Anda di halaman 1dari 13

UNIVERSITAS PRIMA INDONESIA

SISTEM
PEMBANGUNAN
MOBILE WEB
PENCARIAN ALAMAT PENTING

JULIUS SETIAWAN KHOESOEMA


11330303060
TEKNIK INFORMATIKA

KATA PENGANTAR

Makalah ini mengangkat judul tentang Sistem Pembangunan Mobile Web. Hal
ini didasarkan pada suatu pemikiran bahwa organisasi publik maupun bisnis saat ini
dihadapkan pada suatu perubahan teknologi yang sangat cepat. Keselarasan antara
manusia dan teknologi dapat membangun kinerja organisasi yang mampu
mengadaptasi dengan perubahan tadi.

Untuk merancang dan mengembangkan sistem yang efektif bukanlah pekerjaan


yang mudah, membutuhkan suatu pemikiran, pertimbangan jangka pendek maupun
jangka panjang. Tiga tahap perencanaan yang saling terkait, seperti algoritma yang
berfungsi sebagai dasar dari pemograman. Kedua, coding, yang bertujuan untuk
pembuatan program, dan ketiga, user, atau pengguna dari program tersebut. Kualitas
dan kuantitas sebuah sistem ditentukan oleh seorang programmer yang bisa
mengetahui sampai dimana batasan program yang akan dibuat.

Dalam pelaksanaannya, perencanaan pembuatan program harus disesuaikan


dengan pengguna dari program. Hal ini dimaksudkan untuk meminimalisikan adanya
kesenjangan. Perencanaan pembuatan program harus diintegrasikan dengan tujuan
perencanaan jangka pendek dan jangka panjang organisasi. Hal ini diperlukan agar
program bisa terus bertahan dan dapat berkembang sesuai dengan tuntutan
perubahan teknologi yang sangat cepat dan dinamis .

Dengan selesainya makalah ini, saya ucapkan terima kasih kepada berbagai
pihak yang telah memberikan kontribusi dalam penulisan makalah ini. Semoga
bermanfaat.

Medan, 12 Juli 2012

Julius

Daftar Isi
Kata
Pengantar
............
i
Daftar
Isi i
......
i
Bab Pendaluhuan
I
..........
1
Landasan
Bab
Teori
II
..
2
Bab Analisis dan Perancangan Sistem Pembangunan Mobile Web Pencarian Alamat di
4
III Kota Semarang.
Bab Implementasi dan Pengujian Program Pembangunan Mobile Web Pencarian
IV Alamat Penting Di Kota
6
Semarang
..........
Bab Penutup
V
..
8
Daftar
Pustaka
.........
9

BAB I
PENDAHULUAN
1.1

LATAR BELAKANG MASALAH

Dua teknologi yang berkembang pesat beberapa tahun terakhir yang sangat berpengaruh
terhadap kehidupan jutaan manusia adalah Internet dan ponsel. Internet memberikan
kemudahan dalam mengakses informasi-informasi yang sangat berharga dengan biaya murah
dan tidak tergantung pada lokasi. Ponsel menghubungkan jarak yang begitu jauh untuk
berkomunikasi. Penggabungan dua teknologi tersebut memungkinkan untuk mengakses
informasi yang tidak tergantung pada sumber
informasi dan lokasi akses.
Ponsel dengan fasilitas Wireless Application Protocol (WAP) memungkinkan untuk
mendapatkan informasi terkini dari internet (Mambangun Wireless Application Protocol (WAP)
Seri Penuntun Praktis, Mobile communication Laboratory STT Telkom Bandung, 10, 2002). WAP
menggunakan bahasa komputasi yang dikenal sebagai Wireless Markup Language (WML)
yang mengubah informasi berupa teks dari halaman situs dan menampilkannya di ponsel.
Informasi adalah sesuatu yang sangat berharga, karena dengan adanya informasi dapat
diambil keputusan-keputusan penting. Alamat-alamat penting di Kota Semarang (alamat
Rumah Sakit, Hotel, Perguruan Tinggi, dan Sistem Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU))
merupakan salah satu informasi penting yang diperlukan masyarakat, sehingga diperlukan
sebuah sistem yang mampu menyimpan dan memproses semua data-data informasi tersebut.
Saat ini pencarian informasi alamat masih menggunakan buku telepon (yellow pages) yang
membutuhkan waktu lama, oleh karenanya penulis membuat aplikasi pencarian alamat
menggunakan teknologi WAP sehingga memberikan kemudahan kepada masyarakat dan
biaya yang lebih murah daripada lewat sms.
1.2 RUMUSAN MASALAH
1. Belum adanya aplikasi pencarian alamat di ponsel, kebanyakan masih menggunakan yellow
pages
2. Bagaimana membuat Mobile Web pencarian alamat penting di kota Semarang.
1.3 BATASAN MASALAH
Hal-hal yang akan dibahas dalam skripsi ini adalah sebagai berikut :
1. Pengaksesan layanan informasi pencarian alamat menggunakan Teknologi WAP dibatasi
hanya untuk alamat Rumah Sakit, Hotel, Perguruan Tinggi, dan Sistem Pengisian Bahan
Bakar Umum ( SPBU )
2. Dalam pembuatan sistem menggunakan Pendekatan Terstruktur ( Structure Approach ).
1.4 TUJUAN DAN MANFAAT
1.4.1 Tujuan
Membuat Mobile Web pencarian alamat penting di kota Semarang
1.4.2 Manfaat

