Anda di halaman 1dari 10

LAPORAN RESMI PRAKTIKUM

MODUL BIOPHARMACEUTICS AND PHARMACOKINETICS

HARI/TANGGAL

: Jumat, 13 Desember 2013

KELOMPOK

:2

NAMA ANGGOTA (NIM) :


1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.

Ahmadun
Ashabul Kahfi
Mia Zena Amalia
Nia Rizki R.
Siti Zaenab Y.
Wahyu Nur Azizah
Zahrina Failusufia

(312110005)
(312110008)
(312110028)
(312110033)
(312110044)
(312110047)
(312110049)

PRODI FARMASI FAKULTAS KEDOKTERAN


UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG
2013
LBM IV PRAKTIKUM II

LBM IV PRAKTIKUM II
PENETAPAN KADAR OBAT DALAM URIN
I.

TUJUAN

Untuk Mengetahui Nilai Rf Dari Sampel Parasetamol Dalam Urin Serta Mengetahui
Adanya Konjugat Glukoronida, Konjugat Merkapturat, Konjugat Sulfat Serta
Konjugat Paracetamol Utuh

II.

DASAR TEORI

Kromatografi lapis tipis (KLT) adalah salah satu metode pemisahan komponen
menggunakan fasa diam berupa plat dengan lapisan bahan adsorben inert. KLT
merupakan salah satu jenis kromatografi analitik. KLT sering digunakan untuk
identifikasi awal, karena banyak keuntungan menggunakan KLT, di antaranya adalah
sederhana dan murah. KLT termasuk dalam kategori kromatografi planar, selain
kromatografi kertas.

Peralatan KLT
Kromatografi lapis tipis menggunakan plat tipis yang dilapisi dengan adsorben seperti
silika gel,aluminium oksida (alumina) maupun selulosa. Adsorben tersebut berperan
sebagai fasa diam.
Fasa gerak yang digunakan dalam KLT sering disebut dengan eluen. Pemilihan eluen
didasarkan pada polaritas senyawa dan biasanya merupakan campuran beberapa
cairan yang berbeda polaritas, sehingga didapatkan perbandingan tertentu. Eluen KLT
dipilih dengan cara trial and error.Kepolaran eluen sangat berpengaruh terhadap Rf
(faktor retensi) yang diperoleh.

Faktor Retensi
Faktor retensi (Rf) adalah jarak yang ditempuh oleh komponen dibagi dengan jarak
yang ditempuh oleh eluen. Rumus faktor retensi adalah:

Nilai Rf sangat karakterisitik untuk senyawa tertentu pada eluen tertentu. Hal tersebut
dapat digunakan untuk mengidentifikasi adanya perbedaan senyawa dalam sampel.
Senyawa yang mempunyai Rf lebih besar berarti mempunyai kepolaran yang rendah,
begitu juga sebaliknya. Hal tersebut dikarenakan fasa diam bersifat polar. Senyawa
yang lebih polar akan tertahan kuat pada fasa diam, sehingga menghasilkan nilai Rf
yang rendah.
Rf KLT yang bagus berkisar antara 0,2 - 0,8. Jika Rf terlalu tinggi, yang harus
dilakukan adalah mengurangi kepolaran eluen, dan sebaliknya.
Cara Menggunakan KLT
KLT sangat berguna untuk mengetahui jumlah komponen dalam sampel. Peralatan
yang digunakan untuk KLT adalah chamber (wadah untuk proses KLT) , pinset, plat
KLT, dan eluen. Inilah langkah-langkah memakai KLT:
1. Potong plat sesuai ukuran. Biasanya, untuk satu spot menggunakan plat
selebar 1 cm. Berarti jika menguji 3 sampel (3 spot) berarti menggunakan plat
selebar 3 cm.
2. Buat garis dasar (base line) di bagian bawah, sekitar 0,5 cm dari ujung bawah
plat, dan garis akhir di bagian atas.
3. Menggunakan pipa kapiler, totolkan sampel cairan yang telah disiapkan
sejajar, tepat di atas base line. Jika sampel padat, larutkan pada pelarut
tertentu. Keringkan totolan.
4. Dengan pipet yang berbeda,
dalam chamber dan campurkan.

masukkan

masing-masing

eluen

ke

5. Tempatkan plat pada chamber berisi eluen. Base line jangan sampai tercelup
oleh ulen. Tutuplah chamber.
6. Tunggu eluen mengelusi sampel sampai mencapai garis akhir, di sana
pemisahan akan terlihat.

7. Setelah mencapai garis akhir, angkat plat dengan pinset, keringkan dan ukur
jarak spot. Jika spot tidak kelihatan, amati pada lampu UV. Jika masih tak
terlihat, semprot dengan pewarna tertentu seperti kalium kromat atau
ninhidrin.
III.

