Anda di halaman 1dari 1

Tugas 2 (Runtunan)

1. Buatlah algoritma dengan spesifikasi sebagai berikut:


Menampilkan tulisan Halo, siapa namamu?, lalu
Meminta pengguna memasukan namanya, dan akhirnya
Menuliskan pesan Senang bertemu denganmu, <nama>, dimana <nama>
adalah string yang dibaca berdasarkan input dari user.
2. Tulislah algoritma untuk menghitung luas bangun geometri yang lain (lingkaran,
bujursangkar, segitiga). Data masukan dibaca dari piranti masukan dan luas
bangun ditampilkan sebagai keluaran.
3. Dibaca durasi waktu dalam detik. Tulislah algoritma untuk mengkonversi durasi
waktu tersebut ke dalam hari, jam, menit, detik.
4. Sebuah proyek dikerjakan selama x hari. Tulislah algoritma untuk mengkonversi
berapa tahun, berapa bulan, dan berapa hari proyek tersebut dikerjakan.
Asumsikan : 1 tahun= 365 hari, 1 bulan=30 hari. Keluaran (tahun, bulan, hari)
ditampilkan ke piranti keluaran.
5. Dibaca 3 buah bilangan bulat x,y,z . Tulislah algoritma untuk mempertukarkan
tripel (x,y,z) menjadi (y,z,x).
6. Buatlah algoritma untuk membaca nilai uang (rupiah) dalam kelipatan 25, lalu
menentukan berapa nilai tukaran pecahan. Pecahan yang tersedia adalah Rp 1000,
Rp 500, Rp 100, Rp 50, dan Rp 25. Sebagai contoh, uang senilai Rp 2775 setara
dengan 2 buah pecahan Rp 1000, ditambah 1 buah pecahan Rp 500, ditambah 2
buah pecahan Rp 100, ditambah 1 buah pecahan Rp 50, ditambah 1 buah pecahan
Rp 25.
7. Seekor semut menempuh perjalanan sejauh x cm. Tulislah algoritma untuk
mengkonversi jarak x ke dalam kilometer-meter-centimeter. Ingat bahwa
1km=1000m=100.000cm. Misal x=261.341 cm, ini berarti semut menempuh jarak
sejauh 2km + 613 m + 41 cm.
8. Tuliskan algoritma yang membaca panjang sebuah benda dalam satuan meter, lalu
mengkonversinya ke dalam satuan inchi, kaki, dan yard. (1 inchi= 25,44mm ; 1
kaki = 30,58 cm; dan 1 yard= 0,9144m)
9. Berat badan ideal ada hubungannya dengan tinggi badan seseorang. Untuk
menentukan berat badan ideal, tinggi badan dikurangi 100, lalu dikurangi lagi
dengan 10% dari hasil pengurangan pertama. Tulislah algoritma yang membaca
tinggi badan lalu menentukan berat badan yang ideal untuk tinggi tersebut.

Selamat Berlatih!

Anda mungkin juga menyukai