambahkan
tanggal dan waktu ke dalam file untuk selanjutnya diubah sesuai dengan
waktu lokal.
3. Tab Advanced

Connection retry
Merupakan bagian yang digunakan untuk menentukan sejumlah

usaha yang dapat dilakukan untuk memasuki server FTP jika koneksi yang

dibangun pertama kali gagal. Nilai yang dapat digunakan berkisar 0


sampai 40 kali percobaan.

Network Timeout
Digunakan untuk menentukan durasi waktu hidup ketika

menunggu atau merespon perintah yang diberikan. Nilai yang dapat


digunakan adalah 5 120 detik.

Remote port
Bagian ini adala bagian yang menentukan lubang port yang

digunakan untuk melakukan koneksi (akses) oleh FTP. Secara default nilai
port yang diberikan untuk sebuah koneski FTP adalah 21.

Passive Transfer
Check box ini digunakan untuk client yang berada dibelakang

mesin firewall atau gateway.


4. Tab Firewall
Tab ini digunakan jika kita menggunakan komputer yang berada di
belakang mesin firewall. Sebelum menggunakan tab ini sebaiknya hubungi
admin jaringan yang ada untuk mendapatkan beberapa informasi yang
dibutuhkan.

Jenis Firewall
- SITE hostname, kita akan membutuhkan informasi untuk sebuah
-

isian Host Name (atau Address) dan User Name (ID).


Transparent firewall type, kita membutuhkan User Name (ID)

dan Password.
USER with no logon atau Proxy OPEN firewall types, kita
akan membutuhkan informasi untuk isian Host Name (atau
Address). Sementara User Name dan Password akan diabaikan.

USER after logon, USER remoteID@remoteHost fireID,


"USER

fireID@remoteHost",

atau

"USER

remoteID@fireID@remoteHost", kita akan membutuhkan Host


Name (atau Address), User Name (ID), dan Password.

Host Name
Bagian ini merupakan bagian yang perlu diisi dengan nama atau

alamat dari mesin firewall.

User ID
Masukan salah satu account yang dimiliki dalam mesin firewall

atau biarkan kosong jika kita tidak memiliki account dalam mesin
tersebut.

Password
Merupakan kata kunci dari account yang dimasukan pada bagian

User ID. Jika kita tidak memiliki account, maka passwordnya pun gak
bakalan punya.

Save Password.
Untuk menyimpan password yang dimiliki pada mesin firewall

ketika kita menggunakan WSFTP sehingga kita tidak perlu menulis ulang

Port.
Digunakan untuk menentukan nomor port firewall.

3.2.4. WinSCP
WinSCP adalah aplikasi yang berfungsi untuk transfer file atau copy
file antara windows dengan linux. Kegunaan dari WinSCP ini adalah sebagai
alat untuk transfer, atau lebih familiar kita kenal dengan sebutan upload dan
download file melalui protokol ftp dan secure shell (SSH). Dengan WinSCP
kita juga dapat melakukan editorial seperti mengedit isi file, merubah nama
file, menghapus file dan lain sebagainya.

3.2.4.1.
Proses Transfer File dari Windows
Langkah-langkah yang harus dilakukan pada komputer windows
agar dapat melakukan transfer file lintas jaringan dengan memanfaatkan
winscp adalah sebagai berikut :
1. Aktifkan winscp, pada saat winscp aktif tampak seperti gambar
dibawah.

Gambar 3.8 Tampilan awal winscp

2. Selanjutnya adalah memilih file protocol yang akan dipakai. Misal


coba mengubah file protocol default (SFTP) ke SCP

Gambar 3.9 Pemilihan file protocol

3. Dari tampilan diatas setelah mengubah file protocol, isian yang harus
diperhatikan adalah Host name yang diisi dengan alamat ip dari
komputer linux, kemudian User name diisi dengan nama user yang
akan dipakai untuk melakukan koneksi ke computer linux, dan
Password yang diisi dengan password dari user yang dipakai untuk
melakukan koneksi.

Gambar 3.10 Isian Session

4. Setelah isian pada bagian Session selesai, selanjutnya adalah


menentukan direktori yang akan dituju di komputer windows. File
yang akan dicopy berada di direktori Documents jadi pada pilihan
Environtment Diretories, jadi isian remote directory adalah path
lengkap dari direktori Documents.

