Anda di halaman 1dari 20

1

Pengantar
Terima kasih telah mendownload eBook saya ini. Semoga eBook ini adalah awal
persahabatan kita.
Segala Puji Syukur saya ucapkan kepada Tuhan karena hanya dengan kasih dan cinta-Nya,
saya dapat menyelesaikan E-Book pertama ini yang berjudul My Success Story. Memang
tidak mudah untuk bisa menyelesaikan hal ini, apalagi di tengah kesibukan saya sebagai
mahasiswa akhir yang sedang sibuk-sibuknya mengurus Skripsi. Tapi saya tidak menyerah,
tujuan saya adalah berbagi dengan anda tentang suatu hal yang bisa memberkati banyak
orang.
Saya terinspirasi dari Orang orang sukses dunia yang sudah banyak menulis buku seperti
Merry Riana, Bong Chandra, Andrie Wongso, Tung Desem Waringin dan beberapa toko
lainnya. Isi eBook ini adalah pengalaman nyata saya. Saya mohon maaf jika dalam penulisan,
ada kata-kata yang tidak berkenan di hati.
Akhirnya saya ucapkan selamat membaca. Tuhan memberkati.

Salam Sukses

James Babo
(Konsultan Bisnis)

Siapa James Babo?


Ada pepatah kuno mengatakan Tidak Kenal maka tidak disayang
Benar apa betul..? Ya.. Karena saya ingin disayang
maka saya ingin memperkenalkan diri dahulu..
Hai,...Perkenalkan nama saya James Babo, biasa
sahabat-sahabat saya memanggil dengan sebuah inisial
JB,

tapi bukan Justin Biber atau James Bond

ya..hehehe. Saya lahir di Kecamatan Banggai, Sulawesi


Tengah tepat pada tanggal 25 April 1993. Saya adalah
anak pertama dari 6 orang bersaudara, saya tumbuh
dan besar di sana sampai Sekolah Menengah Atas.
Tidak pernah ada niat untuk merantau ke luar daerah,
dalam hati di luar sana pergaulannya begitu bebas apalagi di kota-kota besar nanti apa
yang akan terjadi, lebih baik disini saja bisa dekat dengan keluarga. Nah ketika sudah kelas
3 SMA sebelum Ujian Nasional, sekolah memberikan sebuah informasi mengenai sebuah
Beasiswa dari Pemerintah Pusat yang untuk bisa masuk ke Perguruan Tinggi Negeri secara
gratis sampai wisuda dan mendapat biaya bulanan sebesar 600.000, sayapun mengikutinya
dan Puji Tuhan ketika pengumuman saya lolos di salah satu perguruan Tinggi di Sulawesi
Utara.
Ini

adalah

pengalaman

pertama

saya

dengan

Keluarga

berpisah
dalam

waktu yang lama, rindu,


sedih

bercampuk

aduk,

maklum. Karena saya adalah


anak pertama, dan betul-betul tidak siap untuk berpisah dengan keluarga. Tapi karena tugas
dan tanggung jawab, saya harus pergi, dalam hati ketika selesai ujian di Semester pertama

saya akan pulang kampung untuk merayakan natal bersama dengan keluarga. Berjanji
dalam hati setiap ada liburan saya akan pulang..
Di perguruan tinggi itu ketika memulai OSPEK, saya berusaha mencari teman-teman di sana
dari berbagai suku, agama, saya ingin bergaul dengan banyak orang bahkan di lingkungan
tempat tinggal saya, mengikuti kegiatan persekutuan karena 1000 teman selalu lebih baik
dari pada 1 Musuh. Setuju??
Nah, ketika tiba waktu selesai ujian semester pertama, saya sudah sangat gembira, IP yang
didapatkan sangat memuaskan, tiba-tiba dapat informasi bahwa uang pengembalian
pendftaran akan cair pada hari senin, sedangkan kapal harus berangkat pada hari minggu,
beasiswa ini harus diambil oleh mahasiswa yang bersangkutan. Saya tidak tahu apa yang
menjadi perasaan saya waktu itu, gembira, sedih, bercampur aduk disisi lain saya senang
bisa menerima uang tapi disisi lain batal natal bersama dengan keluarga. Saya harus iklas
dan belajar untuk bisa mandiri terpisah dengan keluarga untuk kurun waktu yang cukup
lama. Sambil menunggu waktu masuk kuliah saudara saya mengajak untuk bekerja di salah
satu Counter Handphone. Dari situlah awal saya memulai mencari uang dengan keringat
saya sendiri.

