Anda di halaman 1dari 5

Industri Smartphone

Visi:
Menjadi perusahaan telekomunikasi dalam negeri nomor satu dan terkemuka di
seluruh dunia yang mampu dijangkau di berbagai lapisan masyarakat baik lokal
maupun kancah internasional.
Misi:
1. Memaksimalkan dan mengoptimalkan nilai perusahaan.
2. Membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkompeten dan memiliki
nilai-nilai positif, integritas, kreativitas, serta bermartabat.
3. Memperluas produk-produk yang bernilai tambah.
4. Mengembangkan usaha baru berbasis kompetensi di seluruh dunia.
Smartphone . Menghargai nilai individu, proses belajar yang terusmenerus, pencapaian kesuksesan, dan kepuasan pelanggan. Setiap karyawan
bertanggung jawab untuk memegang nilai-nilai ini di tempat kerja, hubungan
dengan karyawan lainnya, keterlibatan dalam kegiatan perusahaan, kesehatan,
keselamatan, dan kepedulian lingkungan dalam komunitas perusahaan.
Smartphone menawarkan bermacam-macam tipe ponsel yang sangat
kompetitif untuk segmen pasar yang luas, dan mengembangkan ponsel untuk
semua standar penting dan segmen pasar di berbagai negara (lebih dari 130
negara). Hal tersebut merupakan tanggung jawab utama dari bisnis smartphone
yang berbasis GSM saja. Smartphone ini berfokus pada kaya akan fitur dan
ditargetkan untuk pasar global.
Adapun beberapa tantangan yang terjadi dalam menjalankan usaha ini, antara
lain:
1. Ancaman pendatang baru
Pendatang baru atau pesaing memang banyak sekali merk HP yang sekarang
ini beredar di masyarakat, misalnya blueberry yang namanya hampir sama
dengan blackberry, dan masih banyak lagi, tapi itu semua dapat diatasi
karena brand kami sudah sangat memegang nama di kalangan masyarakat
karena tujuan dari smartphone ini adalah menjadi kontributor yang baik dan
bertanggung jawab terhadap lingkungan sosial dimanapun kami berada.
Misalnya dalam pengambilan inisiatif dalam komunitas perusahaan
berdasarkan nilai dasar perusahaan. Smartphone kami juga mengusahakan
kerjasama komunitas dalam jangka waktu lama pada tingkat lokal dan

regional, yaitu bertujuan untuk membantu karyawan agar lebih proaktif


dalam keterlibatan komunitas dan kesetiakawanan.

2. Ancaman dari produk dan jasa pengganti


Ancaman yang satu ini memang cukup mempengaruhi penjualan dari produk
samrtphone kami, karena pembeli atau konsumen mungkin lebih memilih
untuk tidak memakai ponsel, atau menggunakan telepon rumah, atau
memakai CDMA karena memang lebih murah dibanding smartphone ini.
Untuk menghadapi ancaman dari pemilihan konsumen, perusahaan ini
mempunyai solusi perusahaan, yaitu menyediakan bermacam-macam
terminal dan solusi konektivitas mobile tanpa batas khusus untuk membantu
bisnis dan institusi worldwide sehingga meningkatkan performansi mereka
melalui mobilitas yang ditingkatkan. Smartphone ini menawarkan bermacammacam perangkat mobile yang dioptimalkan untuk bisnis meliputi email dan
internet, mobilitas aplikasi, perlindungan pesan, firewall, dan perlindungan
software dari gangguan seperti virus dan semacamnya. Semua solusi
perusahaan ini yang membuat perusahaan ponsel smartphone ini yakin
bahwa memang konsumen akan memilih produk ini.

3. Daya tawar pembeli


Smartphone ini telah mengaktifkan struktur organisasi globalnya untuk
memperkuat fokus pada pemusatan, pasar mobilitas baru, dan
perkembangan. Untuk mencari daerah bisnis baru dalam era mobilitas,
smartphone ini mempunyai grup bisnis untuk menemukan dinamika unik
dari setiap bisnis sehingga daya tawar pembeli itu cukup tinggi karena sudah
melihat teknologinya sudah sangat canggih.

4. Daya tawar supplier


Supplier menawarkan banyak sekali teknologi yang canggih dari smartphone
ini dan menghadirkan multimedia mobile untuk pelanggan dalam bentuk
perangkat mobile lanjutan dan aplikasi. Produk-produknya mempunyai fitur
dan fungsionalitas seperti imaging, game, music, media, dan bermacammacam konten menarik.

