Anda di halaman 1dari 9

1

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Sekolah sebagai lembaga pendidikan formal mempunyai tugas dan tanggung
jawab yang besar dalam upaya mencapai tujuan pendidikan nasional. Sebagai salah satu
aset penyiapan Sumber Daya Manusia (SDM) yang memiliki fungsi strategis bagi bangsa
dan negara, maka penyelenggaraan pendidikan yang berkualitas bagi semua warga negara
adalah konsekuensi logis yang harus diberdayakan.
Keberhasilan proses pembelajaran yang bermutu di sekolah dipengaruhi oleh 3
faktor utama, yaitu: Masukan/instrumental (siswa, kurikulum, tenaga kependidikan,
sarana prasarana pendidikan, serta dana); Proses pembelajaran di kelas; dan keluaran
(tamatan/lulusan). Sebagai

implikasi dari pelaksanaan Kurikulum Tingkat Satuan

Pendidikan (KTSP 2006), perlu dilakukan pula penyempurnaan seluruh komponen


pendidikan mulai dari pemenuhan kebutuhan sarana, standarisasi dan pengelolaan, sejalan
dengan arah pengembangan manajemen pendidikan dasar dan menengah dalam rangka
peningkatan mutu pendidikan sebagaimana dimaksudkan dalam Renstra Pendidikan
Nasional yang diarahkan pada pencapaian mutu pendidikan, relevansi dan daya saing
yang semakin meningkat dan mengacu pada Standar Nasional Pendidikan ( SNP ). yaitu :
1) standar isi; 2) standar proses; 3) standar kompetensi lulusan; 4) standar pendidik dan
tenaga kependidikan; 5) standar sarana dan prasarana; 6) standar pengelolaan; 7) standar
pembiayaan; 8) standar penilaian pendidikan. Untuk itu, di dalam pengembangan mutu
yang terstandarisasi secara nasional maka SMA Negeri 1 Serang Baru yang memiliki visi
sekolah berkarakter unggul, nyaman, dan berprestasi sangat perlu meningkatkan mutu
pendidikan melalui pelaksanaan program pengembangan pendidikan yang mengarah pada
Sekolah Standar Nasional.
Berdasarkan landasan pemikiran dan yuridis formal serta kebijakan pemerintah di
bidang pendidikan tersebut, kami bersama Komite Sekolah SMA Negeri 1 Serang Baru
Kabupaten Bekasi mengajukan proposal Ruang Laboratorium Bahasa yang saat ini
dirasakan sangat mendesak, hal ini mengingat:

Proposal Ruang Lab. Bahasa SMA Negeri 1 Serang Baru Tahun 2016

2
1; SMA Negeri 1 Serang Baru sebagai salah satu sekolah di Kabupaten Bekasi yang
beberapa komponennya belum memenuhi standar misalnya jumlah rombel dan ruang
kelas yang tidak ideal.
2; Pelaksanaan Kurikulum KTSP 2006 sudah berjalan sementara itu sarana pendidikan
sebagai unsur penunjang belum lengkap. Misalnya: sekolah idealnya memiliki 5
ruang laboratorium, namun SMAN 1 Serang Baru baru memiliki 1 ruang, yakni ruang
lab. Kimia.
Sejalan dengan kebijakan pemerintah dalam hal peningkatan mutu pendidikan, Kami
panitia pembangunan mengajukan permohonan Ruang Lab.Bahasa agar SMA Negeri 1
Serang Baru dapat melaksanakan program-program peningkatan mutu pendidikan dengan
baik.
B. Dasar (Landasan Hukum)
Sebagai Dasar dan Landasan Hukum penyusunan Proposal Ruang Lab. Bahasa di SMA
Negeri 1 Serang Baru Kabupaten Bekasi adalah :
1; Undang-undang RI Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional;
2; Undang-undang RI nomor 14 tahun 2005 tentang Guru dan Dosen;
3; Peraturan Pemerintah nomor 29 Tahun 1990 tentang Pendidikan Menengah;
4; Peraturan Pemerintah nomor 39 Tahun 1991 tentang Peran Serta Masyarakat
dalam Pendidikan Nasional;
5; Peraturan Pemerintah nomor 25 Tahun 2000 tentang Kewenangan Pemerintah dan
Kewenangan Propinsi sebagai Daerah Otonom;
6; Peraturan Pemerintah nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan;
7; Peraturan Menteri Pendidikan Nasional RI Nomor 22 Tahun 2006 tanggal 23 Mei
2006 tentang Standar Isi untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah;
8; Peraturan Menteri Pendidikan Nasional RI Nomor 23 Tahun 2006 tanggal 23 Mei
2006 tentang Standar Kompetensi Lulusan untuk Pendidikan Dasar dan
Menengah;
9; Peraturan Menteri Pendidikan Nasional RI Nomor 24 Tahun 2006 tanggal 2 Juni
2006 tentang Pelaksanaan Peraturan Menteri Pendidikan Nasional RI Nomor 22
Tahun 2006 Tentang Standar Isi untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah
Proposal Ruang Lab. Bahasa SMA Negeri 1 Serang Baru Tahun 2016