Awal Mengenal Bisnis


Oke biar kita lebih akrab saya memanggil kalian teman-teman ya..

James Babo
Ketika Semester 2

Oh Iya Teman-teman kalau kalian mengenal kata Bisnis apa yang ada dalam pikiran
teman-teman?

Jualan barang/jasa=bisnis
Ini adalah pandangan saya pada umumnya sebelum mengenal arti bisnis yang
sesungguhnya. Memangnya ada arti bisnis sesungguhnya? Iya ada, nanti saya akan share
dengan teman-teman di bagian selanjutnya. Kita lanjut ya.
Jujur teman-teman saya tidak suka dengan yang namanya bisnis, bagi saya tujuan ketika
kuliah adalah cepat selesai dan bisa mendapatkan pekerjaan secepatnya, pokoknya saya
tidak mau mendengar yang namanya bisnis, karena dalam pikiran, saya tidak mau jualjualan.

Di awal saya berkuliah ketika baru semester satu, untuk semua mahasiswa beasiswa harus
mengikuti kegiatan seminar dari salah seorang Motivator ternama di Indonesia tentang
bagaimana membangun jiwa pengusaha dalam generasi muda Indonesia. Ngga nyangka
peserta begitu banyak, tidak ada hal yang isitimewa di awal-awal acara, saya duduk paling
belakang pada saat itu, Motivatornya terus berbicara, dan saya terus main HP, maklum saya
tidak tertarik(jangan ditiru ya) Bagi saya yang menjadi fokus saya adalah cepat selesai kuliah,
dan secepatnya bekerja jadi pegawai saja entah swasta atau negeri, namun tiba-tiba ada
satu hal yang sangat mengejutkan yang diberikan oleh Sang Motivator tersebut, dan
seketika itu saya langsung menyimpan HP saya dan mulai memperhatikan dengan serius apa
yang disampaikan oleh Motivator tersebut . Teman-teman tahu apa itu?
5

Sebuah Paradigma yang akan menentukan hasil dari apa yang akan kita lakukan
Disitu ia memberikan sebuah Gambar seperti ini.

Bagaimana akhir dari seorang pengusaha dan pegawai yang tekun membangun karir mereka
Dan anda tahu dimana perbedaanya
Pengusaha = Tidak bekerja= tetap ada uang, karena mereka mempunyai yang namanya

ASET
Sedangkan pegawai tidak, dan pengusaha tidak akan bekerja selamanya, Woowww, ini yang
saya inginkan, dan Pengusaha-pengusaha itu kerjanya kebanyakan jalan-jalan dan tanpa
memikirkan uang karena aset mereka yang akan memberikan mereka pendapatan pokoknya
waktu dan uang mereka bisa atur sendiri karena mereka adalah bosnya. Disitu saya mulai
belajar mendalami bidang bisnis.

Jualan Pulsa = Bisnis pertama saya

Pada tahun 2012, setelah seminar itu, saya mulai mencari bisnis yang bisa dijalankan dengan
mudah oleh mahasiswa, ya untuk tambah-tambah penghasilanlah, hitung-hitung praktek
ilmu hehe. Salah satu teman saya dia adalah peserta terbaik dalam seminar itu, ya teman
saya ini adalah wanita yang suka berbisnis, dia menanyakan apakah saya ingin berbisnis,
iya jawab saya, tapi bingung bisnis apa? Lalu teman saya menawarkan untuk jualan pulsa,
ya lumayanlah untungnya. Ya..ya..ya..oko boleh-boleh saya coba.
Dengan penuh semangat saya mulai sms sama teman-teman saya bahwa saya jualan pulsa,
dan woow responya cepat sekali, malam itu ketika saya sms, teman kelas saya langsung
sms James, Isikan kita pulsa 5rb dang di nomor ini 0853xxxx, besok kita bayar di kelas neh
woow,, saya bilang mantap juga ya berbisnis ini, dan besoknya ketika saya tiba di kelas,
berusaha datang lebih awal dengan maksud untuk menagih mereka. Tapi ya..karena masih
pemula,,saya tidak tahu harus mulai dari mana untuk menagih mereka, karena saya malu,
saya sms saja Bro, Sist, jang lupa neh tu doi pulsa oke balas mereka. 2 Minggu saya
mulai menikmati bisnis pulsa saya, nah saya belum pernah mempiutuangi atau berhutang
kepada orang lain sebelumnya, karena sudah banyak pelanggan, saya mulai meniru-niru
iklan di TV, Beli 3 Gratis Satu nah saya sms ke teman-teman saya siapa yang isi pulsa 10x
dalam waktu seminggu ia akan dapat bonus pulsa 5rb dan hasilnya,, anda bisa
tahu..berhasil atau gagal
..........................................
..................................