Masyarakat dapat melakukan pencarian alamat dengan cepat menggunakan ponsel dengan
biaya murah.

1.5 METODOLOGI PENELITIAN


Langkah-langkah untuk menyelesaikan skripsi ini adalah :
1. Studi literatur dari buku-buku, majalah, artikel dan internet
2. Wawancara, menanyakan kepada beberapa sumber yang terpercaya, untuk memberikan
masukan-masukan yang penting bagi pelaksanaan skripsi
3. Perancangan, merealisasikan rancangan aplikasi yang telah disusun
4. Pembuatan program menggunakan wml editor, php edit, wbmp
5. Pengujian, melakukan pengujian terhadap aplikasi yang dibuat disesuaikan dengan
perancangan
6. Implementasi, mengimplementasikan hasil perancangan yang dibuat menjadi tampilan
program yang menarik
1.6 SISTEMATIKA PENULISAN
Sistematika penulisan skripsi ini dibagi menjadi beberapa bagian, yaitu :
BAB I PENDAHULUAN
Menjelaskan tentang latar belakang diambilnya judul skripsi Pembangunan Mobile Web
Pencarian Alamat Penting di Kota Semarang dan tujuan yang akan dicapai dalam pelaksanaan
skripsi ini. Penulis juga memberikan batasan-batasan masalah dalam perancangan aplikasi.
Pada bagian akhir dari Bab I dipaparkan juga mengenai sistem pembuatan laporan skripsi,
mengenai garis besar substansi yang diberikan pada masalah-masalah tiap bab.
BAB II LANDASAN TEORI
Bab ini memaparkan mengenai alasan yang melandasi dan mendukung dalam perancangan
aplikasi layanan pencarian alamat. Menjelaskan pengetahuan-pengetahuan yang diperlukan
pada perancangan skripsi ini, seperti perkembangan teknologi telekomunikasi dengan
layanan WAP, protokol pada ponsel bergerak, struktur dari WML, PHP dan MYSQL.
BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM PEMBANGUNAN
MOBILE WEB PENCARIAN ALAMAT PENTING DI KOTA
SEMARANG
Bab ini memaparkan analisis dan perancangan sistem dimulai dari perancangan basis data
yang meliputi pembuatan Entity Relationship Diagram (ERD) dan Data Flow Diagram (DFD)
sebagai alat untuk membantu dalam pembuatan dan analisis sistem.
BAB IV IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN PROGRAM PEMBANGUNAN
MOBILE WEB PENCARIAN ALAMAT PENTING DI KOTA
SEMARANG
Bab ini akan memaparkan cara pembuatan aplikasi serta pengujian terhadap aplikasi yang
menghubungkan basisdata MYSQL server, selain pengujian terhadap aplikasi juga dipaparkan
pula pengujian sistem dari pengguna.
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
Bab ini berisi kesimpulan dan saran dari penulis mengenai perbaikan dan pengembangan
untuk aplikasi layanan informasi pencarian alamat yang lebih baik
DAFTAR PUSTAKA

BAB II
LANDASAN TEORI
2.1 Wireless Application Protocol ( WAP )
WAP adalah sebuah standar komunikasi antara mobile telepon dengan informasi yang ada di
dalam Internet. Teknologi WAP membuat informasi yang ada di internet dapat diakses oleh
siapa saja, kapan saja dan di mana saja menggunakan ponsel dengan fasilitas WAP (WAPReady). WAP menggunakan bahasa komputasi yang dikenal sebagai Wireless Markup
Language (WML) yang mengubah informasi berupa teks dari halaman situs dan
menampilkannya di ponsel.
Konfigurasi jaringan WAP ditunjukkan pada gambar 2.1 di bawah ini.

