POLITEKNIK Kesehatan (Poltekes) Semarang adalah perguruan tinggi bidang kesehatan di
bawah naungan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Poltekes adalah gabungan 11
(sebelas) akademi kesehatan yang dimiliki Departemen Kesehatan RI di Jawa Tengah. Kesebelas akademi kesehatan tersebut adalah Akademi Keperawatan Depkes Semarang, Purwokerto, Pekalongan, Blora dan Magelang, Akademi Kebidanan Depkes Semarang dan Magelang, Akademi Gizi Depkes Semarang, Akademi Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi Depkes Semarang, Akademi Kesehatan Gigi Depkes Semarang serta Akademi Kesehatan Lingkungan Depkes Purwokerto yang selanjutnya menjadi Jurusan dan Program Studi di lingkungan Politeknik Kesehatan (Poltekes) Depkes Semarang. Pada tahun 2005 Poltekes Semarang membuka program studi baru dan kelas unggulan (terdiri dari Program Studi Diploma III Keperawatan, Kebidanan, Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi, dan Kesehatan Gigi). Program studi baru tersebut meliputi Program Studi Diploma IV Teknik Radiologi Semarang, Diploma IV Keperawatan Klinik Semarang meliputi: Kemahiran Medikal Bedah, Kemahiran Kegawat Daruratan dan Kemahiran Kardiovaskuler. Berikut ini Jurusan dan program studi yang ada di Poltekes Semarang: Jurusan Keperawatan 1. Program Studi DIII Keperawatan Semarang 2. Program Studi DIII Keperawatan Purwokerto 3. Program Studi DIII Keperawatan Pekalongan 4. Program Studi DIII Keperawatan Blora 5. Program Studi DIII Keperawatan Magelang 6. Program Studi DIV Keperawatan (Medical Bedah, Gawat Darurat, Cardiovasculer) Semarang 7. Program Studi DIV Keperawatan Jiwa Magelang Jurusan Kebidanan 1. Program Studi DIII Kebidanan Semarang 2. Program Studi DIII Kebidanan Magelang 3. Program Studi DIII Kebidanan Purwokerto 4. Program Studi DIV Bidan Pendidik Semarang 5. Program Studi DIV Kebidanan Komunitas Magelang Jurusan Gizi Semarang 1. Program Studi DIII Gizi Semarang 2. Program Studi DIV Gizi Semarang Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi Semarang 1. Prodi DIII T. Radiodiagnostik dan Radioterapi Semarang
2. Prodi DIII T. Radiodiagnostik dan Radioterapi Purwokerto
3. Prodi DIV Teknik Radiologi Semarang Jurusan Kesehatan Gigi 1. Prodi DIII Kesehatan Gigi Semarang 2. Prodi DIV Kesehatan Gigi Komunitas Semarang Jurusan Kesehatan Lingkungan Purwokerto 1. Program Studi DIII Kesehatan Lingkungan Purwokerto 2. Program Studi DIV Kesehatan Lingkungan Purwokerto Jurusan Analis Kesehatan Semarang 1. Program Studi DIII Analis Kesehatan Semarang ______________________________________________________________________________ Politeknik Kesehatan (Poltekes) Semarang Jalan Tirto Agung, Pedalangan, Banyumanik, Semarang 50239 Telepon: (024) 7460274
Bu Galuh (085.641.695.020) STIKES Widya Husada Semarang
Jl Subali Raya No.12 Krapyak Semarang - Jawa Tengah Telp. (024) 7612988 Fax. (024) 7612944 Email: widya_husada@yahoo.com