Gambar 3.11 Pemilihan Target Direktori

5. Langkah terakhir adalah kembali ke opsi Session dan klik tombol


Login sehingga proses login ke komputer windows dieksekusi oleh
winscp

Gambar 3.12 Progres Windows

6. Saat proses koneksi selesai, tampilan dari winscp akan tampak seperti
gambar dibawah.

Gambar 3.13 Tampilan Akhir dari winSCP

Pada gambar diatas, panel sebelah kiri merupakan tampilan dari


direktori My Documents di komputer windows dan tampilan panel sebelah
kanan adalah isi direktori Documents di komputer linux.

3.2.5. FileZilla

Gambar 3.14 Logo FileZilla

FileZilla atau juga dikenal dengan sebutan FileZilla Client, adalah


salah satu software FTP gratis, open source, cross-platform. Binari tersedia
untuk Windows, Linux, dan Mac OS X. Software ini mendukung FTP,
SFTP, dan FTPS (FTP di SSL/TLS). Sejak 5 Maret 2009, software ini
adalah software kelima yang paling banyak diunduh sepanjang masa dari
SourceForge.net.[2]

Perangkat lunak komputer ini memiliki kelebihan pada kecepatan


dan kemudahannya dalam melakukan transfer file. Jendela aplikasi terbagi
menjadi dua, satu untuk menampilkan file dan folder di komputer lokal, dan
satu lagi untuk menampilkan file dan folder di komputer server. Anda cukup
melakukan drag dan drop untuk mentransfer file dari komputer ke server
jaringan/internet, atau sebaliknya. Melalui fitur Site Manager, Anda bisa
menyimpan akun dan alamat beragam server FTP, dan menggunakannya
secara cepat dan mudah. FileZilla juga memungkinkan Anda melakukan
koneksi ulang ke server yang terakhir Anda akses sebelumnya, cukup
dengan menekan satu tombol.

Program FileZilla banyak diaplikasikan dan digunakan oleh kalangan


pengguna jaringan komputer dan internet. Untuk menginstall versi terbaru
program ini, komputer Windows Anda cukup memiliki harddisk dengan
kapasitas kosong minimal 10 MB.

Gambar 3.15 FileZilla 3.5

3.2.5.1.
Fitur Utama FileZilla
Fitur utama dari FileZilla adalah :

Site manager (Manajer situs) Mengizinkan pengguna untuk membuat


daftar situs FTP beserta data koneksinya, seperti nomor port yang akan
digunakan, protokol yang digunakan, dan apakah akan menggunakan
log anonim atau normal. Untuk log normal, nama pengguna dan kata
sandinya akan disimpan. Penyimpanan kata sandi adalah opsional.

Message log (Log pesan) Ditampilkan di bagian atas jendela. Fitur ini
menampilkan output berjenis konsol (console-type) yang menunjukkan
perintah yang dikirim oleh FileZilla dan respon yang diterima dari
server.

File and folder view Ditampilkan di bawah pesan log (Message log),
menyediakan sebuah tampilan grafis antarmuka untuk FTP. Pengguna

dapat menavigasi folder serta melihat dan mengubah isinya pada


komputer lokal dan server dengan menggunakan tampilan antarmuka
gaya Explorer. Pengguna dapat men-drag dan drop file antara
komputer lokal dan server.

Transfer queue (Transfer antrian) Ditampilkan di sepanjang bagian


bawah jendela, menunjukkan status real-time setiap antrian atau
transfer file yang aktif.

3.2.5.2.
Login FileZilla
Cara mengkoneksikan dengan FTP Server adalah dengan
mengisikan form yang ada pada aplikasi tersebut. Yang harus di isikan
adalah :
Host - dapat di isikan alamat IP server tersebut atau nama domain server
tersebut
Username - Username FTP yang di gunakan
Password - Password dari username yang digunakan
Port - secara default port FTP adalah 21 apabila masih tidak ada
perubahan port untuk mengakses FTP cukup di kosongkan.
Contohnya adalah seperti pada gambar berikut :

Gambar 3.16 Proses Login di FileZilla

Tanda apabila sudah terhubung dengan Server FTP dengan


Baik adalah terdapat status Directory Listing Successfull dan pada
menu sebelah kanan atau di bawah Remot Site sudah terdapat list file
maupun folder yang terdapat didalamnya.

Gambar 3.17 Tampilan berhasil terhubung dengan FTP server

3.2.5.3.

