Anda di halaman 1dari 2

BAB II

TINJAUAN UMUM TEMPAT KERJA PRAKTEK


2.1 GAMBARAN UMUM INSTITUSI
Program Studi S1 Teknik Informatika merupakan salah satu program studi yang
bernaung di bawah pengelolaan Fakultas Teknik, Universitas Bengkulu. Program Studi
Teknik Informatika telah berdiri sejak tahun 2003 bersamaan dengan didirikannya
Fakultas Teknik Universitas Bengkulu.
Pada saat ini, Program Studi S1 Teknik Informatika diperkuat dengan 13 dosen
tetap dan 2 dosen tidak tetap, dimana 2 dosen memiliki kualifikasi S3, sisanya sejumlah
13 dosen memiliki kualifikasi S2. Dosen Program Studi S1 Teknik Informatika berasal
dari berbagai bidang ilmu informatika, komputer, dan matematika. Keseluruhan dosen
tersebut memiliki bidang keahlian yang beragam, yaitu Komputasi, Basis Data, Interaksi
Manusia Komputer, Analisa Perancangan Sistem, Kecerdasan Buatan, Sistem Pendukung
Keputusan, Arsitektur dan Organisasi Komputer, Jaringan Komputer, Data Mining,
Rekayasa Perangkat Lunak, dan Pengolahan Citra Digital .
Program Studi Teknik Informatika Universitas Bengkulu memiliki website

yaitu informatika.ft.unib.ac.id/ yang merupakan wadah bagi para mahasiswa,


alumni, maupun masyarakat umum untuk menggali informasi seputar Program
Studi Teknik Informatika Universitas Bengkulu.

2.2 STRUKTUR ORGANISASI INSTITUSI


Struktur Organisasi Institusi adalah susunan hubungan antara atasan dengan
para staff dan aktivitas satu sama lain serta terhadap ke seluruh pertanggung
jawaban, untuk itu struktur pengorganisasian tiap - tiap institusi atau lembaga
dibuat agar tujuan yang telah ditetapkan dapat tercapai dengan memperjelas tugas
dan tanggung jawab dari masing-masing bagian yang terkait, maka diperlukan
bagan organisasi. Bagan organisasi adalah suatu gambaran dari struktur organisasi
yang menunjukkan satuan-satuan organisasi. Berikut ini bagan struktur organisasi
dari Program Studi Teknik Informatika Universitas Bengkulu.

Gambar 2.1: Struktur Organisasi Program Studi Teknik Informatika


Fakultas Teknik Universitas Bengkulu
Pada struktur di atas, terlihat bahwa adanya pembagian tugas dan tanggung
jawab secara bertingkat sebagai berikut :
a. Dekan Fakultas Teknik Universitas Bengkulu mengepalai semua Program
Studi di Fakultas Teknik Universitas Bengkulu, salah satunya yaitu
Program Studi Teknik Informatika
b. Program Studi Teknik Informatika dikepalai oleh seorang Ketua Program

Studi yang membawahi Ketua Laboratorium, Koordinator, serta DosenDosen yang ada di Program Studi Teknik Informatika.

Anda mungkin juga menyukai