Anda di halaman 1dari 7

Paket Kelas Dasar-Dasar Hidup Baru

Bab III Lahir Kembali

BAB III
LAHIR KEMBALI
Isi :
II
III.

I.

I.
Apakah Arti Dilahirkan kembali?
Siapakah Yang Harus Dilahirkan Kembali?
Bagaimana Kita Lahir Kembali?
IV. Apa Yang Terjadi Pada Saat Kita Lahir
Kembali?
APAKAH ARTI DILAHIRKAN KEMBALI ?
Kelahiran Kembali adalah suatu pekerjaan Roh
Kudus dimana seseorang dibawa masuk ke dalam
suatu area kehidupan yang baru (kehidupan rohani),
dari kehidupan yang lama ke dalam suatu kehidupan
yang baru (Kol. 1:13). Kelahiran baru/kelahiran
kembali bukan suatu perkara jasmani/fisik, tetapi
suatu perkara rohani; sama seperti seorang bayi
yang lahir secara fisik, demikianlah kita secara
rohani. Bacalah Injil Yohanes 3:1-21.

11

Paket Kelas Dasar-Dasar Hidup Baru


Bab III Lahir Kembali

Lahir Kembali BUKAN melakukan hidup agamawi


Lahir Kembali BUKAN menjadi anggota gereja
yang baik
Lahir Kembali ADALAH pertukar arah hidup
Lahir Kembali ADALAH pertukaran dunia
Lahir Kembali ADALAH perkara rohani
Lahir Kembali ADALAH kenyataan dan fakta
rohani

Catatan :
Istilah LAHIR KEMBALI, LAHIR BARU, menjadi
CIPTAAN BARU adalah alkitabiah (terdapat dalam
Alkitab); cobalah periksa dalam Alkitabmu.
-

Sebab bersunat atau tidak bersunat tidak ada


artinya, tetapi menjadi ciptaan baru, itulah yang
ada artinya (Gal 6:15)

Terpujilah Allah dan Bapa Tuhan kita Yesus


Kristus, yang karena rahmatNya yang besar
telah melahirkan kita kembali oleh kebangkitan
Yesus kristus dari antara orang mati, kepada
suatu hidup yang penuh pengharapan (1 Pet
1:3)
12

Paket Kelas Dasar-Dasar Hidup Baru


Bab III Lahir Kembali

II.

Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika


seseorang tidak dilahirkan kembali, ia tidak
dapat melihat Kerajaan Allah (Yoh 3:3)

Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah


ciptaan baru: yang lama sudah berlalu,
sesungguhnya yang baru sudah datang (2Kor.
5:17)
SIAPAKAH YANG HARUS DILAHIRKAN
KEMBALI?
Kita semua HARUS dilahirkan kembali, karena
semua manusia telah berdosa telah kehilangan
kemuliaan Allah (Rm. 3:23, 6:23)

Tidak ada jalan lain untuk sampai kepada Allah atau


berhubungan dengan Allah, kecuali kita dilahirkan
kembali.
Contoh : Nikodemus dalam Yohanes 3:3-6
Seorang tidak dapat melihat dan masuk Kerajaan Allah,
kecuali ia dilahirkan baru-menjadi ciptaan baru!
13

Paket Kelas Dasar-Dasar Hidup Baru


Bab III Lahir Kembali

Kata Yesus kepadanya: Akulah jalan dan kebenaran dan


hidup. Tidak ada seorangpun yang datang kepada
Bapa, kalau tidak melalui Aku. (Yoh. 14:6)
III.

BAGAIMANA KITA LAHIR KEMBALI?


