Anda di halaman 1dari 2

Agribisnis buah-buahan merupakan sebuah sistem yang saling

terintegrasi antar subsistemnya. Salah satu komoditi agribisnis dari


buah-buahan yang berkembang di Indonesia adalah melon. Melon
merupakan buah-buahan semusim yang kini berkembang sebagai salah
satukomoditas unggulan hortikultura. Buah melon mempunyai nilai
ekonomis dan prospek untuk dikembangkan sehingga diperlukan
penanganan yang intensif dalam budidayanya. Permintaan buah melon
eksklusif yang terus mengalami peningkatan, tentunya memberikan
imbas positif terhadap permintaan bibit tanaman tersebut. Apabila
dianalisa secara ekonomis, hasil budidaya melon saat ini baru
memenuhi 20 persen kebutuhan nasional. Pada kenyataan ini
menunjukkan bahwa prospek budidaya melon masih terbuka lebar
baik pasar dalam negeri maupun luar negeri. Dalam varietasnya ada 13
varietas melon berkualitas bagus yang ditanam. Antara lain, Rock Melon
dan Melon Merah, yang sering disebut dengan melon eksklusif, karena
nilai permintaannya cukup besar. Melon Caribbean atau Melon Karibia,
untuk diekspor ke Malaysia, Singapura, dan China. Dan ada juga Melon
Skata dari Jepang, Golden Melon, Melon Branco (sweat Ball), Melon
Honey Globe (Melon Madu), Kinanti. Pada tahun 2008 melon produksi
Karanganyar diekspor ke Singapura. Hingga kini sudah lebih dari 15 kali
pengiriman melon keSingapura dengan berat masing-masing 6-20 ton.
(Berbagai sumber terkait, data media artikel, Hortikultura, Deptan, data
diolah Apriyanti R, F Hero K. Purba).
Melon (Curcumis melo) dari daerah Mediterania, sudah menjadi buah
yang digemari masyarakat Indonesia. Setelah melalui beberapa generasi,
tanaman ini menjadi sangat adaptif terhadap iklim di Indonesia.
Tanaman buah melon merupakan salah satu tanaman prioritas utama
yang perlu mendapatkan perhatian diantara tanaman-tanaman
hortikultura. Buah melon mempunyai harga yang relatif lebih tinggi
dibanding tanaman hortikultura pada umumnya. Hal ini memberi
banyak keuntungan kepada petani atau pengusaha pertanian tanaman
melon. Buah melon sering sekali disajikan sebagai campuran es yang
diperjajakan di warung-warung atau di pingir pingir jalan ataupun
dibuat dan diolah menjadi Juice. Dan sangat pas untuk hidangan pencuci
mulut setelah kita makan. Berdasakan informasi dari peneliti bahwa
Buah melon ternyata sangat baik untuk sebagai anti kanker yang kita
tahu bahwa kanker sangat berbahaya bagi tubuh. Buah melon dapat
mencegas serta membunuh bibit-bibit kanker yang akan menyerang
tubuh kita. Kita harus sering mengkonsumsi buah melon agar
kemungkingan
kecil
agar
tidak
terserang
penyakit
kanker

serta membantu sistem pembuangan dengan mencegah sembelit.Buah


melon dapat melancarkan BAB (buang air besar) bila kita mengalami
masalah pencernaan maka makanlah melon agar dapat mudah dan
lancar buang air besar.Yang menjadi tantangan dan peluang dalam
budidaya buah melon tersebut sekarang adalah bagaimana untuk rantai
pasokan buah melon yang berkelanjutan sehingga dapat memenuhi
pangsa pasar lokal dan ekspor.
Pada pencacahan lengkap sensus pertanian 2013, rumah tangga tanaman hortikultura di Indonesia
berjumlah 10 602 147 rumah tangga. Tanaman hortikultura semusim dibagi menjadi 4 kelompok, yaitu
buah-buahan, sayuran, obat-obatan, dan tanaman hias, masing-masing berjumlah 118 626, 2 992
199, 621 260, dan 62 211 rumah tangga.
Dari data tersebut terlihat bahwa rumah tangga tanaman sayuran adalah yang terbesar, dimana
provinsi dengan jumlah rumah tangga tanaman sayuran terbesar adalah Jawa Timur (625 950 rumah
tangga).

Anda mungkin juga menyukai