Gambar 2.1 : Konfigurasi Jaringan WAP

2.2 WAP Protokol


WAP terdiri atas lima layer untuk komunikasi antara client dan gateway. Gambar 2.2
menunjukkan layer-layer WAP :

Gambar 2.2 : Layer-layer WAP[3]


2.2.1 WAE ( Wireless Application Environment)
WAE mengadopsi pemodelan WWW, semua formatnya serupa standart Internet. WAE lebih
luas karena mendukung Mobile Network Service, seperti Call Control dan Messaging.
Elemen utama WAE adalah sebagai berikut :

a. WAE User Agent (Browser )


WAE merupakan software pada sisi client untuk fungsi tertentu, misalnya menampilkan
( menginterpretasikan ) content pada user.
b. Content Generator
Content generator merupakan aplikasi atau layanan pada sisi server yang menghasilkan
format suatu standart content sebagai respon atas request dari user agent pada sisi client.
c. Standart Content Encoding
Standart Content Encoding merupakan seperangkat content encoding yang telah
didefiniskan sesuai dengan WAE User Agent, Standart Content Encoding meliputi
Compressed Encoding (WML), standar format gambar, tanggal, dan multipart.
d. Wireless Telephony Application (WTA)
WTA merupakan kumpulan spesifikasi fungsi untuk call dan mekanisme kontrol yang
berhubungan dengan sistem telepon, misalnya menerima panggilan telepon. Umumnya,
user agent pada terminal meminta suatu content, tetapi WTA mampu mengirim content ke
terminal tanpa adanya permintaan dari terminal.

Gambar 2.3 : Model Logical WAE

2.2.2 WSP ( Wireless Session Protocol )


WSP merupakan protokol untuk mengatur pertukaran content aplikasi antara client/ server.
Fungsi WSP adalah :
a. Sesi pembangunan hubungan dari client ke server.
b. Persetujuan pengunaan level protokol menggunakan capability negotiation.
c. Capability negotiation adalah kemampuan negosiasi untuk persetujuan fungsionalitas
session dan pemilihan protokol, sehingga memungkinkan aplikasi pada server dapat
didukung oleh client menggunakan konfigurasi dan protokol tertentu.
d. Pertukaran content antara client dan server.
e. Suspend dan resume session.
f. Menyediakan HTTP /1.1.
g. Interupt transaction in process.

BAB III
ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM PEMBANGUNAN MOBILE WEB
PENCARIAN ALAMAT PENTING DI KOTA SEMARANG