Tidak ada yang berminat dengan iklan saya.


Oke saya kembali seperti semula, jualan tapi khusus area kampus saja. Nah ketika sudah
memasuki 2 Bulan pelanggan saya sudah banyak, pendapatan saya sudah mulai banyak,
lumayan buat tambah-tambah biaya kuliah itung-itung mengurangi beban orang tua,
hehehe dan disinilah tantangannya, teman-teman mulai sms untuk isi pulsa, dan saya
mengisinya, nah salah satu teman saya sebut saja mawar.. hehehe,, nama disamarkan
berhutang pulsa kepada saya hampir 270.000, nah ketika saya ingin menagihnya dia selalu
tidak masuk kuliah, jadi salah satu cara adalah saya harus persiapakan dana cadangan agar
stok pulsa saya tidak habis, dan setiap kali saya datang ke kelas mereka malah ketakutan,
mereka menjuluki saya Penagih Utang, saya berusaha mengingatkan mereka dengan
bahasa yang tidak menyinggung mereka, apakah teman teman pernah mengalami kisah
seperti saya?? Kalau ya, berarti saya tidak sendiri ya.. hehehe, kita senasib..(hiks..hikss).
Dari kejadian tersebut, saya memutuskan untuk berhenti jualan pulsa, karena saya tidak
mau mengalami hal-hal seperti ini, bukan ini yang saya inginkan. Setelah berhenti beberapa
bulan dari jualan pulsa saya mencoba kembali, kata orang bijak yang sering kita dengar
Jangan Menyerah, coba lagi.
Oh iya teman-teman karena ketertarikan dengan dunia bisnis, ketika saya jalan-jalan ke
Toko Buku Gramedia saya melihat suatu buku seperti ini:

Saya mendapatkan banyak hal disitu dan akhirnya saya memutuskan untuk kembali
berjualan pulsa, saya bilang ke Mama Saya.. Ma, Jeim (nama panggilan orang tua kepada
saya) minta modal 200rb, Jeim ingin berbisnis, supaya Jeim tidak terlalu membebankan
Mama dan Papa dalam hal keuangan, dan doakan supaya Jeim bisa jadi pengusaha yang
sukses. Dengan sedikit tertawa namun bangga orang tua saya mengatakan. Amin..Oke..
Perjuangan kembali di Mulai 2 berawal dari modal orang tua saya kembali merebut
kesuksesan saya yang sempat tertunda yaitu menjadi pengusaha pulsa yang sukses. Sebuah
mimpi yang sangat luar biasa. 4 Bulan berjalan dan akhirnya saya memutuskan untuk
berhenti, lagi-lagi kasusnya sama. 6 Bulan saya tidak berbisnis. Heii lumayan lama. ya,..saya
mau fokus kuliah saja ya..kata saya atau kalau libur nanti saya mau cari-cari kerja.

Bisnis Percetakan
Sebelum saya lanjut, saya ucapkan terima kasih kepada teman-teman, yang sudah boleh
terus membaca perjalanan kesukesan saya. Tuhan Memberkati..

Oke mari kita lanjutkan.. Nah sejak saya dari Bisnis pulsa itu, saya sudah tobat untuk
berbisnis lagi..susah amat, amat aja ngga susah..hehehe..selingan sedikit. Oh iya temanteman saya lupa, saya adalah orang yang tidak terlalu peduli dengan yang namanya
penampilan, bagi saya yang penting hati kita bae,,hehehehe seperti kalimat bijak ini

