Anda di halaman 1dari 5

PROPOSAL KERJA LAPANGAN

Pendahuluan
Perikanan merupakan salah satu usaha manusia untuk memanfaatkan
sumberdaya hayati perairan (aquatic resources) yang meliputi benda-benda hidup
baik itu berupa jenis ikan, udang-udang, kerang-kerangan, mutiara, rumput laut,
dan organisme air lainnya yang berada di perairan umum maupun di perairan laut.
Salah satu usaha manusia untuk memanfaatkan potensi sumber daya hayati
perairan tersebut adalah melalui usaha budidaya perikanan baik tawar, payau,
maupun laut.
Budidaya merupakan pengusahan secara intensif dan berkesinambungan
melalui manajemen yang profesional dan integratif dimana setiap elemen
didalamnya bekerja bersama-sama demi sebuah tujuan. Budidaya perikanan laut
atau marikultur merupakan usaha yang berpotensi memiliki prospek cerah dan
peluang yang masih sangat besar. Dengan lahan yang masih sangat luas dapat
dimanfaatkan untuk budidaya laut, antara lain, budidaya rumput laut, ikan kerapu,
bawal bintang, kakap putih dan kakap merah merupakan komoditi ekspor yang
banyak diminati pasar luar negeri.
Jurusan Perikanan Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada menyadari
akan keterkaitan yang besar antara dunia kampus dan dunia pekerjaan dalam
bidang

perikanan yang merupakan suatu tali rantai yang saling terkait.

Pelaksanaan Kerja Lapangan merupakan salah satu model untuk mendekatkan


keterkaitan antara pengetahuan di perkuliahan dengan kebutuhan lapangan
pekerjaan.
Kerja Lapangan merupakan bentuk perkuliahan melalui kegiatan bekerja
langsung di lapangan kerja. Kerja Lapangan adalah kegiatan mahasiswa yang
dilakukan di masyarakat maupun di instansi untuk mengaplikasikan ilmu yang
diperoleh dan melihat relevansinya di dunia kerja serta mendapatkan umpan balik
dari perkembangan ilmu pengetahuan dari masyarakat maupun melalui jalur
pengembangan diri dengan mendalami bidang ilmu tertentu dan aplikasinya.

Maksud dan Tujuan Pengajuan Proposal Kerja Lapangan


1. Maksud Pengajuan Proposal Kerja Lapangan
Maksud dari penulisan proposal Kerja Lapangan ini adalah untuk memperoleh
data serta informasi mengenai hal-hal yang berhubungan dengan budidaya
perikanan komoditas laut (marikultur) mulai dari pembenihan sampai
pembesaran yang ada di Balai Budidaya Laut Lombok, serta sebagai salah
satu syarat dalam memenuhi program pendidikan Sarjana Perikanan Fakultas
Pertanian Jurusan Perikanan Universitas Gadjah Mada Yogyakarta.
2. Tujuan Pengajuan Proposal Kerja Lapangan
Tujuan dari pengajuan proposal Kerja Lapangan ini adalah untuk mengetahui
bagaimana proses yang diterapkan Balai Budidaya Laut Lombok tentang
budidaya perikanan khususnya komoditas laut (marikultur)
Nama Kegiatan
Kegiatan ini diberi nama Kerja Lapangan Mahasiswa Fakultas Pertanian
Jurusan Perikanan Universitas Gadjah Mada Yogyakarta di Balai Budidaya Laut
Lombok.
Manfaat Kerja Lapangan
Manfaat yang diharapkan dalam kegiatan kerja lapangan ini adalah :
1. Manfaat Bagi Perguruan Tinggi
Sebagai tambahan referensi khususnya mengenai perkembangan budidaya
laut di Indonesia yang dapat digunakan oleh pihak-pihak yang
memerlukan.
Membina kerja sama yang baik antara lingkungan akademis dengan
lingkungan kerja
2. Manfaat Bagi Perusahaan
Pekerjaan yang dilakukan selama Kerja Lapangan dapat menjadi bahan
masukan dan bantuan bagi pihak Balai Budidaya Laut Lombok.

3. Manfaat Bagi Mahasiswa


Mahasiswa dapat menyajikan pengalaman-pengalaman dan data-data yang
diperoleh selama Kerja Lapangan ke dalam sebuah Laporan Kerja
Lapangan.
Mahasiswa dapat mengembangkan dan mengaplikasikan pengalaman
Kerja Lapangan untuk dijadikan sebagai bahan pertimbangan Tugas Akhir.
Mahasiswa dapat mengenalkan dan membiasakan diri terhadap suasana
kerja sebenarnya sehingga dapat membangun etos kerja yang baik, serta
sebagai upaya untuk memperluas cakrawala wawasan kerja.
Mahasiswa mendapat gambaran tentang kondisi real dunia kerja dan
memiliki

pengalaman terlibat langsung dalam aktivitas budidaya

perikanan laut (marikultur).


Jadwal Kerja Lapangan
Berdasarkan Kalender akademik Universitas Gadjah Mada Yogyakarta
Semester Ganjil tahun ajaran 2014/2015, maka pada Kerja Lapangan ini kami
mengusulkan untuk melaksanakan Kerja Lapangan mulai tanggal 1 Februari 2015
hingga 1 Maret 2015.
Kerja Praktek akan dilaksanakan di :
Nama Instansi
Alamat Perusahaan

: Balai Budidaya Laut Lombok


: Dusun Gili Genting, Desa Sekotong Barat, Kecamatan
Sekotong, Kabupaten Lombok Barat

Peserta
Peserta Kerja Lapangan Mahasiswa Jurusan Perikanan Fakultas Pertanian
Universitas Gadjah Mada pada Balai Budidaya Laut Lombok, yaitu:
1. Nama

Nomor Telepon

NIM

Jurusan

Program Studi

Tingkat/Semester

Tempat,Tanggal Lahir

Alamat Rumah

2. Nama

Nomor Telepon

NIM

Jurusan

Program Studi

Tingkat/Semester

Tempat,Tanggal Lahir

Alamat Rumah

3. Nama

Nomor Telepon

NIM

Jurusan

Program Studi

Tingkat/Semester

Tempat,Tanggal Lahir

Alamat Rumah

Penutup
Demikian proposal ini kami buat sebenar-benarnya dengan harapan dapat
memberikan gambaran singkat dan jelas tentang maksud dan tujuan diadakan
Kerja Lapangan di Balai Budidaya Laut Lombok, besar harapan kami untuk dapat
melaksanakan Kerja Lapangan di instansi ini. Kami menyadari bahwa pada saat
pelaksanaan Kerja Lapangan akan sedikit mengganggu kegiatan instansi dan
untuk itu sebelumnya kami mohon maaf yang sebesar-besarnya. Semoga Tuhan
Yang Maha Esa selalu melimpahkan rahmat dan petunjuk-Nya kepada kita semua.

Demikian atas bantuan dan kerja sama semua pihak yang terkait saya
ucapkan terima kasih.
Yogyakarta, 25 September 2014
Pengusul,

Arif Faisal Siburian

Anda mungkin juga menyukai