Upload

Bagaimana cara untuk upload suatu File atau folder yang berada
pada komputer kita ke server tersebut? Yang perlu di perhatikan adalah
pada FileZilla terdapat dua menu pada kanan dan kiri tampilan atau
interface aplikasi yaitu Local Site dan Remote Site. Pada Local Site
berisikan list dari Folder dan File yang terdapat dikomputer atau laptop
kita. Sedang Remote Site adalah list File dan Folder yang terdapat pada
server, apabila akan upload maka yang perlu di perhatikan adalah Local
Site, kita cari file apa yang akan kita upload kemudian klik kanan upload,
seperti gambar dibawah.

Gambar 3.18 Upload file pada FileZilla

Yang perlu diperhatikan lagi adalah tampilan pada list menu


sebelah kanan, karena sebelah kanan adalah lokasi untuk menempatkan
file yang akan di upload pada list menu sebelah kiri jadi penempatan
lokasi tempat untuk upload sangat penting agar hasil upload tidak salah
dan tidak mengulang pekerjaan dua kali atau harus mencari file dalam
banyak file yang berada dalam satu server FTP untuk menghapus file
tersebut.

Apabila telah klik upload maka proses upload akan berjalan. Pada
menu pilihan add files to queue atau menambahkan file ke antrian yang
akan di upload dan ditampilkan di sepanjang bagian bawah interface
aplikasi serta menunjukkan status real-time setiap antrian atau transfer file
yang aktif. Kecepatan upload data akan tergantung pada koneksi yang
kita gunakan untuk mengakses FTP server. Proses transfer atau upload
adalah seperti pada gambar berikut :

Gambar 3.19 Proses Upload

3.2.5.4.
Download
Untuk download file yang terdapat pada FTP server dapat di
lakukan dengan cara seperti langkah sebelumnya yaitu login setelah itu
akan muncul tampilan dari semua isi dari Server FTP yang dapat di akses
oleh account FTP client kita, kemudian pilih folder atau file yang akan
di unduh, klik kanan dan klik download tampilannya seperti pada gambar
dibawah.

Gambar 3.20 Proses Download file

Yang perlu di perhatikan adalah kebalikan dari upload yaitu tempat


atau lokasi download file tersebut yang berada pada tampilan kiri dari
interface filezilla atau di local site, karena yang kita download akan masuk
ke folder yang ada pada local site tersebut.
Log dari proses yang telah di lakukan akan tercatat dalam Queued
Files, Failed transfers dan Successful transfers yang berada pada bawah
tampilan filezilla.

3.2.5.5.
Hak Akses
Hak akses di sini adalah mengenai hak yang diberikan untuk
mengakses suatu file atau folder dalam suatu ftp server. Fungsiya adalah
selain untuk dari sisi keamanan dan dapat untuk memberikan hak akses
tententu bagi user. Cara memberikan hak akses dengan menggunakan
FileZilla adalah dengan cara seperti pada cara download, seperti pada
gambar diatas hanya saja untuk masuk ke menu hak akses dapat memilih
File Permissions atau menu yang terbawah. Dan akan muncul tampilan
seperti gambar dibawah.

Gambar 3.21 Tampilan Hak Akses

Pada tampilan gambar diatas terdapat menu untuk memberi hak


akses untuk file maupun folder. Setting hak akses standartnya adalah untuk
folder 755 untuk download dan 777 untuk upload, dan untuk file adalah
644 atau untuk grub adalah read dan write sedang hak akses untuk grub
dan public adalah hanya read. Apabila memilih untuk recurse into
subdirectories adalah memberikan hak ases yang sama untuk isi dari folder
tersebut yang terdapat tiga pilihan yaitu semua file maupun directory atau
folder, kemudian hanya untuk file dan yang ketiga adalah hak akses yang

sama untuk folder yang berada pada folder yang kita akan rubah permision
atau hak aksesnya.

Tiga angka dalam hak akses melambangkan suatu hak akses dari
user grub dan public, jadi angka pertama adalah hak akses dari owner,
yang kedua adalah grub dan yang ketiga atau paling kanan adalah hak
akses untuk public. Dan setiap angka melambangkan hak aksesnya,
4 untuk read
2 untuk write
1 untuk executable
jadi apabila hak akses dari folder adalah 644 maka hak akses nya adalah
6 = 4+2 hak akses usernya adalah read dan write
4 = read hak akses grub adalah hanya membaca
4 = read hak akses untuk public adalah hanya membaca.