3
dan Peraturan Menteri Pendidikan Nasional RI Nomor 23 Tentang Standar
Kompetensi Lulusan untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah;
10; Peraturan Menteri Pendidikan Nasional RI Nomor 24 Tahun 2007 tentang Standar
Sarana dan Prasarana;
11; Keputusan Menteri Pendidikan Nasional RI nomor 044/U/2002 tanggal 2 April
2002 tentang Dewan Pendidikan dan Komite Sekolah;
12; Peraturan Menteri Keuangan Nomor 81 tahun 2012 tentang belanja bantuan
sosialpada kementerian Negara;
13; Peraturan Daerah Kabupaten Bekasi No. 33 tahun 2001 tentang Visi dan Misi
Kabupaten Bekasi;
14; Hasil Rapat Kerja SMAN 1 Serang Baru Tahun Pelajaran 2015/2016 tanggal 20
September 2015.
C. Maksud dan Tujuan
Proposal Pembangunan Ruang Lab. Bahasa pada SMA Negeri 1 Serang Baru
Kabupaten Bekasi Tahun Anggaran 2016 ini disusun dengan maksud meningkatkan mutu
pendidikan serta ikut berpartisipasi aktif membantu pemerintah Kabupaten Bekasi dalam
mencapai visi yakni Menciptakan Manusia Unggul yang Agamis Berbasis Agrobisnis
dan Industri yang Bekelanjutan serta Visi Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi, yaitu:
Unggul dalam Pengembangan Pendidikan Menuju Manusia yang Pinter, Bener dan
Singer.
Adapun tujuan yang ingin dicapai adalah :
1; Meningkatkan mutu dan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan di SMA
Negeri 1 Serang Baru untuk menuju peningkatan mutu pendidikan.
2; Menyempurnakan sarana dan prasarana di SMA Negeri 1 Serang Baru Kabupaten
Bekasi untuk mencapai standar sarana dan prasarana.
3; Meningkatkan mutu dan relevansi pendidikan melalui penyelenggaraan pembelajaran
yang bermutu.
4; Mendorong sekolah untuk melaksanakan Manajemen Berbasis Sekolah (MBS) dalam
rangka meningkatkan efektivitas dan efisiensi penyelenggaraan pendidikan di sekolah.
5; Mendorong dan meningkatkan peran serta masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam
penyelenggaraan pendidikan.
6; Memberikan layanan pendidikan di Kecamatan Serang Baru dan sekitarnya.

Proposal Ruang Lab. Bahasa SMA Negeri 1 Serang Baru Tahun 2016

4
D. Sistematika Penyusunan
Sistematikan penyusunan proposal Ruang Lab. Bahasa pada SMA Negeri 1 Serang
Baru Tahun Anggaran 2016 ini, yaitu :
BAB I : PENDAHULUAN
A; Latar Belakang
B; DasarLandasan Hukum
C; Maksud dan Tujuan
D; Sistematika Penyusunan
BAB II PROFIL SEKOLAH
A; Identitas Sekolah
1. Nama Sekolah
2. Alamat Sekolah
3. Nomor Rekening
B; Gambaran Umum Sekolah
BAB III RENCANA KEGIATAN
BAB IV PENUTUP
LAMPIRAN.

Proposal Ruang Lab. Bahasa SMA Negeri 1 Serang Baru Tahun 2016

BAB II
PROFIL SEKOLAH
A. Identitas Sekolah
1. Nama Sekolah
NPSN
NSS
Tahun Penegerian
SK Penegerian
Luas Tanah
Jenjang Akreditasi

: SMA NEGERI 1 SERANG BARU


: 20238568
: 301022221001
: 2007
: SK Bupati Bekasi No. 421/Kep.313-Disdik/2007
: 8000 m2
: B (baik)

2. Alamat
Kode Pos
No. Telp
e-mail
Desa
Kecamatan
Kabupaten
Provinsi

: Perum Kota Serang Baru (KSB) Blok E


: 17330
: 081310799331
: sman1_serangbaru@yahoo.co.id
: Sukaragam
: Serang Baru
: Bekasi
: Jawa Barat

3. Rekening
Nomor Rekening
Nama Bank

: 297699892
: BNI 46

B. Kepala Sekolah
Nama
NIP
Pendidikan

: Dra. ERI ORPA


: 19680205 199303 2 011
: S1 / Pend. Bhs.Inggris

C. Gambaran Umum Sekolah


1; Data Keadaan Guru
Ijazah Tertinggi
S3/S2
S1
D3
D2/D1/SLTA

Status Kepegawaian
Jumlah Guru
Jumlah Guru
Tetap
Tidak Tetap
Laki-laki Perempuan Laki-laki Perempuan
3
1
1
1
3
3
7
12
-