ALAT DAN BAHAN

Bahan:
Tablet parasetamol 500 mg
Asam klorida 6 N
Natrium nitrit 10% segar
Asam sulfat 15%
Air seni probandus
Alat:
Pipet volume 0,5;1 da 2,5ml
Labu takar 100ml
Becker glass
Pipet tetes
Pipet ukur 5ml
Stopwatch
Kalkulator
Lempeng KLT
Chamber untuk KLT

IV.

PEMBUATAN LARUTAN BAKU DAN PERHITUNGAN BAHAN

Larutan paracetamol
Larutan baku:
Timbang saksama sejumlah paracetamoL, larutkan dalam air hingga
kadar lebih kurang 12 mikrogram per ml.
Larutan uji saksama lebih kurang 120 mg,masukkan ke dalam labu
tentukur 500 ml
larutkan dalam 10 ml metanol P, encerkan dengan air sampai tanda.
Masukkan 5,0 ml larutan ke dalam labu tentukur 100 ml,encerkan
dengan air sampai tanda dan campur.
Ukur serapan larutan uji dan larutan baku pada panjang gelombang
serapan maksimum lebih kurang 244 nm,terhadap air sebagai blangko.
Hitung jumlah dalam mg
Rumus: 10 C (Au/As)

Asam klorida
Pembuatan

:larutkan sejumlah 7,292 gr HCl dalam air secukupnya dan


dicukupkan volumenya hingga 200ml.
Perhitungan :HCl->H+ + Cl
1 mol HCl setara dengan 1 mol H+
Jadi, BE=BM=36,46.umtyk latutan 0,1 N mengandung 3,647gr Hcl.
Mg rek HCl =mg rek
HCl
V x N=mg/BE
Mg=2000ml x 0,1 N x 36,46 mg=7292 mg
Perhitungan HCl murni: dipipet 16,5 ml HCl pekat lalu ditambahkan sedikit
H2O hingga 2000ml
N
= 12,0762 N
V1 x N1
= V2 x N2
2000 x 0,1
= V2 x 12,0762
V2 =16,5 ml

Natrium nitrit

Pembuatan
Larutkan 15,0 gr natrium nitrit P dalam air secukupnya hingga 2000 ml.
Perhitungan:NaNo2 Na+ + NO21 mol NaNO2 setara dengan 1 mol Na
Jadi, BE=BM=69,00.Tiap 1000 ml mengandung 6,900 gr NaNO2
Mg rek NaNO2 = Mg rek NaNO2
V x N = mg/BE
Mg
= V x N x BE
Mg
= 2000 ml x 0,1 M x 69,00
Mg
= 13800 atau mg=13,80g

Asam sulfamat
Larutan baku asam sulfat 0,1 N dibuat denga cara mengencerkan 4,904 gram asam
sulfat dengan air secukupnya hingga diperoleh 1000 ml larutan. Dengan
mempertimbangkan berapa persen asam sulfat yang tersedia dengan berat jenisnya
maka dapat diketahui berapa ml asam sulfat yang setara dengan 4,904 gram asam
sulfat.

V.

HASIL

Perbandinga hasil kelompok 1 dan 2


Gambar kelompok 2

Gambar kelompok 1

perhitungan:

Rf

= (jarak yang ditempuh substansi)/(jarak yang ditempuh oleh pelarut)


= X/Y

Keterangan : X= jarak yang ditempuh substansi


Y= jarak yang ditempuh oleh pelarut
Gambar 1.

Gambar 2.