BAB IV
PEMBAHASAN
Pada laporan PKL ini akan dibahas mengenai FileZilla dan proses upload
dan download berita. Dimana FileZilla digunakan untuk penghubung antara Sindo
TV Mataram (cabang) dengan Sindo TV (pusat) yang ada di Jakarta dan beberapa
stasiun TV yang tergabung dengan MNC Group.

Sindo TV

Sindo TV

(Pusat)

Mataram

Di Jakarta

(Cabang)
Gambar 4.1 Skema Penghubung Sindo TV (Pusat) dengan
Sindo TV Mataram (Cabang)

4.1. Tabel Keluaran Penyusunan Laporan Sesuai Dengan Metode yang


Digunakan
Metode Penyusunan Laporan
1. Metode Studi Literatur

Penjelasan
Mencari teori teori yang mendukung
dan menambah pengetahuan melalui

2. Metode Observasi

internet dan buku-buku


Meninjau
permasalahan

3. Metode Wawancara

pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan


Mengumpulkan informasi yang berkaitan

selama

dengan permasalahan yang di angkat


kepada teknisi atau pembimbing lapangan
4.2. Infrastruktur Internet yang Digunakan
Sindo TV Mataram merupakan stasiun televisi berita cabang daerah
Mataram. Sebagai stasiun televisi berita cabang daerah, Sindo TV Mataram
dalam mendapatkan berita, iklan dan informasi dari daerah lain telah
terhubung dengan Sindo TV di Jakarta menggunakan FileZilla.
Sindo TV Mataram bekerja sama dengan PT. Telkom Indonesia
daerah NTB untuk membantu mengatur jaringan internet yang digunakan.
Oleh karena itu, Sindo TV Mataram menggunakan Speedy sebagai jaringan
internet yang digunakan agar Sindo TV Mataram dapat terhubung dengan
Sindo TV di Jakarta sebagai stasiun televisi pusat.
4.3. Operating System (OS) yang Digunakan
Seperti yang telah diketahui, windows 7 merupakan operating
system (os) yang dibuat oleh Microsoft sesuai dengan selera pengguna yang
menginginkan komputer yang simpel dan nyaman, namun dapat bekerja
dengan cepat, ringan, tidak repot, sedikit mengklik, mudah digunakan dan
tidak rumit. Oleh karena itu, Sindo TV Mataram menggunakan windows 7
untuk semua komputernya baik untuk proses upload/download berita,
editing berita, penyiaran dan pentransisian berita, hingga proses pengisian
suara (dubbing) berita.
4.4. FileZilla
FileZilla atau juga dikenal dengan sebutan FileZilla Client, adalah
salah satu software FTP gratis, open source, cross-platform. Binari tersedia

untuk Windows, Linux, dan Mac OS X. Software ini mendukung FTP,


SFTP, dan FTPS (FTP di SSL/TLS).
Perangkat lunak komputer ini memiliki kelebihan pada kecepatan
dan kemudahannya dalam melakukan transfer file. Jendela aplikasi terbagi
menjadi dua, satu untuk menampilkan file dan folder di komputer lokal, dan
satu lagi untuk menampilkan file dan folder di komputer server.

Gambar 4.1 Tampilan FileZilla 3.5

4.5. Bagian Bagian FileZilla

Gambar 4.2 Bagian-Bagian FileZilla

Sebelum dapat menggunakan FileZilla dengan baik, tentunya harus


mengenal terlebih dahulu bagian-bagian aplikasi FileZilla tersebut. Sesuai
dengan Gambar 4.2, bagian-bagian FileZilla adalah sebagai berikut:
1. Seperti layaknya aplikasi grafis lainnya, bagian atas selalu terdiri
dari menu dan toolbar. Di bawah menu dan toolbar terdapat balok
yang disebut dengan Quickconnect bar dan berisi beberapa kotak
teks yang digunakan untuk memasukkan informasi login, yaitu nama
host, username, password, serta port.
2. Bagian ini menampilkan perintah-perintah FTP yang dieksekusi
3.
4.
5.
6.
7.

selama FileZilla dijalankan.


Daftar folder yang ada di komputer lokal.
Daftar file yang ada pada folder tertentu di komputer lokal.
Daftar folder yang ada di server web hosting.
Daftar file yang ada pada folder tertentu di server web hosting.
Daftar tunggu file yang sedang/akan diproses.
Queued Files
: Bagian ini menunjukkan daftar file

yangsedang mengantri untuk di download/upload ke/dari server.


