Anda di halaman 1dari 2

TUGAS KHUSUS PRAKTIKUM OTK II

PACKED COLUMN
Design Differences Between The M. W. Kellog Company
and The AOP Absorber
PUSRI II, III, IV
PT. PUPUK SRIWIDJAJA (PT. PUSRI) merupakan salah satu Badan Usaha Milik
Negara (PERSERO), yang bergerak dibidang industri pupuk urea. Lokasinya adalah di Jl.
Mayor Zen, Palembang, Provinsi Sumatera Selatan. PT. PUSRI bediri sejak tahun 1959 dan
mulai beroperasi secara komersial pada tahun 1963. Dan untuk mengoptimalkan hasilnya
berupa urea prill, maka dilakukan proyek optimasi AOP (Ammonia Optimization Project)
pada pabrik ammonianya sebagai bahan baku pembuatan urea. Sehingga kapasitas awal 1000
ton/ hari ammonia meningkat sampai dengan 1200 ton/ hari ammonia.
Salah satu perbedaan nyata yang dilakukan untuk mengoptimasi pabrik ammonia
adalah dengan membuat design baru AOP (Ammonia Optimization Project). Bagian yang
mengalami optimasi antara lain adalah absorber column yang disini berfungsi sebagai
stripper untuk CO2 removal di seksi purifikasi ammonia (lihat lampiran flowchart). CO2
removal system( stripper column) dimodifikasi sehingga meningkatkan laju stripping dan
mengurangi steam ratio.
Design umum original Kellog dan AOP tetap. Hanya saja perubahan mendasar yang
dilakukan pada CO2 removal seksi purifikasi adalah perubahan ke LoHeat Benfield.
Tujuannya adalah mengurangi panas dari luar yang dibutuhkan untuk melepas CO 2 dari
larutan Benfield dengan cara melepas gas dari larutan Semi-lean Benfield melalui flash tank
yang dilengkapi dengan empat buah ejector. Dimana motive steam untuk ejecting diperoleh
dari reboiler 1153-C yang mendapatkan panas dari effluent gas LTS.
Modifikasi LoHeat memerlukan perubahan dalam sistem pemanas demin (demin
heating system). Karena itu, demin exchanger/ lean solution 1107-C memerlukan modifikasi
karena tugas barunya, sehingga sebuah additional process gas/ demin exchanger dipasang

pada downstream !!!3-C. Menyempurnakan optimasi, sebuah disengagement drum 120-F


dipasang di atas 1113-C untuk mencegah terjadinya water carry-over.

Anda mungkin juga menyukai