Anda di halaman 1dari 3

Definisi Sosiologi

Sosiologi berasal dari bahasa Latin yaitu socius yang berarti kawan, teman
sedangkan logos berarti ilmu pengetahuan. Ungkapan ini dipublikasikan
diungkapkan pertama kalinya dalam buku yang berjudul "Cours De Philosophie
Positive"(August Comte, 1798).
Sosiologi adalah ilmu yang mempelajari hubungan antara individu dengan
individu, individu dengan masyarakat, dan masyarakat dengan masyarakat.Selain
itu. Sosiologi adalah ilmu yang membicarakan apa yang sedang terjadi saat ini,
khususnya pola-pola hubungan dalam masyarakat serta berusaha mencari
pengertian-pengertian umum, rasional, empiris serta bersifat umum.Sosiologi
memusatkan kajiannya pada kehidupan kelompok dan produk kehidupan
kelompok tersebut. Adat istiadat, tradisi, nilai-nilai hidup suatu kelompok,
pengaruhnya terhadap kehidupan kelompok, proses interaksi di antara kelompok
dan perkembangan lembaga-lembaga sosial merupakan perhatian sosiologi.
Auguste Comte
Sosiologi adalah suatu disiplin ilmu yang bersifat positif yaitu mempelajari
gejala-gejala dalam masyarakat yang didasarkan pada pemikiran yang bersifat
rasional dan ilmiah.
2.2.2 Pitirim Sorokin
Sosiologi adalah suatu ilmu yang mempelajari :
a Hubungan dan pengaruh timbal balik antara aneka macam gejala-gejala sosial
(misalnyaantara gejala ekonomi dengan agama; keluarga dengan moral; hukum
dengan ekonomi;gerakmasyarakat dengan politik dan lain sebagainya).
b Hubungan dan pengaruh timbal balik antara gejala sosial dengan gejala-gejala
non-sosial (misalnya gejala geografis, biologis,dan sebagainya).
c. Ciri-ciri umum semua jenis gejala sosial lain.
2.2.3 Emile Durkheim
Sosiologi adalah Ilmu yang mempelajari fakta-fakta sosial yaitu fakta-fakta
atau kenyataan yang berisikan cara bertindak, cara perpikir dan cara merasakan
sesuatu. Sosiologi adalah Ilmu yang menyelidiki tentang susunan-susunan dan
proses kehidupan sosial sebagai suatu keseluruhan / suatu sistem.
2.2.4 Selo Soemardjan & Soelaeman Soemardi
Sosiologi atau ilmu masyarakat ialah ilmu yang mempelajari struktur sosial
dan proses-proses sosial, termasuk perubahan-perubahan sosial.
Struktur Sosial adalah keseluruhan jalinan antara unsur-unsur sosial yang
pokok yaitu kaidah-kaidah sosial (norma-norma sosial), kelompok kerja, para
tokoh masyarakat serta lapisan-lapisan sosial yang terdapat pada masyarakat di
daerah yang telah dilakukan penelitian atau pengamatan oleh mahasiswa, dosen
atau para peneliti yang ingin mengambil data di daerah yang mereka inginkan.
2.2.5 Soerjono Soekanto

Sosiologi adalah Ilmu yang memusatkan perhatian pada segi-segi


kemasyarakatan yang bersifat umum dan berusaha untuk mendapatkan pola-pola
umum kehidupan masyarakat.
Teori Sosiologi Ekonomi
Sosiologi ekonomi adalah studi sosiologis yang bertujuan untuk menganalisis
hubungan antara ekonomi dan fenomena sosial.Asumsi yang dibangun sosiologi
ekonomi dalam melihat fenomena ekonomi adalah tindakan ekonomi sebagai
suatu bentuk tindakan sosial, tindakan ekonomi disituasikan secara sosial, dan
institusi ekonomi merupakan konstruksi social.

a.

b.
c.

d.

Sosiologi jelas merupakan ilmu sosial yang obyeknya adalah masyarakat.


Sosiologi merupakan ilmu pengetahuan yang berdiri sendiri karena telah
memenuhi segenap unsur-unsur ilmu pengetahuan, yang ciri-ciri utamanya adalah:
Sosiologi bersifat empiris, yang berarti bahwa ilmu pengetahuan tersebut
didasarkan pada observasi terhadap kenyataan dan akal sehat dan hasilnya tidak
bersifat spekulatif.
Sosiologi bersifat teoritis, yaitu ilmu pengetahuan tersebut selalu berusaha untuk
menyusun abstraksi dan hasil-hasil observasi.
Sosiologi bersifat kumulatif, yang berarti bahwa teori-teori sosiologi dibentuk
atas dasar teori yang sudah ada dalam arti memperbaiki, memperluas, dan
memperhalus teori tersebut.
Sosiologi bersifat non-etis, yakni yang dipersoalkan bukanlah buruk baiknya fakta
tertentu, akan tetapi tujuannya adalah untuk menjelaskan fakta tersebut secara
analitis.

Auguste Comte (1798-1857)


Auguste Comte membagi sosiologi ke dalam dua pendekatan yakni:
1. Statika sosial (social static) : mengkaji tatanan sosial. Statika mewakili stabilitas.
2. Sosial dinamik : mengkaji kemajuan dan perubahan social. Dinamika mewakili
perubahan. Progres dlm membaca fenomena sosial perlu melihat masyarakat
secara keseluruhan sebagai unit analisis.
Istilah sosiologi pertama kali digunakan oleh Auguste Comte pada tahun
1839, comte menggunakan istilah tersebut untuk pendekatan khusus untuk
mempelajari masyarakat. Selain itu, dia juga member sumbangan yang begitu
penting terhadap sosiologi. Oleh karena itu disebut Bapak Sosiologi atau The
Founding father of Sociology.
Terjadi penindasan oleh kelas atas terhadap kelas bawah. Fokus perhatian
Marx pada dua kelas penting :
1. BORJUIS (kelas atas/kapitalis yg memiliki alat-alat produksi seperti pabrik dan
mesin)
2. PROLETAR (kelas bawah/ para buruh yang bekerja pada borjuis).

Hassan Shandily
Sosiologi adalah ilmu yang mempelajari hidup bersama dalam masyarakat
dan menyelidiki ikatan-ikatan antar manusia yang menguasai kehidupan dengan
mencoba mengerti sifat dan maksud hidup bersama cara terbentuk dan tumbuh,
serta berubahnya perserikatan-perserikatan hidup serta kepercayaan.

Anda mungkin juga menyukai