Failed Transfer
: Bagian ini menunjukkan daftar file yang

gagal di upload/download ke/dari server.


Succesful Transfer : Bagian ini menunjukkan daftar file yang
berhasil di upload/download ke/dari server.

4.6. Login ke Akun


Untuk login ke akun, masukkan informasi user FTP seperti nama
host, Username, dan Password ke dalam kotak teks yang tersedia di
Quickconnect bar. Untuk port, tidak perlu diisi karena biasanya FTP
menggunakan port 21. Jika semua sudah terisi, klik tombol Quickconnect
untuk masuk ke server.
Gambar 4.3 Tempat untuk memasukkan informasi user FTP

Jika koneksi berhasil dilakukan, bagian 5 dan 6 pada Gambar 4.2


akan menampilkan daftar file yang ada di akun. Informasi koneksi akan
disimpan oleh FileZilla. Koneksi berikutnya dapat dilakukan dengan
mengklik tombol kecil di sebelah kanan tombol Quickconnect hingga
muncul daftar akun FTP yang pernah digunakan untuk login dan tinggal
mengklik salah satu item daftar akun FTP tersebut.
4.7. Transfer File Antarlokasi
Yang dimaksud dengan transfer file/direktori antarlokasi adalah
proses menyalin file dari komputer lokal ke server atau sebaliknya. Proses
penyalinan file dari komputer lokal ke server disebut dengan upload dan
proses penyalinan file dari server ke komputer lokal disebut dengan
download.
Proses yang terjadi adalah penyalinan file, bukan pemindahan. Jadi
file yang ada di lokasi aslinya masih tetap ada.
4.7.1. Tahap Upload (Mengunggah File)
Upload merupakan proses penyalinan file dari komputer lokal ke
server. Berikut ini adalah tahap-tahap dari upload:
1. Pastikan melakukan login ke server dengan memasukkan nama
host, username, dan password ke dalam kotak teks yang tersedia
di Quickconnect bar.
Gambar 4.4 Quickconnect bar

2. Setelah terkoneksi dengan server, buka folder di server pada


Remote Site yang akan menjadi tujuan upload. Biasanya untuk
website/blog terletak pada folder public_html.

Gambar 4.5 Remote Site dan Letak Folder public_html

3. Setelah itu, buka folder pada Local Site yang akan menjadi target
upload.

Gambar 4.6 Local Site

4. Setelah memilih folder pada Local Site, pilih file yang menjadi
target untuk di upload pada Local Panel.

Gambar 4.7 Local Panel

5. Klik kanan pada salah satu file yang sudah dipilih dan akan
muncul seperti gambar di bawah ini.

Gambar 4.8 Tahap Upload

6. Proses upload dapat dilihat di Queued Files. Jika terjadi


kegagalan pada proses upload dapat dilihat di Failed Transfers
dan klik kanan pada file yang gagal, kemudian pilih Reset and
requeue all maka semua file yang gagal akan di ulangi proses
upload.

Gambar 4.9 Proses Reset and requeue all

4.7.2. Tahap Download (Mengunduh File)


Download merupakan proses penyalinan file dari server ke komputer
lokal. Tahap dari download sama dengan tahap upload diatas, tetapi
dilakukan mulai Remote Panel. Berikut ini adalah tahap-tahap dari
download:
1. Pastikan melakukan login ke server dengan memasukkan nama
host, username, dan password ke dalam kotak teks yang tersedia
di Quickconnect bar.
Gambar 4.10 Quickconnect bar

2. Setelah terkoneksi dengan server, buka folder di server pada


Remote Site yang akan menjadi tujuan download. Biasanya untuk
website/blog terletak pada folder public_html.

