Anda di halaman 1dari 2

POPCON ASIA 2015 COSTREET COMPETITION

Pada Sabtu & Minggu (8 & 9 Agustus 2015), akan diadakan Costreet Competition
bagi para pengunjung yang ingin hadir sambil bercosplay di Popcon Asia 2015
FREE ENTRY Kepada semua cosplayer yang datang ke Popcon Asia 2015
dan mendaftar sebagai peserta.
Ketentuan dari costreet competition adalah sebagai berikut:
1. Melakukan pendaftaran di registration booth yang tersedia.
2. Setelah melakukan pendaftaran, peserta akan diberikan nomor urut yang
juga berfungsi sebagai pengganti tiket masuk ke area Popcon Asia 2015.
3. Panitia di meja pendaftaran berhak menentukan apakah peserta yang
mendaftar dianggap bercosplay atau tidak. Jika pakaian yang dikenakan
dianggap tidak masuk kedalam kategori cosplay, maka untuk bisa masuk ke
area Popcon Asia 2015 harus tetap membeli tiket masuk di loket yang
tersedia.
4. Tema cosplay yang diijinkan untuk mengikuti kompetisi costreet adalah
karakter-karakter yang berasal dari media Eastern maupun Western, mulai
dari komik/manga, film, tv series, animasi, game, dan lain sebagainya.
5. Disarankan untuk menyiapkan foto karakter asli dari kostum yang dikenakan
agar dapat membantu proses pertimbangan dari panitia yang akan
memutuskan bahwa peserta dianggap bisa mengikuti kompetisi costreet atau
tidak.
6. Tidak diperkenankan untuk mengenakan kostum yang menyinggung SARA,
membawa properti ataupun melakukan aksi-aksi yang berbahaya dan
mengganggu ketertiban selama berada di sekitar area Popcon Asia 2015.
7. Pendaftaran untuk kompetisi ini dibuka setiap harinya dari pukul 10.00
hingga 17.00. Diluar dari jam tersebut, cosplayer yang datang tetap harus
membeli tiket di loket yang tersedia.
8. Semua peserta yang terdaftar akan dinilai oleh tim dewan juri yang akan
mengamati detail kostum, tingkat kemiripan dan penjiwaan karakter selama
mereka berada di area Popcon Asia 2015.
9. Pada pukul 19.00, semua peserta akan diminta untuk berkumpul di main
stage Popcon Asia 2015 untuk menjalani proses pengumuman pemenang.
10.Keputusan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
11.Jika sudah resmi terdaftar sebagai peserta, maka dianggap telah menyetujui
dan wajib mematuhi ketentuan-ketentuan yang telah dijelaskan di poin-poin
sebelumnya.

DAILY PRIZES:
Setiap harinya akan ada 4 kategori pemenang yang berhak untuk mendapatkan
hadiah. Yaitu 2 kategori individu; Best Male & Best Female, 1 kategori pemenang
favorit pilihan dewan juri dan 1 kategori Duo/Group, yaitu ditujukan kepada
cosplayer yang datang secara rombongan (2 orang atau lebih) dengan mengenakan
kostum yang setema (contoh: karakter-karakter dari The Avengers, One Piece,
Naruto, dan lain sebagainya). Adapun hadiah yang dipersembahkan kepada para
pemenang adalah sebagai berikut:
Best Male Rp. 1.000.000,Best Female Rp. 1.000.000,Favorite Winner Rp. 500.000,Best Duo/Group Rp. 2.000.000,Jika sudah menang pada hari pertama, diperbolehkan untuk mengikuti kembali
kompetisi costreet di hari berikutnya dengan kostum yang berbeda.

More info & contact:


Zero Cosplay Indonesia
08567006251
z3rocosplay@gmail.com
http://facebook.com/zerocosindonesia
http://twitter.com/zerocosplay

Anda mungkin juga menyukai