Anda di halaman 1dari 7

ANGGARAN RUMAH TANGGA

MEDICAL AR-RAZI RESEARCH COMMUNITY


FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR
BAB I
KEANGGOTAAN
BAGIAN I
ANGGOTA
Pasal 1
Anggota Tetap
Anggota tetap adalah Mahasiswa Fakultas kedokteran Unismuh yang telah
mengikuti serangkaian pengkaderan yang dilaksanakan BEM-FK Unismuh,
mendaftarkan diri dan mengikuti pelatihan yang telah ditetapkan oleh
MARC-FK Unismuh, serta membuat minimal 1 Karya Ilmiah.
Pasal 2
Anggota Kehormatan
Anggota kehormatan adalah :
a. Anggota tetap yang pernah menjabat dalam kepengurusan inti dari BPI
dan PHD, atau
b. Anggota tetap yang dianggap berjasa kepada MARC-FK Unismuh
BAGIAN II
SYARAT-SYARAT KEANGGOTAAN
Pasal4
Syarat-Syarat Keanggotaan
1. Terdaftar sebagai mahasiswa FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS
MUHAMMADIYAH MAKASSAR.
2. Telah mengikuti seluruh proses pengkaderan di BEM FAKULTAS
KEDOKTERAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR
3. Mengikuti Open Recruitment yang dilakukan oleh pengurus MARCFK Unismuh
BAGIAN III
MASA KEANGGOTAAN
Pasal 5
Masa Keanggotaan
Masa keanggotaan berakhir apabila:

ANGGARAN RUMAH TANGGA


MEDICAL AR-RAZI RESEARCH COMMUNITY
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR
1. Meninggal dunia.
2. Tidak terdaftar sebagai mahasiswa FK Unismuh
Makassar.
3. Diberhentikan atau dipecat.
4. Mengundurkan diri secara tertulis dengan
alasan yang jelas.
BAGIAN IV
HAK DAN KEWAJIBAN
Pasal 6
Hak dan Kewajiban Anggota
1. Setiap Anggota Tetap mempunyai Hak:
a. Mengajukan pendapat dan saran
b. Memilih dan dipilih
c. Mendapat perlakuan yang sama
d. Membela dan dibela
2. Setiap Anggota Tetap mempunyai Kewajiban :
a. Menjunjung tinggi nama baik MARC-FK Unismuh dan
almamater
b. Menaati AD/ART MARC-FK Unismuh.
c. Menaati AD/ART BEM-FK Unismuh.
d. Membayar iuran anggota.
e. Berpartisipasi dalam setiap kegiatan
3. Setiap Anggota Kehormatan mempunyai Hak:
a. Mengajukan pendapat dan saran untuk kepentingan
organisasi
b. Memilih dan tidak dapat dipilih
c. Mendapat perlakuan yang sama
d. Berpartisipasi dalam setiap kegiatan
e. Membela dan dibela
4. Setiap Anggota Kehormatan mempunyai Kewajiban :
a. Menjunjung tinggi nama baik MARC-FK Unismuh dan
almamater
b. Menaati AD/ART MARC-FK Unismuh.

ANGGARAN RUMAH TANGGA


MEDICAL AR-RAZI RESEARCH COMMUNITY
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR
c. Menaati AD/ART BEM-FK Unismuh.

BAGIAN V
SANKSI ANGGOTA
Pasal 7
Sanksi Anggota
Setiap anggota MARC-FK Unismuh yang melanggar AD/ART dan aturan
organisasi lainnya diberlakukan sanksi-sanksi sebagai berikut:
1. Peringataan secara lisan sebanyak 1 kali
2. Peringatan secara tertulis sebanyak 2 kali
3. Dipecat dari keanggotaan

BAB II
MUBES
( Musyawarah Besar)
Pasal 8
STATUS
Status MUBES adalah forum tertinggi dalam pengambilan keputusan
Pasal 9
WAKTU
Waktu pelaksanaan MUBES dilaksanakan dalam satu periode
kepengurusan.
Pasal 10
KEKUASAAN WEWENANG
Kekuasaan wewenang MUBES sebagai berikut:
1. Meninjau

dan

menetapkan

AD/ART,

GBHKO,

dan

Rekomendasi serta aturan organisasi lainnya.