Gambar 4.11 Remote Site dan Letak Folder public_html

3. Setelah itu, buka folder pada Local Site yang akan menjadi target
tempat penyimpanan file yang di download.

Gambar 4.12 Local Site

4. Setelah memilih folder pada Local Site, pilih file yang menjadi
target untuk di download pada Remote Panel.

Gambar 4.13 Remote Panel

5. Klik kanan pada salah satu file yang sudah dipilih dan akan
muncul seperti gambar di bawah ini.

Gambar 4.14 Tahap Upload

6. Proses download dapat dilihat di Queued Files.

Gambar 4.15 Proses download di Queued Files

4.8. Kelebihan FileZilla, Jenis File dan Kapasitas Ukuran Data yang
Dikirim
Beberapa keunggulan dari FileZilla adalah sebagai berikut:
1. Mudah digunakan. Jika sudah terinstal pada komputer, kita cukup
memasukkan user name dan password domain/hosting kita, FileZilla
akan berjalan sendiri dan dengan sedikit instruksi dari kita, FileZilla
akan mentransfer data ke web hosting kita.
2. Mendukung FTP biasa dan FTP lainnya
3. Mendukung banyak platfom sistem operasi, FileZilla dapat berjalan pada
semua Windows, Linux, Macintosh dan Sistem Operasi lainnya, bahkan
pada umumnya pada Sistem Operasi Linux, FileZilla sudah preinstal.
4. Mendukung IPv6. IPv6 adalah internet protokol generasi baru.
5. Dapat melakukan transfer data dalam kapasitas besar hingga 4 GB,
dibandingkan dengan upload data via Control Panel Hosting tentunya
jauh lebih unggul dimana kita hanya dapat mengunggah (upload) file
sampai 5 MB saja (hampir seribu kali perbedaannya)

6. Tersedia dalam berbagai bahasa, dan masih banyak lagi kelebihan


lainnya.
Seperti yang telah disampaikan diatas, dalam melakukan transfer
data dalam kapasitas besar hingga 4 GB. Oleh karena itu, Sindo TV
Mataram dalam melakukan proses pengiriman data dalam kapasitas besar
dari 800 MB 2,5 GB.
Jenis data yang dikirimkan Sindo TV Mataram (cabang) ke Sindo
TV di Jakarta (pusat) tidak hanya berupa pesan teks, tetapi berita berita
penting yang akan disiarkan yang telah di edit dan dikumpulkan menjadi
sebuah file yang ukurannya berkisar 800 MB 2,5 GB.
Berikut gambar file yang di download oleh Sindo TV Mataram :

1
2

Gambar 4.16 Jenis File dan Ukuran File yang di download

Keterangan :
1. Folder yang berisikan iklan iklan yang akan ditayangkan.
2. File video yang berisikan berita berita yang akan ditayangkan.
BAB V
PENUTUP
5.1. Kesimpulan

1. FTP (File Transfer Protocol) merupakan protokol yang umum


digunakan di dalam jaringan komputer (intranet, internet) untuk proses
transfer file antar komputer.
2. Ada banyak macam program aplikasi FTP client yang dapat digunakan
seperti FireFTP, Smart FTP, ws_ftp, WinSCP, FileZilla, dan masih
banyak lagi yang lainnya.
3. Dalam proses upload dan download berita, FileZilla digunakan untuk
penghubung antara Sindo TV Mataram (cabang) dengan Sindo TV
(pusat) yang ada di Jakarta dan beberapa stasiun TV yang tergabung
dengan MNC Group.
4. Upload merupakan proses penyalinan file dari komputer lokal ke server.
Sedangkan download merupakan proses penyalinan file dari server ke
komputer lokal.
5.2. Saran
1. Praktik Kerja Lapangan merupakan salah satu sarana efektif dalam
menambah pengetahuan, sehingga mahasiswa sebaiknya memanfaatkan
kesempatan sebaik-baiknya.
2. Dalam pencarian judul dan pembuatan proposal hendaknya mahasiswa
terlebih dahulu menguasai atau mempelajari permasalahan sebaikbaiknya.
3. Bagi mahasiswa yang melaksanakan praktik kerja lapangan hendaknya
menjaga sikap demi menjaga nama baik almamater dan nama baik
perusahaan.

DAFTAR PUSTAKA
[1] Pratama, I Putu Agus Eka. 2014. Handbook Jaringan Komputer Teori dan
Praktik Berbasis Open Source. Bandung : Informatika.
[2] SourceForge.net: All-Time Top Downloads
[3] http://id.wikipedia.org/wiki/FileZilla_Client

[4] http://info-program-komputer.blogspot.com/2012/05/filezilla.html
[5] http://repo.slemankab.go.id/blog/menggunakan-filezilla-ftp-client.html
[6] Maryono, Y. dan B. Patmi Istiana. 2012. Teknologi Informasi & Komunikasi.
Bogor : Yudhistira Ghalia Indonesia.
[7] www.geocities.ws/bimosaurus/modul/FTP.doc
[8] https://filezilla-project.org/client_features.php