Proposal Ruang Lab. Bahasa SMA Negeri 1 Serang Baru Tahun 2016

Jumlah Keseluruhan
6
25
-

6
Jumlah

13

31

2; Data Keadaan Pegawai


Ijazah Tertinggi
S1
D3
D2/D1
SLTA
SLTP
Jumlah

Status Kepegawaian
Jumlah TU
Jumlah TU
Tetap
Tidak Tetap
Laki-laki Perempuan Laki-laki Perempuan
1
2
1
1
3
1
1
2
1
1
6
4

Jumlah Keseluruhan
4
5
3
12

3; Data Keadaan Siswa


Keadaan Siswa
Jumlah Siswa

Jumlah Rombel

Jumlah Mengulang

Tahun Pelajaran
2012/2013
2013/2014
2014/2015
2015/2016
2012/2013
2013/2014
2014/2015
2015/2016
2012/2013
2013/2014
2014/2015
2015/2016

Kelas 1
124
144
158
240
3
4
4
6
-

Kelas 2
68
106
144
158
2
3
4
4
-

Kelas 3
80
63
106
144
3
2
3
4
-

4; Anggaran Sekolah
Sumber Biaya
Tahun Pelajaran
2012/2013
2013/2014
2014/2015

Jumlah
Pemerintah (APBD)
V
V
V

Komite/Orang Tua
-

Proposal Ruang Lab. Bahasa SMA Negeri 1 Serang Baru Tahun 2016

Jumlah
272
313
408
542
7
9
11
14
-

7
BAB III
RENCANA KEGIATAN

A; Pelaksanaan Pembangunan
1; Persiapan
Persiapan pembangunan dilakukan dengan penyiapan lahan dan perencanaan
kebutuhan. Setelah dilakukan dan kesepakatan dengan rekanan toko bahan bangunan,
maka selanjutnya dilakukan belanja barang sesuai kebutuhan yang telah
direncanakan.
2; Proses Pelaksaan
Setelah penyiapan lahan dianggap cukup dan pemilihan lokasi Ruang Kelas Baru
Sekolah, selanjutnya berturut-turut ;
a; Pekerjaan persiapan
b; Pekerjaan pemasangan batu
c; Pemasangan kayu
d; Pemasangan atap dan plafond
e; Pekerjaan lantai
f; Pekerjaan pengecatan
g; Pemasangan listrik
h; Pekerjaan lain-lain (finishing)
i; Penyediaan meubelair
3; Pelaporan

Proposal Ruang Lab. Bahasa SMA Negeri 1 Serang Baru Tahun 2016

8
BAB IV
RENCANA ANGGARAN
Rencana Anggaran dengan ajuan Ruang Lab. Bahasa SMA Negeri Serang Baru
bersumber dari APBD Kab.Bekasi tahun anggaran 2016.
Adapun rencana anggaran belanja (RAB) sebagai berikut: (terlampir)

Proposal Ruang Lab. Bahasa SMA Negeri 1 Serang Baru Tahun 2016

BAB V
PENUTUP
SMA Negeri 1 Serang Baru sangat membutuhkan peningkatan sumber daya baik
secara kualitas maupun kuantitas dalam upaya mencapai visinya, yaitu SEKOLAH
BERKARAKTER UNGGUL NYAMAN BERPRESTASI serta mampu mempersiapkan
lulusannya mempunyai daya saing dalam kehidupan modern menuju era globalisasi.
Peningkatan mutu tersebut harus selalu diupayakan, baik secara intern maupun
ekstern dengan bantuan sumber daya maupun sumber dana yang berasal dari Pemerintah
Daerah Provinsi Jawa Barat khususnya Dinas Pendidikan, Pemerintah Daerah Kabupaten
Bekasi, Pemerintah Pusat maupun pihak-pihak lain yang berkomitmen terhadap dunia
pendidikan dalam rangka membentuk generasi bangsa yang profesional yang
berakhlakul-karimah.
Bantuan Ruang Lab. Bahasa SMA Negeri 1 Serang Baru merupakan
implementasi dalam pengembangan dan peningkatan kualitas sumber daya untuk
mencapai visi dan misinya serta dalam perwujudan peningkatan kualitas layanan
pendidikan khususnya di wilayah Kecamatan Serang Baru Kabupaten Bekasi khususnya
dan Bangsa Indonesia pada umumnya.

Proposal Ruang Lab. Bahasa SMA Negeri 1 Serang Baru Tahun 2016

Anda mungkin juga menyukai