Anda di halaman 1dari 2

Kembali lagi di tutorial saya kali ini kita membahas masalh video ...

ya bagaimana cara mengambil video


menggunakan kamera DSLR ?? pertanyaan yang saya dapat ...
Salam Jepret
Saya baru saja membeli Canon 600D,setelah dicoba dibuat record setelah kira2 6 detik video capturenya
berhenti secara otomatis,setelah dicek sizenya 1920x1080,padahal dimanual book bila SDcardnya 4GB
bisa record kira2 11menit, tetapi bila opsi size movienya diganti yg 640x480 recordnya bisa lebih lama,
apakah setting otomatis untuk record yg FullHDnya bisa diperlama waktunya??? atau memang itu
kelemahannya, kira2 teman2 ada yg bisa bantu ga..matur nuwun sak derenge..
Jawaban yang tahu..
'Class' (Speed Class Rating) pada media penyimpanan digital tidak berpengaruh pada kemampuan
durasi waktu video yang dapat direkam.
Class di sini merujuk pada kemampuan penulisan data dari device ke media. Penggunaan media dengan
class yang lebih 'rendah' (misalnya device di design untuk berjalan bagus di class 6, tetapi media
menggunakan class 2) akan berakibat adanya frame dropout atau delay / lag pada burst mode kalau
waktu merekam foto.
Kenapa hanya bisa merekam sekian detik pada mode HD dan lebih lama di resolusi lebih rendah, saya
kira tergantung pada berapa free space yang ada di media tersebut. Ukuran file video dengan resolusi
FullHD (1920x1080) tentunya akan jauh lebih besar daripada video dengan resolusi SD (576 / 480i).
Pada semua kasus / resolusi berapapun, perekaman video dengan menggunakan device kamera foto
dibatasi sampai dengan maksimal 29 menit dan 59 detik. Ini dikarenakan definisi yang dikeluarkan
oleh European Union yang kira-kira isinya adalah 'kalau suatu device dapat merekam gambar bergerak
(film) dengan durasi 30 menit atau lebih, maka di sebut (digital) film camera, bukan photo camera' --dan

film camera masuk dalam kategori perpajakan lain dibandingkan photo camera.
Berikut hasil video saya menggunakan kamera Canon600D menggunakan lensa kit 18-55mm
Atau bisa lihat setingan kamera dalam video ini
Oke sekian tutorial kali ini semoga kurang bermanfaat .....
KUNJUNGI JUGA MENU BLOG SAYA DI BULAN APRIL
Share This

Back to Home

Setingan kamera video Canon 600d

Anda mungkin juga menyukai