Jangan Melihat Buku hanya dari sampulnya saja


10

Itu adalah kekuatan saya, dan ini lagi, kalau kita sering-sering berpenampilan menarik,
orang sudah terbiasa dengan penampilan kita, tidak ada kejutan, tapi kalau kita kadangkadang, maka ketika kita berpakaian rapi sekali, orang akan terkejut dan mengatakan
Wih..Kamu ternyata Ganteng banget ya hehe,, efek nonton sinetron/FTV Wanita Kaya
Jatuh Cinta dengan Pria Miskin hehehe,. Nah ketika awal bulan desember ketika sudah
selesai ujian semester 3, dengan IP yang sangat memuaskan, saya memutuskan untuk
melamar kerja, nah teman-teman bisa bayangkan orang yang tidak care dengan penampilan
ini melamar kerj, penampilannya bagaimana? Yap.. anda benar..100 buat anda nanti hadiah
saya kirim ya.. hehe bercanda..Dengan kaos, Celana yang sedikit kumuh dan sendal jepit
saya melamar ke beberapa tempat yang tertulis .

Dengan PDnya saya masuk, dan berkata apakah disini masih membukan lowongan kerja Ia,
memangnya siapa yang ingin melamar? Kata pegawai disitu, Saya mendengar jawaban
tersebut, mereka mulai memandang dari bawah sampai ke atas penampilan saya. Saya cuek,
bahkan dengan beraninya saya bilang, gaji saya berapa? Sungguh terlalu ya, belum kerja
sudah tanya gaji pikir pegawai itu saya pun memasukan semua berkas-berkas di setiap
tempat. Sambil berjalan-jalan pulang ke Asrama, saya tersentak, karena ada suara yang
mengatakan coba lihat penampilanmu, lalu saya perhatikan, hahahaha(tertawa dalam hati
merasa malu sendiri) astaga, pantas dari tadi mereka terus memperhatikan penampilan
saya dan saya tidak pernah mendapatkan panggilan telepon..hiks..hikss
Sejak saat itu saya mulai peduli terhap diri saya, mulai dari penampilan, dsb.
11

Oke masih semagat ya untuk membaca. Nah pada akhir bulan Desember 2012 ketika saya
duduk santai saya teringat akan sebuah ilmu yang pernah diajarkan kepada saya beberapa
bulan lalu, apa itu? Yang Jelas bukan ilmu kanuragan atau ilmu santet, hehehe.. ilmu
tersebut adalah ilmu desain di bidang photoshop, dan di tahun 2011 saya pernah diajarkan
bagaimana membuat Kalender dengan Foto Sendiri, dan mengingat buku pengusaha
pertama yang saya baca, disitu direkomendasikan bisnis yang cocok untuk mahasiswa
adalah bisnis percetakan dan anda tahu apa yang ada di benak saya di akhir tahun
2012..??? wah anda smart sekali yah, ya saya promosi lewat sms dan fb tentang ide saya
Yakni Kalender dengan foto sendiri dan hasilnya sangat luar biasa, 20 Orderan pertama
langsut melejat, harga kalender saya :

Ukuran A4=10.000
A3=15.000
Cukup terjangkau untuk kalangan ke bawah, oh iya ini beberapa kalender saya..
Nah, saya mulai menekuni bidang ini, bahkan dalam 1 Bulan saya bisa dapat omset hampir
1,5jt..yah lumayan . Saya mulai mengembangkan di bidang design lainnya seperti: spanduk,
poster, photo, sticker, dan lain-lain saya bekerja sama dengan salah satu bidang percetakan
ternama di Kota Manado, Nah ini beberapa contoh hasil percetakan saya

12

namun itu dia, pesanan yang cukup banyak dengan aktivitas kuliah saya yang cukup padat
dan kegiatan organisasi yang saya ikuti, membuat saya selalu tidur pada pukul 5.30 Wita,
padahal saya harus kuliah pukul 7 pagi, kadang-kadang saya ketiduran di kelas, oh iya
teman-teman saya mengantar pesanan kalender dengan menggunakan Sepeda, jarak dari
kampus dengan tempat kos-kosan saya adalah 1,5km tapi saya tetap semangat, demi uang,
nah bahkan waktu itu saya sudah mengembangakan bisnis saya dengan membeli printer
sendiri, dan HP baru dari keringat saya sendiri, jujur sebagai anak muda, saya sedikit mulai
boros. Nah, ketika saya berada di luar kota, ada begitu banyak pesanan yang datang, namun
saya tidak bisa. Lalu saya mulai berfikir kalau saya tidak membuat kalender itu berarti saya
tidak bekerja dan itu artinya tidak punya penghasilan, saya berfikir ada tidak cara untuk
mendapatkan uang walaupun kita tidak bekerja. Karena saya juga ingin liburan tanpa harus
memikirkan pekerjaan lagi, saya terus mencari caranya terus menerus.