2. Menerima

atau

menolak

laporan

pengurus MARC-FK UNISMUH.

pertanggungjawaban

ANGGARAN RUMAH TANGGA


MEDICAL AR-RAZI RESEARCH COMMUNITY
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR
3. Menetapkan Ketua BPI MARC-FK UNISMUH.
Pasal 11
PESERTA
Peserta MUBES MARC-FK UNISMUH adalah seluruh anggota MARC-FK
UNISMUH
Pasal 12
QUORUM
1. MUBES dianggap quorum apabila dihadiri oleh sekurang-kurangnya
+ 1 dari anggota MARC-FK UNISMUH
2. Apabila point satu (1) tidak terpenuhi, maka sidang ditunda 1 x 15
menit dan selanjutnya dianggap quorum atau sah.
Pasal 13
PIMPINAN SIDANG
Pimpinan sidang adalah presidium sidang yang ditunjuk oleh panitia
MUBES dan disetujui oleh peserta MUBES
Pasal 14
PENGAMBILAN KEPUTUSAN
1. Pengambilan keputusan dengan cara musyawarah dan mufakat
2. Apabila point satu (1) tidak terpenuhi, maka ditempuh jalur voting.
BAB III
MUSYAWARAH LUAR BIASA ANGGOTA
Pasal 15
(1)

Musyawarah luar biasa dapat dilakukan apabila terjadi keadaan yang luar biasa
yaitu :
1. Pelanggaran AD/ART
2. Pengunduran diri General Chief
3. Kejadian lain yang dianggap dapat mengganggu kestabilan organisasi

(2)

Ketentuan musyawarah luar biasa sesuai dengan musyawarah besar

ANGGARAN RUMAH TANGGA


MEDICAL AR-RAZI RESEARCH COMMUNITY
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR

BAB IV
PENGURUS
Pasal 15
SYARAT-SYARAT PENGURUS
Syarat-syarat pengurus MARC-FK UNISMUH:
1. Memenuhi syarat keanggotaan BEM-FK UNISMUH dan MARC-FK
Unismuh.
2. Menaati AD/ART BEM-FK UNISMUH.
3. Jujur, terpercaya, cakap dan mampu memimpin.
4. Tidak sedang mengalami sanksi akademik atau sanksi
kemahasiswaan.
5. Menyatakan kesediaan.
Pasal 16
STRUKTUR PENGURUS
1. Pengurus MARC-FK UNISMUH terdiri dari:
a. Badan Pengurus Inti
b. Pengurus Harian Divisi
c. Anggota MARC
2. Pengurus Harian MARC-FK UNISMUH sekurang-kurangnya terdiri
dari:
a. Seorang Koordinator Divisi ( Coordinator of Division)
3. Susunan Pengurus MARC-FK UNISMUH disusun melalui musyawarah
pengurus
4. Pengurus MARC-FK UNISMUH dikukuhkan oleh SURAT KEPUTUSAN
DEKAN FAKULTAS KEDOKTERAN UNISMUH.

ANGGARAN RUMAH TANGGA


MEDICAL AR-RAZI RESEARCH COMMUNITY
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR
Pasal 17
SYARAT-SYARAT KETUA UMUM
1. Beragama Islam dan fasih membaca AYAT SUCI AL-QURAN
2. Berkelakuan Baik, memiliki Integritas Pribadi, Loyalitas Pada
Lembaga dan kemampuan bekerjasama.
3. Memenuhi syarat Kepengurusan MARC FK Unismuh
4. Anggota Tetap MARC FK Unismuh
5. Tidak menjabat Pengurus inti pada organisasi mahasiswa intra dan
ekstra fakultaspada salah satu tingkat organisasi.
6. Memiliki standar IPK minimal 2,75
7. Tidak cacat Organisasi.
Pasal 18
MEKANISME PEMILIHAN KETUA UMUM
1. Pemilihan Ketua Umum diselenggarakan oleh panitia pemilihan
2. Pemilihan dilaksanakan secara langsung
3. Ketua umum yang terpilih adalah yang mendapatkan suara
terbanyak dalam pemilihan
Pasal 19
PERTANGGUNGJAWABAN
1. Pertanggungjawaban pengurus dilakukan persemester dalam sidang
pleno Musyawarah Besar anggota.
2. Pertanggungjawaban terakhir kepengurusan diadakan pada akhir
kepengurusan dalam forum MUBES.
Pasal 20
MASA KEPENGURUSAN
1. Masa kepengurusan satu periode kepengurusan (periode
kepengurusan akan di tinjau dalam mubes selanjutnya)

ANGGARAN RUMAH TANGGA


MEDICAL AR-RAZI RESEARCH COMMUNITY
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR
2. Masa Jabatan Ketua Umum adalah satu periode Kepengurusan.

Anda mungkin juga menyukai