Anda di halaman 1dari 6

Judul buku

: PENYAKIT DAN TERAPI BEKAMNYA

Penulis

: Dr. Ahmad Razak Sharaf

Penerbit

: Thibbia

Jumlah halaman

: 304

Harga

: Rp. 50.000

Tahun terbit

: 2012

Bab

: Pengobatan dan Kesehatan

Cetakan

: ke 3

Sinopsis

Buku ini secara ilmiah menjelaskan bagaimana pengaruh bekam terhadap kesehatan
tubuh secara umum. Dengan cara mensinergikan bekam dengan metode pengobatan lain.
Sekaligus menjelaskan persentasi keberhasilan bekam dalam mengobati penyakit, berdasarkan
pengalaman dan penelitian.
Isi buku

Topik utama pembahasan buku :

Bekam dari tinjauan agama


Perbandingan antara perobatan Nabi dan perobatan barat
Bekam dari tinjauan sains dan ilmiah
Dampak pengobatan bekam terhadap tubuh
Memuat tentang fisiologi of pain
Memuat tentang teori saraf dan kaitannya tentang bekam
Jenis-jenis bekam
Penyakit-penyakit dan hubungan dengan titik bekam
Jenis-jenis penyakit dan titik titik bekamnya
Penulis turut menyertakan rujukan yang cukup terperinci

Bekam adalah salah satu metode pengobatan paling penting yang


dipraktikan manusia sejak dulu hingga sekarang. Bagaimana tidak, Nabi
telah merekomendasi umatnya agar berbekam bahkan menjadikan bekam
sebagai kebiasaannya. Selain itu, diberbagai Negara, saat ini terapi bekam
berkembang pesat. Klinik bekam bermunculan di Eropa, Amerika, Jepang,
China dan di Negara-negara lain. Para ahli pengobatan terkesima
menyaksikan khasiat bekam yang luar biasa. Merekapun tidak segan

menggunakan bekam, baik sebagai metode terapi tunggal maupun


disinergikan dengan metode pengobatan lain.
Penyakit dan terapi bekamnya adalah buku yang secara ilmiah
menjelaskan bagaimana pengaruh bekam terhadap kesehatan tubuh secara
umum, maupun beberapa organ tubuh. Juga mengupas berbagai penyakit,
mulai dari definisinya, faktor penyebabnya, gejalanya, efek bekam
terhadapnya, berbagai saran melaksanakan terapi, dan titik-titik bekamnya.
Buku ini juga mensinergikan bekam dengan metode pengobatan
lain,utamanya pengobatan medis modern. Bahkan, buku ini juga
menjelaskan presentase keberhasilan bekam dalam mengobati setiap
penyakit, berdasarkan pengalaman maupun penelitian. Ini semua akan
membantu anda untuk memahami aspek ilmiah terapi bekam, dan tentunya
meningkatkan profesionalisme anda sebagai terapis.
Terapi bekam
contohnya adalah

dapat

mengobati

berbagai

masalah

kesehatan

Penyakit tulang dan tulang belakang


Penyakit autoimun ( gejala fungsi system kekebalan tubuh yang
membuat badan menyerang jaringannya sendir i)
Penyakit otak dan syaraf
Penyaki jantung
Penyakit paru
Penyakit bedah
Penyakit THT ( telinga hidung tenggorokan)
Penyakit kulit
Penyakit masalah reproduksi ( dari lemah syahwat hingga
kemandulan )
Penyakit mata

SABDA NABI MUHAMMAD SAW MEREKOMENDASI UNTUK


BEROBAT
Diriwayatkan dari Nabi Muhammad SAW bahwa beliau bersabda:
















Artinya: Berobatlah wahai hamba Allah, sesungguhnya Allah tidak menciptakan
penyakit kecuali juga menciptakan obatnya. Kecuali satu penyakit, yaitu tua.(Disahihkan oleh
tirmizi, hakim, dan ibnu khuzaimah)
Dari jabir, ia berkata :








Artinya: Setiap penyakit ada obatnya. Apabila obat suatu penyakit
diberikam secara tepat maka terjadi kesembuhan dengan izin Allah.
(HR.MUSLIM)

SABDA NABI MUHAMMAD SAW MEREKOMENDASI TERAPI BEKAM

Artinya: Jika dalam sebagian obat kalian terdapat kebaikan maka itu
terdapat dalam sayatan alat bekam, minum madu, atau sundutan besi panas
yang sesuai dengan penyakit. Tetapi aku tidak suka berobat dengan
sundutan besi panas. (HR. Bukhori, Muslim,dan Ahmad dalam musnadnya )
Kelemahan
1. Ada beberapa istilah yang sulit untuk dipahami akan tetapi tidak
dijelaskan secara detail
2. Tidak menjelaskan secara rinci tentang titik-titik bekam bahkan tidak
memberikan kode-kode yang bisa dipahami dalam titik-titik bekam
tersebut
3. Isi buku tersebut memberikan contoh-contoh penyakit yang dapat
diobati dengan terapi bekam akan tetapi itu dapat memberikan
presepsi lain bahwa bekam hanya bisa mengobati penyakit yag hanya
disebabkan pada buku tersebut
4. Pada penjelasan disebutkan bahwa terapi bekam sudah bermunculan
di Eropa, Amerika, Jepang, Cina dan negara lain, tetapi tidak
menyebutkan contoh tentang bekam didaerah tersebut
Kelebihan
1. Mampu memberikan info tentang kejayaan islam dimasa lalu melalui
metode bekam yang merupakan aset kaum muslimin yang telah hadir
sejak ratusan abad yang lalu itu ( bekam dikenal sejak 2200 SM)
2. Dari sisi dalil, dalil yang disebutkan didalam buku langsung
menyebutkan tentang arti hijjamah yang berarti bekam yang itu
berdampak langsung pada pembaca tentang meyakini bahwa bekam
adalah sebuah metode terbaik dalam pengobatan