Perancangan Sistem Pembangunan Mobile Web Pencarian Alamat Penting Di Kota Semarang
dimulai dari perancangan basis data yang meliputi perancangan-perancangan tabel sesuai
kebutuhan data dan penentuan hubungan antar field (entity relationship) yang ada dalam
tabel tersebut. Aplikasi Sistem dibuat dengan program MySQL yang sudah terintegrasi dalam
PHPTriad. Analisis terhadap sistem dilakukan sebelum proses perancangan dilakukan. Model
pembuatan sistem ini menggunakan analisa terstruktur dengan menggunakan model diagram
alir data (data flow diagram)
dan entity relationships. Data harus dalam keadaan terbaru sesuai keadaan yang paling akhir,
untuk menghindari dari tersimpannya data yang sama pada tabel yang berbeda (redundancy)
dan inkonsistensi, maka diperlukan perancangan database yang baik dan efisien, dengan
membuat data dalam tabel-tabel dalam keadaan normal, atau disebut normalisasi. Proses
selanjutnya adalah melakukan perancangan program yang akan dimulai dari desain
antarmuka pengguna yang efektif.
Pembuatan alur program akan dibantu dengan Diagram Alir Data yang dijadikan acuannya.
Antar muka yang dipakai dalam pembuatan program ini adalah menggunakan Wireless
Markup Language (WML) dan PHP.
Perancangan sistem dirancang untuk dapat melayani :
1. Informasi nama dan alamat Rumah Sakit, Hotel, Perguruan Tinggi, serta SPBU di Kota
Semarang
2. Peta lokasi Rumah Sakit, Hotel, Perguruan Tinggi dan SPBU di Kota Semarang.
3.1 Studi Pustaka
Dalam perancangan sistem telah dilakukan studi pustaka untuk mendapatkan data-data yang
digunakan dalam perancangan sistem selanjutnya. Data-data yang diambil dari Studi Pustaka
diantaranya adalah :
1. Nama Rumah Sakit, Hotel, Perguruan Tinggi, serta SPBU
2. Alamat (Nama Jalan) Rumah Sakit, Hotel, Perguruan Tinggi, serta SPBU
3. Peta.
3.2 Perancangan Entity Relationship Diagram (ERD)
ERD adalah model konseptual yang menggambarkan hubungan antar penyimpanan[2]. ERD
digunakan untuk memodelkan stuktur data dan hubungan antar data, disusun oleh entitas
(entity), atribut, dan relasi (relation).
3.3 Normalisasi
Perancangan Basis data menggunakan metode normalisasi sedangkan basis data yang akan
dibuat diberi nama tunash01_ta. Teknik normalisasi merupakan cara pendekatan lain dalam
membangun desain logika basisdata relasional yang tidak secara langsung berkaitan dengan

model data, tetapi dengan menerapkan sejumlah aturan dan kriteria standar untuk
menghasilkan struktur data yang normal. Teknik normalisasi berorientasi pada efisiensi
database, sehingga tidak terjadi inkonsistensi yang disebabkan karena duplikasi field data.

3.3.1 Belum Ternormalisasi


Kata_Ku
nci
Nama

Setiabudi, Srondol
Indah,SI
Srondol Indah
Jl. Setiabudi 77
Alamat
Semarang
Peta
srondol.wbmp
Tabel 3.1 : Bentuk tidak normal basisdata hotel
3.3.2 Bentuk Normal Pertama
Data yang tak normal pada tabel 3.1 diubah ke dalam bentuk normal pertama dengan cara
membuat setiap baris berisi kolom dengan jumlah yang sama dan setiap kolom hanya
mengandung satu nilai. Data hasil normal pertama adalah sebagai berikut:
Kata_Ku
nci
Nama

Setiabudi
Srondol Indah
Jl. Setiabudi 77
Alamat
Semarang
Peta
srondol.wbmp
Tabel 3.2 : Bentuk Normal Pertama

Srondol Indah
Srondol Indah
Jl. Setiabudi 77
Semarang
srondol.wbmp
dari tabel Hotel.

SI
Srondol indah
Jl. Setiabudi 77
Semarang
srondol.wbmp

3.4 Diagram Konteks


Diagram konteks memberikan informasi tentang komponen-komponen diluar sistem yang
dapat masuk ke sistem, mengakses data yang ada pada sistem[2]. Pengguna dapat
mengakses ke sistem untuk mengetahui nama dan alamat yang diinginkan. Administrator
dapat melakukan masukan dan memperbarui data.

BAB IV
IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN PROGRAM PEMBANGUNAN MOBILE WEB
PENCARIAN ALAMAT PENTING DI KOTA SEMARANG