5. Persaingan antara pemain yang sudah ada

Hal ini hamper sama dengan poin nomor satu karena ancaman pendatang
baru juga cukup membuat daya saing semakin tinggi, dan ada juga
persaingan di antara pemain yang sudah ada, mislnya handphone merk-merk
cina, yang cukup mengambil peran di mata konsumen, sehingga membuat
smartphone ini cukup waspada dan tetap percaya diri untuk masuk di
pasaran.

Ditinjau dari segi strategi pemasaran


Tujuan pemasaran industry smartphone ini adalah mengenal dan
memahami pelanggan sedemikian rupa sehingga produk smartphone ini
cocok dengan pelanggan dan dapat terjual dengan sendirinya. Idealnya
pemasaran menyebabkan pelanggan siap membeli sehingga yang tinggal
hanyalah bagaimana membuat produknya tersedia. Sedangkan proses
pemasaran produk smartphone ini terdiri dari analisis peluang pasar, meneliti
dan memilih pasar sasaran, merancang strategi pemasaran, merancang
program pemasaran, dan mengorganisir, melaksanakan, serta mengawasi
usaha pemasaran.
Strategi pemasaran adalah serangkaian tindakan terpadu menuju
keunggulan kompetitif yang berkelanjutan. Faktor-faktor yang mempengaruhi
strategi pemasaran industri smartphone ini adalah:
1. Faktor mikro, yaitu:
-

Perantara pemasaran dalam industri smartphone ini terjamin.

Pemasok yang sudah berlangganan dan cocok dengan mutu produk


smartphone ini.

Pesaing produk smartphone lain seperti banyaknya jenis merk


handphone yang beredar di pasaran.

Daya beli masyarakat yang harus ditinjau agar tidak beralih ke merk
handphone lainnya.

2. Faktor makro, yaitu:


-

Ekonomi, yaitu keadaan kurs rupiah dan keadaan ekonomi di


masyarakat menentukan pengendalian strategi pemasaran produk
smartphone ini.

Keadaan politik/hukum yang juga mempengaruhi strategi hingga ke


penjualan smartphone ini.

Teknologi dan fisik, yaitu mutu teknologi dan fisik handphone ini
memang harus benar-benar bersaing dengan handphone lain, agar
minat masyarakat tinggi untuk membeli handphone ini.

Sosial dab budaya, yaitu keadaan masyarakat, pergaulan, dan budaya


juga cukup mempengaruhi penjualan dari produk ini.

Sedangkan strategi dan kiat pemasaran smartphone ini yaitu dari sudut
pandang penjual, antara lain:
-

Tempat yang strategis, yaitu untuk tempat menjual agar daya beli
masyarakat terhadap smartphone ini meningkat.

Produk yang bermutu.

Harga yang kompetitif dan bersaing terhadap produk lain.

Promosi yang gencar.

Sedangkan dari sudut pandang pelanggan adalah kebutuhan dan keinginan


pelanggan, biaya pelanggan, kenyamanan, dan komunikasi.
Tujuan akhir dan konsep, kiat dan strategi pemasaran industri smartphone ini
adalah kepuasan pelanggan sepenuhnya (total costumer satisfaction). Kepuasan
pelanggan sepenuhnya bukan berarti memberikan kepada apa yang menurut kita
keinginan dari mereka, tetapi apa yang sesungguhnya mereka inginkan serta kapan
dan bagaimana mereka inginkan. Atau secara singkat adalah memnuhi kebutuhan
pelanggan. Ada hubungan erat antara mutu suatu produk dengan kepuasan
pelanggan serta keuntungan industri.
Berdasarkan definisi di atas, proses pemasaran dimulai dari menemukan apa
yang diinginkan oleh konsumen. Mengetahui apa saja yang diinginkan oleh
konsumen yang berkenaan dengan produk, kinerja serta kualitas adalah tahap
pertama yang sangat penting dari kegiatan pemasaran. yang akhirnya pemasaran
memiliki tujuan yaitu:
a. Konsumen potensial mengetahui secara detail produk yang kita hasilkan
dan perusahaan dapat menyediakan semua permintaan mereka atas
produk yang dihasilkan.
b. Perusahaan dapat menjelaskan secara detail semua kegiatan yang
berhubungan dengan pemasaran. Kegiatan pemasaran ini meliputi
berbagai kegiatan, mulai dari penjelasan mengenai produk, desain
produk, promosi produk, pengiklanan produk, komunikasi kepada
konsumen, sampai pengiriman produk agar sampai ke tangan konsumen
secara cepat.

c. Mengenal dan memahami konsumen sedemikian rupa sehingga produk


cocok dengannya dan terjual dengan sendirinya.
d. Memberikan jasa dengan kualitas prima kepada para pelanggan atau
konsumen.

Anda mungkin juga menyukai