Lahir kembali HARUS DIALAMI DAN DAPAT
DIALAMI oleh semua orang pada setiap saat bagi
setiap orang yang rindu mencari Allah dan
kebenaranNya.
Berikut ini ada beberapa kondisi yang perlu Saudara
ketahui; renungkan dan tanyakan pada pembimbing
rohani saudara apabila saudara belum mengerti.
1. Apabila seseorang telah bertobat dari dosadosanya, dan telah menerima Yesus Kristus
masuk ke dalam hatinya sebagai Tuhan dan
Juruselamat pribadi, maka sesungguhnya Ia telah
dilahirkan kembali dan telah menjadi ciptaan
baru, karena ia lahir dari Allah dan telah berada
di dalam Kristus (2 kor. 5:17, 1 Yoh 5:1)
2. Lahir baru adalah kenyataan rohani, tidak
tergantung pada perasaan atau pikiran seseorang
sama sekali (Yoh. 3:4). Apabila saudara yakin
dalam hatimu akan hal ini,

14

Paket Kelas Dasar-Dasar Hidup Baru


Bab III Lahir Kembali

maka berbahagialah engkau, sebab Firman


Tuhan mengatakan :
Roh itu bersaksi bersama-sama dengan roh kita
(yaitu di
hati kita yang paling dalam), bahwa kita adalah
anak- anak Allah (Rm. 8:16)
Barangsiapa percaya kepada Anak Allah, ia
mempunyai
kesaksian itu didalam dirinya (I Yoh. 5:10 a)
Tetapi apabila saudara belum yakin akan
keselamatan jiwamu, atau Saudara ragu apakah
sudah dilahirkan kembali atau belum, maka
ketahuilah bahwa Allah mengasihimu dan
memiliki jawaban atas hidupmu. Lakukanlah
kembali langkah-langkah diatas dengan bantuan
pembimbing rohanimu.
3. Ketika saudara menjadi ciptaan baru maka
saudara hidup dalam kehidupan yang baru, dan
saudara sungguh-sungguh telah berubah!
Kesukaanmu yang lama sekarang telah berlalu,
sifat-sifatmu yang lama sekarang telah berlalu
dan ada banyak lagi perkara-perkara yang
berubah dalam dirimu, meskipun beberapa
belum nampak perubahannya secara nyata.
Seperti yang dikatakan dalam 2 Kor 5:17 yang
15

Paket Kelas Dasar-Dasar Hidup Baru


Bab III Lahir Kembali

lama telah berlalu, dan yang baru telah datang


demikianlah dengan saudara. Perubahan dari
dalam sungguh-sungguh terjadi dalam diri
saudara. Ini adalah bukti dari kelahiran baru.
4. Angin bertiup kemana ia mau, dan engkau
mendengar bunyinya, tetapi engkau tidak tahu
dari mana ia datang atau kemana ia pergi.
Demikianlah halnya dengan tiap-tiap orang
yang lahir dari Roh (Yoh 3:8)
Saudara mungkin tidak mengetahui dengan persis
kapan saudara dilahirkan kembali, asalkan
saudara memiliki keyakinan bahwa saudara telah
dilahirkan baru dan hidupmu telah berubah,
itulah yang paling berarti (Gal. 6:15).
IV.

APA YANG TERJADI PADA SAAT KITA


LAHIR KEMBALI?
Setelah kita menerima Dia, Ia memberikan kita
kesanggupan untuk hidup, bertingkah laku dan
bertumbuh sebagai anak-anak Allah (Yoh. 1:12,
14:16-17, Gal. 4:7).
Yang terjadi adalah :
- Berada dalam keluarga Allah (Ef. 2:19-22)
- Memiliki kehidupan yang kekal sekarang juga
disini (Yoh.
16

Paket Kelas Dasar-Dasar Hidup Baru


Bab III Lahir Kembali

5:24, 10:10, 1 Yoh 5:11-13)


- Memiliki jalan masuk kepada Allah (Ef.
2:18, 1
Yoh. 5;14-15)
- Memiliki kemenangan atas setan dan dunia (Ibr.
2:14, 1
Yoh 5:4)
- Menjadi ciptaan baru semua yang lama telah
berlalu (2
Kor. 5 : 17)
Ini hanyalah sebagian dari perkara yang terjadi dan
yang saudara miliki ketika kita lahir kembali, tentu
saja bukan berdasarkan apa yang kita rasakan, tetapi
karena Alkitab
(Firman Allah) mengatakan demikian! Perkara ini
tentu saja membutuhkan IMAN dalam kehidupan
kita, yaitu berdasarkan apa yang sesungguhnya
terjadi dalam alam
rohani. Percaya, miliki dan alami semua kebenaran
ini dalam kehidupan yang baru ( Mrk 13:31).

17

Anda mungkin juga menyukai