LAMPIRAN - LAMPIRAN

FAKULTAS TEKNIK
UNRAM
Universitas
Mataram

LAPORAN MINGGUAN

JURUSAN TEKNIK ELEKTRO

PRAKTEK KERJA

Jln Majapahit No.62 Mataram

LAPANGAN

83125
FORM PKL-01

Nama Mahasiswa

: Suliati Aini

Nim

: F1B 211 083

Dosen Pembimbing

: Giri Wahyu Wiriasto, ST., MT

Perusahaan Tempat PKL

: PT. Semesta Esa Televisi ( Sindo TV Mataram )

Minggu

:I

KEGIATAN
Pengenalan dengan karyawan

Tempat
- Bagian Produksi

PEMBIMBING
- Bq. Kristiana Dewi W.

- Ruang Teknik

- Bq. Kristiana Dewi W.

Sindo TV Mataram

Perkenalan karyawan bagian


teknik

- Ruang Master Control

Pengenalan peralatan penyiaran

Pengenalan software -software

- Ruang Editting

- Khaerul Badawi
- Khaerul Badawi

yang digunakan dalam


pengeditan

FAKULTAS TEKNIK
UNRAM
Universitas
Mataram

LAPORAN MINGGUAN

JURUSAN TEKNIK ELEKTRO

PRAKTEK KERJA

Jln Majapahit No.62 Mataram

LAPANGAN

83125
FORM PKL-01

Nama Mahasiswa

: Suliati Aini

Nim

: F1B 211 083

Dosen Pembimbing

: Giri Wahyu Wiriasto, ST., MT

Perusahaan Tempat PKL

: PT. Semesta Esa Televisi ( Sindo TV Mataram )

Minggu

: II

KEGIATAN
Belajar menampilkan acara

Tempat
- Ruang Master Control

PEMBIMBING
- Khaerul Badawi

- Ruang Master Control

- Khaerul Badawi

-Ruang Master Control

- Khaerul Badawi

berita

Belajar Mengoperasikan Audio


Mixer

Belajar mengoperasikan Video


Mixer

Melihat syuting acara-acara


Sindo TV Mataram

- Studio

- Khaerul Badawi

FAKULTAS TEKNIK
UNRAM

LAPORAN MINGGUAN

JURUSAN TEKNIK ELEKTRO

PRAKTEK KERJA

Jln Majapahit No.62 Mataram

LAPANGAN

83125

Universitas
Mataram

FORM PKL-01

Nama Mahasiswa

: Suliati Aini

Nim

: F1B 211 083

Dosen Pembimbing

: Giri Wahyu Wiriasto, ST., MT

Perusahaan Tempat PKL

: PT. Semesta Esa Televisi

Minggu

: III

KEGIATAN
Membantu proses Taping

Tempat
- Studio

PEMBIMBING
- Khaerul Badawi

Bincang Mentaram

- Khaerul Badawi

Menyiapkan peralatan dalam

- Studio

penyiaran

Diskusi tentang proses penyiaran

Melihat proses Editing

- Ruang Master Control


- Ruang Editing

- Khaerul Badawi
- Khaerul Badawi

FAKULTAS TEKNIK
UNRAM

LAPORAN MINGGUAN

JURUSAN TEKNIK ELEKTRO

PRAKTEK KERJA

Jln Majapahit No.62 Mataram

LAPANGAN

83125

Universitas
Mataram

FORM PKL-01

Nama Mahasiswa

: Suliati Aini

Nim

: F1B 211 083

Dosen Pembimbing

: Giri Wahyu Wiriasto, ST., MT

Perusahaan Tempat PKL

: PT. Semesta Esa Televisi ( Sindo TV Mataram )

Minggu

: IV

KEGIATAN
Tempat
Mempelajari bagaimana proses - Ruang Master Control

PEMBIMBING
- Khaerul Badawi

siaran

Mempelajari penggunaan Video


Mixer

- Ruang Master Control

- Khaerul Badawi

- Ruang Master Control

- Khaerul Badawi

Mempelajari memasukan lower


pada acara penyiaran

- Studio

- Khaerul Badawi

Mempersiapkan peralatan untuk


pembuatan acara Sindo TV
Mataram ( Taping )