Pembuatan tabel-tabel basisdata dalam server menggunakan MySQL sesuai dengan hasil
analisis dan proses desain yang telah dilakukan pada bab sebelumnya. Pengujian program
yang dalam implementasinya menggunakan spesifikasi perangkat keras komputer dan
handphone sebagai berikut :
1. Prosesor Core 2 Duo 2,93 GHz
2. Memori 1024 Mb
3. Harddisk 250 GB.
4. Handphone dengan WAP-ready
Sedangkan untuk spesifikasi perangkat lunak yang digunakan :
1. Sistem Operasi Windows 7 Ultimate
2. M3Gate
3. PHPTriad
4.1 Implementasi basisdata
Basisdata pada program simulasi ini dibuat dengan mengunakan MySQL disimpan dengan
nama tunash01_ta. Basis data tunash01_ta terdiri dari tabel tabel yang digunakan dalam
program yaitu tabel hotel, perguruan_tinggi, rumah_sakit, spbu. Tabel hotel digunakan
sebagai basis data untuk id hotel, nama hotel, alamat hotel, kata kunci hotel, dan peta.
Tabel perguruan_tinggi digunakan sebagai basis data untuk id perguruan_ tinggi, nama
perguruan_tinggi, alamat perguruan_tinggi dan peta.
Tabel rumah_sakit digunakan sebagai basis data untuk id rumah sakit, nama rumah sakit,
alamat rumah sakit, kata kunci rumah sakit dan peta.
Tabel spbu digunakan sebagai basis data untuk id spbu, nama spbu, alamat spbu, posisi spbu,
jarak spbu dan peta.
4.2 Implementasi Program Simulasi Pencarian Alamat di Kota Semarang.
Program dibuat dalam dua sisi berbeda yaitu program untuk administrator dan untuk
pengguna. Program untuk administrator berisi menu input, edit, hapus data yang hanya
berjalan di komputer sebagai sarana memperbarui dengan data yang terkini. Program untuk
pengguna berisi menu Info Rumah Sakit, Info Perguruan Tinggi, Info Hotel, dan Info SPBU yang
dapat diakses melalui M3Gate sebagai simulasi akses menggunakan handphone, atau
langsung diakses lewat handphone.
Kecepatan Akses
15.00-20.00 2.40 detik Telkomsel - ProXL
20.00-24.00 2.50 detik Telkomsel - ProXL
00.00-15.00 2.80 detik Telkomsel - ProXL
Rata-rata 2.6 detik

BAB V
PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Dari pembuatan skripsi Pembangunan Mobile Web Pencarian Alamat penting dikota semarang
serta pengujian terhadap aplikasi yang dibuat dapat disimpulkan :
1. Sistem dapat memberikan tampilan informasi berupa teks dan gambar (peta).
2. Hasil Pengujian terhadap rancangan sistem dan basis data serta aplikasi telah
diterapkan dalam pembuatan sistem pencarian alamat menggunakan teknologi WAP
dapat bekerja pada ponsel yang mendukung WAP.
3. Waktu akses terendah (tercepat) 48 detik pada jam 20:00 24-00 WIB sedangkan
waktu tertinggi (paling lambat) 60 detik pada jam 12:00-15:00 WIB. Rata rata waktu
akses 52.6 detik.
4. Data bisa diorganisir di basis data, diupdate dan diambil oleh administrator melalui
internet dan pengaksesan informasi dapat dilakukan pengguna melalui ponsel.
5. Tarif relatif hemat karena berdasarkan besarnya file yang diakses.
6. Biaya akses mobile web ini lebih murah dari pada biaya sms.
5.2 Saran
Setelah dilakukan pengujian terhadap sistem pencarian alamat ini ,maka masih ada
kekurangan sehingga untuk pengembangan lebih lanjut disarankan :
1. Sistem dapat diterapkan secara fleksibel sehingga dapat digunakan disebagian besar
alamat-alamat penting disetiap kota.
2. Kerjasama dengan seluruh operator selular indonesia sehingga menjadikan sistem ini
sebagai pusat layanan informasi alamat penting.

DAFTAR PUSTAKA

Abdul Kadir, Konsep Tuntunan Praktis Basis Data, Penerbit Andi Yogyakarta, 1999
Husni Iskandar Pohan, Kusnassriyanto Saiful Bahri, Pengantar Perancangan Sistem, UPT
Pusat Komputer PIKSI ITB, Penerbit Erlangga, Bandung, 1997
Mobile Communication Laboratory STT Telkom Bandung, Membangun Wireless Applikation
Protocol (WAP) Seri penuntun Praktis, Penerbit PT Elex Media Komputindo, Jakarta, 2002.
Onno W Purbo, Ridwan Sanjaya, WAP dengan PHP, Penerbit PT Elex Media Komputindo,
Jakarta, 2001.
Tantangan aplikasi wireless generasi (3G), www.satriyantono.net, 2005, 12 Desember 2005
Phptriad : Cara gampang belajar Php di Windows !, www.ilmukomputer.com, 2007, 10 April
2007

Anda mungkin juga menyukai