Anda di halaman 1dari 1

Sistim interlock pada sistim panel ats atau panel ats amf

umumnya
hanya
mempergunakan
sistim
Electrical
Interlocking, dimana apabila salah satu sumber sedang
menyuplai beban maka sumber lain tidak akan dapat bekerja
bersama-sama menyuplai beban (dikunci dengan electrical
wiring system) untuk menghindari terjadinya 'tabrakan' antara
power genset dengan power utama/PLN, sistim interlock seperti
ini nampaknya cukup aman tetapi sebenarnya belumlah cukup
memberikan ketenangan yang cukup layak bagi penggunanya,
hal ini disebabkan masih adanya celah yang cukup untuk
membuat terjadinya hubung singkat/ tumbukan antara genset
dengan PLN, terutama yang disebabkan oleh Human Error yang
bisa terjadi apabila tehnisi melakukan kesalahan pengoperasian
apabila panel dijalankan secara manual.
Untuk itu sebenarnya sistem yang ada bisa dioptimalkan tingkat
keamanannya (safety factor) dengan menambahkan sistim
Mechanical Interlocking, dengan tambahan sistim mechanical
interlocking ini praktis faktor keamanan dari panel ats-amf bisa
dikatakan bisa mencapai prosentase 99,9% aman, hal ini
disebabkan karena kuncian sistem menjadi berlapis, selain
mempergunakan sistim pengamanan dengan Electrical Interlock
juga disertai dengan sistim Mechanical Interlock dimana dengan
penambahan Mechanical interlock ini Toggle di Interlock dengan

mempergunakan sistim Mekanik, yang satu masuk maka yang


lain akan tetap terkunci/terhalang sehingga apapun kesalahan
yang bisa terjadi sangat kecil sekali terjadi resiko tumbukan
antara genset dengan pln.

Ada beberapa macam bentuk dari alat semacam ini yang tersedia
di pasaran seperti MCCB Motorized yang dilengkapi dengan
modul Base Plate Mechanical Interlocking, ada juga yang berupa
ATS Double Power yaitu berupadua buah MCCB yang sudah
dilengkapi dengan penggerak motor eksternal plus sitim
mekanikal dan electrikal interlock, ada juga yang berupa Change
Over Switch (COS) motorized, dua buah Contactor plus
mechanical interlocking serta sistim Change Over dengan
mempergunakan tenaga penggerak Solenoid termasuk
didalamnya dengan instalasi mekanikal interlocknya.
Memang dengan memberikan tambahan proteksi ganda berupa
sistim mechanical interlock ini tentu saja akan mempengaruhi
besarnya tambahan beaya yang harus dibayarkan, tetapi tentu
saja pengguna akan mendapatkan keuntungan berupa ketenangan
dan kenyamanan tanpa harus selalu merasa was-was terhadap
faktor keamanan panel yang dimilikinya.

Anda mungkin juga menyukai