3. Secara spesifik menjelaskan tentang penyakit-penyakit yang dapat


diobati dengan metode terapi bekam

Judul Buku

: PRAKTEK KEDOKTERAN NABI

Judul Resensi

: Sehat Dalam Naungan Wahyu

Penulis

: Ibnu Qayyim Al-jauziyah

Penerbit

: Hikam

Harga
Bab

: Rp. 80.000
: Pengobatan dan Kesehatan

Jumlah halaman

: 504

Tahun terbit

: Desember 2007

Cetakan

: ke 10

Berat

: 1,0 kg

Sinopsis

Prinsip dasar kedokteran Nabi adalah penyembuan bersandar pada


wahyu Allah dalam aplikasinya, bahan dasar yang dipergunakan sebagai
sarana penyembuhan bersifat alami dan berjalan selaras dengan teori ilmiah
yang tepat. Pengobatan yang dipaparkan dalam buku ini, disamping
menggunakan faktor kecerdasan manusia, juga mengambil petunjuk dari AlQuran dan sunah Rasulullah.
Isi Buku

Topik utama dalam pembahasan buku


1.
2.
3.
4.

Klasifikasi penyakit
Cara pengobatan penyakit jasmani dan hati
Menyampaikan pengobatan dengan metode ramuan alami
Memaparkan tentang jenis-jenis penyakit yang bisa diobati dengan
ramuan alami
5. Menyampaikan pengobatan dengan metode ruhiyah
6. Memaparkan jenis-jenis penyakit yang bisa diobati dengan cara
ruhiyah
Buku ini berisi pembahasan penting seputar petunjuk Nabi dalam hal
pengobatan. Baik yang pernah beliau gunakan untuk beliau sendiri atau
yang pernah beliau resepkan untuk orang lain. Didalamnya menjelaskan
berbagai hikmah yang terkandung dalam pengobatan beliau yang belum
terjangkau oleh para dokter ahli sekalipun.
Sebagai seorang muslim, kita haru menghindari predikat sebagai
orang yang memiliki peta dikantongnya tetapi ia tersesat dijalan. AlQuran dan Sunnah adalah peta panduan gerak manusia, tak terkecuali
dalam hal pengobatan.maka akurasi pengobatan yang mendasarkan
praktiknya pada pemahaman Al-Quran dan Sunnah Rasulullah telah
diakui secara luas.
PENYAKIT HATI
Dalam firman Allah SWT sebagai berikut :








Artinya : Dalam hati mereka ada penyakit, lalu Allah menambahkan
penyakit mereka. (QR. Al-Baqarah :10)
Allah SWT juga berfirman :















Artinya : Supaya orang-orang yang di dalam hatinya ada penyakit
dan orang-orang kafir (mengatakan) Apakah yang dikehendaki Allah
dengan bilangan ini sebagai perumpamaan. (QR. AL-muddatstsir :
31)
PENYAKIT JASMANI:
ALLAH SWT berfirman
















Artinya : Tak ada halangan bagi orang buta, tak ada halangan
bagi orang pincang, dan tak ada halangan bagi orang sakit. (QR. Annur :61)
Nabi Muhammad SAW bersabda :

Artinya : Allah tidak menurunkan suatu penyakit tanpa


menurunkan obatnya. (HR. An-nasai dan ibnu majah)

Kelemahan
1. Dalam konteks, penulis terlalu dalam menerjunkan diri dalam dunia ilmiah kedokteran
dan seolah memberi batasan bahwa kedokteran Nabi hanya berbasis Nash Hadist semata,
buku ini akan semakin sulit untuk dipahami
Kelebihan :
1. Buku ini berusaha memaparkan secara maksimal tentang fungsi
imunitas secara alami yang dikaruniakan Allah dalam tubuh manusia
sehingga jika faktor tersebut berfungsi dengan baik otom,atis tubuh
akan terbebas dari penyakit dan ini adalah sebuah informasi penting
bagi masyarakat dan pembaca khususnya diindonesia yang
notabanenya memiliki pemeluk agama islam terbesar dan memiliki
potensi alam yang memiliki tanaman obat yang berbagai jenis.
2. Memaparkan secara gamblang tentang jenis jenis penyakit yang bisa
diobati dengan ramuan obat alami dengan cara ruhiyah.
3. Buku ini ditulis oleh seorang ulama yang telah memberikan banyak
inspirasi kepada kaum muslimin didunia.

Anda mungkin juga menyukai