X1 = 4,4 cm

X1 = 7,7 cm

Y1 = 16,8 cm

Y1 = 17 cm

Rf

Rf

= X/Y

= X/Y

= 4,4 cm/ 16,8 cm

= 7,7 cm/17cm

= 0,262

= 0,453

X2 = 6 cm

X2 = 10,6 cm

Y2 = 16,8 cm

Y2 = 17 cm

Rf

Rf

= X/Y

= X/Y

= 6 cm/ 16,8 cm

= 10,6 cm/ 17 cm

= 0,357

= 0, 624

X3 = 14,1 cm

X3 = 14,4 cm

Y3 = 16,8 cm

Y3 = 17 cm

Rf

Rf

= X/Y

= X/Y

= 14,1cm/ 16,8 cm

= 14,4 cm/ 17 cm

= 0,839

= 0,847
X4 = 12,6 cm
Y4 = 17 cm
Rf

= X/Y
= 12,6 cm/ 17 cm

= 0,741
Pada praktikum ini kromatografi digunakan untuk memisahkan substansi
campuran menjadi komponen-komponennya. Salah satunya menggunakan metode
Kromatografi Lapis Tipis (KLT) dengan cara memisahkan campuran senyawa
menjadi senyawa murni dan mengetahui kuantitasnya. Pemilihan kromatografi
dikarenakan memiliki analisis yang cepat serta memerlukan bahan sangat sedikit,
baik penyerap maupun cuplikannya.Selain itu,
KLT dapat digunakan
untukmemisahkan senyawa senyawa yang sifatnya hidrofobik seperti lipida lipida
dan hidrokarbon yang sukar dikerjakan dengan kromatografi kertas. KLT juga dapat
berguna untuk mencari eluen untuk kromatografi kolom, analisis fraksi yang
diperoleh dari kromatografi kolom, identifikasi senyawa secara kromatografi, dan
isolasi senyawa murni skala kecil.
Cuplikan pada praktikum ini menggunakan urin dari probandus yang
sebelumnya telah mengkonsumsi Paracetamol dengan dosis 1000mg. Kemudian
sampel urin yang telah diencerkan 2x tersebut ditotolkan sebabnyak 2x pada KLT.
Pelaksaanan kromatografi lapis tipis menggunakan sebuah lapis tipis silika atau
alumina yang seragam pada sebuah lempeng gelas atau logam atau plastik yang keras.
Jel silika (atau alumina) merupakan fase diam. Pada hasil KLT nilai Rf tidak dapat
langsung dihitung karena tidak terlihat bercak pada lempeng KLT. Hal ini terjadi
karena fase diam yang mana dapat berpendarflour dalam sinar ultra violet. Fase diam
pada sebuah lempengan lapis tipis seringkali memiliki substansi yang ditambahkan
kedalamnya, supaya menghasilkan pendaran flour ketika diberikan sinar ultraviolet
(UV). Itu berarti jika menyinarkannya dengan sinar UV, akan berpendar. Pendaran ini
ditutupi pada posisi dimana bercak pada kromatogram berada, meskipun bercakbercak itu tidak tampak berwarna jika dilihat dengan mata. Itu berarti bahwa
menyinarkan sinar UV pada lempengan, akan timbul pendaran dari posisi yang
berbeda dengan posisi bercak-bercak. Bercak tampak sebagai bidang kecil yang
gelap. Sementara UV tetap disinarkan pada lempengan, dan tandai posisi-posisi dari
bercak-bercak dengan menggunakan pensil dan melingkari daerah bercak-bercak itu.
Seketika sinar UV dimatikan, bercak-bercak tersebut tidak tampak kembali.
Data yang diperoleh dari KLT adalah nilai Rf yang berguna untuk identifikasi
senyawa. Nilai Rf untuk senyawa murni dapat dibandingkan dengan nilai Rf dari
senyawa standar. Nilai Rf dapat didefinisikan sebagai jarak yang ditempuh oleh
senyawa dari titik asal dibagi dengan jarak yang ditempuh oleh pelarut dari titik asal.
Oleh karena itu bilangan Rf selalu lebih kecil dari 1,0. Semakin besar nilai Rf dari
sampel maka semakin besar pula jarak bergeraknya senyawa tersebut pada plat
kromatografi lapis tipis. Dari hasil Rf yang ditemukan dari gambar 1. Sesuai dengan

dasar teori berarti nilai Rf 1 = 0, 262 ini menunjukan adanya konjugat glukoronida,
Rf 2 = 0,357 menunjukan adanya konjugat merkapturat sedangkn Rf 3 = 0,839
menunjukan kandungan paracetamol utuh. Kemudian pada gambar 2. Rf 1 = 0,453
menunjukan adanya konjugat merkapturat, Rf 2 = 0,623 menunjukan adanya konjugat
sulfat, Rf 3 = 0,847 menunjukan adanya kandungan paracetamol utuh dan Rf 4 =
0,741 juga menunjukkan adanya kandungan paracetamol utuh. Perbedaan banyaknya
senyawa murni yang dapat dipisahkan pada gambar 1 dan 2 dapat dipengaruhi dari
factor fisiologi probandus.
VI.

KESIMPULAN

Dapat diketahui bahwa nilai Rf yang didapat adalah nilai Rf 1 = 0, 262 ini
menunjukan adanya konjugat glukoronida, Rf 2 = 0,357 menunjukan adanya konjugat
merkapturat sedangkn Rf 3 = 0,839 menunjukan kandungan paracetamol utuh.
Kemudian pada gambar 2. Rf 1 = 0,453 menunjukan adanya konjugat merkapturat,
Rf 2 = 0,623 menunjukan adanya konjugat sulfat, Rf 3 = 0,847 menunjukan adanya
kandungan paracetamol utuh dan Rf 4 = 0,741 juga menunjukkan adanya kandungan
paracetamol utuh. Perbedaan banyaknya senyawa murni yang dapat dipisahkan pada
gambar 1 dan 2 dapat dipengaruhi dari factor fisiologi probandus.
VII.

DAFTAR PUSTAKA

Anda mungkin juga menyukai