Anda di halaman 1dari 2

1

RESUME
Anatomi adalah ilmu yang mempelajari struktur dan fungsi tubuh. Anatomi merupakan
ilmu yang dapat digunakan untuk menentukan posisi spesifik dari suatu organ. Anatomi klinik
adalah ilmu yang mempelajari struktur makroskopik dan fungsi tubuh yang berhubungan dengan
praktik kedokteran dan ilmu kesehatan lainnya, sedangkan Anatomi dasar adalah ilmu yang
mempelajari sejumlah tertentu anatomi yang sesuai dengan kebutuhan untuk mengerti struktur
dan fungsi tubuh secara menyeluruh. Karena itu, Anatomi dasar merupakan bagian dari Anatomi
klinik. Anatomi mempunyai beberapa istilah yang dibagi menjadi dua istilah, yaitu istilah yang
berhubungan dengan posisi dan yang berhubungan dengan gerakan. Penulisan anatomi juga
membutuhkan acuan dan pembanding.
1. Istilah yang berhubungan dengan posisi
1.1 Bidang Midsagital
Adalah bidang vertikal yang membedakan bagian tubuh yang kiri dan bagian
tubuh yang kanan sama besar. Bidang midsagital menggunakan hidung sebagai acuan
pembagi badan bagian kanan dan bagian kiri. Organ yang terletak lebih dekat ke hidung
disebut medial sedangkan yang lebih jauh dari hidung disebut lateral.
1.2 Bidang Koronal
Adalah bidang yang membagi tubuh menjadi bagian perut (anterior) dengan
bagian punggung (posterior).
1.3 Bidang Horizontal atau Bidang Transversal
Adalah bidang yang membedakan bagian tubuh atas (superior) dengan tubuh
bagian bawah (inferior). Untuk menggambarkan hubungan antara dua struktur, sebuah
struktur dikatakan terletak anterior atau posterior dibandingkan struktur lainnya
tergantung pada letak struktur itu, apakah lebih dekat dengan permukaan tubuh bagian
anterior atau posterior.
Sebagai contoh untuk tangan dibagi menjadi permukaan palmar (telapak) dan
dorsal (punggung tangan). Dan juga bisa membedakan bagian organ yang lebih dalam,
contoh: paru paru superficial dibandingkan dengan jantung terhadap kulit.

Ipsilateral dan Kontralateral


Ipsilateral digunakaan untuk menandai bagian tubuh yang terletak di bagian salah
satu sagittal. Contoh: kaki kanan dengan tangan kanan. Sedangkan kontralateral adalah
kebalikan dari ipsilateral.

2. Istilah yang berhubungan dengan gerakan


2.1 Fleksi
Adalah gerakan yang dapat kita lihat pada para atlit ketika mengangkat barbel,
yaitu mendekatkan permukaan anterior lengan bawah ke permukaan anterior
lengan atas.
2.2 Ekstensi
Adalah gerakan meluruskan sendi. Ekstensi adalah lawan dari gerakan fleksi.
2.3 Abduksi
Adalah gerakan menjauhi garis tengah pada bidang koronal. Contohnya
pergerakan saling menjauhi antara jari satu terhadap lain.
2.4 Aduksi
Adalah gerakan mendekati tubuh pada bidang koronal. Aduksi adalah lawan dari
abduksi.contohnya, pergerakan saling mendekati antara jari yang satu terhadap
yang lain.
2.5 Inversi
Gerakan kaki menghadap ke medial.
2.6 Eversi
Gerakan telapak kaki menghadap ke lateral. Gerakan ini kebalikan dari inversi.
2.7 Pronasi
Gerakan telapak tangan menghadap ke posterior.
2.8 Supinasi
Gerakan telapak tangan menghadap ke anterior.
2.9 Rotasi medial
Gerakan yang menyebabkan permukaan anterior menghadap ke medial.
2.10 Rotasi lateral
Gerakan yang menyebabkan permukaan anterior suatu bagian mengahadap ke
lateral.

Anda mungkin juga menyukai