FAKULTAS TEKNIK
UNRAM

LAPORAN MINGGUAN

JURUSAN TEKNIK ELEKTRO

PRAKTEK KERJA

Jln Majapahit No.62 Mataram

LAPANGAN

83125

Universitas
Mataram

FORM PKL-01

Nama Mahasiswa

: Suliati Aini

Nim

: F1B 211 083

Dosen Pembimbing

: Giri Wahyu Wiriasto, ST., MT

Perusahaan Tempat PKL

: PT. Semesta Esa Televisi ( Sindo TV Mataram )

Minggu

:V

KEGIATAN
Mengoperasikan lower pada

Tempat
- Ruang Master Control

PEMBIMBING
- Khaerul Badawi

acara penyiaran

Membantu proses taping

Melihat proses Editing

Mempersiapkan peralatan untuk

- Khaerul Badawi
- Studio
- Khaerul Badawi
- Ruang Editting
- Kaerul Badawi

proses pembuatan acara Sindo


TV Mataram

- Studio dan ruang master


control

FAKULTAS TEKNIK
UNRAM

LAPORAN MINGGUAN

JURUSAN TEKNIK ELEKTRO

PRAKTEK KERJA

Jln. Majapahit No.62 Mataram

LAPANGAN

83125

Universitas
Mataram

FORM PKL-01

Nama Mahasiswa

: Suliati Aini

Nim

: F1B 211 083

Dosen Pembimbing

: Giri Wahyu Wiriasto, ST., MT

Perusahaan Tempat PKL

: PT. Semesta Esa Televisi ( Sindo TV Mataram )

Minggu

: VI

KEGIATAN
Membantu mempersiapkan

Tempat
- Ruang Master Control

PEMBIMBING
- Khaerul Badawi

peralatan pada acara Bincang


Mentaram

Melihat proses taping

Membantu persiapan proses

- Khaerul Badawi
- Ruang Master Control
- Khaerul Badawi

taping

- Ruang Master Control


Membantu proses penyiaran
bincang mentaram

- Khaerul Badawi
- Studio

FAKULTAS TEKNIK
UNRAM
Universitas

LAPORAN MINGGUAN

JURUSAN TEKNIK ELEKTRO

PRAKTEK KERJA

Jln. Majapahit No.62 Mataram

LAPANGAN

83125

Mataram

FORM PKL-01

Nama Mahasiswa

: Suliati Aini

Nim

: F1B 211 083

Dosen Pembimbing

: Giri Wahyu Wiriasto, ST., MT

Perusahaan Tempat PKL

: PT. Semesta Esa Televisi ( Sindo TV Mataram )

Minggu

: VII

KEGIATAN
Mengoperasikan Lower pada

Tempat
- Ruang master control

PEMBIMBING
- Khaerul Badawi

- Ruang master control

- Khaerul Badawi

acara Bincang Mentaram

Melihat proses siaran acara NTB


Terkini

- Khaerul Badawi

Mengatur kamera pada acara

- Studio

Bincang Mentaram
- Studio

Menyiapkan peralatan untuk


setiap acara Sindo TV Mataram

- Khaerul Badawi

FAKULTAS TEKNIK
UNRAM

LAPORAN MINGGUAN

JURUSAN TEKNIK ELEKTRO

PRAKTEK KERJA

Jln. Majapahit No.62 Mataram

LAPANGAN

83125

Universitas
Mataram

FORM PKL-01

Nama Mahasiswa

: Suliati Aini

Nim

: F1B 211 083

Dosen Pembimbing

: Giri Wahyu Wiriasto, ST., MT

Perusahaan Tempat PKL

: PT. Semesta Esa Televisi ( Sindo TV Mataram )

Minggu

: VIII

KEGIATAN
Tempat
Ruang
master
control
Mengoperasikan master control

PEMBIMBING
- Khaerul Badawi

pada acara tembang pilihan

Membantu proses siaran pada

- Ruang master control

- Khaerul Badawi

- Studio

- Khaerul Badawi

- Studio

- Khaerul Badawi

acara NTB Terkini

Mengatur kamera pada acara


NTB Terkini

Menyiapkan peralatan untuk


setiap acara Sindo TV Mataram

Mataram ,
Pembimbing Kerja
Praktek

Khaerul Badawi

Struktur Organisasi Sindo TV Mataram

Ruang Studio Siaran Sindo TV Mataram

Master Control Room Sindo TV Mataram

Ruangan Editor Sindo TV Mataram

Studio & MCR Video System

Tapping Bincang Mentaram

Alur Koordinasi dan Komunikasi Programming

Anda mungkin juga menyukai