Anda di halaman 1dari 3

Nama : Annida nurrahmah

Kelas : XI.IIS.4
FAUNA PALEARTIK

Bison adalah hewan darat terbesar yang hanya terdapat di Amerika dan Eropa. Di Amerika, bison biasanya
tinggal di lembah sungai dan juga dataran padang rumput serta daerah yang dipenuhi semak lebat karena mereka
adalah binatang yang makanan utamanya adalah rumput dan tanaman semak.
Sedangkan bison Eropa kebanyakan tinggal di hutan yang tidak terlalu lebat serta di dataran yang banyak
ditumbuhi semak belukar. Bison adalah binatang mamalia bertanduk yang hidup secara berkelompok, tetapi tidak
seperti kelompok hewan pada umumnya, kawanan bison biasanya berkelompok berdasarkan jenis kelamin dan
mereka akan bertemu dengan kelompok lain apabila musim kawin telah tiba.

Nama : Nanda ayu safitri


Kelas : XI.IIS.4
FAUNA NEARTIK

Kalkun atau ayam kalkun adalah sebutan untuk dua spesies burung berukuran besar dari ordo Galliformes
genus Meleagris.
Kalkun betina lebih kecil dan warna bulu kurang berwarna-warni dibandingkan kalkun jantan. Sewaktu berada di
alam bebas, kalkun mudah dikenali dari rentang sayapnya yang mencapai 1,5-1,8 meter.
Spesies kalkun asal Amerika Utara disebut M. gallopavo sedangkan kalkun asal Amerika Tengah disebut M.
ocellata.
Kalkun hasil domestikasi yang diternakkan untuk diambil dagingnya berasal dari spesies M. gallopavo yang juga
dikenal sebagai kalkun liar (Wild Turkey). Sedangkan spesies M. ocellata kemungkinan adalah hasil domestikasi

suku Maya. Ada orang yang berpendapat kalkun yang diternakkan untuk diambil dagingnya berasal dari kalkun
suku Maya. Alasannya kalkun suku Maya lebih penurut dari kalkun liar asal Amerika Utara.

Anda mungkin juga menyukai