13

Mengikuti Bisnis Network Marketing


Oh iya teman-teman sejenak, saya ingin bertanya apa yang ada dipikiran teman-teman
ketika mendegar kata ini? Bisnis penipuan, bisnis yang hanya menguntungkan upline di atas,
atau..dsb. hehehe, atau yang kaya gini..

Oke apapun yang kalian pikirkan itu semua benar, sama dengan saya dahulu, yang belum
mengerti akan industri ini, membuat saya fakum hampir 1 Tahun, pada saat aktif yang
palingan hanya 3 bulan jalan, lalu berhenti. Namun sejak saya mengerti arti sebenarnya inti
dari Industri ini, semua pandangan saya tersebut jadi berubah.
Oh iya mengenai pertanyaan saya sebelumnya tentang

Tidak kerja=Tetap ada uang


saya telah menemukan caranya, yakni industri ini. Nah bagaimana saya mengikutinya dan
mau serius?? Langsung saja kita ke TKP: hehehe (penggemar srimulat maklum, upss salah
OVJ maksudnya. Hehe...). Nah saya mulai mengenal industri ini sejak saya di awal smester 2
perguruan tinggi, ketika waktu itu saya ditawarkan James, kamu suka kerja? Ada pekerjaan
bagus ini, sebentar kamu ikut sama saya,, Oke jawab saya dan kami pun pergi sehabis
kuliah, woww saya tidak mengerti sistem dan kerjanya, yang saya lihat disitu adalah kalau
14

saya kerja disini penghasilan saya 80jt/bulan..woww bukan, apakah anda pernah seperti ini?
Hehehe, pikiran saya waktu itu, saya akan jadi Sales untuk jual produk. Namun setelah
belajar beberapa kali, ternyata kita harus membayar Rp.xxx, dahulu oke setelah beasiswa
saya cair saya akan ikut, kata saya.
Beberapa bulan kemudian saya ditawarkan hal yang sama, dan ini modal dan
penghasilannya besar juga. Wah, saya mau ikut juga, tapi belum punya modal demikian
banyaknya. Akhirnya 2 MLM pertama tidak ada yang saya ikut. Maret 2012 saya kembali
ditawarkan hal yang sama dengan pendaftaran yang kecil dengan keuntungan yang lebih
besar, tanpa mengerti sebelumnya, saya pun ikut sangat bersemangat, dan saya mulai
menawarkan kepada rekan-rekan dan keluarga saya dan hasilnya :

Kata lagu sih.. Sakitnya tu di sini (sambil nunjuk dada)..wah bisnis yang susah sekali, ah,
saya sudah tidak mau jalan lagi, saya kembali ke percetakan saja. Hampir 1 Tahun saya
fakum di Industri ini, dengan sedikit kekecewaan, yah diikhlaskan sajalah(dalam hati).
Memasuki tahun 2014, saya diajak teman dekat saya untuk mampir ke rumahnya,
silahturahmi, tanpa curiga sedikitpun saya datang. saya melirik-lirik ke salah satu buku yang
berjudul Bagaimana memperoleh Kesehatan dan Kesejahteraan? Karena penasaran saya
mengambilnya dan membacanya, ternyata itu adalah milik salah satu Industri Networking
terkenal, wah keren habis pokoknya saya baca sampai habis, nah teman saya datang dan
berkata, oh James iya bagus itu, itu yang kita mo share pa ng kami bercerita tentang
peluang bisnis ini, cukup lama 5-6 Jam diperkenalkan dengan Buku Robert T. Kiyosaki
tentang CashFlow Quandran di awal buku ini diceritakan 2 kisah pemuda desa yang
15

diberikan pekerjaan mengisi air dari gunung ke desa, yang satu menggunakan Pipa dan yang
satunya menggunakan Ember, disinilah saya mulai mengenal inti dari MLM itu sendiri

Akhirnya saya memutuskan untuk gabung, dan kami memulai untuk bertindak, langkah
pertama adalah buat dreambook dan daftar nama, dan target pertama adalah teman-teman
asrama saya, nah dari situ saya menemukan bahwa ternyata industri ini yang selama ini saya
cari. Ketika mulai mengerti inti dari industri ini, saya mulai mencari beberapa buku motivasi
dan industri MLM, untuk menambah pengetahuan saya. Beberapa teman yang saya
tawarkan menolak.

