Anda di halaman 1dari 2

53

BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Website cepat sekali dikenal di lingkungan pengguna internet, karena kemudahan
yang diberikan kepada pengguna internet untuk melakukan penelusuran dan pencarian
informasi. Suatu situs web akan dikenal dengan cepat apabila informasi yang disajikan
selalu up todate dan lengkap. Tetapi kelengkapan data merupakan penambahan atau
pengubahan data yang akan disajikan.

Dari keterangan di atas dan bab-bab sebelumnya penulis dapat mengambil beberapa
kesimpulan, yaitu :
1. Di dalam pembuatan situs penyaluran bantuan ternak ini, ada beberapa tahapan yang
penulis lakukan yaitu tahap perencanaan dan perancangan situs, tahap perancangan
Data Flow Diagram (DFD), mempersiapkan database server, tahap mempersiapkan
bagian Conten management Sistem (CMS) sebagai tempat untuk si admin melakukan
penambahan, pengeditan serta penghapusan isi situs tersebut, tahap mendesain situs
penyaluran bantuan ternak serta tahap pengembangan sistem dengan menggunakan
siklus hidup pengembangan sistem Fabbri dan Schwab sehingga situs tersebut dapat
dibuat dengan baik.
2. Dalam pembuatan situspenyaluran bantuan ternak, situs harus dirancang dengan baik
dan benar, agar dalam melakukan update dan melengkapi data tidak terjadi kesulitan.
3. Situs ini dibuat dengan menggunakan bahasa Pemrograman PHP dan MySQL sebagai
pembuatan databasenya, sehingga pengelola situs tidak perlu lagi melakukan proses

54

editing pada dokumen HTML, tetapi cukup dengan melakukan penambahan atau
perubahan dalam database sehingga pengelola situs sudah dapat memperbaharui isi
situs.

5.2. Saran
Adapun saran yang penulis berikan dalam tugas akhir ini, yaitu :
1. Perlu dilakukan pembaharuan pada website sekolah ini agar para pengunjung situs
tidak merasa bosan dan selalu memberikan informasi-informasi terbaru mengenai
sekolahnya.
2. Perlu diadakan penggadaan database secara teratur ke dalam media penyimpanan
lainnya seperti CD RW atau yang lainnya untuk mencegah hal-hal yang tidak
diinginkan seperi data hilang atau rusak.
3. Dengan semakin pesatnya ilmu pengetahuan dan teknologi khususnya dalam bidang
komputer, diharapkan kepada pihak sekolah agar memperbanyak kegiatan-kegiatan
yang berhubungan dengan kemajuan teknologi khususnya komputer dengan
mengadakan acara-acara seperti seminar ataupun workshop di sekolah.
4. Diharapkan dengan adanya situs penyaluran bantuan ternak ini, dapat memudahkan
para pegawai khususnya dan semua kalangan masyrakat dalam mengakses informasi.

Anda mungkin juga menyukai