Anda di halaman 1dari 1

Pemeriksaan Oklusi yang Ideal

Prosedur kerja:
1. Siapkan orang coba untuk duduk dengan tenang
2. Instruksikan untuk membuka mulut, dilanjutkan menutup mulut sampai
gigi geligi kedua rahang menyentuh
3. Perhatikan dan catat ketika orang coba melakukan oklusi sentris apakah
hubungan kedua rahang harus stabil
4. Perhatikan dan catat ketika orang coba melakukan (a) oklusi sentrik, (b)
pergerakan relasi sentris ke oklusi sentris, (c) pergerakan mandibular ke
anterior, apakah mengalami hambatan
5. Perhatikan dan catat, ketika orang coba melakukan pergerakan mandibular
ke segala arah, apakah mengalami hambatan
6. Perhatikan dan catat, ketika orang coba melakukan Intercuspal Contact
Position (ICP), Returded Contact Position (RCP) dan Protrusif Contact
Position (PCP) terhadap kontak prematur.
Keterangan:

Untuk mendapatkan ICP, maka orang coba diinstruksikan gerak membuka


dan menutup mulut. Ulangi gerakan itu dengan meletakkan articulating
paper pada permukaan oklusal. Perhatikan dan catat apakah ada spot yang

tebalnya tidak merata


Untuk mendapatkan RCP, maka orang coba diinstruksikan gerak membuka
dan menutup mulut. Saat kedua ujung gigi bersentuhan, ulangi gerakan itu
dengan meletakkan articulating paper pada permukaan oklusal. Perhatikan

dan catat apakah ada spot yang tebalnya tidak merata


Untuk mendapatkan PCP, orang coba diinstruksikan gerakan membuka
dan menutup mulut dilanjutkan gerakan menggerakkan rahang bawah ke
depan, ulangi gerakan itu dengan meletakkan articulating paper pada
permukaan oklusal. Perhatikan dan catat apakah ada spot yang tebalnya
tidak merata

Anda mungkin juga menyukai