Saya mencoba share di FB, brosur, dsb, tapi hasilnya nihil.. akhirnya hanya jalan beberapa
16

bulan saya pun berhenti, kalau suka ya jalankan, kalau tidak ya tidak jalankan. Selanjutnya
saya kembali diperkenalkan dengan salah bisnis Online namanya XXX (Nama Samaran) yang
lagi naik daun pada saat itu, saya masih ragu karena masih ada trauma dari sebelumnya,
Sebelum KKN, saya mendengar bahwa salah satu orang yang berpengaruh sudah ikut, dan ia
menawarkan hal tersebut, saya pun percaya dan berusaha mencari tahu tentang bisnis ini,
Nah ketika saya mau join,, bermasalahlah Bisnis ini, hmhmhmhm..sungguh terlalu.
Akhirnya saya mencoba ikut bisnis Asuransi.,(Cukup banyak yah bisnisnya) saya jadi nasabah
sekaligus agen. Peluang, produk, sistemnya sangat bagus, pasti banyak yang mau ikut, nah
ketika saya tawarkan kepada orang lain, ya puji Tuhan lebih banyak yang menolak
ketimbang menerima.. saya sedikit frustasi

Tapi saya tidak menyerah, saya beruntung punya leader seiman yang selalu memberi saya
motivasi dan kiat-kiat sukses, nah sambil menjalankan bisnis asuransi saya kembali
mendapat informasi tentang sebuah peluang bisnis pulsa yang cukup menarik, saya
ketemuan dengan leadernya dan saya join, dan mulai presentase ke sana kemari, puji Tuhan
hasilnya cukup memuaskan di awal-awal, namun di beberapa bulan kemudian semangat itu
mulai hilang, ya saya tidak bisa menyalahkan siapapun kecuali diri saya sendiri.
Saya mulai mencari tahu apa sebenarnya yang menjadi permasalahan di MLM ini, apakah
Perusahaanya yang kurang bagus, produknya, atau disrtributornya? Dengan pengalaman

17

yang ada, saya percaya di luar sana ada sebuah cara agar berbisnis MLM itu lebih
menyenangkan.
Saya ingin mencapai semua Impian saya yang pernah saya buat, Ini Impian saya,

Saya terus belajar dan belajar adalah dari pakar-pakar MLM kelas dunia,

Ternyata MLM sudah berubah drastis 180 derajat sejak kedatangan Internet. Saya
mendapatkan hal baru bagaimana menjalankan MLM dengan lebih menyenangkan tanpa
18

rasa penolakan, dihina, diremehkan, bahkan membuat prospek yang membayar saya untuk
mendengar peluang bisnis saya dan itu rasanya woow..dan yang paling hebat lagi walaupun
mereka tidak join di bisnis saya, saya tetap mendapatkan uang, Nah bagaimana saya
melakukannya? apakah itu yang anda inginkan?
Baik saya akan memberitahukan rahasia itu kepada anda, karena saya rindu juga anda bisa
berhasil di bisnis anda dan kita sama-sama menjadi berkat bagi banyak orang
Ini strategi saya:

- Attraction Marketing
Attraction Marketing adalah menjual diri anda kepada orang lain bukan perusahaan anda.
Bagaimana membuat daya tarik kepada diri anda agar orang lain melihat diri anda dahulu
baru melihat perusahaan anda. Strategi ini sangat baru di Negara Indonesia. Oke ini yang
saya mau beritahu kepada anda : orang bisa join dengan kita, karena mereka:

Kenal Suka Percaya


Karena pada dasarnya industri ini adalah industri manusia, orang join di bisnis ini karena
mereka ingin bekerja sama dengan orang orang yang mampu membimbing mereka,
memberikan solusi dari permasalahan bisnis yang mereka hadapi dan inilah bisnis yang
sesungguhnya membantu orang lain sukses dahulu, itulah arti bisnis sesungguhnya

19

Saya ingin berbagi banyak hal dengan anda di blog pribadi saya
Oh iya sementara ini saya sedang mengembangkan blog ini menjadi sebuah website
Silakan kunjungi

http://jamesbabotudaan.blogspot.com
Semoga bermanfaat

Tuhan Memberkati

James (Konsultan Bisnis)


HP: 085241477066/089631199564
Pin 57530319

Salam Blessed to be a Blessing

20

Anda mungkin juga menyukai