Anda di halaman 1dari 4

ADENDUM - I

TANGGAL : 9 Oktober 2015


ATAS
SURAT PERJANJIAN KERJA KONSTRUKSI
NOMOR : HK.02.03/FSK/Kr-PPLPS.93.15/IX/18/2015
TANGGAL : 29 SEPTEMBER 2015

ANTARA

SATUAN KERJA PENGEMBANGAN PENYEHATAN


LINGKUNGAN PERMUKIMAN STRATEGIS

DENGAN

PT. BUKIT WENANG


Jl. SAM RATULANGI NO. 93 MANADO

UNTUK

MELAKSANAKAN PEKERJAAN JASA KONSTRUKSI


PEMBANGUNAN DRAINASE PRIMER KOTA BITUNG
Jl. Sam Ratulangi No.93, Manado, Sulawesi Utara

ADENDUM - 1
SURAT PERJANJIAN KERJA
NOMOR : HK.02.03/FSK/Kr-PPLPS.93.15/IX/18/2015
TANGGAL : 29 SEPTEMBER 2015
ANTARA
SATUAN KERJA PENGEMBANGAN PENYEHATAN LINGKUNGAN
PERMUKIMAN STRATEGIS
DAN
PT. BUKIT WENANG
UNTUK
MELAKSANAKAN PEKERJAAN JASA KONSTRUKSI
PEMBANGUNAN DRAINASE PRIMER KOTA BITUNG
Surat perjanjian ini dibuat di Jakarta pada hari Jumat tanggal Sembilan bulan Oktober tahun
dua ribu lima belas (9-10-2015) antara :
Nama
NIP
Jabatan

: Ir. Bustami, M.M


: 19590131 198903 1 001
: Pejabat Pembuat Komitmen Pembinaan Teknis
Satuan Kerja Pengembangan PLP Strategis
: Jl. PAM Baru I No. 1 Pejompongan Jakarta Pusat

Berkedudukan di

yang bertindak untuk dan atas nama Satuan Kerja Pengembangan Penyehatan Lingkungan
Permukiman Strategis selanjutnya disebut PPK.
DAN
Nama
Jabatan
Berkedudukan di
Akta Notaris
Nomor
Tanggal
Notaris
yang bertindak
Penyedia

: Lianny Oeiyono
: Direktur Utama, PT. Bukit Wenang
: Jl. Sam Ratulangi No. 93 Manado
: 111
: 28 Desember 2008
: Thelma Andries, SH
untuk

dan atas

nama PT. BUKIT WENANG selanjutnya disebut

Dan dengan memperhatikan :


1. Undang-Undang No. 18 Tahun 1999 Tentang jasa Konstruksi;
2. Peraturan Pemerintah No. 29 tahun 2000 Tentang Penyelenggaraan Jasa Konstruksi.
Sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah No. 59 Tahun 2010;
3. Peraturan Presiden No. 4 Tahun 2015 Tentang Pengadaan Barang/Jasa;
beserta petunjuk teknisnya; dan
Kedua belah pihak menyetujui untuk melakukan perubahan Surat Perjanjian Kerja
berdasarkan :
1. Surat Perjanjian Kerja Nomor : HK.02.03/FSK/Kr-PPLPS.93.15/IX/18/2015 tanggal 29
September 2015;
2. Berita Acara Hasil Pemeriksaan dan Perhitungan Bersama Volume tanggal 30 September
2015;
3. Surat PT. Bukit Wenang selaku penyedia jasa konstruksi Pelaksana Nomor : 01./BWPPLPS/X/2015 tanggal 1 Oktober 2015, perihal Permohonan CCO-01;
4. Surat CV. Yudha Pratama Konsultan selaku penyedia jasa supervisi
Nomor : .............................. tanggal 5 Oktober 2015, perihal Justifikasi Teknik dan
Rekomendasi Adendum;
5. Berita Acara Klarifikasi dan Negosiasi Nomor : 01/BA-DR/PPLPS/PAN/FSK/X/2015
tanggal 6 Oktober 2015; dan
6. Surat PPK Pembinaan Teknis Satker Pengembangan PLP Strategis Nomor :
UM.01.03/PPLPS/1100/X/2015 tanggal 8 Oktober 2015 perihal: Persetujuan Adendum-1.
Perubahan tersebut adalah sebagai berikut :
1.

Pekerjaan Persiapan (Daftar Kuantitas dan Harga terlampir)

2.

Pekerjaan Tanah dan Pasangan (Daftar Kuantitas dan Harga terlampir)


Sub pekerjaan :
- Pekerjaan Tanah dan Pembongkaran Pasangan Lama
- Pekerjaan Pasangan dan Beton

3.

Pekerjaan Utilitas (Daftar Kuantitas dan Harga terlampir)

Berdasarkan hal tersebut di atas, nilai kontraktual yang:


Semula tertulis :
total harga kontrak atau Nilai Kontrak termasuk Pajak Pertambahan Nilai (PPN) yang
diperoleh berdasarkan kuantitas dan harga satuan Pekerjaan Tambah Kurang sebagaimana
tercantum dalam Daftar Kuantitas dan Harga pada Naskah Perjanjian Kerja sebesar Rp.
6.350.000.000,- (Enam milyar tiga ratus lima puluh juta rupiah)
Menjadi:
total harga kontrak atau Nilai Kontrak termasuk Pajak Pertambahan Nilai (PPN) yang
diperoleh berdasarkan kuantitas dan harga satuan Pekerjaan Tambah Kurang sebagaimana
tercantum dalam Daftar Kuantitas dan Harga pada Berita Acara Klarifikasi dan Negosiasi
Perubahan Pekerjaan sebesar Rp.6.840.000.000,- (enam milyar delapan ratus empat puluh
juta rupiah)

Segala sesuatu yang tidak mengalami perubahan dalam Surat Perjanjian Kerja ini tetap
berlaku dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Surat Perjanjian Kerja ini. Adapun
lampiran perubahan tersebut seperti terlampir dalam Adendum 1 ini.
Dengan demikian, PPK dan Penyedia telah bersepakat untuk menandatangani Adendum I
Kontrak ini pada tanggal tersebut di atas dan melaksanakan Kontrak beserta perubahannya
sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan di Republik Indonesia dan dibuat
dalam 4 (empat) rangkap, masing-masing dibubuhi dengan materai, mempunyai kekuatan
hukum yang sama dan mengikat bagi para pihak, rangkap yang lain dapat diperbanyak sesuai
kebutuhan tanpa dibubuhi meterai.

Untuk dan atas nama


Penyedia
PT. Bukit Wenang

Untuk dan atas nama


Pejabat Pembuat Komitmen Pembinaan Teknis
Satuan Kerja Pengembangan Penyehatan
Lingkungan Permukiman Strategis

LIANNY OEIYONO
Direktur Utama

Ir. BUSTAMI, M.M


NIP. 19590131 198903 1 001

Anda mungkin juga menyukai